Anda di halaman 1dari 10

PROPOSAL KEGIATAN

Pertemuan II Praktek Lapangan


“Presentasi hasil data tabulasi angket pada sample 450 kepala keluarga
di RT 10-15 RW 03 Kelurahan Pinang Ranti Kecamatan Makasar”
Senin, 31 Oktober 2011

A. LATAR BELAKANG
Perawatan kesehatan merupakan suatu lapangan khusus di bidang kesehatan, dimana
keterampilan hubungan antar manusia serta keterampilan organisasi diterapkan dalam
hubungan yang serasi dengan keterampilan anggota profesi kesehatan lain dan tenaga
sosial demi memelihara kesehatan masyarakat. Oleh karena itu, perawatan kesehatan
masyarakat ditujukan kepada individu, keluarga dan kelompok melalui upaya kesehatan,
pemeliharaan kesehatan, penyuluhan kesehatan, koordinasi, dan pelayanan keperawatan
berkelanjutan sebagai suatu pendekatan yang komprehensif. Selain itu, masyarakat/
komunitas juga dipandang sebagai target pelayanan kesehatan yang bertujuan untuk
mencapai kesehatan komunitas, sebagai suatu upaya peningkatan kesehatan dan
menggunakan kerjasama sebagai suatu mekanisme dalam mempermudah pencapaian
tujuan yang berarti masyarakat/komunitas dilibatkan secara aktif untuk mencapai tujuan
tersebut.
Asuhan keperawatan diberikan karena adanya kelemahan fisik maupun mental,
keterbatasan pengetahuan serta kurang kemauan menuju kepada kemampuan
melaksanakan kegiatan sehari-hari secara mandiri. Kegiatan ini dilakukan dalam upaya
peningkatan kesehatan, pencegahan penyakit, penyembuhan, pemulihan serta
pemeliharaan kesehatan dengan penekanan pada upaya pelayanan kesehatan utama
(Primary Health Care) untuk memungkinkan setiap orang mencapai kemampuan hidup
sehat dan produktif. Kegiatan ini dilakukan sesuai dengan wewenang, tanggung jawab
serta etika profesi keperawatan.
Keperawatan komunitas merupakan suatu sintesis dari praktik keperawatan dan
praktik kesehatan masyarakat yang diterapkan untuk meningkatkan serta memelihara
kesehatan penduduk (American Nurses Association, 1973). Keperawatan komunitas
mencakup perawatan kesehatan keluarga juga kesehatan dan kesejahteraan masyarakat
luas, membantu masyarakat mengidentifikasi masalah kesehatannya sendiri, serta
memecahkan masalah kesehatan tersebut sesuai dengan kemampuan yang ada pada
mereka meminta bantuan kepada orang lain (WHO, 1974)
Komunitas dipandang sebagai target pelayanan kesehatan sehingga diperlukan suatu
kerjasama yang melibatkan secara aktif masyarakat untuk mencapai peningkatan derajat
kesehatan masyarakat yang optimal. Oleh karena itu, pelaksanaan asuhan keperawatan
yang diberikan perawat komunitas merupakan suatu upaya yang esensial atau sangat
dibutuhkan oleh komunitas, mudah dijangkau, dengan pembiayaan yang murah, serta
lebih ditekankan pada penggunaan teknologi tepat guna. Lingkungan dalam sebuah
komunitas ditinjau dari paradigma keperawatan, berfokus pada lingkungan masyarakat,
dimana lingkungan dapat mempengaruhi status kesehatan manusia. Lingkungan di sini
meliputi lingkungan fisik, psikologis, sosial budaya dan lingkungan spiritual. Peran serta
masyarakat sangat dibutuhkan dimana individu, keluarga maupun masyarakat sebagai
pelaku kegiatan untuk upaya peningkatan kesehatan serta bertanggung jawab atas
kesehatannya sendiri berdasarkan azas kebersamaan dan kemandirian.
Binawan Institute of Health Sciences merupakan salah satu sekolah tinggi
penyelenggara pendidikan sarjana keperawatan di Indonesia yang berdasarkan pada tri
darma perguruan tinggi. Sebagai salah satu upaya penerapan tri darma perguruan tinggi
dan dalam upaya menigkatkan kemampuan mahasiswa dalam berinteraksi dengan
komunitas, maka STIKes Binawan menyelengarakan kegiatan praktek komunitas pada
masyarakat di sekitar kampus Binawan.
Pada kesempatan kali ini, kegiatan praktek komunitas diselenggarakan di wilayah RW
03 kelurahan Pinang Ranti kecamatan Makasar, Jakarta Timur. Dalam praktek kali ini,
mahasiswa/i STIKes Binawan akan mencoba menggali, menganalisa dan melakukan
implementasi pada masyarakat RW 03 Kelurahan Pinang Ranti Kecamatan Makasar,
Jakarta Timur pada segi sub populasi seperti kesehatan balita, remaja, dewasa, lansia,
kesehatan jiwa dan lingkungan di wilayah ini.
Sebagai awal dari kegiatan praktek komunitas ini, maka diperlukan sebuah
pengkajian awal masalah-masalah kesehatan di wilayah RW 03 Kelurahan Pinang Ranti
Kecamatan Makasar. Untuk mendapatkan data awal tersebut, maka Mahasiswa/i profesi
STIKes Binawan mengadakan pertemuan dengan pihak kampus, pihak puskesmas,
pihak kelurahan, Ketua RW, Ketua RT, Kader dan perwakilan warga untuk menggali
permasalahan kesehatan yang ada di wilayah RW 03. Pertemuan tersebut bertujuan untuk
menyajikan hasil tabulasi data dan analisa masalah kesehatan serta merumuskan masalah
sesuai prioritas di RW 03 Kelurahan Pinang Ranti Kecamatan Makasar, Jakarta Timur”

