Anda di halaman 1dari 2

PERJANJIAN KONTRAK RUMAH

Yang bertandatangan di bawah:


Nama : Nurul Saputro
Alamat : Jl. Munggur Km. 1 Bantul Yogyakarta
Nomor KTP : 79391379131071
Selanjutnya dalam perjanjian ini sebagai pihak pertama yang disebut Pihak Pertama
Nama : Pratiwi Nur Cahyani
Pekerjaan : Wiraswasta
Nomor KTP : 79424225511411
Yang mana sebagai penyewa selanjutnya disebut sebagai Pihak Kedua
Kedua belah sepakat untuk mengadakan perjanjian kontrak rumah dengan ketentuan sebagai
berikut :
1. Pihak Pertama akan mengontrakkan rumah yang terletak di Jl. Munggur km. 2 Bantul
Yogyakarta kepada Pihak Kedua. Yang mana rumah serta tanah tersebut adalah benar-
benar kepunyaan Pihak Pertama.
2. Pihak Kedua akan menyewa rumah tersebut selama 2 tahun terhitung dari tanggal 2
Maret 2017 sampai dengan 4 Maret 2019 dan dapat diperpanjang dengan syarat-syarat
yang disepakati oleh Pihak Pertama.
3. Pihak Kedua akan membayar uang kontrakan sebesar Rp 20.000.000,00 (dua puluh juta
rupiah) pertahunnya yang akan dibayarkan setengah pada saat surat perjanjian ini
ditandangani dan setengahnya lagi 1 tahun setelah perjanjian ini ditanda tangani. Untuk
biaya lain-lain seperti biaya listrik, biaya kebersihan ditanggung oleh Pihak Kedua.
4. Pihak Kedua akan mematuhi segala aturan yang ada di masyarakat maupun yang telah
ditetapkan oleh Pihak Kedua.
5. Pihak Kedua kan merawat dan memelihara rumah yang dikontraknya sebaik mungkin
seperti halnya rumahnya sendiri. Bila ada kerusakan yang ditimbulkan oleh kelalaian
Pihak Kedua maka biaya perbaikan ditanggung oleh Pihak Kedua. Dan bila ada
kerusakan yang timbul bukan karena kelalaian Pihak Kedua maka akan tetap menjadi
tanggungan dari pihak Pertama.
6. Bila mana ada hal-hal yang tidak atau belum tercantum dalam perjanjian kontrak rumah
ini maupun terjadi perbedaan penafsiran maka kedua belah pihak sepakat untuk
menyelesaikannya secara musyawarah. Bila tidak sepakat maka baru akan dibawa ke
hukum yang berlaku.
Perjanjian ini dibuat rangkap dua dengan materai cukup yang mempunyai kekeuatan hukum
yang sama pula untuk masing-masing pihak. Kedua belah pihak juga dalam keadaan sehat
saat perjanjian ini dibuat dan juga tidak ada paksaan dari pihak manapun.
Bantul, 29 Februari 2017
Pihak Pertama Pihak Kedua

Pratiwi Nur Cahyani


Nurul Saputro

Anda mungkin juga menyukai