Anda di halaman 1dari 6

TATA IBADAH HARI MINGGU BENTUK I

SAKRAMEN BAPTISAN KUDUS


JEMAAT SENTRUM IMANUEL KUMELEMBUAI
Minggu, 06 Januari 2019
Tema : “PROKLAMASI KEESAAN ALLAH”

PANGGILAN BERIBADAH
Penyelengara Ibadah : Salam Sejahtera bagi saudara-saudara. BPMJ Sentrum Imanuel
Kumelembuai bersama seluruh Pelayan Khusus mengucapkan Selamat Datang.
Bersorak-soraklah bagi Tuhan, hai seluruh bumi, beribadahlah kepada Tuhan dengan
sukacita, datanglah ke hadapan-Nya dengan sorak-sorai. Selamat menikmati kasih Tuhan
di Bulan Januari tahun 2019 ini. Marilah kita berdiri, kita memulaikan Ibadah dengan
menyanyi : KJ No.242 MULIAKANLAH ALLAH BAPA
Muliakanlah Allah Bapa, muliakan Putr’aNya,
muliakan Roh Penghibur, Ketianya Yang Esa!
Haleluya, puji Dia kini dan selamanya!
Kemuliaan selamanya dalam sorga bergema.
Hormat dan syukur dan kuasa diberi ciptaan-Nya.
Haleluya, puji Dia, Raja agung semesta!

TAHBISAN (Jemaat berdiri)


P. Pertolongan kepada kita adalah dalam nama TUHAN, yang menjadikan langit dan
bumi, yang tetap setia untuk selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan
tangan-Nya. Amin
SALAM
P. Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa kita, dan dari TUHAN Yesus
Kristus menyertai saudara-saudara.
J. AMIN

NAS PEMBIMBING : Ulangan 6:4-5


P. “Dengarlah, hai orang Israel : Tuhan itu Allah kita, Tuhan itu Esa! Kasihilah Tuhan
dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu.”
Menyanyi KJ No.38 T’lah Kutemukan Dasar Kuat
T’lah kutemukan dasar kuat, tempat berpaut jangkarku.
Kekal, ya Bapa, Kau membuat Putra-Mu dasar yang teguh:
Biarpun dunia lenyap, pegangan hidupku tetap!

PENGAKUAN DOSA DAN PEMBERITAAN ANUGERAH ALLAH (Jemaat duduk)


1
P. Marilah kita merendahkan diri di hadapan TUHAN, Allah kita, dan mengaku dosa
kita kepada-Nya. Kita berdoa :
P+J. Menyanyi KJ No.26 Mampirlah Dengar Doaku
Mampirlah, dengar doaku, Yesus Penebus
Orang lain Kau hampiri, jangan jalan t’rus
Yesus, Tuhan, dengar doaku; Orang lain Kau hampiri, jangan jalan t’rus.

P. Saudara-saudara, jika seorang berbuat dosa, kita mempunyai seorang Pengantara


pada Bapa, yaitu Yesus Kristus yang adil. Ia adalah pendamaian untuk segala dosa
kita dan bukan untuk dosa kita saja, tetapi juga dosa seluruh dunia. Percayalah
kepada Injil ini dan hiduplah dalam damai sejahtera.
Menyanyi NKB No.34 Setia-Mu Tuhanku
SetiaMu, Tuhanku, tiada bertara di kala suka, di saat gelap.
KasihMu, Allahku, tidak berubah, ‘Kaulah Pelindung abadi tetap.
Refr.: SetiaMu Tuhanku, mengharu hatiku, setiap pagi bertambah jelas.
Yang ‘ku perlukan tetap ‘Kau berikan, sehingga akupun puas lelas.

PENGAKUAN IMAN RASULI

HUKUM TUHAN (Jemaat duduk)


P. Dengarkanlah Hukum TUHAN, Markus 12:29-31 Jawab Yesus: "Hukum yang
terutama ialah: Dengarlah, hai orang Israel, Tuhan Allah kita, Tuhan itu esa. Kasihilah
Tuhan, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan
segenap akal budimu dan dengan segenap kekuatanmu. Dan hukum yang kedua
ialah: Kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendiri. Tidak ada hukum lain yang
lebih utama dari pada kedua hukum ini.”
Menyanyi NKB No.189 Pegang Tanganku
‘Ku ingin selalu dekat pada-Mu, ikut ‘Kau Tuhan tiada jemu;
Bila ‘Kau pimpin kehidupanku, tak ‘kan ‘ku ragu, tetap langkahku.
Refr.: O Jurus’lamat, pegang tanganku, bimbingan-Mu yang aku perlu;
B’ri pertolongan dan kuasa-Mu, o Tuhan Yesus, pegang tanganku.

