Anda di halaman 1dari 30

3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi Pembahasan & Jawaban


PENELUSURAN BERSPONSOR
aplikasi soal dan jawaban foto soal langsung jawaban

contoh soal utbk 2021 bank soal smp

Kali ini kita akan bahas bab laju reaksi yang membahas kecepatan suatu reaksi. Reaksi itu ada yang cepat

ada juga yang lambat, apa pengertian laju reaksi dan apa faktor yang mempengaruhi laju reaksinya akan

kita bahas disini. Untuk memahami bab ini kita kasih rangkuman materi dan contoh soal laju reaksi untuk
kamu kelas 11. Selamat belajar

DAFTAR ISI
1. Rangkuman Materi Laju Reaksi Kelas 11
1.1. Pengertian Laju Reaksi
1.2. Rumusan laju reaksi
1.3. Hubungan Laju Reaksi dan Koefisien Reaksi
1.4. Persamaan Laju Reaksi
1.5. Orde reaksi
1.6. Faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi
1.6.1. Konsentrasi pereaksi
1.6.2. Suhu
1.6.3. Luas permukaan
1.6.4. Katalis
1.7. Hubungan Kenaikan Suhu Terhadap Laju Reaksi
1.8. Teori tumbukan
2. Video Pembelajaran Laju Reaksi Kelas XI
3. Contoh Soal Laju Reaksi Pembahasan & Jawaban
3.1. Soal Essay Laju Reaksi
3.2. Soal Ulangan Pilihan Ganda (PG) Laju Reaksi
3.3. Soal Laju Reaksi Pilihan Ganda (PG) SBMPTN
4. Latihan Soal Laju Reaksi

Rangkuman Materi Laju Reaksi Kelas 11


Pengertian Laju Reaksi
Menunjukkan perubahan konsentrasi zat yang terlibat dalam reaksi setiap satuan waktu. x


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 1/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

pA + qB → rC + sD

Membuat akun dengan mudah


Deposit Rendah & Perlindungan Balance Negatif. Trading
saham itu beresiko.

OctaFX BUKA

Pereaksi Hasil reaksi

(Konsentrasi berkurang) (Konsentrasi bertambah)

Rumusan laju reaksi


Untuk pereaksi:


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 2/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Tanda (-) berarti berkurang

Untuk produk:

Tanda (+) berarti bertambah

Hubungan Laju Reaksi dan Koefisien Reaksi


Laju reaksi suatu zat berbading lurus dengan perbandingan koefisien reaksi zat tersebut

pA + qB → rC + sD

vA : vB : vC : vD = p : q : r : s

Persamaan Laju Reaksi


Menunjukan hubungan antara laju reaksi dengan konsentrasi pereaksi yang terlibat dalam reaksi. Hanya dapat ditentukan dari

data hasil percobaan. Jika diketahui persamaan reaksi:

pA + qB → rC + sD

maka persamaan laju reaksinya:

v = k [A]x [B]y

v = laju reaksi ; k = konstanta laju reaksi

[A] = konsntrasi zat A (M) ; [B] = konsentrasi zat B (M)

x = orde reaksi zat A ; y = orde reaksi zat B

x+y = orde total reaksi.

Orde reaksi
Merupakan bilangan pangkat konsentrasi menunjukan tingkat reaksi, dapat berupa bilangan bulat positif, nol, atau bilangan

pecahan.contoh:

Reaksi Orde nol (v = k [A]0)


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 3/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Reaksi Orde satu (v = k [A])

Reaksi Orde dua (v = k [A] [B] atau v = k [A]2)

Faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi


Konsentrasi pereaksi
Semakin besar konsentrasi pereaksi, semakin cepat reaksi berlangsung/laju reaksi semakin besar. Karena semakin banyak zat yang

bertumbukan.

Suhu
Semakin besar suhu reaksi, semakin cepat reaksi berlangsung/laju reaksi semakin besar. Karena energi kinetik zat yang bereaksi akan

semakin besar untuk bertumbukan

Luas permukaan
Luas permukaan adalah besarnya permukaan yang dapat disentuh ketika bereaksi. Semakin besar luas permukaan,

semakin cepat reaksi berlangsung/laju reaksi semakin besar.

Katalis
Katalis adalah zat yang ditambahkan untuk mempercepat reaksi dengan jalan mencari tahap dengan energi aktifasi yang lebih rendah.

Katalis tidak ikut bereaksi karena di produk akan terbentuk kembali. Jenis katalis ada yang homogen ( wujud katalis dengan pereaksi

sama) ada yang heterogen (wujud katalis dengan pereaksi berbeda).


