Anda di halaman 1dari 5

YAYASAN PERGURUAN TINGGI ISLAM RADEN RAHMAT

UNIVERSITAS ISLAM RADEN RAHMAT


MALANG
InspirIng, Excellent, Humble
,
Nomor : 191/C9/UIRR/IV/2021
Lampiran : 1 Berkas
Perihal : Ketentuan PMB Jalur Beasiswa Jenjang Strata Satu (S-1)

Kepada Yth
Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur
Di –
Tempat.

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Salam silaturrahim dan sejahtera kami sampaikan semoga Bapak/ Ibu senantiasa
dalam lindungan Allah SWT dan sukses selalu dalam menjalankan aktifitas
sehari-hari. Aamiin.

Memperhatikan surat Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama Jawa Timur Nomor:


848/PW/Tanf/L/II/2021 tertanggal 23 Februari 2021 perihal permohonan Juklak
dan Juknis PMB 2021/2022, maka dengan ini kami sampaiakn hal hal berikut:
1. Ketentuan umum penerimaan mahasiswa baru jalur beasiswa jenjang strata
satu (S-1) sebagaimana terlampir.
2. Pengiriman berkas usulan beasiswa dapat dilakukan seacra kolektif dengan
melampirkan surat rekomendasi dari PWNU Jawa Timur.

Demikian pemberitahuan ini, atas perhatian dan kerjasama Bapak/ Ibu


disampaikan terimakasih.

Wallahulmuwaffiq Ila Aqwamith Thoriiq


Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Malang, 01 April 2021


Plh. Rektor

Dr. Sutomo, M. Sos

Tembusan :
1. Ketua YPTI Raden Rahmat Malang
2. Arsip

Jalan Raya Mojosari 02, Kepanjen – Malang JawaTimur


Telepon: (0341) 399099 – Kode POS; 65163 Email: radenrahmat@uniramalang.ac.id Website: http//www.uniramalang.ac.id
YAYASAN PERGURUAN TINGGI ISLAM RADEN RAHMAT
UNIVERSITAS ISLAM RADEN RAHMAT
MALANG
InspirIng, Excellent, Humble
,
Lampiran:
KETENTUAN PENERIMAAN MAHASISWA BARU JALUR BEASISWA
JENJANG STRATA SATU (S1) UNIVERSITAS ISLAM RADEN RAHMAT MALANG
TAHUN AKADEMIK 2021/2022

A. PERSYARATAN UMUM
Persyaratan Umum Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Beasiswa Jenjang Strata Satu
(S1) di Universitas Islam Raden Rahmat Malang adalah:
1) Telah menyelesaikan pendidikan SMA/SMK/MA/sederajat;
2) Mendaftar sebagai mahasiswa Jenjang S1 di Univeritas Islam Raden Rahmat (UNIRA)
Malang sesuai ketentuan yang berlaku;
3) Melampirkan fotocopy Ijazah yang dilegalisir 1 lembar;
4) Melampirkan pas photo berwarna 4 x 6 sebanyak 1 lembar;
5) Melampirkan fotocopy Kartu Keluarga sebanyak 1 lembar;
6) Mahasiswa baru mendapat Rekomendasi dari Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama jawa
Timur.

B. JENIS BEASISWA DAN PERSAYARATAN KHUSUS


Beasiswa yang diberikan oleh Universitas Islam Raden Rahmat Malang meliputi
Beasiswa 99, Beasiswa Akademik, Beasiswa Bintang, Beasiswa Mulia, Beasiswa Tahfidz,
dan Beasiswa KIP Kuliah dengan sasaran dan ketentuan yang beragam sesuai dengan jenis
beasiswa sebagai berikut:
1) Beasiswa 99
Beasiswa 99 diberikan kepada calon mahasiswa baru di Universitas Islam Raden Rahmat
Malang yang berperan aktif di organisasi-organisasi NU atau Banom NU, serta calon
mahasiswa yang menempuh pendidikan di pondok pesantren atau berperan aktif dalam
pondok pesantren. Adapun persyaratan beasiswa 99 adalah sebagai berikut:
▪ Surat rekomendasi asli dari pengurus NU baik tingkat ranting maupun tingkat
pusat dan atau dari lembaga yang bersangkutan.
2) Beasiswa Akademik
Beasiswa prestasi akademik diberikan kepada calon mahasiswa baru di Universitas Islam
Raden Rahmat Malang, yang memiliki prestasi di bidang akademik. Ketentuan beasiswa
prestasi akademik adalah peringkat 1 sampai peringkat 5 memiliki nilai STTB rata-rata
8.00, dan memilikii nilai UN rata-rata 7.00. Adapun persyaratan beasiswa prestasi
akdemik adalah sebagai berikut:
▪ Fotocopy nilai raport semester 1 sampai dengan semester 5 yang sudah
dilegalisir.
3) Beasiswa Bintang
Beasiswa bintang diberikan kepada calon mahasiswa baru di Universitas Islam
Raden Rahmat Malang yang memiliki prestasi di bidang non akademik dan
dibuktikan dengan piagam penghargaan/sertifikat. Adapun ketentuan-ketentuan
beasiswa bintang adalah sebagai berikut:
a. Peringkat lokal (kabupaten dan provinsi)
b. Peringkat nasional
c. Peringkat Internasional
Adapun berkas yang harus dilampirkan adalah sebagai berikut:
▪ Fotocopy piagam penghargaan/sertfikat prestasi yang sudah diraih.
4) Beasiswa Mulia

