Anda di halaman 1dari 9

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN KLOSET(JAMBAN SEHAT)


WILAYAH KERJA PUSKESMAS KAKAS
KECAMATAN KAKAS
KABUPATEN MINAHASA
TAHUN 2021

PUSKESMAS KAKAS
KECAMATAN KAKAS
PEMERINTAH KABUPATEN MINAHASA
PEMERINTAH KABUPATEN MINAHASA
DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS KAKAS
Alamat : Desa Tounelet Jaga I Kec, Kakas Kab. Minahasa SULUT, 95682
Email:pkmkakas19@gmail.com

Kakas,  2021

Nomor  :  / PKM/SEK/ /2018


Lampiran : 1 Bandel
Perihal : Proposal Permohonan Bantuan Kloset (Jamban Sehat)     

         KEPADA
         YTH. KEPALA JURUSAN KESEHATAN LINGKUNGAN
POLTEKKES KEMENKES MANADO
          
DI
MANADO

Dengan Hormat,
Menindaklanjuti hasil verifikasi Petugas Kesehatan Lingkungan Puskesmas
Kakas Tahun 2021 masih banyak masyarakat yang belum memiliki akses jamban
Sehat dalam hal ini yang dimaksud adalah Kloset (Jamban Sehat), maka bersama
ini kami mengajukan proposal permohonan bantuan Kloset (Jamban Sehat)
Wilayah kerja Puskesmas Kakas Kecamatan Kakas Kabupaten Minahasa dengan
harapan terjadi peningkatan kesehatan masyarakat dan lingkungan.

Untuk realisasi hal tersebut, maka dengan segala kerendahan hati kami
mohon sekiranya Bapak/Ibu berkenan memberikan bantuan Kloset (Jamban
Sehat) untuk mempercepat tercapainya masalah kesehatan, kebersihan lingkungan
dan kesejahteraan masyarakat, demi tercapainya Pola Hidup Bersih dan Sehat
serta wilayah kerja Puskesmas Kakas menjadi desa yang ODF.

Sebagai bahan perimbangan kami lampirkan :


1.      Proposal Permohonan Bantuan Kloset (Jamban Sehat)
2.      Susunan Pengurus dan Anggota
3.      Daftar Nama Warga yang belum memiliki Jamban Sehat

Demikian permohonan Bantuan Kloset (Jamban Sehat) ini, kami sampaikan


terimakasih.

Mengetahui, Penanggung Jawab Kesling


Kepala Puskesmas Kakas

dr. Rommy M. Inkiriwang Rokky J.M Lombogia, Amd. Kes


NIP. 19780525 200604 1 007 NIP. 19790529 200312 1 004
PROPOSAL
PERMOHONAN BANTUAN KLOSET (JAMBAN SEHAT)
PUSKESMAS KAKAS KECAMATAN KAKAS
KABUPATEN MINAHASA

