Anda di halaman 1dari 3

KONSEP DASAR KEPERAWATAN

Disusun oleh :
HULWAH HUMAIDA

204201516108

Universitas Nasional

Jakarta

2020
KASUS
Tn R adalah sopir bus. Akhir akhir ini Tn R merasa demam, diare, dan menderita sariawan

yang tidak sembuh sembuh selama 2 bulan, berat badan turun sekitar 5kg. Tn R

menganggap penyakitnya tidak seriushanya berusaha dengan obat warung dan tidak

kunjung sembuh. Kemudian Tn R di bawa oleh keluarganya ke RSTI. Tn R meminta ke

perawat Ani untuk memberi tahu hasilnya segera. Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan

Tn R positif menderita HIV. Tn R meminta ke perawat Ani tidak memberitahukan

penyakitnya kepada keluarga atau ke kerabat yang berkunjung. Tn R takut keluarganya

frustasi dan dikucilkan oleh kerabatnya, dan ia pun merasa depresi juga atas penyakit yang

di alaminya. Perawat Ani bimbang di satu sisi dia harus memenuhi permintaan Tn R namun

disisi lain perawat Ani harus mmenuhi hak pasien untuk merahasiakan kondisinya. Oleh

karena itu pemberian informasi medis kepada pihak ketiga di luar dokter-pasien tidak

diperbolehkan, kecuali terdapat alasan etis yang kuat dan dilakukan secara penuh

kehatihatian, atas izin Tn R sendiri. Keluarga Tn R menanyakan kondisi kepada perawat

Ani, perawat Ani terpaksa berbohong bahwa kondisi Tn R baik baik saja, dan tidak ada

penyakit yang serius.

Prinsip prinsip etik apa saja yang berhubungan dengan kasus tersebut?

Dikasus tersebut mencantumkan prinsip:

1. Autonomy (kebebasan)

2. Veracity (kejujuran)

3. Confidentiality (kerahasiaan)
AUTONOMY (KEBEBASAN)

kasus di atas menjelaskan acuan umum bahwa sikap menjaga rahasia yang

muncul akibat relasi dokter-pasien adalah sikap etis yang utama. Sikap menjaga

rahasia tersebut merupakan bagian dari kaidah dasar bioetika autonomy karena

umumnya memang diinginkan oleh pasien.

VERACITY (KEJUJURAN)

Informasi yang diberikan harus akurat, komprehensif, dan objektif. Kebenaran

meruakan dasar membina hubungan saling percaya. Kasus di atas menjelaskan

perawat Ani berbohong kepada keluarga Tn R soal kondisi pasien, karena atas

permintaan pasien sendiri, menyangkut prinsip etika autonomy.

CONFIDENTIALITY (KERAHASIAAN)

Kerahasiaan mengenai informasi tentang klien harus di jaga karena hal tersebut

merupakan privasi klien. Berdasarkan Kasus di atas, perawat Ani merahasiakan

kondisi Tn R kepada keluarga pasien.

Anda mungkin juga menyukai