PELAYANAN BAPTISAN KUDUS


PENGAJARAN BAPTISAN (Jemaat duduk)
P. Jemaat yang dikasihi TUHAN Yesus Kristus, baptisan anak-anak adalah sah menurut
kesaksian Alkitab. Sebab perintah baptisan ditujukan kepada segala bangsa (Mat.
28:19-20). Yang dimaksud segala bangsa bukan hanya orang dewasa tetapi juga
anak-anak. Kebanyakan berita Alkitab tentang pelayanan baptisan menyaksikan
2
baptisan keluarga atau baptisan seisi rumah (Kis. 16:33, 1 Kor.1:16). Berarti dalam
pelayanan baptisan seisi keluarga terdapat pelayanan baptisan untuk anak-anak.
Baptisan adalah pengganti sunat sebagai tanda perjanjian (Kol. 2:11-12). Baptisan
adalah tanda, meterai dari perjanjian Allah dengan orang yang dipanggil-Nya serta
keturunannya (Kis. 2:39; Rm. 6:1-4; 2 Kor. 1:20-22). Kita memperhatikan istilah
keturunan di sini menunjuk pada kewajiban dan tanggung jawab orang tua dan orang
tua baptisan ini untuk menurunkan iman percaya melalui pendidikan iman kepada
anak-anak. Baptisan dikiaskan bukan untuk membersihkan kenajisan jasmani tetapi
memohonkan hati nurani yang baik kepada Allah (1 Pet. 3:18-22).
Perintah baptisan terutama diberikan supaya dilakukan dalam NAMA ALLAH BAPA,
ANAK dan ROH KUDUS. Justru itu pemberlakuan pelayanan baptisan yang dilakukan
Gereja Reformasi termasuk GMIM diimani dalam kehadiran TUHANALLAH Tritunggal.
Selanjutnya, kita orang tua, orang tua baptisan dan jemaat berikrar melayankan
baptisan kudusdi dalam NAMA TUHAN ALLAH BAPA, ANAK dan ROH KUDUS. Oleh
karena itu, dalam iman percaya ini, kita melakukan pelayanan baptisan sekali seumur
hidup.
Dibaptiskan DALAM NAMA BAPA menyatakan dan memeteraikan kepada kita, bahwa
Allah Bapa mengadakan suatu perjanjian anugerah yang kekal dengan kita dan anak-
anak kita dan mengakui kita dan anak-anak kita sebagai anak-anak-Nya.
Dibaptiskan DALAM NAMA ANAK menyatakan dan memeteraikan kepada kita, bahwa
Yesus Kristus menyucikan anak-anak maupun orang dewasa oleh darah-Nya dari
segala dosa, dan memasukkan kita ke dalam persekutuan kematian dan kebangkitan-
Nya. Supaya sama seperti KRISTUS telah dibangkitkan dari antara orang mati,
demikian juga kita memperoleh hidup (Rm. 6:1-5; Kol. 2:11-12; Mrk.10:38; Luk. 12:50).
Dan dibaptiskan DALAM NAMA ROH KUDUS menyatakan dan memeteraikan kepada
kita, bahwa Roh Kudus hendak diam di dalam hati kita dan anak-anak kita agar kita
berakar serta berdasarkan pada kasih.

Menyanyi: KJ. No. 304:1PANDANG, YA BAPA, DALAM RAHMATMU


Pandang, ya Bapa, dalam rahmat-Mu kami umat-Mu yang berkumpul ini,
Membawa anak pada-Mu di sini dalam percaya akan janji-Mu.
P. Dengarkanlah Injil, yang di dalamnya tertulis, bahwa Yesus Kristus memanggil anak-
anak untuk datang kepada-Nya: “Lalu orang membawa anak-anak kecil kepada Yesus,
supaya Ia menjamah mereka; akan tetapi murid-murid-Nya memarahi orang-orang itu.
Ketika Yesus melihat hal itu, Ia marah dan berkata kepada mereka: “Biarkan anak-anak
itu datang kepada-Ku, jangan menghalang-halangi mereka, sebab orang-orang seperti
itulah yang empunya kerajaan Allah. Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya
barangsiapa tidak menyambut kerajaan Allah seperti seorang anak kecil, ia tidak akan
3
masuk ke dalamnya”. Lalu Ia memeluk anak-anak itu dan sambil meletakkan tangan-
Nya atas mereka Ia memberkati mereka.” (Mrk. 10:13-16)
P Terpujilah Kristus.
J Selamanya. Amin. (dinyanyikan)

DOA PERMOHONAN
P TUHAN menyertai saudara-saudara.
J Dan menyertai saudara juga.
P Marilah kita berdoa: ………

JANJI BAPTISAN (Orang tua dan orang tua baptisan berdiri)


