Anda di halaman 1dari 3

Ibadat Pemberkatan Rumah

Lagu Pembuka MB 469


Tanda Salib
P. Semoga rahmat dan damai TUhan beserta kita sekalian.
U. Sekrang dan selama-lamanya

Pengantar
Kita semua diundang oleh keluarga ini untuk Bersama mereka bersykur kepada TUhan. Tuhan telah
memberkati sehala usaha dan pekerjaan mereka sehingga mereka bisa membangun rumah baru.
Mari kita sehati sejiwa dengan keluarga ini untuk bersyukur dan berterima kaish kepada TUhan dan
memohon perlindunganNua atas rumah ini, juga atas semua keluarga yang mendiamai rumah ini.
Mari kita memohon ampun atas dosa-dosa kita.

Doa Saya Mengaku-Tuhan Kasihanilah


Doa Pembuka
Allah yang mahakuasa dan kekal, sudilah membekrati dan melindungi keluarga ini. Bimbinglah kami
selaluk supaya hidup rukun, saling mengasihi, saling mengormati dan saling menolong serta
bisjsakana dan sederhana, agar dengan dmeikian kami semkain berkenan kepsadaMu dan sesame
kami. Demi Kristus TUhan dan Pengantara Kami, yang hidup Bersama Diaku dan Roh Kudus, Allah
kini dan sepnajang masa. Amin

Bacaan 1 Raj 8:27-29;56-59


Bacaan dari Kitab Pertama Raja-Raja
Sungguhkah Allah tinggaldi atas bumi? Sesungguhnya langit, bahkan langit yang mengatasi segala
langit pun tidak dapat memuat Engkau, terlebih lagi rumah yang kudirikan ini. Maka berpalinglah
kepada doa dan permohonan hamba-Mu ini, ya TUHAN Allahku, dengarkanlah seruan dan doa yang
hamba-Mu panjatkan di hadapan-Mu pada hari ini! Kiranya mata-Mu terbuka terhadap rumah ini,
siang dan malam, terhadap tempat yang Kaukatakan: nama-Ku akan tinggal di sana; dengarkanlah
doa yang hamba-Mu panjatkan di tempat ini. "Terpujilah TUHAN yang memberikan tempat
perhentian kepada umat-Nya Israel tepat seperti yang difirmankan-Nya; dari segala yang baik, yang
telah dijanjikan-Nya dengan perantaraan Musa, hamba-Nya, tidak ada satu pun yang tidak
dipenuhi. Kiranya TUHAN, Allah kita, menyertai kita sebagaimana Ia telah menyertai nenek moyang
kita, janganlah Ia meninggalkan kita dan janganlah Ia membuangkan kita, tetapi hendaklah
dicondongkan-Nya hati kita kepada-Nya untuk hidup menurut segala jalan yang ditunjukkan-Nya,
dan untuk tetap mengikuti segala perintah-Nya dan ketetapan-Nya dan peraturan-Nya yang telah
diperintahkan-Nya kepada nenek moyang kita. Hendaklah perkataan yang telah kupohonkan tadi di
hadapan TUHAN, dekat pada TUHAN, Allah kita, siang dan malam, supaya Ia memberikan keadilan
kepada hamba-Nya dan kepada umat-Nya Israel menurut yang perlu pada setiap hari.
Demikianlah Sabda Tuhan

Lagu MB 483
Injil Luk 19:1-10
Inilah Injil Yesus Kristus menurut Lukas
Pada waktu itu Yesus masuk ke kota Yerikho dan berjalan terus melintasi kota itu. Di situ ada
seorang bernama Zakheus, kepala pemungut cukai, dan ia seorang yang kaya. Ia berusaha untuk
melihat orang apakah Yesus itu, tetapi ia tidak berhasil karena orang banyak, sebab badannya
pendek. Maka berlarilah ia mendahului orang banyak, lalu memanjat pohon ara untuk melihat
Yesus, yang akan lewat di situ. Ketika Yesus sampai ke tempat itu, Ia melihat ke atas dan berkata:
"Zakheus, segeralah turun, sebab hari ini Aku harus menumpang di rumahmu." Lalu Zakheus segera
turun dan menerima Yesus dengan sukacita. Tetapi semua orang yang melihat hal itu bersungut-
sungut, katanya: "Ia menumpang di rumah orang berdosa." Tetapi Zakheus berdiri dan berkata
kepada Tuhan: "Tuhan, setengah dari milikku akan kuberikan kepada orang miskin dan sekiranya
ada sesuatu yang kuperas dari seseorang akan kukembalikan empat kali lipat." Kata Yesus
kepadanya: "Hari ini telah terjadi keselamatan kepada rumah ini, karena orang ini pun anak
Abraham. Sebab Anak Manusia datang untuk mencari dan menyelamatkan yang hilang."
Dmeikianlah Injil Tuhan

