Anda di halaman 1dari 3

SYARAT DAN KETENTUAN

SOLO VOKAL PUTRA DAN PUTRI SPARCO 2021

Pelaksanaan Lomba Solo Vokal

- Pendaftaran Lomba : 27 Maret – 31 Maret 2021


- Pengumpulan Karya : 3 – 16 April 2021

Penjelasan Lomba Solo Vokal

Lomba Solo Vokal Sparco 2021 dibuka untuk mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas
Negeri Yogyakarta. Pada pelaksanaannya, lomba solo vokal mengedepankan penilaian terhadap
originalitas, teknik, interpretasi, kreativitas, dan aspek penampilan secara keseluruhan. Di bawah
ini tercantum peraturan dan mekanisme lomba solo vokal yang telah ditentukan oleh panitia
Sparco 2021.

Sistem dan Mekanisme Lomba Solo Vokal

1. Secara umum pelaksanaan lomba solo vokal dilaksanakan secara daring/online.


2. Setiap peserta wajib mendaftarkan diri terlebih dahulu dalam link yang telah disediakan
panitia, dan wajib membayar biaya pendaftaran sebesar Rp25.000 per orang.
3. Perlombaan dilaksanakan dengan pengumpulan karya berupa video (.mp4), serta
memposting video yang telah dibuat di Instagram sesuai peraturan dan persyaratan lomba
solo vokal Sparco 2021.
4. Video yang telah dibuat dikumpulkan via Google Formulir yang telah disediakan panitia
Sparco 2021, dengan isi video sesuai peraturan yang telah dicantumkan.
5. Pengumpulan video dengan format :
SOLO VOKAL_Nama_Program Studi_SPARCO2021
6. Penyajian video disesuaikan dengan kreativitas masing-masing peserta tetapi harus
mengikuti aturan yang telah ditetapkan panitia.
PERATURAN DAN PERSYARATAN LOMBA SOLO VOKAL

A. Peserta
- Setiap Himpunan Mahasiswa wajib mengeluarkan perwakilan lomba solo vokal sebanyak
2 orang, yaitu satu orang solo vokal putra dan satu orang solo vokal putri.
- Peserta adalah mahasiswa aktif FE UNY angkatan 2018-2020.
- Peserta wajib menyelesaikan proses pendaftaran dan telah membayar biaya pendaftaran
sebesar Rp25.000.
B. Bentuk Penyajian
- Musik vidio
- Bentuk vidio landscape
- Video yang telah dibuat di posting di Instagram peserta dengan mencantumkan tag
Instagram @sparco_2021, serta memberi caption postingan tersebut semenarik mungkin
sesuai kreativitas masing-masing.
C. Nada Dasar
Masing-masing peserta menentukan nada dasar sendiri.
D. Ketentuan Pengumpulan Video
- Setiap peserta menyanyikan satu buah lagu yang telah dipersiapkan atau dilatih sesuai
dengan ketentuan lomba/materi seleksi.
- Format video landscape dan jelas.
- Video diambil dengan pencahayaan yang mendukung.
- Pengambilan video dibebaskan sesuai kreatifitas peserta.
E. Waktu (Durasi Penyajian Lagu)
- Setiap peserta di beri waktu maksimal 5 menit sudah termasuk opening dan waktu
penyanyian lagu.
- Jika video peserta menyanyi melebihi yang telah di tetapkan panitia, maka akan
ada pengurangan point terhadap peserta.
F. Pengiring dan Editing Musik Vidio
- Peserta bebas menggunakan iringan apapun. Boleh dengan aransemen maupun
dengan alat musik pribadi.
- Editing video disesuaikan oleh kondisi, dibebaskan dalam pembutannya, dan disesuaikan
dengan kreativitas masing-masing peserta.
G. Penilaian
Hal-hal yang akan dinilai oleh penilai :
a. Teknik : Homogenitas, sonoritas, intensitas, attack dan release,
tempo/ritme, intonasi
b. Interpretasi : Keselarasan musik dan lagu (termasuk harmoni), dinamika,
improvisasi
c. Penampilan : Kualitas video, kostum, dan kesopanan.
H. Lagu dan Materi Seleksi

No Lomba Judul Lagu Penyanyi


1 Solo Vokal Putra Bukti Virgoun
Takkan terganti Marcell
Semua tentang kita Peterpan
Teman hidup Tulus
Jikalau kau cinta Judika
2 Solo Vokal Putri Mantan terindah Raisa
Anganku anganmu Raisa ft Isyana
Kamu dan kenangan Maudy Ayunda
Aku cuma punya hati Mytha Lestari
Bahasa kalbu Titi Dj

Anda mungkin juga menyukai