PUSKESMAS KAKAS
KECAMATAN : KAKAS
KABUPATEN : MINAHASA

A. Pendahuluan
Jamban merupakan fasilitas pembuangan tinja yang efektif untuk
memutuskan mata rantai penularan penyakit. Penggunaan jamban tidak hanya
nyaman melainkan juga turut melindungi dan meningkatkan kesehatan keluarga
dan masyarakat.
Dengan bertambahnya jumlah penduduk yang tidak sebanding dengan
area pemukiman yang ada, masalah pembuangan kotoran manusia menjadi
meningkat, dilihat dari segi kesehatan masyarakat, masalah pembuangan
kotoran manusia merupakan masalah pokok untuk sedini mungkin diatasi .
Pada masa sekarang ini pemilihan jamban cemplung masih menjadi
masalah, mengingat jamban cemplung merupakan jenis jamban yang kurang
memenuhi syarat kesehatan. Dalam rangka mendukung percepatan
pembangunan pedesaan berbasis masyarakat dan terwujudnya optimalisasi
penyelenggaraan pemerintahan, maka perlu adanya pemberdayaan masyarakat
desa di Kabupaten Minahasa.
Melalui Musyawarah Rencana Pembangunan Desa ( Musrenbangdes),
masyarakat di wilayah kerja Puskesmas Kakas Kecamatan Kakas Kabupaten
Minahasa ikut serta mengidentifikasi masalah akses sanitasi yang layak yang
terdapat di desa, utamanya kepemilikan jamban sehat. Jumlah keluarga yang
belum mempunyai jamban atau jamban rusak sebanyak 173 (Seratus Tujuh
Puluh Tiga) keluarga, dan yang masih menumpang sejumlah 5 (Lima) keluarga
dan yang menggunakan jamban sehat semi permanen sebanyak 50 (Lima Puluh)
keluarga.
Bila melihat situasi tersebut, maka diperlukan peningkatan peran serta
masyarakat dalam kegiatan peningkatan kepemilikan jamban sehat untuk dapat
serta mewujudkan Universal akses !00-0-100 pada tahun 2021.
B. Maksud dan Tujuan
1. Meningkatkan peran serta masyarakat untuk ikut serta mengidentifikasi
masalah kesehatan sehingga tercapai kewaspadaan dan kesiapsiagaan dini
serta tindakan cepat oleh masyarakat terhadap masalah kesehatan prioritas.
2. Terkoordinasinya penyusunan, pelaksanaan dan evaluasi kegiatan
pengamatan masalah kesehatan dan pemecahan prioritasnya dalam rangka
peningkatan akses jamban keluarga.
3. Mewujudkan desa ODF (Open Defecation Free) atau desa Stop BABS (Stop
Buang Air Besar Sembarangan)

C. Kegiatan yang akan dilakukan beserta sasarannya :


1. Persiapan dan Pelaporan
Langkah-Langkah Kegiatan Pelaksanaan Deklarasi Pilar 1 STBM yaitu
STOP BABS di Kabupaten Minahasa Tahun 2021 di desa:
1. Pertemuan koordinasi dan konsolidasi Forum Kesehatan Desa (FKD)
bersama tokoh masyarakat dalam rangka persiapan dan menyamakan
sudut pandang tentang kegiatan pengamatan penyebab masalah
kesehatan prioritas di desa.
2. Melaksanakan identifikasi masalah dan identifikasi potensi.
3. Melaksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan Desa
(Musrenbangdes) dengan tujuan untuk menentukan prioritas
masalah, penyebab masalah dan kesepakatan upaya pemecahan
masalah.
4. Menyusun rencana kegiatan Musrenbangdes.
5. Menentukan kesepakatan tindakan cepat dalam penanggulangan
penyebab masalah kesehatan prioritas di desa kemudian dirumuskan
dalam bentuk proposal bantuan keuangan dibidang kesehatan.
6. Mengkoordinir pelaksanaan Deklarasi tersebut di desa dan aktif
berkoordinasi dengan Kecamatan dan pemerintah desa guna
kelancaran pelaksanaan kegiatan.
2. Penyusunan Rencana Tindak lanjut
a. Pengadaan Kloset dari pengajuan permohonan Bantuan dari Jurusan
Kesehatan Lingkungan Poltekkes Kemenkes Manado
b. Kloset dibagikan kepada keluarga yang tidak memiliki Akses jamban
sehat berdasarkan hasil verifikasi dan data pemerintah setempat.
c. Kriteria penerima bantuan Kloset (jamban sehat) adalah keluarga
miskin yang belum memiliki jamban dan tersedia/terdapat akses air
bersih serta bersedia melaksanakan pembangunan jamban.
d. Desain bentuk jamban dapat mengikuti contoh terlampir

Menyetujui : Pemohon:
Kepala Puskesmas Kakas Petugas Kesling Puskesmas

dr. Rommy M. Inkiriwang Rokky J.M Lombogia, Amd. Kes


NIP. 19780525 200604 1 007 NIP. 19790529 200312 1 004

Mengetahui :
CAMAT KAKAS,

VEKY V. ROMBOT,S.Pt
PEMBINA
NIP. 196702021998031007
PEMERINTAH KABUPATEN MINAHASA
DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS KAKAS
Alamat : Desa Tounelet Jaga I Kec, Kakas Kab. Minahasa SULUT, 95682
Email:pkmkakas19@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS KAKAS