Jalan Raya Mojosari 02, Kepanjen – Malang JawaTimur


Telepon: (0341) 399099 – Kode POS; 65163 Email: radenrahmat@uniramalang.ac.id Website: http//www.uniramalang.ac.id
YAYASAN PERGURUAN TINGGI ISLAM RADEN RAHMAT
UNIVERSITAS ISLAM RADEN RAHMAT
MALANG
InspirIng, Excellent, Humble
,
Beasiswa mulia diberikan kepada calon mahasiswa baru yang tidak mampu secara
ekonomi dibuktikan dengan Surat Keterangan Tidak Mampu dari Desa/Kelurahan.
Adapun persyaratan beasiswa mulia adalah sebagai berikut:
Adapun berkas yang harus dilampirkan adalah sebagai berikut:
a. Surat keterangan tidak mampu dari Desa atau Kelurahan;
b. Foto rumah (tampak depan dan ruang tamu).
5) Beasiswa Tahfidz
Beasiswa tahfidz dimaksudkan untuk mahasiswa dan calon mahasiswa baru di
Universitas Islam Raden Rahmat Malang yang telah menghafal Alqur’an, dibuktikan
dengan Surat keterangan atau sertifikat hafalan. Adapun ketentuan-ketentuan
beasiswa tahfidz adalah sebagai berikut:
a. Penghafal 10 juz
b. Penghafal 20 juz
c. Penghafal 30 juz
Adapun berkas yang harus dilampirkan adalah sebagai berikut:
▪ Surat keterangan telah menghafal alqur’an dari lembaga terkait atau sertifikat
hafal Alqur’an yang telah dilegalisir.

C. JADWAL SELEKSI
Jadwal Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur Beasiswa Jenjang Strata Satu (S1) di Universitas
Islam Raden Rahmat Malang diatur sebagai berikut:

Gelombang Keterangan Waktu Pelaksanaan


Gelombang I Pendaftaran 02 Januari – 30 april 2021
Tes Wawancara (Beasiswa) 14 April 2021
Pengumuman Hasil Tes 19 April 2021
Her-registrasi 19 – 30 April 2021
Gelombang II Pendaftaran 03 Mei – 31 Juli 2021
Tes Wawancara (Beasiswa) 16 Juni 2021
tahap I
Pengumuman Hasil Tes Tahap I 21 Juni 2021
Her-registrasi 21 – 30 Juni 2021
Tes Wawancara (Beasiswa) 14 Juli 2021
tahap II
Pengumuman hasil tes Tahap II 19 Juli 2021
Her-registrasi 19 – 31 Juli 2021
Gelombang Pendaftaran 02 Agustus – 15 Agustus 2021
III Tes Wawancara (Beasiswa) 14 Agustus 2021
Pengumuman Hasil Tes 19 Agustus 2021
Her-registrasi 19 – 27 Agustus 2021

