Anda di halaman 1dari 7

SOAL MATEMATIKA KELAS XII

PAS SEMESTER GANJIL 2020/2021

1. Jangkauan data: 6 8 2 2 3 9 5 4 5 5 4 6 1 7 8 2 9 3 9 9 adalah …


a. 5
b. 6
c. 7
d. 8 ✓
e. 9

2. Jika jumlah siswa yang mengikuti eskul ada 600 siswa, berapa siswa yang mengikuti eskul tenis
meja, berdasarkan diagram lingkaran berikut.

a. 50 ✓
b. 55
c. 60
d. 65
e. 70

3. Hitunglah rataan dari data: 1 2 3 4 5 adalah. . .


a. 1
b. 2
c. 3✓
d. 4
e. 5

4. Hasil ulangan matematika kelas A jika dijumlahkan semuanya hasilnya adalah 2718. Jika rata-
rata nilai mereka adalah 75,5 maka berapakah jumlah siswa dalam kelas A?
a. 12
b. 24
c. 36✓
d. 48
e. 60

5. Rata-rata ulangan matematika dari 10 anak adalah 65. Jika ditambah nilai 5 anak lainnya, maka
nilai rata-ratanya menjadi 70. Nilai rata-rata 5 anak tersebut adalah…
a. 50
b. 60
c. 70
d. 80✓
e. 90

6. Tentukan nilai median dari data di bawah ini…

a. 10,5
b. 11,5✓
c. 12,5
d. 13,5
e. 14,5

7. Nilai modus data di bawah adalah…

a. 12,6
b. 13,6
c. 14,2
d. 15,2
e. 15,6

8. Simpangan rata – rata dari 1, 2, 3, 4, 5 adalah….


a. 4/5
b. 6/5✓
c. 7/5
d. 9/5
e. 11/5
9. Jika dua truk dan tiga bus akan diparkir pada lima tempat parkir yang berderet memanjang serta
kedua truk yang diparkir tidak bersebelahan, maka banyak susunan parkir berbeda adalah...
(A) 42
(B) 52
(C) 62
(D) 72✓
(E) 82

10. Banyak susunan huruf berbeda yang dapat dibuat dari semua huruf pada
kata SIMAKUI apabila huruf I harus selalu berdekatan adalah...
(A) 432
(B) 312
(C) 240
(D) 164
(E) 720✓

11. Nomor pegawai pada suatu pabrik terdiri atas tiga angka dengan angka pertama bukan nol.
Banyak nomor pegawai yang ganjil adalah...
(A) 64
(B) 85
(C) 450✓
(D) 425
(E) 324

12. Dari huruf-huruf S,I,M,A,K akan disusun kata-kata yang tidak selalu bermakna. Banyak
kata-kata jika huruf vokal selalu berdampingan adalah...
(A) 24
(B) 48✓
(C) 60
(D) 120
(E) 192

13. Andi dan Budi pergi menonton konser musik di suatu stadion yang mempunyai 8 pintu.
Mereka masuk dari pintu yang sama, tetapi keluar dari pintu yang berbeda. Banyaknya cara
yang dapat mereka lakukan adalah...
(A) 28
(B) 224
(C) 448
(D) 484
(E) 896✓

14. Banyak bilangan terdiri dari angka berlainan antara 100 dan 400 yang dapat disusun dari
angka-angka 1, 2, 3, 4, 5 adalah...
(A) 36✓
(B) 48
(C) 52
(D) 60
(E) 68

15. Dari angka 0, 1, 2, 3, dan 4 akan dibuat bilangan tiga angka yang kurang dari 400 dan tidak
ada angka yang berulang. Banyak kemungkinan bilangan berbeda yang dapat dibuat adalah...

(A) 28
(B) 36✓
(C) 40
(D) 48
(E) 54

16. Dalam pemilihan pengurus Karang Taruna akan dipilih ketua, sekretaris, dan bendahara
dari 10 orang. Banyak cara yang dapat dilakukan adalah...
(A) 72
(B) 120
(C) 360
(D) 720✓
(E) 810

17. Suatu SMA unggulan akan menyusun tim cerdas cermat yang beranggotakan 2 siswa IPS
dan 3 siswa IPA. Jika di SMA tersebut terdapat 4 siswa IPS dan 5 siswa IPA yang
berprestasi, maka komposisi tim cerdas cermat dapat di bentuk dengan...cara
(A) 20
(B) 30
(C) 60✓
(D) 90
(E) 360