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 4/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Hubungan Kenaikan Suhu Terhadap Laju Reaksi

atau

Va = laju reaksi pada suhu akhir (M/s)

Vo = laju reaksi pada suhu awal (M/s)

Ta = suhu akhir (oC)

To = suhu awal (oC)

Dv = kenaikan laju reaksi

DT = kenaikan suhu

ta = lama reaksi pada suhu akhir (s)

to = lama reaksi pada suhu akhir (s)

Teori tumbukan
Agar dapat bereaksi partikel-partikel peraksi harus saling bertumbukan yang dipengaruhi oleh arah tumbukan dan frekuensi

tumbukan .

Energi aktifasi (Ea) adalah energi kinetik minimum yang harus dimiliki oleh partikel pereaksi agar dapat bereaksi membentuk

kompleks teraktivasi.


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 5/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Public Wi-Fi networks


are putting you at risk.

GET THE DEAL

Video Pembelajaran Laju Reaksi Kelas XI


Part 1
Part 2
Belajar Kimia : Materi dan Contoh Laju Reaksi Part 1
Part 3
Part 4

Contoh Soal Laju Reaksi Pembahasan & Jawaban


Soal Essay Laju Reaksi
Soal No.1
Apa yang di maksud dengan laju reaksi dan satuan dari laju reaksi ?
PEMBAHASAN :
Laju reaksi dinyatakan sebagai berkurangnya jumlah pereaksi untuk setiap satuan waktu atau

bertambahnya jumlah hasil reaksi untuk setiap satuan waktu. Satuannya dinyatakan sebagai mol dm-3 det-1
atau mol/liter detik

https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 6/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Soal No.2
Apabila anda diminta untuk mengukur laju reaksi terhadap reaksi :
Zn(s) + 2HCI(aq) → ZnCI2 (aq) + H2(g)

Bagaimanakah rancangan percobaan yang akan Anda buat terkait dengan :


a. Zat yang akan diukur konsentrasinya.
b. Cara pengukurnya.
c. Alat yang digunakan.

d. Cara kerjanya.
PEMBAHASAN :
a. Zat yang akan diukur konsentrasinya yaitu gas H2

b. Cara mengukurnya dengan menghitung volume H2 yang dihasilkan per satuan waktu

c. alat yang digunakan untuk mengukur volume H2 yaitu silinder ukur yang dicelupkan ke dalam gelas kimia

berisi air
d. Gas yang dihasilkan yaitu gas H2 akan mengisi ruang di silinder ukur yang berisi air yang kemudian

menyebabkan adanya ruang kosong yang diukur volumenya.

Soal No.3
Ke dalam ruangan yang volumenya 10 liter direaksikan 0,1 mol gas N2 dan 0,1 mol gas H2 dengan

persamaan reaksi:
N2(g) + 3H2(g) → 2NH3(g)

Setelah reaksi berlangsung selama 5 detik, ternyata masih tersisa 0,08 mol gas N2.

Tentukan laju reaksi sesaat berdasarkan:


a.Gas nitrogen yang bereaksi (v N2).

b.Gas hidrogen yang bereaksi (v H2).

c. Gas NH3 yang terbentuk (v NH2).

PEMBAHASAN :
Persamaan reaksi:
N2(g) + 3H2(g) → 2NH3(g)

m 0,1 0,1 –
r 0,02 0,06 – 0,04 +
s 0,08 0,04 0,04


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 7/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

a.

b.

c.

Soal No.4
Penentuan laju reaksi: 2A(g) + 3B2(g) → 2AB3(g), dilakukan dengan mengukur perubahan konsentrasi A

setiap 5 detik sehingga didapatkan data sebagai berikut:

Tentukan :

a. Laju reaksi rata-rata dari gas A pada setiap selang waktu.


b. Laju reaksi rata-rata setiap selang waktu berdasarkan gas AB3 yang dihasilkan.

PEMBAHASAN :

a. Selang waktu 0-5 detik

Selang waktu 5-10 detik

b. Selang waktu 0-5 detik

Selang waktu 5-10 detik

Soal No.5

Laju reaksi pada reaksi : 4NO2(g) + O2(g) → 2N2O5(g) diukur berdasarkan berkurangnya konsentrasi gas

oksigen setiap detik. Jika pada suhu tertentu laju reaksinya adalah 0,024 mol/L detik, hitunglah laju reaksi
jika di ukur berdasarkan:

a. Berkurangnya gas NO2 tiap detik.

b. Bertambahnya gas N2O5 tiap detik.

PEMBAHASAN :
menentukan laju reaksi suatu zat dapat diperoleh dengan membandingkan koefisien dengan zat yang
sudah diketahui laju reaksinya
a.

b.