KECAMATAN KAKAS KABUPATEN MINAHASA

NOMOR : /PKM/SEK/ / 2021

TENTANG

PENETAPAN PANITIA PELAKSANA BANTUAN


KLOSET (JAMBAN SEHAT)
KABUPATEN MINAHASA TAHUN 2021

KEPALA PUSKESMAS KAKAS,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan partisipasi dan pengembangan


prakarsa masyarakat desa serta peningkatan derajat kesehatan pada
masyarakat diperlukan adanya Bantuan Pembangunan Jamban
Keluarga Tahun 2021;
b. bahwa dalam rangka untuk mendukung terwujudnya desa yang SBS
(Stop Buang Air Besar Sembarangan) dan dalam rangka program
penanggulangan kemiskinan di Kabupaten Minahasa;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam poin
a dan b tersebut, perlu menetapkan Keputusan Kepala Puskesmas
Kakas tentang Penetapan Panitia Pelaksana Bantuan Kloset (Jamban
Sehat) Kabupaten Minahasa Tahun 2021.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1950 tentang Pembentukan


Daerah-Daerah Kabupaten Dalam Lingkungan Propinsi Jawa Tengah;
2. Undang-Undang Nomor Nomor 4 Tahun 1984 tentang Wabah
Penyakit Menular;
3. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;
4. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah
sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-
Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas
Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan
Daerah;
5. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 3 Tahun
2014 tentang Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STBM);
MEMUTUSKAN

Menetapkan :

KESATU : Menetapkan nama-nama Panitia Pelaksana Bantuan Kloset (Jamban


Sehat) Kabupaten Minahasa Tahun 2021 sebagaimana tersebut dalam
Lampiran Keputusan ini,
KEDUA : Panitia Pelaksana Bantuan Pembangunan Jamban Keluarga sebagaimana
dimaksud diktum KESATU Keputusan ini wajib :
1. Melakukan koordinasi dan konsolidasi Forum Kesehatan Desa (FKD)
dalam rangka persiapan dan menyamakan sudut pandang tentang
kegiatan Pembangunan Jamban Keluarga,
2. Melaksanakan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) dengan tujuan
membantu gotong royong pada saat pelaksanaan,
3. Mempersiapkan berkas persyaratan pencairan bantuan yang
diperlukan,
4. Melakukan monitoring terhadap perkembangan bantuan stimulan
jamban,
KETIGA : Panitia Pelaksana bantuan Kloset (Jamban Sehat) bertanggung jawab dan
melaporkan hasil pelaksanaan kegiatan kepada Kepala Puskesmas,
KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
akan diadakan perbaikan sebagaimana mestinya apabila dikemudian hari
terdapat kekeliruan dalam penetapannya.

Ditetapkan di : Kakas
Pada tanggal : 2021

KEPALA PUSKESMAS KAKAS


KECAMATAN KAKAS

dr. Rommy M. Inkiriwang

Keputusan ini disampaikan kepada Yth :


1. Kepala Dinas Kesehatan Kab. Minahasa;
2. Camat Kakas
3. Hukum Tua Sekec.Kakas
4. Arsip.
Lampiran : Surat Keputusan Kepala Puskesmas Kakas
Kecamatan Kakas
Nomor : /PKM/SEK/ / 2021
Tanggal : 2021

SUSUNAN PANITIA PELAKSANA


BANTUAN KLOSET (JAMBAN SEHAT)
PUSKESMAS KAKAS KEC. KAKAS KAB. MINAHASA
TAHUN 2021

JABATAN JABATAN
NO NAMA
DALAM PANITIA DI PUSKESMAS

1 dr. Rommy Inkiriwang Penanggung Jawab Kepala Puskesmas


2 Rokky Lombogia Ketua PJ Kesling Puskesmas
3 Mengko Atika Christi Anggota Pelaksana Kesling
4 Fetti Sahria Anggota Pelaksana Surveilans
5 Christika Kalengkongan Anggota Pelaksana Surveilans
6 Marianus Bani Anggota Pelaksana Gizi
7 Christian Naftali Rani Anggota Pelaksana Laboratorium

KEPALA PUSKESMAS KAKAS


KECAMATAN KAKAS

dr. Rommy M. Inkiriwang

Anda mungkin juga menyukai