Anda di halaman 1dari 1

1.

Posisi Pancasila dalam Pembukaan UUD NRI 1945 adalah sebagai dasar negara yang
merupakan sumber hukum tertinggi dalam mengatur kehidupan negara dan masyarakat,
dimana sifatnya memaksa dan mengikat.

2. Filsafat Pancasila adalah penerapan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara dan
pandangan hidup bernegara, yang memberikan pengetahuan dan pengertian ilmiah mengenai
hakikat Pancasila. Serta digunakan sebagai pedoman dan pegangan dalam sikap, tingkah laku
serta perbuatan dalam kehidupan sehari-hari dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara
untuk bangsa Indonesia.

3. Yang harus dipatuhi oleh seorang ilmuwan dalam pengembangan IPTEK di Indonesia yaitu :

1. Nilai-nilai Pancasila

2. Ideologi Bangsa Indonesia

3. Etika-etika yang berlaku di Indonesia

4. Peraturan-peraturan yang berlaku di Indonesia

4. Pemahaman 4 Pilar sangatlah penting, karena dengan memahami dan


mengimplementasikan 4 Pilar, berbagai persoalan kebangsaan dan kenegaraan yang terjadi di
Indonesia saat ini akan dapat teratasi. 4 pilar kebangsaan merupakan hal yang paling penting
dalam membentuk karakter bangsa sebagai modal dalam mempertahankan dan mengisi
kemerdekaan, serta memfilter hal negatif yang masuk dari luar. Jika hal itu sudah dilakukan,
bisa menjadikan generasi muda memiliki peranan dan kontribusi yang penting dalam
menentukan Indonesia di masa depan.

5. Isi kesepakatan dasar Panitia Adhoc I dalam mengamandemen UUD 1945 !

Isi dari kesepakatan dasar panitia Adhoc I dalam amandemen adalah sebagai berikut :
1. Tidak akan melakukan perubahan pada Pembukaan UUD 1945, karena didalamnya
terdapat Tujuan Negara dan Dasar Negara, serta staatside berdirinya NKRI.
2. Mempertahankan bentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia, yang sudah
ditetapkan sejak awal kemerdekaan.
3. Mempertegas sistem pemerintahan presidensial, bahwa keputusan tertinggi berada
pada presiden tetapi diawasi oleh MPR.
4. Memasukan penjelasan UUD 1945 yang memuat hal-hal normatif akan dimasukkan
ke dalam pasal-pasal (batang tubuh)
5. Melakukan perubahan UUD 1945 dengan cara addendum, yaitu dengan tetap
mempertahankan naskah aslinya

Anda mungkin juga menyukai