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 8/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Soal No.6
Apa yang dimaksud persamaan laju reaksi?
PEMBAHASAN :
Persamaan laju reaksi yaitu persamaan yang menunjukan hubungan antara konsentrasi pereaksi dengan

laju reaksi

Soal No.7
Mengapa laju reaksi banyak ditentukan dengan menggunakan konsentrasi awal pereaksi?
PEMBAHASAN :
1. tidak bisa menentukan konsentrasi pereaksi saat reaksi sedang berjalan
2. ada kemungkinan reaksi berbalik arah, yaitu zat hasil reaksi kembali menjadi pereaksi

Soal No.8
Jika reaksi A → B merupakan reaksi orde ke-0, tuliskan persamaan laju reaksinya dan tentukan satuan
tetapan laju reaksinya.
PEMBAHASAN :

Persamaan laju reaksinya v = k[A]0 atau v = k


satuan tetapan laju reaksinya yaitu mol/L detik atau M/s

Soal No.9
Persamaan laju reaksi untuk :

NH4+(aq) + NO2--(aq) → N2(g) + 2H2O(l)

Adalah v = k [NH4+] [NO2--]. Pada suhu 25°C, nilai k = 3,0 x 10-4 mol-1 L detik-1.

Hitunglah laju reaksinya jika [NH4+] = 0,25 M dan [NO2--] = 0,02 M.

PEMBAHASAN :

v = k [NH4+] [NO2--] v = 3,0 x 10-4 x 0,25 M x 0,02 M = 1,5 x 10-6 M/s

Soal No.10

Laju reaksi terhadap : 2HgCI2(aq) + C2O42-(aq) → 2CO2(g) + Hg2CI2(s) + 2CI--(aq), diketahui dengan

mengukur jumlah mol Hg2CI2 yang mengendap per liter per menit, dan diperoleh data diperoleh data

sebagai berikut:


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 9/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

a. Dari data tersebut, tentukan orde reaksi terhadap HgCI2 dan C2O42- , serta orde reaksi keseluruhan.

b. Hitung nilai tetapan laju reaksinya (k).

c. Hitung laju reaksi jika konsentrasi awal HgCI2 0,02 mol/L dan C2O42- 0,22 mol/L.

PEMBAHASAN :

a. menentukan orde HgCI2 (Cari 2 [C2O42-] yang sama yaitu percobaan 2 & 3)

Secure your online


presence with
Bitdefender Premium VPN.
GET THE DEAL

Bandingkan percobaan 2 & 3

(karena k dan [C2O42-] sama maka bisa dicoret)

2 = (2)x
x=1

menentukan orde C2O42- (Cari 2 [HgCI2] yang sama yaitu percobaan 1 & 2)

Bandingkan percobaan 1 & 2

(karena k dan HgCI2 sama maka bisa dicoret)

y=2
Orde totalnya = x + y = 1 + 2 = 3

b. Menghitung nilai k


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 10/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

masukan salah satu data percobaan (data percobaan 1)

v1 = k [HgCl2]11[C2O42-]12

c. Menghitung laju reaksi jika konsentrasi awal HgCI2 0,02 mol/L dan C2O42- 0,22 mol/L

Masukan kedua konsentrasi ke dalam persamaan laju reaksi

v = k [HgCl2]1[C2O42-]2 = 7,62 x 10-3 x (0,02)1 x (0,22)2 = 7,37 x 10-6 M/menit

Soal No.11
Sebutkan faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi.
PEMBAHASAN :
Faktor yang mempengaruhi laju reaksi diantaranya:
a. Luas permukaan

b. Konsentrasi pereaksi
c. Suhu
d. Katalis

Soal No.12
Bagaimana pengaruh konsentrasi terhadap laju reaksi ? Jelaskan berdasarkan teori tumbukan.
PEMBAHASAN :

Semakin besar konsentrasi pereaksi, semakin besar jumlah partikel sehingga banyak peluang terjadinya
tumbukan. Sehingga semakin banyak tumbukan, laju reaksinya semakin cepat

Soal No.13
Proses perkaratan besi merupakan reaksi antara logam besi dengan air. Menurut anda, proses perkaratan
yang paling cepat akan terjadi antara logam besi dengan es, air, atau dengan uap air ? Jelaskan.
PEMBAHASAN :

akan lebih cepat dengan uap air, karena uap air memiliki luas permukaan yang lebih besar dibanding es
atau air. Jika dengan uap air akan semakin banyak partikel yang bersentuhan dengan besi


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 11/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Membuat akun
dengan mudah

