Anda di halaman 1dari 22

PERANGKAT PEMBELAJARAN (RPP) KELAS RENDAH

DAN KELAS TINGGI

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Individu


Mata Kuliah Magang 3

Dosen Pembimbing : Dra.Sitti Jauhar, M.Si.

Oleh:
Nadila Swajir
1747241023
Kelas 27 B

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU DAN SEKOLAH DASAR


FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN
UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
2020
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SDN 019 paropo


Kelas / Semester : 4 /2
Tema : 6. Cita-citaku
Sub Tema : 2. Hebatnya Cita-Citaku
Muatan Terpadu : Bahasa Indonesia, SBdP
Pembelajaran ke : 2
Alokasi waktu : 1 hari

A. KOMPETENSI INTI
1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan
percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru dan tetangga.
3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati (mendengar, melihat,
membaca) dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk
ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah
dan di sekolah.
4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan
logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak
sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan
berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR
Muatan : Bahasa Indonesia
No Kompetensi Dasar
3.6 Menggali isi dan amanat puisi yang disajikan secara lisan dan tulis dengan
tujuan untuk kesenangan.

4.6 Melisankan puisi hasil karya pribadi dengan lafal, intonasi, dan ekspresi
yang tepat sebagai bentuk ungkapan diri.

Muatan : SBdP
No Kompetensi Dasar
3.3 Mengetahui gerak tari kreasi daerah.

4.3 Meragakan gerak tari kreasi daerah.


C. TUJUAN
1. Melalui kegiatan membaca puisi “Penari” dan menjawab pertanyaan
berkaitan dengan puisi tersebut, siswa mampu mengetahui ciri-ciri puisi.
2. Melalui kegiatan mencari informasi tentang beberapa gerakan tari daerah,
siswa dapat mengetahui dan menjelaskan gerak tari kreasi daerah dengan
rinci.
3. Melalui kegiatan mengikuti gerakan tari daerah, siswa dapat
mempraktikkan gerakan tari kreasi daerah dengan percaya diri.

D. MATERI
1. Ciri-ciri puisi
2. Gerak tari kreasi daerah.

E. PENDEKATAN & METODE


Pendekatan : Scientific
Strategi : Cooperative Learning
Teknik : Example Non Example
Metode : Penugasan, pengamatan, Tanya Jawab, Diskusi dan Ceramah

F. KEGIATAN PEMBELAJARAN

Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pembukaan 1. Guru memberikan salam 5 menit
2. Kelas dilanjutkan dengan do’a dipimpin oleh
salah seorang siswa. Siswa yang diminta
membaca do’a adalah siswa siswa yang hari ini
datang paling awal. (Menghargai kedisiplikan
siswa).
3. Siswa diingatkan untuk selalu mengutamakan
sikap disiplin setiap saat dan menfaatnya bagi
tercapainya sita-cita.
4. Menyanyikan lagu Garuda Pancasila atau lagu
nasional lainnya. Guru memberikan penguatan
tentang pentingnya menanamkan semangat
Nasionalisme.
5. Melakukan komunikasi tentang kehadiran siswa.
6. Menyampaikan tujuan pembelajaran hari ini.
Inti 1. Guru bertanya kepada siswa mengenai cita-cita 10 menit
yang di miliki siswa (bertanya dasar).
2. Siswa membaca teks yang berjudul “Kisah
Seorang Penari Gandrung Banyuwangi”.
3. Guru bertanya keapada siswa tentang macam-
macam kegiatan profesi, dan nilai- nilai apa yang
terkandung dalam profesi tersebut. (bertanya
lanjut)
4. Siswa membaca teks puisi yang berjudul Puisi
Penari, siswa mencermati teks puisi tersebut dan
menjawab beberapa pertanyaan yang berkaitan
dengan puisi tersebut.
5. Guru memberikan penjelasan lebih rinci tentang
puisi tersebut, bahwa puisi memiliki makna dan
ciri yang membedakannya dengan jenis tulisan
lain.
6. Siswa mengamati gambar berbagai jenis tarian
daerah seperti yang disajikan di Buku Siswa,
guru memberikan beberapa pertanyaan yang
memancing rasa ingin tahu siswa tentang seni
tari daerah.
7. Guru menyediakan gambar jenis tarian daerah
setempat, tentang makna tari daerah setempat.
8. Guru membentuk kelompok 4-5 orang/kelompok
9. Siswa bersama dengan kelompoknya
mengerjakan tugas yang diberikan yaitu mencari
informasi tentang sebuah tari daerah. Informasi
yang harus dicari meliputi nama tarian, asal
daerah.
10. Guru memberikan apresiasi kepada siswa yang
telah mebacakan hasil diskusi kelompoknya di
depan teman-temannya. (penguatan positif)
11. Guru menampilkan video tarian daerah.
12. Perwakilan kelompok mencoba menirukan
beberapa gerakan tarian yang telah ditampilakn
oleh guru di depan teman-temannya.
13. Guru menegur siswa yang tidak tidak melakukan
gerakan dengan benar (penguatan negatif)
Penutup 1. Siswa menegmukakan kembali kegiatan 5 menit
yang telah dilakukan.
2. Siswa diminta menyimpulkan materi
pembelajaran
3. Salam dan do’a penutup dipimpin oleh salah
satu siswa.
4. Guru menutup pembelajaran