Renungan
Pemberkatan RUmah
Marilah berdoa:
Tuhan Yesus, ENkau telah memberkati rumah Zakaeus dan menyuruh para muridMU membekrati
rumah-rumah yang mereka mauski. Dengan penuh harapan kami moehon kepadaMu sudilah
menjadikan rumamh ini tempat bernaung, tempat keselamatan dan kesejahteraan bagi keluarga ini
dan semua penghuninya. Ya TUhan, berkatilah rumah ini. Smeoga di dalamnya ada cinta kasih dan
damai, kesejahteraan dan kegembiraan sejati. Dan semoga berkatMu tinggal atas rumah ini sekrang
dan selalu. Amin
1. Ya Tuhan, berkatilah kamar tmau ini. Smeoga para tamu memasuki rumah ini dengan
membawa damai dan cinta dan semoga mereka pulang dengan hati gembira sesudah
meneirma damai dan cinta pula. Amin
2. Berkatilah kamar tidur ini. Smeoga para penghuninya tetap berada di bawah
perlindunganMu. Smeoga pemelliharanMu menyertai mereka siang dan malam. Sebab
Engkaulah penjaga kami yang tidak akan mengantuk dan tertidur. Engkau yang hidup dan
bertahta sepnjang segala masa.
3. Berkatilah juga dapur ini. Smeoga mereka menerima rejeki setipa hari, dengan hati yang
berterima kaish kepadaMu sebab besarlah belas kasihanMu kepada kami. Jauhkanlah
mereka dari kelaparan dan segala bencana alalm supaya mereka tetpa hidup dengan
tenteram dan Sentosa serta mempunyai umur Panjang. Demi Kristus Pengantara kami. Amin
Doa Umat
P. Marilah kita memanjatkan doa-doa permohonan kita kepada Bapa di Surga.
1. Ya Allah yang Mahapenyayang, sleuruh hidup kami ada dalam tanganMu. Maka, kami
mohon kepadaMU untuk keluarga ini spuaya di dalam hidup mereka Bersama Kaucerminkan
cinta kaish Yesus kepada GerejaNya, Marilah kita memeohon
2. Semoga Engkau meneguhkan iman mereka agar mereka tetap taat kepada perintah2MU
serta setia satu sama lain dan senantisa mengamalkan kaish kepada anak2 mereka
3. Semoga keluarga ini dapat mendidik anak2 mereka sesuai ajaran Yesus PutraMu. Dan
smeoga anak-anak mereka selalu mencintai dan mengomrati orang tua mereka.
4. Smeoga keluarga ini senantiasa mendapat kekuatan Ketika menghadapi pendeirtaan dan
kesusahan. Smoga mereka dapat meneladani keluarga suci Nazaret.
P. Ya tuhan, tinggalah beserta keluarga ini dan beserta kami seklaian, supaya kami hidup dalam
damai dan kesentosaaan. Amin
Doa Bapa Kami
Doa penutup
Tuhan Yesus Kristus, kami ingin menyatakan cinta san syukur kami kepadaMu, karens egala kasih
karuniaMU. Hadirlah di tengah keluarga kami sebagai kepala dalam keluarga ini. kepadaMu kami
serhakan diri kami dannkeluarga ini suapya Kau pelihara selalu. Kami bersyukur karena NEgkau
telah mendatani rumah kami dalam upacara pemberkatan ini. Smeoga kami senantiasa hidup
dalam kehadiranMu. Ternagilah budi kami dalam merencanakan perkejaan kami. Dampingilah kami
dalam melaksanakan pekerjaan kai dan berilah rahmatMU untuk menyelesaikaknnya dengan baik.
Sebab, ENgkau pengantara kami kini dan sepanjang masa. Amin. Doakan 3x salam maria
Berkat penutup
Lagu penutup (lagu maria)

Anda mungkin juga menyukai