Anda di halaman 1dari 11

SMA NEGERI 1 TANJUNG RAYA

PUSAT INFORMASI DAN KONSELING REMAJA


PIK R SATRIA REMAJA
Alamat : Jl. Z.A. Pagar Alam No. 104, Brabasan Kecamatan Tanjung Raya
Kab. Mesuji Kode Pos 34994

Nomor : 03/PIKR/SMAN1-TR/I/2020
Lampiran : Dokumentasi Kegiatan
Perihal : Surat Laporan Pertanggungjawaban

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN
“Pelatihan Tim Fasilitator” PIK R Satria Remaja
SMA Negeri 1 Tanjung Raya
BAB I
Pendahuluan

I. Latar Belakang
Remaja merupakan kelompok usia yang banyak menghadapi masalah karena
berhubungan dengan perubahan-perubahan yang terjadi. Perubahan fisik, psikis, maupun
sosial. Perubahan fisik antara lain perubahan primer yang ditandai dengan berfungsinya
organ reproduksi dan perubahan sekunder yang ditandai dengan perubahan struktur
tubuh, suara dan lain-lain. Perubahan psikis antara lain timbulnya perasaan sudah dewasa,
sudah besar, sudah mandiri, dan tidak mau banyak diatur orang tua. Perubahan-perubahan
itu berdampak pada tingkah laku, pola pikir, prespektif dalam hidup, cara berpakaian dan
pola pergaulan .
Pola pergaulan yang cenderung bebas karena pengaruh era globalisasi ditambah
dengan kondisi rentan karena perubahan-perubahan itu, dapat menyeret remaja Indonesia
ke dalam tiga masalah besar, yaitu : Pernikahan usia Anak, Sex pra-Nikah serta NAPZA
(Narkotika, Psikotropika dan Zat Adiktif Terlarang).
Hal tersebut merupakan masalah besar karena menyangkut kesinambungan generasi
manusia berkualitas. Apabila tidak dapat menyikapi dengan baik ketiga masalah ini,maka
generasi muda di Indonesia akan terjerumus ke dalam lembah kehanancuran. Untuk dapat
mempersiapkan generasi berikutnya yang lebih berkualitas, maka masalah tersebut harus
menjadi tanggung jawab bersama antara keluarga, masyarakat, dan negara.
PIK R ini dibentuk sebagai wadah untuk penyebaran KIE yang di kelola oleh, dari
dan untuk remaja di bawah naungan SMA Negeri 1 Tanjung Raya, BKKBN tingkat
Kabupaten serta BKKBN di tingkat Provinsi. PIK R  bertugas menyebarkan informasi
mengenai Kesehatan Reproduksi remaja, masalah seksualitas, HIV/AIDS, NAPZA, serta
untuk mempersiapkan kehidupan yang berencana.

II. Nama dan Tema Kegiatan


Kegiatan ini dinamakan “Pelatihan Tim Fasilitator PIK R Satria Remaja” dengan
mengusung tema kegiatan “Dari, Oleh dan Untuk Remaja”.
III. Maksud dan Tujuan
Maksud dan Tujuan diselenggarakannya kegiatan Pelatihan Tim Fasilitator PIK R “Satria
Remaja” SMA Negeri 1 Tanjung Raya secara umum di antaranya :

a) Secara Langsung
Membantu remaja untuk :
1) Memberi pemahaman mendalam mengenai organisasi Pusat Informasi Konseling
Remaja (PIK R) Satria Remaja
2) Memberi pemahaman mengenai Tugas Pokok dan isi (TUPOKSI) sebagai
pengurus organisasi PIK Remaja serta sebagai Tim Fasilitator
3) Meningkatkan kemampuan Public Speaking skill
4) Memberi pemahaman tentang materi GenRe (Generasi Berencana) serta 4
substansinya
5) Memberi Pemahaman tentang PKBR, Triad KRR serta cara menjadi fasilitator
yang baik

b) Secara Tidak Langsung


Membantu program pemerintah dalam rangka :
1) Pendewasaan Usia Perkawinan (PUP)
2) Menurunkan Total Fertility Rate (TFR)
3) Membantu mengendalikan laju pertumbuhan penduduk
4) Mempersiapkan Kehidupan Berkeluarga bagi Remaja
5) Membantu BKKBN untuk meningkatkan Social Awareness (Kepekaan Sosial)
serta kesadaran masyarakat tentang berbagai macam bahaya dan resiko yang
mungkin terjadi di Remaja

Dari hasil kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada peserta didik
secara umum dan tim fasilitator secara khusus dalam melaksanakan tugasnya sebagai
Pendidik Sebaya (PS) dan Fasilitator, serta mampu menjadi idola bagi remaja sebayanya
di lingkungan wilayahnya masing – masing dalam kehidupan sehari – hari.
BAB II
Rencana Pelaksanaan Kegiatan

I. Rencana Mekanisme Kegiatan

A. Waktu dan Tempat Pelaksanaan


Kegiatan ini akan di selenggarakan pada :

Hari : Kamis s.d Jum’at


Tanggal : 05 s.d 06 November 2020
Waktu : 11:15 WIB – 13:00 WIB, Kamis
13:00 WIB – 17:00 WIB, Jum’at
Tempat : Ruang Aula SMA Negeri 1 Tanjung Raya

B. Target Peserta
Target peserta pelatihan Tim Fasilitator PIK R “Satria Remaja” SMA Negeri 1
Tanjung Raya adalah siswa – siswi calon Tim Fasilitator SMA Negeri 1 Tanjung
Raya. Daftar peserta yang mengikuti pelatihan adalah sebagai berikut :

No Nama Kelas
1 Syifa Khairunisa XII MIPA 1
2 Luluk Widiyanti XII MIPA 1
3 Andika Satya Nugraha XI MIPA 2
4 Alinda Herfina XI MIPA 2
5 Riska Azzahra XI MIPA 2
6 Reni Irawati XI MIPA 2
7 Rina Wulandari X MIPA 1
8 Nurlita Safitri X MIPA 1
9 Fitriana Nurul Sakinah X MIPA 1
10 Latif Maulana Maghribi X MIPA 1
11 Naza Adi Saputra X MIPA 1

C. Pemateri dan Narasumber


Pemateri dan Narasumber yang hadir di acara ini adalah sebagai berikut :

No Nama Keterangan Jabatan


1 Dessy Purnamasari, S.Pd Pembina PIK R SMA Negeri 1 Tanjung Raya
2 Linda Agustin, S.Pd Waka Kesiswaan SMA Negeri 1 Tanjung Raya
3 Manda Juniawan, S.Pd Duta GenRe Atribut Prov. Lampung Tahun 2016
4 Fransiska Kurniawati Duta GenRe Favorit Prov. Lampung Tahun 2020
5 M. Daffa Satria A.H Pendidik Sebaya, Ketua PIK R

D. Susunan Materi Kegiatan


Beberapa materi pokok yang akan di pelajari pada kegiatan pelatihan ini diantaranya
adalah :
1. Pengenalan organisasi PIK – R dan BKKBN dengan narasumber Pembina PIK – R
“Satria Remaja” SMA Negeri 1 Tanjung Raya
2. Materi dasar tentang GenRe
3. Materi dasar tentang tehnik Fasilitasi
4. Tips dan Trik bagaimana menjadi Fasilitator, Pendidik Sebaya dan Konselor
Sebaya yang baik.

Adapun Metode yang akan di gunakan sebagai berikut :


1. Ceramah/Presentasi
2. Demonstrasi
3. Tanya Jawab
4. Diskusi dan Curah Pendapat

E. Fasilitas
Fasilitas yang akan di gunakan dalam kegiatan ini adalah sebagai berikut :
1. Ruang Aula SMA Negeri 1 Tanjung Raya
2. Laptop
3. Proyektor
4. Proyektor Screen
5. Modul
6. Alat tulis

II. Rencana Anggaran Biaya

A. Rencana Pengeluaran
Rencana Pengeluaran Anggaran untuk kegiatan pelatihan Tim Fasilitator PIK R
“Satria Remaja” SMA Negeri 1 Tanjung Raya adalah sebagai berikut :

No Keterangan Satuan Qty Time Rp Total (RP) Keterangan


1 Modul Peserta 1 Buku 1 10 20.000/Buku 200.000 -
2 Snack 1 kotak 1 30 5.000/kotak 150.000 -
3 Total 350.000 -
Dibulatkan 400.000 -

B. Rencana Pemasukan
Rencana Pemasukan Anggaran untuk kegiatan pelatihan Tim Fasilitator PIK R “Satria
Remaja” SMA Negeri 1 Tanjung Raya adalah bantuan dana dari pihak SMA Negeri 1
Tanjung Raya sebesar Rp. 400.000.

III. Susunan Kepanitiaan


Susunan Kepanitian untuk kegiatan Pelatihan Tim Fasilitator PIK R “Satria Remaja”
SMA Negeri 1 Tanjung Raya Adalah Sebagai berikut :
Panitia Pengarah :

Pelindung : Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Tanjung Raya


Penasihat : Waka Kurikulum dan Waka Kesiswaan SMA Negeri 1 Tanjung Raya
Ketua : Dessy Purnamasari, S.Pd (Pembina PIK R SMAN 1 Tanjung Raya)

Panitia Pelaksana :

Tim Fasilitator
Pendidik Sebaya
Konselor Sebaya

BAB III
Pelaksanaan Kegiatan

I. Realisasi Mekanisme Kegiatan

A. Waktu dan Tempat Pelaksanaan


Kegiatan ini telah di selenggarakan pada :

Hari : Kamis s.d Jum’at


Tanggal : 05 s.d 06 November 2020
Waktu : 11:15 WIB – 13:00 WIB, Kamis
13:00 WIB – 17:00 WIB, Jum’at
Tempat : Ruang Aula SMA Negeri 1 Tanjung Raya

B. Peserta
Peserta yang hadir dan mengikuti pelatihan Tim Fasilitator PIK R “Satria Remaja”
SMA Negeri 1 Tanjung Raya sebagai berikut :

No Nama Kelas
1 Syifa Khairunisa XII MIPA 1
2 Luluk Widiyanti XII MIPA 1
3 Andika Satya Nugraha XI MIPA 2
4 Alinda Herfina XI MIPA 2
5 Riska Azzahra XI MIPA 2
6 Reni Irawati XI MIPA 2
7 Rina Wulandari X MIPA 1
8 Nurlita Safitri X MIPA 1
9 Fitriana Nurul Sakinah X MIPA 1
10 Latif Maulana Maghribi X MIPA 1
11 Naza Adi Saputra X MIPA 1

C. Pemateri dan Narasumber


Pemateri dan Narasumber yang dapat hadir di acara ini adalah sebagai berikut :

No Nama Keterangan Jabatan


1 Dessy Purnamasari, S.Pd Pembina PIK R SMA Negeri 1 Tanjung Raya
2 Linda Agustin, S.Pd Waka Kesiswaan SMA Negeri 1 Tanjung Raya
3 Manda Juniawan, S.Pd Duta GenRe Atribut Prov. Lampung Tahun 2016
4 Fransiska Kurniawati Duta GenRe Favorit Prov. Lampung Tahun 2020
5 M. Daffa Satria A.H Pendidik Sebaya, Ketua PIK R

D. Susunan Materi Kegiatan


Beberapa materi pokok yang di pelajari pada kegiatan pelatihan diantaranya adalah :
1. Pengenalan organisasi PIK – R dan BKKBN dengan narasumber Pembina PIK – R
“Satria Remaja” SMA Negeri 1 Tanjung Raya
2. Materi dasar tentang GenRe
3. Materi dasar tentang tehnik Fasilitasi
4. Tips dan Trik bagaimana menjadi Fasilitator, Pendidik Sebaya dan Konselor
Sebaya yang baik.

Adapun Metode yang di gunakan sebagai berikut :


1. Ceramah/Presentasi
2. Demonstrasi
3. Tanya Jawab
4. Diskusi dan Curah Pendapat

E. Fasilitas
Fasilitas yang di gunakan dalam kegiatan ini adalah sebagai berikut :
1. Ruang Aula SMA Negeri 1 Tanjung Raya
2. Laptop
3. Proyektor
4. Proyektor Screen
5. Modul
6. Alat tulis

II. Rencana Anggaran Biaya

A. Realisasi Anggaran Pengeluaran


Realisasi Anggaran Pengeluaran Anggaran untuk kegiatan pelatihan Tim Fasilitator
PIK R “Satria Remaja” SMA Negeri 1 Tanjung Raya adalah sebagai berikut :

No Keterangan Satuan Qty Time Rp Total (RP) Keterangan


1 Modul Peserta 1 Buku 1 10 20.000/Buku - Pencetakan
modul di
lakukan di
sekolah
2 Snack 1 kotak 1 30 5.000/kotak 150.000 -
3 Total 150.000 -
Dibulatkan 150.000 -

B. Ralisasi Anggaran Pemasukan


Realisasi Pemasukan Anggaran untuk kegiatan pelatihan Tim Fasilitator PIK R
“Satria Remaja” SMA Negeri 1 Tanjung Raya adalah bantuan dana dari pihak SMA
Negeri 1 Tanjung Raya sebesar Rp. 150.000.

III. Susunan Kepanitiaan


Susunan Kepanitian untuk kegiatan Pelatihan Tim Fasilitator PIK R “Satria Remaja”
SMA Negeri 1 Tanjung Raya Adalah Sebagai berikut :
Panitia Pengarah :
Pelindung : Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Tanjung Raya
Penasihat : Waka Kurikulum dan Waka Kesiswaan SMA Negeri 1 Tanjung Raya
Ketua : Dessy Purnamasari, S.Pd (Pembina PIK R SMAN 1 Tanjung Raya)

Panitia Pelaksana :

Fasilitator Utama : M. Daffa Satria A.H (Ketua PIK R SMAN 1 Tanjung Raya)
Pendidik Sebaya : Tim Pendidik Sebaya Kab. Mesuji
Konselor Sebaya : Tim Konselor Sebaya Kab. Mesuji

BAB IV
Evaluasi dan Hasil Pelaksanaan

I. Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan


Kegiatan Pelatihan ini dapat di katakan berhasil. Namun, ada beberapa faktor yang
mempengaruhi hasil tersebut, yaitu :

A. Faktor Pendukung
- Fasilitas yang memadai
- Pemateri dan Narasumber yang sangat memahami Materi
- Peserta pelatihan yang aktif dan kooperatif

B. Faktor Penghambat
- Waktu yang sangat terbatas untuk hari pertama kegiatan

II. Hasil Pelaksanaan Kegiatan

A. Evaluasi pelatihan :
Kegiatan Pelatihan Tim Fasilitator PIK R “Satria Remaja” SMA Negeri 1 Tanjung
Raya dapat di katakan sangat berhasil tanpa ada halangan maupun kendala. Walau pada
hari ke – 2 pelatihan terdapat penambahan waktu dikarenakan materi serta kegiatan yang
cukup panjang sehingga terjadi penambahan waktu kegiatan selama 1 jam. Saat kegiatan,
tim panitia melaksanakan Pre – Test dan Post – Test untuk menguji pemahaman dan
kemampuan peserta pelatihan terhadap materi sebelum dan sesudah pelatihan.
Dari hasil test tersebut, dapat di amati bahwa kemampuan serta pemahaman dari
peserta pelatihan meningkat secara drastis, pada Pre – Test nilai rata – rata peserta
pelatihan berkisar di angka 50. Sedangkan saat Post – Test setelah pelatihan selesai, 95%
peserta pelatihan mendapat skor sempurna. Hal itu menunjukkan bahwa materi dan
pelatihan yang di berikan oleh narasumber serta Pendidik Sebaya dapat di katakan sangat
efektif.
Setelah kegiatan selesai, semua peserta pelatihan di minta untuk memberikan
feedback / Pesan dan Kritik untuk Pendidik Sebaya dan Pemateri guna mengevaluasi
kualitas dari Pemateri mauapun Pendidik Sebaya. Dari hasil feedback yang di kumpulkan,
semua peserta pelatihan merasa puas terhadap Pendidik Sebaya dan Pemateri sehingga
dapat di pastikan bahwa peserta pelatihan merasa senang saat menjalani proses pelatihan.

B. Kesimpulan dari Kegiatan

Kegiatan ini dapat di katakan sangat berhasil tanpa adanya halangan maupun kendala
besar. Tim Panitia dan Fasilitator berhasil melaksanakan tugasnya dengan sangat baik,
Narasumber dan Pendidik Sebaya juga telah menyampaikan materi dengan sangat
baik. Sehingga secara keseluruhan, tingkat efektifitas kegiatan pelatihan ini mencapai
angka 95%.
BAB V
Penutup
Demikian laporan pertanggungjawaban untuk kegiatan
“Pelatihan Tim Fasilitator PIK R Satria Remaja SMA Negeri 1
Tanjung Raya Tahun 2020” yang kami susun. Kami Yakin tanpa
bantuan dari berbagai pihak, kegiatan ini tidak akan memberikan
hasil yang optimal sehingga kami mengucapkan terimakasih yang sebesar
besarnya untuk semua pihak yang terlibat dan kami menyadari bahwa masih terdapat banyak
kekurangan dalam kegiatan ini. Untuk itu kami selaku panitia memohon maaf sebesar-
besarnya kepada semua pihak yang terlibat. Semoga laporan ini dapat digunakan sebagai
bahan acuan bagi kegiatan selanjutnya sehingga nantinya dapat berjalan dengan lebih baik
lagi. Atas bantuan dan kemudahan yang di berikan semua pihak kami mengucapkan
terimakasih

Wassalamu’alaikum Wr. Wb

Tanjung Raya, 09 November 2020


Ketua Panitia Pembina PIK R

M. Daffa Satria A.H Dessy Purnamasari, S.Pd


Nip. 198212042011012004

SMA NEGERI 1 TANJUNG RAYA


PUSAT INFORMASI DAN KONSELING REMAJA
PIK R SATRIA REMAJA
Alamat : Jl. Z.A. Pagar Alam No. 104, Brabasan Kecamatan Tanjung Raya Kab. Mesuji Kode Pos 34994

LAMPIRAN LPJ

Lampiran yang disertakan dalam LPJ :


- Dokumentasi acara dalam bentuk foto berjumlah 6 buah Foto.
- Proposal
- Absensi kegiatan Rangkap 2
- Surat Undangan Kegiatan

Anda mungkin juga menyukai