P. Saudara-saudara yang kekasih dalam Yesus Kristus, saudara-saudara telah
mendengar, bahwa baptisan kudus telah ditetapkan oleh Yesus Kristus sebagai tanda
dan meterai dari suatu perjanjian baru oleh Allah dengan kita dan anak-anak kita.
Sebab itu patutlah kita memakai baptisan itu untuk maksud tersebut dan bukan karena
kebiasaan atau kepercayaan takhyul.
Agar menjadi lebih nyata, bahwa saudara-saudara menghendaki yang demikian
dan bersedia mendidik anak saudara-saudara secara Kristen, maka saudara-saudara
diundang untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan yang berikut dengan tulus ikhlas :
- Apakah saudara-saudara sebagai orang tua dan orang tua baptisan memohon
pembaptisan anak saudara-saudara dalam kepercayaan kepada Allah Bapa, yang
Mahakuasa, Khalik langit dan bumi, dan kepada Yesus Kristus, Anak Allah yang
tunggal, TUHAN kita, dan kepada Roh Kudus?
- Apakah saudara-saudara sebagai orang tua dan orang tua baptisan berjanji di
hadapan Allah kita dan jemaat sebagai saksi-saksi-Nya, bahwa saudara-saudara
akan mendidik anak saudara-saudara sedemikian rupa, sehingga dia akan
mengerti arti dan maksud baptisan kudus itu dan akan menjadi orang yang
percaya kepada Allah Bapa, Anak dan Roh Kudus?

P. Orang tua dan orang tua baptisan, apakah jawaban saudara-saudara?

OT+OTB : Ya, dengan segenap hati. Amin.

PELAYANAN BAPTISAN (Orang tua dan orang tua baptisan berdiri)


P. ........................, aku membaptiskan engkau dalam nama Allah: Bapa, Anak dan Roh
Kudus. Amin.
”TUHAN akan menjaga keluar masukmu, dari sekarang sampai selama-lamanya. Amin.”

4
Puji-pujian: Orang tua dan Orang tua baptisan

DOA, PEMBACAAN DAN PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN


P. TUHAN menyertai saudara-saudara
J. dan menyertai saudara juga
P. Marilah kita berdoa : …..
Pembacaan Alkitab : MATIUS 3 : 13 -17
P. Yang berbahagia ialah mereka yang mendengarkan Firman Allah dan yang
memeliharanya. Amin.
Pujian sebelum khotbah : Kolom
KHOTBAH
Pujian sesudah khotbah : Yg Ber-HUT

PERSEMBAHAN
P. Marilah kita mempersembahkan persembahan kita.
P+J. Menyanyi KJ No.367 Pada-Mu Tuhan dan Allahku
PadaMu, Tuhan dan Allahku, kupersembahkan hidupku:
dariMu jiwa dan ragaku, hanya dalamMu ‘ku teduh.
Hatiku yang Engkau pulihkan padaMu juga kuberikan.
Di dalam Yesus Kaunyatakan, ya Bapa, isi hatiMu:
curahan kasih, kesukaan Engkau limpahkan bagiku.
Andaikan orang menyadari, niscaya, Tuhan, Kau dicari.
Kumuliakan kuasa kasih, yang dalam Yesus terjelma;
‘ku berserah sebulat hati di dalam arus rahmatNya.
Diriku tak kuingat lagi, lautan kasih kuselami.
Betapa Kau mencari aku, hatiMu rindu padaku.
Kauraih aku kepadaMu membuat aku milikMu.
Diriku sudah Kaukasihi, Kau jualah yang aku pilih.
NamaMu, Yesus, suci agung, ya Sumber kasih kurnia;
padamu datanglah umatMu mencari hidup yang baka.
Yang bertelut bertadah-tangan, berlimpah-limpah Kaukenyangkan.
Ya Yesus, namaMu kiranya dalam hatiku tertera, supaya
dalam hidupku nyatalah: Seluruh kata dan
kerjaku biar penuh dengan namaMu.

PUNDI KHUSUS MUTASI LAGU DISIAPKAN KANTORIA

5
DOA UMUM

PUJIAN Ses. Doa Umum

WARTA JEMAAT

NYANYIAN PENUTUP (Jemaat berdiri)


P+J. Menyanyi NNBT No.30 Allah Tuhan Kekuatanmu
Refr.: Allah, Tuhan kekuatanmu dan perlindunganmu.
Kendatipun godaan ibllis datang menderu: tolongan Tuhanmu nyata selalu.
Kau lihatlah si jahat yang mau menyerang,
dan usahanya patah takkan pernah menang. Refr.:….

BERKAT (Jemaat berdiri)


P. Terimalah berkat TUHAN dan pergilah dengan selamat :
TUHAN memberkati dan melindungi saudara-saudara;
TUHAN menyinari dengan wajah-Nya dan memberi saudara-saudara kasih karunia;
TUHAN menghadapkan wajah-Nya kepada saudara-saudara dan memberi saudara-
saudara damai sejahtera.
J. Amin….. Amin…. Amin.

.…………….. saat teduh ………………..

Anda mungkin juga menyukai