B. TUJUAN KEGIATAN
1. Tujuan Umum
Masyarakat di RW 03 Kelurahan Pinang Ranti Kecamatan Makasar Jakarta Timur
dapat mengetahui, memahami dan melakukan rencana tindak lanjut terhadap paparan
masalah yang ada di lingkungan RW 03 Kelurahan Pinang Ranti Kecamatan Makasar
2. Tujuan Khusus
a) Masyarakat dapat mengetahui masalah kesehatan yang ada di RW 03 Kelurahan
Pinang Ranti Kecamatan Makasar dengan menggunakan hasil dari pengkajian
yang telah dilakukan
b) Memprioritaskan masalah kesehatan yang terjadi di lingkungan RW 03 Kelurahan
Pinang Ranti Kecamatan Makasar
c) Mahasiswa dapat belajar untuk menyampaikan hasil pengkajian masalah,
merumuskan masalah dan intervensi untuk mengatasi masalah di lingkungan RW
03 Kelurahan Pinang Ranti Kecamatan Makasar
C. SASARAN DAN TARGET
1. Lurah dan staf kelurahan Pinang Ranti : 2 org
2. Kepala dan wakil Puskesmas Kecamatan Makasar : 2 org
3. Kepala dan wakil RW 03 Kelurahan Pinang Ranti : 3 org
4. Kepala atau wakil Puskesmas Kelurahan Pinang Ranti : 2 org
5. Ketua RT 10 – RT 15 beserta Staf : 12 org
6. Kader RT 10 – RT 15 beserta staf : 12 org
7. Tokoh Agama : 5 org
8. Tokoh Masyarakat : 6 org

Total : 44 org

D. PELAKSANAAN
Hari /Tanggal : Senin, 31 Oktober 2011
Waktu : 19.30 WIB s/d selesai
Tempat : Lapangan Volley RW 03
E. RENCANA KEGIATAN
1. TOPIK
Pemaparan hasil tabulasi data berdasarkan angket yang telah dibagikan pada sampel
450 kepala keluarga di RT 10-15 RW 03 Kelurahan Pinang Ranti Kecamatan Makasar
2. METODE
Ceramah, diskusi,Tanya jawab.
3. MEDIA
Laptop, LCD, Microphone, sound system, layar LCD, kabel rol, alat tulis menulis
4. WAKTU
Pukul 19.30 – selesai
5. TEMPAT
Lapangan volly RW 03 Kelurahan Pinang Ranti Kecamatan Makasar

F. SUSUNAN PANITIA
1. Ketua Panitia : Yustina, SKep
 Bertanggung jawab terhadap kelangsungan jalannya acara sejak perencanaan,
persiapan, dan pelaksanaan hingga evaluasi
 Mengkoordinasikan pelaksanaan acara
2. Sekretaris : Ridha Murdiyani, SKep
 Membuat notulen pertemuan atau diskusi
3. Bendahara :Risda Regina Turnip, SKep
 Mengelola pemasukan dan pengeluaran dana
4. MC : Pipit Galih Tri Fajarwati, SKep
 Memimpin jalannya acara
5. Persentator : Titin Asriani, SKep
 Mengatur dan memimpin jalannya acara dari awal sampai akhir
6. Moderator : Rachmi, SKep
 Memimpin dan mengarahkan jalannya diskusi
7. Doa : Mirwan Setiadi, SKep
 Memimpin doa pembuka dan penutup
8. Fasilitator : Ludovika Ronauli H., SKep, Ida Yuliana Dewi, SKep, Riris Mawati,
SKep
 Memfasilitasi masyarakat untuk mengenali masalah
 Mendorong masyarakat untuk mengemukakan masalahnya
9. Sie Perlengkapam : Maximus Teup, Skep, Lorensius Woni, Skep, Endah
Cahyaningrum, SKep
 Menyiapkan segala peralatan yang dibutuhkan dalam acara
10. Sie Konsumsi : Tyas Wahyuni, SKep, Quentin, SKep
 Menyiapkan konsumsi bagi undangan
11. Sie Humas : Alam Satria, SKep, Faiz Fahmi, SKep
 Menyebarkan undangan
12. Penerima tamu : Citra Fransiska, SKep, Meta Puspa Indah, SKep, Elna Rohimaturro’i,
SKep
 Mendata tamu yang di undang
13. Operator : Deni Christian, SKep
 Mengoperasikan media, dan menampilkan hasil pertemuan
14. Sie Dokumentasi : Aloysius Alexander, SKep
 Mendokumentasi jalannya pertemuan
15. Tim Ilmiah/Angket : Rosita Lumban Gaol, SKep, Ni Ketut Meyli, SKep, Rumita Dwi
Hastuti, SKep, Ridha Mardiyani, SKep, Erni Siahaan, SKep, Damianus M., SKep,
Margaretha O., SKep, Pipit Galih Tri Fajarwati, SKep, Titin Asriani, SKep, Mirwan
Setiadi, SKep, Ridha Murdiyani, Skep, Wella Lufthiah, Skep.
G. SETTING TEMPAT