G. SUMBER DAN MEDIA


1. Buku Pedoman Guru Tema 6 Kelas 4 dan Buku Siswa Tema 6 Kelas 4 (Buku
Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan, 2017).
2. Video/slide.

Mengetahui Simulator,
Dosen Pengampuh,

Dra.Sitti Jauhar, M.Si. Nadila Swajir


  NIP:  19610718 198703 2 001 NIM. 1747241023
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SD 019 paropo


Kelas/Semester : 5/1
Tema : Sehat itu Penting (4)
Sub Tema : Pentingnya Kesehatan Diri dan Lingkungan (1)
Pembelajaran ke : 1
Alokasi waktu : 1 Hari

A. Kompetensi Inti
1. Menerima, menjalankan dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.

2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan


percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan
tetangganya serta cinta tanah air.

3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati, dan mencoba


menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan
Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di
sekolah dan tempat bermain.

4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sistematis dan


logis, dan kritis dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang
mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan
perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi

Matematika
3.5 Mengenal dan menggambar denah letak benda dan sistem koordinat.
4.8 Menggambar denah sederhana menggunakan skala, mempertimbangkan jarak
dan waktu dengan berbagai lintasan, serta menentukan letak objek berdasarkan
arah mata angin.
 Menggambar letak benda (atau rumah di sekitar).

Bahasa Indonesia
3.2 Menguraikan isi teks penjelasan tentang proses daur air, rangkaian listrik, sifat
magnet, anggota tubuh (manusia, hewan, tumbuhan) dan fungsinya, serta sistem
pernapasan dengan bantuan guru dan teman dalam bahasa Indonesia lisan dan
tulis dengan memilih dan memilah kosakata baku.
• Mengidentifikasi pentingnya manfaat air bagi makhluk hidup (manusia, hewan,
tumbuhan) dari teks.
4.2 Menyampaikan teks penjelasan tentang proses daur air, rangkaian listrik, sifat
magnet, anggota tubuh (manusia, hewan, tumbuhan) dan fungsinya, serta sistem
pernapasan secara mandiri dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis dengan
memilih dan memilah kosakata baku.
• Menyajikan teks tentang pentingnya air dalam kehidupan makhluk hidup
(manusia, hewan, tumbuhan).

C. Tujuan Pembelajaran
Dengan kegiatan mengamati gambar anak menyiram bunga siswa dapat
menyebutkan manfaat air bagi makhluk hidup dengan percaya diri.
Dengan kegiatan menulis manfaat air bagi manusia, siswa dapat menyebutkan
manfaat air bagi manusia dengan tekun.
Dengan keterampilan mengamati gambar tentang manfaat air, siswa dapat
menyajikan hasil pengamatannya secara tertulis dengan cermat.
Dengan menulis hasil pengamatan gambar, siswa dapat mengidentifikasikan
manfaat air bagi manusia, tumbuhan, dan hewan dengan mandiri.
Dengan latihan menentukan arah suatu benda/tempat, siswa dapat
menggambar arah dan letak suatu benda/tempat dengan cermat.

D. Materi, Sumber dan Media Pembelajaran


Materi: manfaat air bagi kehidupan manusia dan lingkungan, berbagi manfaat air bagi
manusia, tanaman, dan hewan, cara menentukan letak benda.
Sumber: Diri anak, Lingkungan keluarga, dan Lingkungan sekolah. Buku
Pedoman Guru Tema 4 Kelas 5 dan Buku Siswa Tema 4 Kelas 5 SD/MI Semester
1 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan, 2014).
Media: Buku, teks bacaan, dan gambar tentang peranan dan manfaat air.
E. Metode Pembelajaran
Scientific/Cooperative Learning, Penugasan, Tanya Jawab, Diskusi, Ceramah dan
PAIKEM (Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan).