Jalan Raya Mojosari 02, Kepanjen – Malang JawaTimur


Telepon: (0341) 399099 – Kode POS; 65163 Email: radenrahmat@uniramalang.ac.id Website: http//www.uniramalang.ac.id
YAYASAN PERGURUAN TINGGI ISLAM RADEN RAHMAT
UNIVERSITAS ISLAM RADEN RAHMAT
MALANG
InspirIng, Excellent, Humble
,
D. PILIHAN PROGRAM STUDI
Universitas Islam Raden Rahmat menerima pendaftaran mahasiswa baru Jalur
Beasiswa Internal jenjang Strata Satu (S1) pada program studi berikut:
1) Fakultas Ilmu Keislaman
a. Program Studi Pendidikan Agama Islam
b. Program Studi Pendidikan Guru MI
2) Fakultas Ekonomi dan Bisnis
a. Program Studi Manajemen
b. Program Studi Ekonomi Syariah
c. Program Studi Perbankan Syariah
3) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
a. Program Studi Ilmu Pemerintahan
b. Program Studi Psikologi
4) Fakultas Ilmu Pendidikan
a. Program Studi Pendidikan IPS
b. Program Studi Pendidikan Guru SD
5) Fakultas Sains dan Teknologi
a. Program Studi Agroteknologi
b. Program Studi Sistem Informasi
c. Program Studi Teknik Elektro
d. Program Studi Teknik Informatika
e. Program Studi Teknik Mesin

E. FASILITAS YANG DIDAPAT


Fasilitas yang didapatkan oleh mahasiswa baru yang lolos beasiswa disesuaikan dengan jenis
beasiswa yang didapatkan sebagai berikut:
No Jenis Beasiswa Fasilitas Yang Didapat

1 Beasiswa 99 1) Beasiswa berlaku selama 8 semester sesuai ketentuan


yang berlaku;
2) Bebas Biaya Pendaftaran;
3) Subsidi Biaya UKT sebesar Rp. 1.000.000,- per semester.

2 Beasiswa Akademik 1) Beasiswa berlaku selama 8 semester sesuai ketentuan


yang berlaku;
2) Bebas Biaya Pendaftaran;
3) Subsidi UKT sebesar Rp. 1.000.000,- per semester.

3 Beasiswa Bintang 1) Beasiswa berlaku selama 8 semester sesuai ketentuan


yang berlaku;
2) Bebas Biaya Pendaftaran;
3) Besarnya beasiswa, antara lain:
a. Peringkat lokal (kabupaten dan provinsi) mendapat
Subsidi UKT sebesar Rp. 1.000.000,-;
b. Peringkat nasional mendapat bebas biaya UKT;
c. Peringkat Internasional mendapatkan bebas biaya
UKT dan DPP.
Jalan Raya Mojosari 02, Kepanjen – Malang JawaTimur
Telepon: (0341) 399099 – Kode POS; 65163 Email: radenrahmat@uniramalang.ac.id Website: http//www.uniramalang.ac.id
YAYASAN PERGURUAN TINGGI ISLAM RADEN RAHMAT
UNIVERSITAS ISLAM RADEN RAHMAT
MALANG
InspirIng, Excellent, Humble
,

4 Beasiswa Mulia 1) Beasiswa berlaku selama 8 semester sesuai ketentuan


yang berlaku;
2) Bebas Biaya Pendaftaran;
3) Subsidi UKT sebesar Rp. 1.000.000,- per semester.

5 Beasiswa Tahfidz 1) Beasiswa berlaku selama 8 semester sesuai ketentuan


yang berlaku;
2) Bebas Biaya Pendaftaran
3) Besarnya beasiswa sebagai berikut:
a. Penghafal 10 juz mendapat Subsidi UKT sebesar
Rp. 1.000.000,-;
b. Penghafal 20 juz mendapat bebas biaya UKT;
c. Penghafal 30 juz mendapat bebas biaya UKT dan
DPP.

F. KETENTUAN LAIN
1) Calon Mahasiswa Universitas Islam Raden Rahmat hanya diperbolehkan mengajukan
satu jenis beasiswa;
2) Semua jenis beasiswa melalui tahap seleksi administrasi dan wawancara;
3) Calon mahasiswa baru yang dinyatakan lolos seleksi administrasi akan mengikuti seleksi
wawancara;
4) Peserta seleksi jalur beasiswa yang dinyatakan lulus seleksi wajib melakukan her
registrasi sesuai dengan ketentuan berlaku, dan dinyatakan gugur ketika tidak melakukan
her registrasi.

Jalan Raya Mojosari 02, Kepanjen – Malang JawaTimur


Telepon: (0341) 399099 – Kode POS; 65163 Email: radenrahmat@uniramalang.ac.id Website: http//www.uniramalang.ac.id

Anda mungkin juga menyukai