LAYAR
L

VIP VIP

U U U U U U U U

M M M M K K K K

M M M M K K K K

M M M M K K K K

M M M M K K K K
Keterangan :
L : Leader (presentator)
S : Sekretaris
P : Pembawa Acara (moderator)
U : Undangan VIP
M : Mahasiswa dan Masyarakat
K : Kader

H. STRATEGI PELAKSANAAN
Susunan acara kegiatan ini adalah sebagai berikut:
No. Langkah-langkah Waktu Kegiatan Mahasiswa Kegiatan Sasaran
1 Pembukaan 5 menit  Memberi salam  Memperhatikan dengan
 Memperkenalkan diri seksama
 Menjelaskan maksud dan  Menjawab salam
tujuan
2 Sambutan : 15 menit  Memperhatikan dengan  Memperhatikan dengan
 Ketua Panitia seksama seksama
 Pihak Kelurahan
 Ketua RW 03

3 Menjelaskan materi 30 menit  Menjelaskan  Mendengarkan dan


tentang persentase komposisi keluarga, memperhatikan materi
hasil tabulasi data persentase masalah yang disampaikan
berdasarkan angket kesehatan yang ditemukan
yang di sebar di RT berdasarkan angket,
10-15 kondisi lingkungan yang
mempengaruhi kesehatan
komunitas, PHBS.
4 Diskusi 30 menit  Mendiskusikan rencana  Menanyakan pada
tindak lanjut terhadap masyarakat tentang
masalah kesehatan yang pola, waktu, tempat dan
muncul dengan persentase penanggung jawab dari
cukup tinggi melalui wakil masyarakat.
kegiatan penyuluhan dan
pemeriksaan kesehatan
5 Evaluasi 10 menit  Tanya jawab antara  Mengajukan pertanyaan
mahasiswa dan undangan seputar paparan hasil
yang telah
dipresentasikan
6 Penutup 5 menit  Berdoa dan salam penutup  Menjawab salam
 Memberikan salam

I. KRITERIA EVALUASI
1. Evaluasi Struktur
a) Undangan datang tepat waktu
b) Mahasiswa datang tepat waktu
c) Acara dimulai sesuai jadwal yang telah dibuat
d) Semua peralatan tiba sebelum acara dimulai

2. Evaluasi Proses
a) Undangan dan Mahasiswa aktif berpartisipasi mengikuti acara sampai dengan
selesai
b) Semua peserta memperhatikan pemaparan yang diberikan oleh pihak STIKes
Binawan
c) Mahasiswa aktif memfasilitasi masyarakat untuk mengemukakan masalah-
masalah kesehatan yang ada di wilayahnya

J. ANGGARAN DANA
Estimasi dana untuk penyelenggaraan acara ini adalah:
1. Pengeluaran
a. Kesekretariatan
1) Pembuatan Proposal Rp. 25.000,-
2) Fotocopy surat-surat
a) Print undangan 26x@Rp 1.000 Rp. 26.000,-
b) Amplop 1 kotak Rp 18.500,-
c) Foto copy undangan 12x@Rp 125 Rp 1.450,-
Jumlah Rp. 70. 950,-
b. Konsumsi
1) Aqua (3 dus x @ Rp. 20.000,-)
Rp. 60.000,-
2) Konsumsi (85x@ Rp 5000,-)
Rp. 425.000,-
Jumlah Rp. 485.000,-

TOTAL PENGELUARAN Rp. 555.950,-

K. PENUTUP
Demikian proposal kegiatan ini kami susun. Semoga acara ini dapat terselenggara dengan
baik dan lancar. Kepada pihak yang berkenan membantu pelaksanaan kegiatan ini kami
sampaikan terima kasih.
LEMBAR PERSETUJUAN

Proposal kegiatan Pertemuan II Praktek Lapangan


“Presentasi hasil data tabulasi angket pada sample 450 kepala keluarga
di RT 10-15 RW 03 Kelurahan Pinang Ranti Kecamatan Makasar”

Mengetahui,

Ketua, Sekertaris,

Rini Martin Rando, S.Kep Zikra Amalia, S.Kep

Menyetujui,

Pembimbing,

Erwan Setiyono, Skp, MN

Anda mungkin juga menyukai