F. Kegiatan Pembelajaran

ALOKASI
KEGIATAN DESKRIPSI KEGIATAN
WAKTU

PENDAHULUA  Siswa merespon salam dan pertanyaan 15 menit


N dari guru berhubungan dengan kondisi
dan pembelajaran sebelumnya.
 Guru mengajak semua siswa berdo’a
menurut agama dan keyakinan masing-
masing, dilanjutkan dengan Pembacaan
Teks Pancasila.
 Guru membuka pelajaran dengan
sesuatu yang menarik perhatian siswa,
seperti bercerita, bertanya jawab,
bernyanyi, bertepuk dinamika,
melakukan permainan,
mendemonstrasikan sesuatu,
memberikan masalah dan sebagainya.
 Siswa menerima informasi tentang
keterkaitan pembelajaran sebelumnya
dengan pembelajaran yang akan
dilaksanakan.
 Siswa menerima informasi kompetensi,
meteri, tujuan, manfaat, dan langkah
pembelajaran yang akan dilaksanakan.
INTI  Guru menstimulus pengetahuan dan
daya analisa siswa dengan mengajukan
pertanyaan pada buku siswa: Mengapa
air penting bagi kehidupan manusia dan
lingkungannya?
 Biarkan siswa mengembangkan
jawabannya secara mandiri dan mampu
menjadikan benda-benda atau
peristiwa-peristiwa yang ada dan terjadi
di sekitarnya sebagai sumber inspirasi.
 Secara mandiri siswa diminta untuk
mengamati beberapa gambar berkaitan
dengan manfaat air.
 Siswa menuliskan hasil pengamatan
gambar pada kegiatan sebelumnya.
 Guru menciptakan suasana belajar yang
demokratis, sehingga masing-masing
siswa secara mandiri mampu
menuliskan hasil pengamatannya sesuai
dengan imajinasi dan analisanya.
 siswa menggambar petunjuk arah yang
digunakan Edo menuju kelas.
 Siswa menggambar sesuai dengan
petunjuk pada buku siswa.
 Siswa memahami arah mata angin,
sebagai dasar untuk mengetahui letak
suatu benda.
 Agar lebih menyenangkan, guru dapat
membuat kreasi pembelajaran agar
siswa dapat dengan mudah memahami
konsep mata angin, misalnya dengan
simulasi.
 Setelah memahami mengenai konsep
arah mata angin, siswa diminta untuk
meningkatkan pengetahuan dan
keterampilan tentang letak suatu benda
dengan mengerjakan perintah soal pada
buku siswa.
 Dengan memperhatikan letak Edo dan
galon, siswa mengerjakan soal secara
mandiri.
 Berdasarkan pertanyaan pada buku
siswa: Mengapa kamu butuh air? secara
mandiri siswa diminta untuk
mengemukakan pendapatnya
berdasarkan pemahaman yang sudah
didapatkannya selama kegiatan
pembelajaran berlangsung.
 Guru mengidentifikasi dan menganalisa
jawaban masing-masing siswa untuk
mengetahui sejauh mana tingkat
pemahaman siswa mengenai manfaat
air bagi manusia.
 Siswa mengamati dan mengidentifikasi
kegiatan anggota keluarganya yang
memerlukan air.
 Selesai melakukan pengamatan, siswa
menuliskan hasilnya pada kolom yang
tersedia pada buku siswa.
 Untuk mengoptimalkan kerja sama,
siswa dapat berbagai peran dan tugas
dengan orang tuanya.
PENUTUP  Siswa bersama guru menyimpulkan
pembelajaran.
 Siswa melakukan refleksi terhadap
kegiatan yang sudah dilakukan.
 Siswa diberikan kesempatan
berbicara/bertanya dan menambahkan
informasi dari siswa lainnya.
 Guru menyampaikan pesan moral
pembelajaran hari ini.
 Siswa menyimak informasi mengenai
rencana tindak lanjut pembelajaran.
Salam dan do’a penutup.
Bentuk komunikasi dengan orang tua/wali:
a. Guru meminta orang tua/wali
membaca dan menandatangani
hasil tugas peserta didik.
b. Guru memberikan informasi
secepatnya, bilamana anaknya
bermasalah dalam belajar di
kelas.