Soal No.14
Bagaimana pengaruh suhu terhadap laju reaksi? Jelaskan berdasarkan teori tumbukan.
PEMBAHASAN :
Jika suhu dinaikan, maka partikel akan bergerak lebih cepat yang menyebabkan energi kinetik partikel
meningkat yang dapat menghasilkan tumbukan yang semakin sering sehingga laju reaksinya akan semakin

cepat

Soal No.15
Setiap kenaikan suhu sebesar 10°C mengakibatkan suatu reaksi berlangsung 2 kali lebih cepat. Jika reaksi
terjadi pada 20°C, reaksi akan berlangsung selama 30 menit. Berapa lama reaksi tersebut akan
berlangsung pada suhu 40°C ?
PEMBAHASAN :

diketahui:
kenaikan laju reaksi (n) = 2
kenaikan suhu (ΔT) = 10°C
T1 = 20°C

T2 = 40°C

t20 = 30 menit

Soal No.16
Perhatikan tabel berikut:

Berdasarkan tabel tersebut, perkirakan laju reaksi pada 5°C dan 50°C.
PEMBAHASAN :
diketahui: 
https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 12/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

kenaikan laju reaksi (n) = 2 ( dari suhu 20°C ke 25°C)


kenaikan suhu (ΔT) = 5°C ( dari suhu 20°C ke 25°C)

v20 = 0,1 x 10-3 menit

Menentukan laju reaksi pada 5°C jika dibandingkan laju reaksi pada suhu 20°C
T1 = 5°C

T2 = 20°C

Menentukan laju reaksi pada 50°C jika dibandingkan laju reaksi pada suhu 20°C
T1 = 20°C

T2 = 50°C

Soal No.17
Apakah yang dimaksud dengan energi aktivitas, katalis, dan hubungan antara energi aktivasi dengan
katalis?
PEMBAHASAN :

Energi aktivasi yaitu energi minimal yang diperlukan untuk berlangsungnya suatu reaksi, katalis adalah
suatu zat yang dapat mempercepat laju reaksi, tetapi tidak mengalami perubahan yang kekal. Hubungan
antara katalis dan energi aktivitas dengan adanya katalis reaksi dapat menurunkan energi aktivasi

Soal No.18
Bagaimana peranan katalis dalam mempercepat laju reaksi?
PEMBAHASAN :

dengan adanya katalis reaksi dapat lebih cepat dengan cara mengubah jalannya reaksi, dimana jalur reaksi
yang ditempuh memiliki energi aktivasi yang lebih rendah

Soal No.19
Karbon atau arang dapat bereaksi dengan oksigen membentuk gas CO2. Udara mengandung oksigen

sebanyak 20%. Mengapa arang yang ditempatkan ditempat terbuka tidak berubah menjadi gas CO2 karena

bereaksi dengan oksigen dari udara?



https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 13/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

PEMBAHASAN :
Beberapa faktor yang mempengaruhi tumbuhan efektif kemungkinan tidak terpenuhi, seperti energi yang
diperlukan untuk berlangsungnya reaksi kurang

Soal No.20
Sebutkan contoh katalis dalam kehidupan sehari-hari?
PEMBAHASAN :
Pada pembuatan resin sering ditambahkan katalis untuk mempercepat terjadinya pembekuan resin.

Sumber Soal : Kimia Kelas XI Penerbit Erlangga Pengarang Unggul Sudarmo

Soal Ulangan Pilihan Ganda (PG) Laju Reaksi


Soal No.21
Diketahui reaksi A + B → C + D, laju reaksi dapat diungkapkan sebagai….
A. berkurangnya konsentrasi A per satuan waktu

B. berkurangnya konsetrasi C per satuan waktu

C. bertambahnya konsentrasi B per satuan waktu

D. bertambahnya konsentrasi A dan B per satuan waktu

E. berkurangnya konsetrasi C dan D per satuan waktu

PEMBAHASAN :
Laju reaksi merupakan berkurangnya konsentrasi pereaksi per satuan waktu atau bertambahnya
konsentrasi produk per satuan waktu. A dan B merupakan pereaksi sedangkan C dan D merupakan produk.
Sehingga ungkapan yang tepat adalah berkurangnya konsentrasi A atau B per satuan waktu atau
bertambahnya konsentrasi C dan D per satuan waktu. Sehingga jawaban yang paling tepat adalah A
Jawaban A

Membuat akun
dengan mudah
OctaFX

Deposit Rendah & Perlindungan Balance


Negatif. Trading saham itu beresiko.

BUKA

Soal No.22

https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 14/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Dalam volume wadah 1 liter dimasukkan 0,08 mol gas fosgen terurai sesuai reaksi:
COCl2(g) → CO(g) + Cl2(g)

Setelah 20 detik gas tersebut tinggal 0,02 mol; laju peruraian gas fosgen adalah….

A. 10-2 M det-1

B. 3 x 10-2 M det-1

C. 3 x 1-3 M det-1

D. 4 x 10-3 M det-1

E. 10-3 M det-1

PEMBAHASAN :
Menentukan laju fosgen dapat ditentukan dari rumus:

Jawaban C

Soal No.23
Diketahui reaksi
2NO(g) +2H2(g) → N2(g) + 2H2O(g)

diperoleh data percobaan sebaga berikut :

Persamaan laju reaksi tersebut adalah …


A. V = k[NO][H2]

B. V = k[NO]2[H2]

C. V = k[NO]

D. v = k[NO][H2]2

E. v =k[H2]

PEMBAHASAN :
Menentukan persamaan laju reaksi harus menentukan orde reaksinya terlebih dahulu
Menentukan orde NO : cari 2 [H2] yang sama (percobaan 1 dan 2) 
https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 15/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

x=1
Menentukan orde H2 : cari 2 [NO] yang sama (percobaan 2 dan 4)

y=1
maka persamaan laju reaksinya adalah v = k[NO][H2] Jawaban A

Soal No.24
Perhatikan data percobaan dari reaksi berikut :

A2(g) + 3B2(g) → 2AB3(g)

Maka nilai tetapan laju reaksinya (k) adalah….

A. 5 x 102

B. 5 x 10-3

C. 5 x 104

D. 1,25 x 10-2

E. 1,25 x 102

PEMBAHASAN :
Untuk menentukan k maka terlebih dahulu menentukan orde masing-masing pereaksi
Menentukan orde A : cari 2 [B] yang sama (percobaan 1 dan 2)

x=0
Menentukan orde B : cari 2 [A] yang sama (percobaan 2 dan 3)

https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 16/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

y=2

maka persamaan laju reaksinya adalah v = k[B]2


Untuk menentukan k masukan ke salah satu percobaan (ambil percobaan 1)
v1 = k [B]1

Jawaban A

Soal No.25
Diketahui reaksi:
2NO(g) + Br2(l) → 2NOBr(l)

memiliki persamaan laju v = k[Br]2. Apabila suhu dibuat tetap konsentrasi NO dan konsentrasi Br2 masing –

masing dinaikan 2 kali, maka laju reaksinya …


A. Sama seperti semula

B. Lebih besar 2 kali

C. Lebih kecil 2 kali

D. Lebih kecil 4 kali

E. Lebih besar 4 kali

PEMBAHASAN :
Konsentrasi NO tidak akan mempengaruhi laju reaksi karena memiliki orde nol atau tidak ada dalam
persamaan laju reaksi. Sedangkan jika konsentrasi Br dinaikan 2 kali maka laju reaksi menjadi:

v2 = 4v1

Laju reaksi yang baru lebih besar 4 kali dari laju reaksi semula
Jawaban E

Soal No.26
Diketahui data percobaan reaksi
A+B→C+D


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 17/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Berdasarkan data diatas, tingkat reaksi total adalah …

A. 0

B. 1/2

C. 1

D. 2

E. 3

PEMBAHASAN :
Untuk menentukan orde total maka terlebih dahulu menentukan orde masing-masing pereaksi
Menentukan orde A : cari 2 [B] yang sama (percobaan 1 dan 2)

x=1
Menentukan orde B : cari 2 [A] yang sama (percobaan 4 dan 5)

y=0
maka orde totalnya adalah x + y = 1 + 0 = 1
Jawaban C

Soal No.27
Setiap kenaikan suhu 10◦C, laju reaksi menjadi dua kali lebih cepat dari semula. Jika pada suhu 20◦C laju

reaksi berlangsung 8 menit, maka laju reaksi pada suhu 50◦C adalah …

A. 1/2 menit

B. 1/4 menit

C. 1 menit

D. 2 menit

https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 18/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

E. 4 menit

PEMBAHASAN :
Diketahui:

kenaikan suhu = 10 oC
kenaikan laju = 2x

T1 = 20 oC

T2 = 50 oC

Menentukan waktu reaksi saat 50 oC menggunakan rumusan:

Jawaban C

Soal No.28

Diketahui Data perubahan laju reaksi antara CaCO3 dengan HCl pada suhu 27oC adalah sebagai berikut:

Dari data tersebut faktor yang mempengaruhi laju reaksi tersebut adalah …

A. Waktu

B. Konsentrasi

C. Luas permukaan

D. Luas permukaan & waktu

E. Konsentrasi & suhu

PEMBAHASAN :
Dari data yang diperoleh dari tabel konsentrasi HCl dibuat tetap artinya tidak akan mempengaruhi laju
reaksi. Sedangkan yang diubah adalah luas permukaan dalam bentuk serbuk, butiran dan kepingan yang
menyebabkan perubahan terhadap waktu reaksi. Maka faktor yang mempengaruhi adalah luas permukaan

Jawaban C

Soal No.29
Berikut data percobaan laju reaksi: P(g) + 2Q(g) → Q2A(g):


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 19/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Jika [A] diubah menjadi 0,3 M dan [B] menjadi 0,4 M, maka nilai laju reaksi (v) pada saat itu adalah …
M/det

A. 5,4

B. 7,2

C. 9,6

D. 18

E. 36

PEMBAHASAN :
Untuk menentukan laju reaksi yang baru perlu mengetahui orde masing-masing pereaksi.
Menentukan orde A : cari 2 [B] yang sama (percobaan 1 dan 2)

x=2
Menentukan orde B : cari 2 [A] yang sama (percobaan 1 dan 3)

y=3

maka persamaan laju reaksinya adalah v = k[A]2[B]3

Untuk menentukan v saat [A] = 0,3 dan [B] = 0,4 maka ditentukan dari perbandingan dengan percobaan
yang lain. Ambil percobaan 1

nilai k bisa di coret karena nilainya sama,maka:

v = 576 x 1,25 x 10-2 = 7,2


Jawaban B

Soal No.30

https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 20/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Perlakuan apa saja yang tidak memberi pengaruh terhadap laju reaksi?

A. Ukuran partikel- partikel pereaksi diperkecilkan

B. Suhu di tingkatkan

C. Konsentrasi pereaksi ditambahkan

D. Volume pereaksi diperbesar

E. Katalis ditambahkan kedalam reaksi

PEMBAHASAN :
Faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi:

Luas permukaan, jika ukuran partikel diperkecil maka luas permukaannya semakin besar semakin cepat
bereaksi

Suhu ditingkatkan menyebabkan energi kinetik zat meningkat sehingga reaksi semakin cepat.

Konsentrasi pereaksi ditambah menyebabkan semakin banyak zat yang bertumbukan sehingga semakin
cepat bereaksi.

Katalis ditambahkan untuk menurunkan energi aktivasi sehingga reaksi semakin cepat.

Faktor yang tidak mempengaruhi yaitu volume pereaksi. Maka jawaban yang tepat adalah D
Jawaban D

Soal Laju Reaksi Pilihan Ganda (PG) SBMPTN


Soal No.31 (SBMPTN 2018)
Reaksi berikut:
4PH3(g) → P4(g) + 6H2(g)

mengikuti persamaan laju . Pada suatu percobaan dalam wadah 2L, terbentuk 0,0048

mol gas H2 per detik ketika [PH3] = 0,1 M. Tetapan laju (k) reaksi tersebut adalah…

A. 4,8 x 10-2 s-1

B. 3,6 x 10-2 s-1

C. 3,2 x 10-2 s-1

D. 2,4 x 10-2 s-1

E. 1,6 x 10-2 s-1


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 21/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

PEMBAHASAN :
Menentukan laju pembentukan H2

Maka kita dapat menentukan laju penguraian PH3 melalui perbandingan dengan koefisien:

Saat [PH3] = 0,1 M maka nilai K

(tanda – artinya laju penguraian atau berkurang)


0,0016 M/s = k. (0,1 M)

Jawaban E

Soal No.32 (SBMPTN 2016)


Berdasarkan reaksi berikut:
H2S(g) + SO2(g) → S(s) + H2O(l) (belum setara)

laju pengurangan H2S(g) persatuan waktu dibandingkan dengan laju pertambahan S(s) persatuan waktu

adalah….
A. 1 : 1

B. 1 : 3

C. 2 : 1

D. 2 : 3

E. 3 : 1

PEMBAHASAN :
Kita setarakan terlebih dahulu

2H2S(g) + SO2(g) → 3S(s) + 2H2O(l) 


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 22/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Laju reaksi masing-masing jika dibandingkan dengan koefisien masing-masing zat. Atau:
Perbandingan laju = perbandingan koefisien
maka jika ditanyakan perbandingan laju H2S dengan laju S maka tinggal dicari perbandingan koefisiennya,

maka:
v H2S : v S = 2 : 3 (diambil dari koefisien H2S dan koefisien S)

Jawaban D

Soal No.33 (SBMPTN 2015)


Reaksi fasa gas:

2NO(g) + Br2(g) → 2NOBr(g)

Dilakukan dalam wadah tertutup dengan konsentrasi awal reaktan yang berbeda-beda. Pada tabel di bawah
ini, yang dimaksud dengan waktu reaksi (t) adalah waktu dari awal reaksi sampai hilangnya warna Br2.

Berdasarkan data ini, persamaan laju reaksi tersebut adalah….

A. r = k[NO]2

B. r = k[Br2]

C. r = k[NO][Br2]

D. r = k[NO][Br2]2

E. r = k[NO]2[Br2]

PEMBAHASAN :
Persamaan laju reaksi adalah hubungan antara laju reaksi dengan konsentrasi pereaksi, maka persamaan

laju reaksinya:

r = k[NO]x[Br2]y

Menentukan orde reaksi NO (x)


Cari 2 [Br2] yang sama (percobaan 1 dan 3), lalu bandingkan [NO] di percobaan tersebut dengan t

(karena diketahui waktu bukan laju, dimana waktu berbanding terbalik dengan laju)

2x = 4

maka x = 2 
https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 23/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Menentukan orde reaksi Br2 (y)


Cari 2 [NO] yang sama (percobaan 1 dan 2), lalu bandingkan [Br2] di percobaan tersebut dengan t

(karena diketahui waktu bukan laju, dimana waktu berbanding terbalik dengan laju)

2y = 2

maka y = 1
Maka persamaan laju reaksinya

r = k[NO]2[Br2] Jawaban E

Soal No.34 (SBMPTN 2014)

diberikan data percobaan dari reaksi:

2NO2(g) → 2NO(g) + O2(g)

Harga tetapan laju reaksi (k) berdasarkan data pada tabel adalah….

A. 0,01 L mol-1 s-1

B. 7,10 x 10-5 s-1

C. 1,4 x 10-2 s-1

D. 0,71 L mol-1 s-1

E. 7,10 mol-1 s-1

PEMBAHASAN :

Reaksi di atas hanya memiliki 1 pereaksi saja yaitu NO2

maka persamaan laju reaksinya : v = k[NO2]x

Untuk menentukan orde NO2 (x) maka kita tinggal membandingkannya

2x = 4
maka x = 2

Menentukan k tinggal memasukan salah satu percobaan ke persamaan laju reaksi

v = k[NO2]2 (kita masukan percobaan 1)

7,1 x 10-5 = k (0,01)2 


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 24/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Jawaban D

Soal No.35 (SBMPTN 2013)


Reaksi oksidasi SO2 yang dikatalisis oleh NO2 merupakan reaksi orde 1 terhadap NO2.

2SO2(g) + O2(g) → 2SO3(g)

Jika tetapan laju reaksi (k) dengan NO2 adalah 300 kali tetapan laju tanpa NO2, maka [NO2] yang

diperlukan agar reaksi menjadi 15 kali laju reaksi tanpa NO2 adalah…

A. 0,01 M

B. 0,05 M

C. 0,10 M

D. 0,15 M

E. 0,20 M

PEMBAHASAN :

Reaksi jika menggunakan katalis NO2

2SO2(g) + O2(g) + NO2 → 2SO3(g) + NO2 (katalis akan dihasilkan kembali)

Reaksi jika menggunakan katalis NO2

2SO2(g) + O2(g) → 2SO3(g)

Jika kita bandingkan persamaan laju reaksi dengan NO2 dan tanpa NO2

Keadaan 2 adalah saat NO2 ditambahkan, Karena [SO2] dan [O2] sama maka dapat dicoret

Jawaban B

Soal No.36 (SNMPTN 2012)


Dalam wadah tertutup, penguraian sulfuril klorida (SO2Cl2) menurut reaksi:

SO2Cl2(g) → SO2(g) + Cl2(g)

mempunyai laju r = k[SO2Cl2]. Pernyataan yang benar untuk reaksi tersebut adalah….

A. laju reaksi (r) akan semakin cepat selama reaksi berlangsung

B. laju reaksi (r) menjadi lebih cepat jika volume wadah diperbesar

https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 25/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

C. konsentrasi SO2 akan bertambah dengan laju sebesar r

D. konsentrasi SO2Cl2 akan bertambah dengan laju sebesar r

E. satuan konstanta laju reaksi (k) adalah M-1s-1

PEMBAHASAN :

Dari reaksi tersebut yang menjadi pereaksi adalah SO2Cl2, maka karena SO2Cl2 adalah pereaksi maka

konsentrasinya akan berkurang bukan bertambah. Sedangkan SO2 sebagai produk maka konsentrasi akan

bertambah karena koefisiennya sama dengan SO2Cl2 maka nilai lajunya sama dengan laju SO2Cl2 yaitu r.

Karena orde 1 maka satuan konstanta laju reaksi adalah s-1. Volume berbanding terbalik dengan laju maka

jika volume diperbesar laju semakin lambat. Laju belum tentu semakin cepat tergantung pada perlakuan
pada reaksi. Maka jawaban yang paling benar adalah C

Jawaban C

Soal No.37 (SNMPTN 2011)

Percobaan penentuan laju reaksi:


2ICl + H2 → I2 + 2HCl memberikan data sebagai berikut:

Persamaan laju reaksi tersebut adalah

A. r = k[ICl]2[H2]

B. r = k[ICl]2[H2]2

C. r = k[ICl][H2]2

D. r = k[ICl][H2]

E. r = k[ICl]2

PEMBAHASAN :

Persamaan laju reaksi adalah hubungan antara laju reaksi dengan konsentrasi pereaksi, maka persamaan
laju reaksinya:

r = k[ICl]x[H2]y

Menentukan orde reaksi ICl (x)

Cari 2 [H2] yang sama (percobaan 1 dan 2), lalu bandingkan [ICl] di percobaan tersebut dengan v

https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 26/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

2x = 2
maka x = 1

Menentukan orde reaksi H2 (y)


Cari 2 [ICl] yang sama (percobaan 1 dan 3), lalu bandingkan [H2] di percobaan tersebut dengan v

2y = 2
maka y = 1

Maka persamaan laju reaksinya


r = k[ICl][H2] Jawaban D

Soal No.38 (SNMPTN 2010)

Percobaan penentuan laju reaksi:


2H2(g) + 2NO(g) → 2H2O(g) + N2(g)

memberikan data sebagai berikut

Harga tetapan laju reaksi (mol-2 L2 S-1) dari reaksi tersebut adalah….

A. 4 x 104

B. 2 x 106

C. 4 x 106

D. 8 x 106

E. 4 x 107

PEMBAHASAN :

Untuk menentukan K maka kita harus mengetahui persamaan laju reaksinya


Persamaan laju reaksi adalah hubungan antara laju reaksi dengan konsentrasi pereaksi, maka persamaan

laju reaksinya:

v = k[H2]x[NO]y

Menentukan orde reaksi H2 (x) 


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 27/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Cari 2 [NO] yang sama (percobaan 1 dan 2), lalu bandingkan [H2] di percobaan tersebut dengan v

2x = 2

maka x = 1
Menentukan orde reaksi NO (y)

Cari 2 [H2] yang sama (percobaan 1 dan 3), lalu bandingkan [NO] di percobaan tersebut dengan v

2y = 4
maka y = 2

Maka persamaan laju reaksinya

v = k[H2][NO]2

Untuk menentukan nilai K, maka masukan salah satu percobaan

v1 = k[H2]1[NO]12

32 = k. (0,01)(0,02)2

Jawaban D

Soal No.39 (SNMPTN 2009)

Percobaan kinetika reaksi X + Y → P + Q menghasilkan data sebagai berikut

Orde reaksi terhadap X adalah….

A. nol

B. setengah

C. satu

D. dua

E. tiga

PEMBAHASAN :

Menentukan orde reaksi X



https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 28/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

Cari 2 [Y] yang sama (percobaan 1 dan 2), lalu bandingkan [X] di percobaan tersebut dengan t

(karena diketahui waktu bukan laju, dimana waktu berbanding terbalik dengan laju)

2x = 2

maka x = 1

Jawaban C

Soal No.40 (SNMPTN 2007)

Reaksi:
2NO(g) + O2(g) → 2NO2(g)

Persamaan laju reaksinya, r = k[NO]2[O2]. Jika volume diperkecil ½ x volume semula maka laju reaksinya

sebanding laju semula menjadi….

A. 8 kali

B. 1/16 kali

C. 16 kali

D. 32 kali

E. 1/32 kali

PEMBAHASAN :

Sebelum perubahan volume persamaan laju reaksinya

r1 = k[NO]2[O2] maka setelah diubah volumenya

maka r2 = 8 r1 atau 8 kalinya laju mula-mula

Jawaban A

Latihan Soal Laju Reaksi


Ayo berlatih. Uji kemampuanmu. Klik link di bawah yah:
Latihan Soal

Ok, demikian rangkuman materi dan contoh soal laju reaksi untuk kamu kelas 11. Jangan lupa coba latihan

soal laju reaksinya yah. Semoga artikel ini bermanfaat buat kamu. Jika kamu terbantu, bantu kita juga yah
untuk share dan beritahu teman-teman kamu untuk berkunjung kesini. Thanks 
https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 29/30
3/17/2021 [Terlengkap] Rangkuman, Contoh Soal Laju Reaksi & Pembahasan

MENARIK UNTUK ANDA

Cara Menghilangkan Papiloma secara Alami Mengejutkan! Turunkan 26 Kg Dalam 2 Seks Panjang setelah Bekerja jika Anda
24 Jam Minggu Tanpa Olahraga Minum Ini Setiap Pagi!

Jika Muncul Papiloma pada Dada, Leher atau Veneer Ini 300 Kali Lebih Baik dari Gigi Palsu! Enjoy Sex Without Erectile Dysfunction
Ketiak, Baca Ini! Getting In The Way


https://tanya-tanya.com/contoh-soal-pembahasan-laju-reaksi/ 30/30

Anda mungkin juga menyukai