Anda di halaman 1dari 1

Nama : Tasya Aqilah

Nim : 1910111190
Fakultas : FEB
Jurusan : Manajemen
Angkatan : 2019
Judul Essai : Tenaga Kesehatan Sebagai Grada Terdepan Menghadapi Wabah Corona Virus
Disease-19

Masyarakat dunia dihebohkan dengan banyaknya dampak yang ‘dihasilkan’ wabah


Corona Virus Disease-19 ini. Bukan hanya terbatas pada persoalan medis, lantaran wabah
Corona Virus Disease-19 ini berpengaruh terhadap seluruh dimensi kehidupan masyarakat.
Bagi kita para mahasiswa, wabah Corona Virus Disease-19 ini juga berdampak secara
langsung terhadap segi-segi kehidupan kita. Kita sebagai masyarakat Indonesia hanya bisa
melakukan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan pemerintah seperti menjaga jarak,
menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas, memakai masker dan mencuci tangan. Akibat
penyebaran wabah ini bukan hanya pemerintah yang turun tangan tetapi tenaga medislah
yang mempunyai peranan penting. Tenaga medis merupakan grada terdepan dalam
membantu masyarakat Indonesia yang terkena virus.
Maraknya masyarakat yang terjangkit virus corona menyebabkan kekurangan tenaga
medis sehingga pemuda Indonesia seperti mahasiswa kedokteran tingkat akhir akan
dilibatkan dalam mempercepat penanggulangan penyebaran virus corona, salah satunya
dalam memberikan edukasi. mahasiswa kedokteran dalam penanganan wabah dipandang
sebagai solusi darurat yaitu membantu kekurangan dokter dan tenaga medis sekaligus
sebagai proses magang bagi para calon dokter untuk mengasah kemampuan teknis
medisnya. Mahasiswa kedokteran diberi peran dan tanggung jawab untuk ikut dalam
melayani pasien. Selain itu, peran pemuda Indonesia yaitu melakukan mobilisasi relawan
untuk ikut bergabung dalam penanganan virus corona yang menyebabkan penyakit Covid-
19. Pemerintah mengutamakan keselamatan para tenaga medis yang menangani pasien
Corona dengan melakukan penyiapan alat medis, makanan, vitamin serta istirahat yang
cukup. Akibat kasus tersebut banyak tenaga medis yang tertular virus tersebut bahkan bisa
menyebabkan kematian. Risiko tenaga Kesehatan bisa terpapar tiga kali lipat lebih riskan dari
masyarakat. Banyak tenaga Kesehatan yang terpapar virus alam kondisi stres di tubuhnya
kadar sitokin cukup tinggi. Jadi itu mengapa tenaga kesehatan terpapar cepat sekali masuk ke
fase sedang, kemudian berat hingga masuk ICU dan tidak tertolong. Maka dari itu pemerintah
mengimbau agar masyarakat mematuhi protokol kesehatan supaya memutus penyebaran
pandemi. 

Anda mungkin juga menyukai