G. Penilaian *)
1. Prosedur Penilaian
a. Penilain Proses
Menggunakan format pengamatan dilakukan dalam kegiatan pembelajaran
sejak dari kegiatan awal sampai dengan kegiatan akhir.
b. Penilaian Hasil Belajar
Menggunakan instrumen penilaian hasil belajar dengan tes tulis dan lisan.
2. Instrumen Penilaian
a. Penilaian Proses: Penilaian Kinerja, Penilaian Produk.
b. Penilaian Hasil Belajar: Pilihan ganda, Isian singkat, Esai atau uraian.
*) Format Penilaian terlampir.

Mengetahui mahasiswa
Dosen pembimbing

Nadila Swajir
Dra.Sitti Jauhar, M.Si. NIM. 1747241023
NIP:  19610718 198703 2 001

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN 019 paropo


Kelas / Semester : I (Satu) / 1
Tema 3 : Kegiatanku
Sub Tema 1 : Kegiatan Pagi Hari
Pembelajaran : 1
Alokasi Waktu : 1 x Pertemuan (6 x 35 menit)

A. KOMPETENSI INTI (KI)


KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan
percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati mendengar,
melihat, membaca dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang
dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang
dijumpainya di rumah, sekolah
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan
sistematis, dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan
anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak
beriman dan berakhlak mulia

B. KOMPETENSI DASAR (KD)& INDIKATOR


Bahasa Indonesia
Kompetensi Dasar (KD)
3.7 Mengenal kosakata yang berkaitan dengan peristiwa siang dan malam
melalui teks pendek (berupa gambar, slogan sederhana, tulisan, dan atau
syair lagu)
4.7 Menjelaskan kosa kata Bahasa Indonesia dan ejaan yang tepat terkait
peristiwa siang dan malam dalam teks tulis dan gambar

Indikator
3.7.1 Menunjukkan kosakata tentang kegiatan pagi hari sebagai bagian dari
peristiwa siang dan malam yang tepat sesuai gambar
4.7.1 Menuliskan kosa kata terkait kegiatan pagi hari sebagai bagian dari
peristiwa alam

PKN
Kompetensi Dasar (KD)
1.1 Menerima simbol-simbol sila-sila Pancasila dalam lambang negara “Garuda
Pancasila” sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa, di rumah.
2.1 Menerima sikap sesuai dengan simbol sila-sila Pancasila dalam lambing
negara “Garuda Pancasila”, di rumah.
3.1 Memahami symbol sila-sila Pancasila dalam lambing negara Garuda
Pancasila
4.1 Melakukan kegiatan yang sesuai dengan sila-sila Pancasila dalam lambing
negara “Garuda Pancasila”
Indikator
3.1.1 Menyebutkan rumusan bunyi sila-sila Pancasila
4.1.1 Melafalkan bunyi sila-sila dalam Pancasila

C. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Dengan menyimak gambar dan teks yang disampaikan oleh guru dan
permainan menyusun kartu huruf menjadi kata, siswa dapat menemukan
kosakata tentang kegiatan pagi hari dengan tepat
2. Dengan mengerjakan lembar kerja, siswa dapat menuliskan kosa kata
tentang kegiatan pagi hari dengan tepat.
3. Melalui penjelasan guru, siswa mampu mengidentifikasi bunyi sila-sila
Pancasila.
4. Dengan mengikuti petunjuk (contoh) guru, siswa mampu melafalkan bunyi
sila-sila Pancasila dengan tepat.
5. Dengan menyimak lagu dan peragaan guru, siswa mampu membedakan
panjang pendek bunyi dengan tepat
6. Dengan mengikuti petunjuk guru, siswa mampu memeragakan panjang
pendek bunyi dengan suara

D. MATERI PEMBELAJARAN
 Mengamati Suasana Pagi melalui Teks dan Gambar
 Bernyanyi dan Mengenal Pagi melalui Percobaan

E. METODE PEMBELAJARAN
 Pendekatan : Saintifik
 Metode : Permainan/simulasi, diskusi, tanya jawab, penugasan dan
ceramah

F. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan - Guru menyapa siswa dan mengondisikan kelas 10 menit
agar siap untuk belajar.
- Ketua kelas diminta untuk memimpin doa.
(Religius)
- Sebagai pembuka pelajaran, guru dapat melakukan
“ice breaking” untuk menghidupkan suasana kelas
agar semangat (misalnya dengan bernyanyi dan
meneriakkan yel-yel penyemangat)
- Guru menyampaikan kegiatan yang akan
dilakukan dan tujuan kegiatan belajar.

