Anda di halaman 1dari 1

Materi dari Modul 3.

Media Pembelajaran PAUD


KB 1: Pengertian dan Manfaat Media Pembelajaran
Proses pembelajarn adalan suatu proses komunikasi dimana guru sebagai komunikator, yang
menyampaiakn pesan kepada penerima pesan (communicant) yaitu anak atau siswa. Untuk
menyalurkan pesan maka diperlukan media pembelajaran.
Kata media berasal dari bahasa Latin yang berarti medium yang secara harfiah berarti perantara.
Jadi arti kata media adalah perantara sumber pesan dengan penerima pesan
Guru PAUD yang profesional dapat memandang media pembelajaran sebagai bagian imtegral
dari suatu proses pembelajaran karena manfaat media pembelajaran adalah:

1. membuat konkret konsep yang abstrak


2. menghadirkan objek yang terlalu berbahaya atau sukar didapat ke dalam lingkungan
belajar
3. menampilkan objke yang terlalu besar
4. memperlilhatkan gerakan yang terlalu cepat

Media pembelajaran juga dapat membangkitkan motivasi belajar anak dan dapat menyajikan
pesan secara serempak bagi seluruh anak
KB 2. jenis dan Karakteristik Media Pembelajaran di PAUD
Jenis media pembelajaran adalah:

1. Media visual adalah media  yang hanya dapat dilihat menggunakan indera penglihatan
termasuk media yang dapat diproyeksikan misalnya OHP, dan LCD dan yang tidak dapat
diproyeksikan misalnya gambar fotografik, dan media grafis. Contoh media grafis adalah
bagan, diagram, media poster, kartun, dan media tiga dimensi. Media tiga dimensi terbagi
atas media realia (objek nyata dari suatu benda) dan model (tiruan dari objek nyata).
Contoh media realia adalah mata uang, tumbuhan  dan binatang. Contoh model adalah
patung binatang, patung tugu monas
2. Media audio adalah media yang mengandung pesan dalam bentuk auditif yang hanya
dapat didengar yang dapat merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemauan anak
untuk mempelajari isi tema misalnya program kaset suara dan CD audio.
3. Media audio visual adalah kombinasi media audio dan visual contohnya program teve
pendidikan , program slide suara dan CD interaktif.

Anda mungkin juga menyukai