Anda di halaman 1dari 5

LEMBAR JAWABAN TUGAS QUIS …

No Urut Siswa :
NIM : 200201010011
Nama Lengkap : Halek Mumin
Mata Kuliah, Kelas : PLK Semester : 2 (dua)
Tugas Quis ke :2 Beban SKS : 3 sks
Dosen Pengampu /
Jenis Tugas : Mandiri : Akbar Gayo, SE.,MM
Tutor

Jawaban di sini dengan huruf jenis TimeNewsRoman, Size 12, Spasi 1,15
1. Jelaskan bagaimana indicator pasar uang dan instrument pasar uang di Indonesia ?
Pasar uang (money market) adalah keseluruhan permintaan dan penawaran dana-
dana atau surat-surat berharga yang mempunyai jangka waktu satu tahun atau kurang
dari satu tahun dan dapat disalurkan melalui lembaga-lembaga perbankan.Pasar uang
sering juga disebut pasar kredit jangka pendek.
Pasar uang juga bisa diartikan sebagai suatu tempat pertemuan abstrak dimana
para pemilik dana jangka pendek dapat menawarkan kepada calon pemakai yang
membutuhkannya, baik secara langsung maupun melalui perantara. Sedangkan yang
dimaksud dengan dana jangka pendek adalah dana-dana yang dihimpun dari
perusahaan maupun perorangan dengan batasan waktu dari satu hari sampai satu tahun,
yang dapat diperjual-belikan didalam pasar uang.
Dalam perekonomian sebuah pasar bertindak sebagai sebuah tampungan ataupun
tempat bagi para pelaku ekonomi baik produsen, konsumen, serta distributor, semuanya
melakukan aktivitas perekonomian di pasar dan untuk memenuhi kebutuhan hidupnya.
Hampa rasanya apabila sebuah perekonomian yang ada disuatu negara tidak dilengkapi
dengan keberadaan pasar.
Berkaitan dengan hal tersebut Indikator pasar uang sangat diperlukan untuk
mengukur atau paling tidak mengamati perkembangan pasar uang, Indikator pasar uang
meliputi:
1. Suku Bunga Antar Bank (Rp)
Tingkat bunga yang dikenakan oleh bank terhadap bank lain dalam hal pinjam
meminjam danadalam bentuk rupiah.
2. Volume transaksi Pasar Uang Antar Bank (Rp)
Jumlah transaksi antar bank dalam hal pinjam meminjam dalam bentuk rupiah.
3. Suku bunga Pasar Uang Antar Bank (US$)
Tingkat bunga yang dikenakan oleh bank terhadap bank lain dalam hal pinjam
meminjam danadalam bentuk US $.
4. Volume Transaksi Pasar Uang Antar Bank (US$)
Jumlah transaksi antar bank dalam hal pinjam meminjam dalam bentuk US $.
5. J1BOR (Jakarta Interbank Offered)
Suku bunga yang ditawarkan untuk transaksi pinjam meminjam antar bank.
6. Suku bunga deposito Rupiah (%/Th)
Tingkat bunga yang diberikan para deposan yang mendepositokan uangnya dalam
bentuk Rupiah.
6. Suku bunga deposito US$ (%/Th)
Tingkat bunga yang diberikan para deposan yang mendepositokan uangnya dalam
bentuk US $.
7. Nilai Tukar Rupiah (Kurs)
Harga suatu mata uang terhadap mata uang lainnya atau nilai dari suatu mata uang
terhadap mata uang lainnya
8. Suku bunga kredit
Tingkat bunga kredit yang dikenakan bank atau lembaga keuangan lainnya kepada
para kreditor
9. Inflasi
Kenaikan tingkat harga barang dan jasa secara umum dan terus menerus suatu waktu
tertentu.
10. Indeks Harga Konsumen (IHK)
Angka indeks yang menunjukkan tingkat harga barang dan jasa yang harus dibeli
konsumen dalam suatu periode tertentu.
11. Sertifikat Bank Indonesi (SBI)
Instrumen investasi jangka pendek yang bebas resiko.

