Anda di halaman 1dari 6

Nama : ROSNAWATI,S.

Pd
Nim : 209022495220
Kelas : PGSD-001

BAHAN AJAR

Tema / Sub Tema : Keluargaku / Kegiatan Keluargaku


Kelas / Semester : I (Satu) / I (Satu)
Hari / Tanggal :
Alokasi Waktu : 1 x pertemuan (5 x 35 menit)

A. Kompetensi Inti (KI)


KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya
diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati mendengar, melihat,
membaca dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah,
sekolah
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan
sistematis, dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan
berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar (KD) dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar (KD)
Bahasa Indonesia
3.8 Merinci ungkapan penyampaian terima kasih, permintaan maaf, tolong, dan
pemberian pujian, ajakan, pemberitahuan, perintah, dan petunjuk kepada orang
lain dengan menggunakan bahasa yang santun secara lisan dan tulisan yang
dapat dibantu dengan kosakata bahasa daerah.
Indikator
3.8.1 Menyebutkan ungkapan terima kasih lisan atau tulisan dengan tepat.

3.8.2 Menyebutkan ungkapan permintaan tolong.

Kompetensi Dasar (KD)


PPKn
3.2 Mengidentifikasi aturan yang berlaku dalam kehidupan sehari- hari di rumah.
Indikator
3.2.1 Menggali informasi tentanghal-hal yang harus dilakukan dalam hubungan
dengan orangtua di rumah.

Kompetensi Dasar (KD)


Matematika
3.5 Mengenal pola bilangan yang berkaitan dengan kumpulan
benda/gambar/gerakan atau lainnya
Indikator
3.5.1 Menyebutkan baris bilangan berdasarkan pola tertentu.

C. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan menyimak penjelasan guru, siswa mampu menjelaskan hal-hal yang harus
dilakukan dalam hubungan dengan orang tua di rumah dengan tepat.
2. Dengan membaca teks, siswa mampu menjelaskan ungkapan tolong dan terima
kasih dengan santun.
3. Dengan mengamati kumpulan benda, siswa mampu mengurutkan baris bilangan
berdasarkan pola tertentu dengan tepat.
4. Dengan mengamati kumpulan benda, siswa mampu membuat pola bilangan dengan
teliti.

D. Materi Ajar
 Kegiatan Keluargaku

Kegiatan keluarga adalah kegiatan yang dilakukan bersama dengan keluarga.


Kegiatan yang dilakukan dapat di dalam rumah ataupun di luar rumah. Kegiatan yang
dilakukakan bersama keluarga akan sangat menyenangkan, karena kita dapat saling
bekerjasama atau membantu untuk menyelesaikan kegiatan tersebut. Kegiatan setiap
keluarga berbeda-beda.
 Memasak Bersama Keluarga
 Ungkapan meminta tolong dan terima kasih

 Baris bilangan dan pola bilangan

Anda mungkin juga menyukai