18. Misalkan ada 2 jalan dari kota A ke kota B, 4 jalan dari kota A ke kota C, 2 jalan dari
kota B ke kota C. Dari kota B dan C masing-masing ada 3 jalan ke kota D. Jika seseorang
dari kota A pergi ke kota D melalui kota B dan C, maka banyaknya cara yang dapat ia
tempuh adalah...
(A) 14
(B) 18
(C) 36✓
(D) 54
(E) 144
19. Banyaknya bilangan ratusan kelipatan 5 yang dapat disusun dari digit 0,1,2,3,4,5 dengan
digit yang berbeda adalah...
(A) 24
(B) 30
(C) 32
(D) 36✓
(E) 40

20. Seorang siswa yang mengikuti ujian harus mengerjakan 7 dari 10 soal yang ada. Banyak cara
siswa tersebut memilih soal yang akan dikerjakan...
(A) 70
(B) 120✓
(C) 240
(D) 360
(E) 720

21. Dalam sebuah kantong terdapat 6 bola hitam dan 4 bola merah. Dari kantong tersebut akan
diambil 5 bola sekaligus. Banyak cara yang mungkin bila paling sedikit diambil 3 bola
berwarna hitam adalah...
(A) 60 cara
(B) 120 cara
(C) 180 cara
(D) 186 cara✓
(E) 206 cara

22. Sebuah penyedia layanan telepon seluler akan mengeluarkan produk baru dengan nomor
kartu terdiri dari 12 digit. Seorang pegawai mendapat tugas menyusun nomor kartu dengan
kode prefix (empat nomor awal dari identitas penyedia layanan telepon seluler)
adalah 0844 dan empat digit terakhir merupakan angka cantik yaitu 1221. Pegawai tersebut
hanya diperbolehkan menggunakan angka 2,3,4,5,7,8,9 untuk menyusun nomor kartu.
Banyak nomor kartu yang dapat dibuat oleh pegawai tersebut adalah...
(A) 2.200
(B) 2.400
(C) 2.401✓
(D) 2.450
(E) 2.460

23. Dari angka 2,4,5,6,8,9 akan dibentuk bilangan ganjil terdiri dari 3 digit berbeda. Banyak
bilangan yang terbentuk yang nilainya kurang dari 500 adalah...
(A) 144
(B) 72
(C) 24
(D) 20
(E) 16✓

24. Dari sejumlah siswa yang terdiri dari 3 siswa kelas X, 4 siswa kelas XI, dan 5 siswa
kelas XII, akan dipilih pengurus OSIS yang terdri dari ketua, wakil ketua, dan sekretaris.
Ketua harus berasal dari kelas yang lebih tinggi dari wakil ketua dan sekretaris. Banyak cara
untuk memilih pengurus OSIS adalah...
(A) 60 cara
(B) 15 cara
(C) 210 cara
(D) 234 cara✓
(E) 1.320 cara

25. Dalam pemilihan murid untuk lomba tari di suatu sekolah terdapat calon yang terdiri
dari 4 orang putri dan 3 orang putra. Jika akan dipilih sepasang murid yang terdiri dari
seorang putra dan seorang putri, banyak cara memilih pasangan ada sebanyak...
(A) 7 cara
(B) 12 cara✓
(C) 21 cara
(D) 42 cara
(E) 104 cara

26. Ada sebuah dadu dilempar 1 kali, berapa peluang muncul angka 6…..
a. 1/6✓
b. 2/6
c. 3/6
d. 4/6
e. 5/6

27. Sebuah kantong terdiri dari 4 kelereng merah, 3 kelereng biru, dan 5 kelereng hijau. Dari
kelereng - kelereng tersebut akan diambil satu kelereng. maka peluang terambilnya kelereng
berwarna biru adalah…
a. ½
b. ¼✓
c. 1/5
d. 1/6
e. 1

28. Dua buah koin dilempar bersamaan. maka peluang muncul keduanya angka adalah…
a. ½
b. 1/3
c. ¼✓
d. 1/5
e. 1/6
29. Dadu dilempar secara bersamaan sebanyak 144 kali, maka peluang muncul angka berjumlah
6 adalah…
a. 10
b. 20✓
c. 30
d. 35
e. 40

30. Satu buah uang logam dilempar sebanyak 30 kali, maka frekuensi harapan angka adalah…..
a. 15✓
b. 16
c. 17
d. 18
e. 19

Anda mungkin juga menyukai