Sedangkan Instrumen atau surat-surat berharga yang diperjualbelikan dalam


pasar uang jenisnya cukup bervariasi termasuk surat-surat berharga yang diterbitkan
oleh badan-badan usaha swasta dan negara serta lembaga-lembaga pemerintah.
Instrumen pasar uang antara lain:
1. Sertfikat Bank Indonesia (SBI)
Instrumen utang yang diterbitkan oleh pemerintah atau bank sentral atas unjuk dengan
jumlah tertentu yang akan dibayarkan kepada pemegang pada tanggal yang telah
ditetapkan. Instrumen ini berjangka waktu jaruh tempo satu tahun atau kurang.
2. Surat Berharga Pasar Uang (SBPU)
Surat – surat berharga berjangka pendek yang dapat diperjualbelikan secara diskonto
dengan Bank Indonesia atau lembaga diskonto yang ditunjuk oleh BI.
3. Sertifikat Deposito
Instrumen keuangan yang diterbitkan oleh suatu bank atas unjuk dan dinyatakan
dalam suatu jumlah, jangka waktu dan tingkat bunga tertentu. Sertifikat Deposito
adalah deposito berjangka yang bukti simpanannya dapat diperdagangkan. Ciri pokok
yang membedakaimya dengan deposito berjangka terletak pada sifat yang dapat
dipindahtangankan atau diperjualbelikan sebelum jangka waktu jatuli temponya melalui
lembaga – lembaga keuangan lainnya.
4. Commercial Paper
Promes yang tidak disertai dengan jaminan yang diterbitkan oleh perusahaan untuk
memperoleh dana jangka pendek dan dijual kepada investor dalam pasar uang.
5. Repurchase Agreement
Transaksi jual beli surat-surat berharga disertai dengan perjanjian bahwa penjual akan
membeli kcmbali surat-surat berharga yang dijual tersebut pada tanggal dan dengan
harga yang telah ditetapkan lebih dahulu
6. Banker’s Acceptence
Suatu instrumen pasar uang yang digunakan untuk memberikan kredit pada eksportir
atau importir untuk membayar sejumlah barang atau untuk membeli valuta asing.

2. Jelaskan fungsi dan tujuan pasar uang bagi banyak pihak ?


Adapun fungsi dari Fungsi Pasar Uang tersebut adalah sebagai berikut :
1. Menyediakan Dana
Fungsi pasar uang yang pertama yakni menyediakan dana. Pasar uang memberikan
dana jangka pendek kepada lembaga publik dan swasta yang membutuhkan
pembiayaan tersebut untuk kebutuhan modal kerja mereka.
Ini dilakukan dengan mendiskontokan tagihan perdagangan melalui bank komersial,
rumah diskon, broker dan lembaga akseptasi. Dengan demikian pasar uang
membantu perkembangan perdagangan, industri dan perdagangan di dalam dan luar
negeri.
2. Penggunaan Dana Surplus
Fungsi pasar uang selanjutnya yakni memberikan kesempatan bagi bank dan lembaga
lain untuk menggunakan dana surplus mereka secara menguntungkan untuk waktu
yang singkat.
Lembaga-lembaga ini tidak hanya mencakup bank komersial dan lembaga keuangan
lain tetapi juga perusahaan bisnis non-keuangan besar, pemerintah dan lokal.
3. Tidak Perlu Meminjam dari Bank
Keberadaan pasar uang yang maju menghilangkan kebutuhan untuk meminjam bank
komersial dari bank sentral. Jika yang pertama menemukan cadangan mereka
kekurangan uang tunai, mereka dapat menarik sebagian pinjaman mereka dari pasar
uang.
Bank komersial lebih suka menarik kembali pinjaman mereka daripada meminjam dari
bank sentral dengan tingkat bunga yang lebih tinggi.
4. Membantu Pemerintah
Fungsi pasar uang membantu pemerintah dalam meminjam dana jangka pendek
dengan suku bunga rendah berdasarkan treasury bills (di Amerika
Serikat). Sebaliknya, jika pemerintah mengeluarkan uang kertas atau meminjam dari
bank sentral. Ini akan menyebabkan tekanan inflasi dalam perekonomian.
5. Membantu dalam Kebijakan Moneter
Pasar uang yang berkembang dengan baik membantu keberhasilan implementasi
kebijakan moneter bank sentral. Melalui pasar uang bank sentral berada dalam posisi
untuk mengontrol sistem perbankan dan dengan demikian mempengaruhi
perdagangan dan industri.
6. Membantu dalam Mobilitas Keuangan
Dengan memfasilitasi transfer dana dari satu sektor ke sektor lain, pasar uang
membantu mobilitas finansial. Mobilitas dalam aliran dana sangat penting untuk
perkembangan perdagangan dan industri dalam suatu perekonomian.
Sedangk tujuan pasar uang itu sendiri sebaai berikut
- Pihak yang memerlukan modal atau dana yaitu :
• Untuk mampu memenuhi suatu kebutuhan jangka pendek.
• Untuk mampu memenuhi suatu kebutuhan likuiditas.
• Untuk memenuhi suatu dana atau modal kerja.
• Sedang mengalami kalah yang keliring.
- Pihak yang menanamkan modal atau dana yaitu :
• Untuk memperoleh suatu pendapatan dengan tingkat suku bunga tertentu.
• Untuk bisa membantu pihak yang sedang mengalami kesulitan keuangan
atau krisis.
• Spekulasi.