Inti  Guru mengajak siswa untuk duduk melingkar. Guru 35 Menit


meminta semua siswa memejamkan mata. Suasana X 30 JP
dikondisikan agar hening. Lalu guru meminta
semuanya menarik nafas dalam-dalam dan
menghembuskannya, diulang beberapa kali. Lalu
siswa diminta mendengarkan suara-suara yang ada di
sekitar mereka. Sambil membayangkan bagaimana
biasanya suasana di pagi hari.
 Setelah sekitar 5 menit sebelum siswa membuka mata
kembali guru bias menyampaikan motivasi yang dapat
mendorong siswa untuk bersyukur pada Tuhan atas
karunia pagi hari ini. (Religius)
 Setelah siswa membuka mata kembali guru meminta
siswa menyampaikan perasaan masing-masing dan
meminta mereka menjelaskan suasana pagi hari yang
tadi mereka bayangkan. Guru memberi kesempatan
beberapa anak menyampaikannya suasana pagi yang
tadi mereka bayangkan. (Communication)
 Kemudian siswa mengamati gambar dan kegiatan di
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
pagi hari yang ditunjukkan oleh guru (guru dapat
menggunakan gambar di buku teks atau gambar yang
disiapkan secara khusus sebagai media) (Literasi)
 Siswa diminta mengajukan pertanyaan pertanyaan
terkait gambar yang mereka amati. Guru memancing
sikap kritis siswa dengan mengajukan pertanyaan
“adakah yang ingin kamu ketahui dari gambar yang
kamu amati?” Siapa yang mau mengajukan
pertanyaan? (Critical Thinking and Problem Solving)
 Guru mengajak siswa mendiskusikan kegiatan-
kegiatan di pagi hari baik di rumah maupun di sekolah.
( Collaboration)
 Siswa diminta menyebutkan kata-kata yang
berhubungan dengan pagi hari. Guru menuliskan kata
yang disebutkan siswa di papan tulis agar dapat di
baca oleh siswa lainnya. Setelah tidak ada lagi siswa
yang menyebutkan, guru dapat menambahkan kosa
katanya jika diperlukan, dengan cara memberikan
pertanyaan yang memancing ingatan siswa. (creativity
and Innovation)
 Setelah itu siswa diminta menyelesaikan lembar kerja
tentang pengenalan kosa kata yang berhubungan
dengan kegiatan pagi hari. (Mandiri)
 Kepada siswa yang masih menemui kesulitan, guru
melakukan asistensi dan pengarahan.
 Kemudian guru melanjutkan diskusi berkaitan dengan
kegiatan pagi hari di sekolah. Salah satu rutininitas di
sekolah di pagi hari adalah upacara. Saat pelaksanaan
upacara biasanya ada kegiatan pembacaan teks
Pancasila. ( Collaboration)
 Lalu guru menggali pengetahuan siswa tentang teks
pancasila dengan bertanya dan memberi kesempatan
bagi yang sudah hafal untuk melafalkannya di depan
teman-temannya. (Nasionalis)
 Untuk memperkuat pengetahuan siswa tentang bunyi
sila-sila Pancasila guru mendemonsrasikan pembacaan
teks Pancasila dengan lafal dan intonasi yang benar.
Setelah itu guru menunjukkan poster bertuliskan teks
Pancasila dan sekali lagi meminta siswa
melafalkannya bersama-sama atau bergantian.
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
(Mandiri)
 Setelah siswa melafalkan bunyi teks sila-sila
Pancasila, guru mengadakan permainan menyusun
kata-kata menjadi bunyi teks Pancasila. (Integritas)
 Selesai permainan guru meminta siswa sekali lagi
melafalkan bunyi teks sila-sila Pancasila.
 Kemudian guru mengajak siswa mencermati apa saja
kegiatan pagi hari di rumah lewat lagu “Bangun
Tidur”
 Selain mencermati kegiatan pagi hari, guru juga
meminta siswa mencermati perbedaan panjang pendek
bunyi pada lagu tersebut. Guru menunjukkan bagian
syair lagu mana yang dibunyikan pendek dan mana
yang dibunyikan panjang. (Critical Thinking and
Problem Solving)
 Guru juga memberi contoh jika lagu tersebut
dinyanyikan tanpa ada perbedaan panjang pendek
bunyi. