Anda di halaman 1dari 2

Make Your Dream

And Get It !!!

Sudah menjadi suatu hakikat bahwa setiap manusia untuk memiliki cita-cita. Cita-
cita merupakan suatu impian dan harapan seseorang dimasa yang akan datang. Cita-cita
sangatlah penting karena dengan adanya cita-cita hidup seseorang akan lebih terarah, dan
tanpa adanya cita-cita maka hidup sesorang akan terombag ambing karena tidak memiliki
arah hidup. Nama saya Nina herlina sekarang sedang menempuh pendidikan disalah satu
universitas islam semarang, yaitu UIN Walisongo dengan program studi pendidikan kimia
dan ini merupakan tahun kedua saya menempuh pendidikan. Saat masa kecil, banyak orang
ketika ditanya mengenai cita-cita pastilah mereka menjawab mimiliki banyak cita-cita,
namun seiring bertambahnya usia cita-cita itu tidak lagi sama. Hal itu juga terjadi pada saya,
saat kecil bermimpi untuk bisa menjadi seorang psikolog,. Karena saya senang jika bisa
menolong orang, terlebih lagi dapat membantu menyelesaikan permasalahan yang dimiliki
dan membuatnya tersenyum kembali. Namun seiring berjalannya waktu, cita-cita saya pun
berubah. Setelah memasuki jenjang sekolah menengah atas saya memilih untuk menjadi
‘guru’. Mengapa? Karena menurut saya guru adalah profesi yang sangat mulia, tidak hanya
mentransfer ilmu yang dimiliki tetapi juga harus bisa menjadi suritauladan yang baik.

Sejak semester dua, disamping menempuh perkuliahan saya juga bekerja sebagai
guru les privat. Hal ini merupakan strategi untuk membenatu perekonomian keluarga
sehingga meringankan beban orang tua dalam membiayai perkuliahan. Selain itu juga dapat
melatih kemampuan saya sebagai calon pendidik. Tidaklah mudah memang untuk menjadi
seorang pendidik, dibutuhkan strategi dan metode yang baik agar materi yang disampaikan
dalam pembelajaran dapat dipahami dengan baik dan benar.

Di luar perkuliahan saya juga mengikuti komunitas Hompimpa, Masyarakat Relawan


Indonesia dan Gajahlah kebersihan. Dengan bergabungnya dalam komunitas ini sangatlah
membantu saya dapat menyalurkan minat yang berhubungan dengan dunia sosial. Sesuai
dengan tujuan dan keinginan yakni menjadi manusia yang bermanfaat bagi orang lain.
Menurut saya dengan menjadi seorang guru merupakan sebuah cita-cita yang sejalan tujuan
saya. Harapan saat ini adalah dapat memanfaatkan kesempatan dalam menimba ilmu di
perkuliahan dengan sebaik mungkin lalu menyelesaikan pendidikan S1 ini dengan tepat
waktu. Rencananya setelah lulus studi S1 saya akan mengikuti program pengabdian
mengajar seperti menjadi guru di daerah 3T, atau mengajar anak anak para TKI yang berada
di luar Indonesia dan lain sebagainya. Yang notabene di sana mereka sangat membutuhkan
sosok guru dan pendidikan berkualitas. Pendidikan merupakan fondasi yang penting bagi
suatu bangsa, karena pendidikan merupakan salah satu faktor dalam menunjang kemajuan
bangsa dan negara dimasa yang akan datang. Salah satu parameter bahwa negera tersebut
adalah negara maju ialah pada pendidikannya yang baik. Dalam rangka pemerataan
pendidikan maka sudah selayaknya kita sebagai generasi muda yang merupakan agen
pembawa perubahan untuk turut serta mendedikasikan diri demi kepentingan bangsa ini. Dan
setelah melakukan pengabdian, saya berencana untuk melanjutkan studi magister di negeri
matahari terbit, yaitu adalah Negara Jepang. Seperti yang telah diketahui bahwa Negara
Jepang merupakan Negara yang apik dalam hal pendidikan, teknologi dan sains. Hal inilah
yang membuat saya ingin menuntut ilmu disana. So, sebenarnya cita-cita itu bermacam-
macam, yang terpenting adalah dengancita-cita yang kita raih dapat menjadi jalan bagi kita
untuk menebar manfaat bagi sesama. Untuk merealisasikannya menjadi nyata maka butuh
aksi yang nyata, doa, dan kesungguhan. Agar semua cita cita tersebut bukan sekedear
kahayalan belaka, dan yang pasti tanpa semua itu maka proses ini tidak akan berjalan dengan
semestinya.

Anda mungkin juga menyukai