3. Jelaskan Pelaku pasar uang dan instrument pasar uang ?


Terdapat pelaku dalam pasar uang, yakni sebagai berikut :
• Bank
• Yayasan
• Dana Pensiun
• Perusahaan Asuransi
• Perusahaan-Perusahaan Besar
• Lembaga Pemerintah
• Lembaga Keuangan Lain
• Individu Masyarakat
Di pasar uang terdapat beberapa instrumen surat berharga yang ingin diperjual-
belikan. Adapun instrumen pasar uang adalah sebagai berikut ini :
1. Sertifikat Bank Indonesia (SBI) yaitu suatu surat berharga yang bentuknya hutang
jangka pendek yang diterbitkan oleh pemerintah.
2. Surat Berharga Pasar Uang (SBPU) yaitu suatu surat berharga yang
diperdagangkan secara diskonto dengan Bank Indonesia atau lembaga keuangan
lainnya yang ditentukan oleh Bank Indonesia.
3. Sertifikat Deposito yaitu suatu instrumen keuangan yang dikeluarkan oleh Bank
terhadap simpanan nasabahnya dengan tingkat suku bunga dan periode jatuh
tempo yang ditentukan.
4. Treasury Bills yaitu suatu surat hutang yang dikeluarkan oleh pemerintah suatu
negara dengan jangka waktu yang kurang dari satu tahun.
5. Promissory Notes yaitu suatu surat pernyataan kesanggupan untuk bisa
membayar transaksi hutang piutang jangka pendek yang dilakukan kreditur dan
debitur.
6. Commercial Paper yaitu suatu instrumen hutang yang dikeluarkan oleh suatu
perusahaan kepada investor tanpa adanya jaminan (collateral), yang dipakai untuk
pembiayaan kewajiban jangka pendek.
7. Call Money yaitu suatu instrumen keuangan yang dipakai untuk kegiatan transaksi
pinjam-meminjam sejumlah dana yang dilakukan antar Bank dengan jangka waktu
pendek (maksimal 1 tahun).
8. Banker’s Acceptance yaitu suatu surat berharga yang bisa dipakai untuk kegiatan
eksport-import barang, dapat juga digunakan dalam transaksi valuta asing (valas).
4. Jelaskan dalam keadaan yg bagaimana antara Peserta dan Pelaku di Pasar Uang ?
Pelaku dalam pasar uang terdiri dari bank sentral (Bank Indonesia), lembaga-lembaga
pemerintah, perusahaan-perusahaan swasta, bank-bank komersial, yayasan, lembaga
dana pensiun, perusahaan asuransi, perantara pedagang efek (broker dan dealer), serta
lembaga keuangan lainnya maupun individu masyarakat

Anda mungkin juga menyukai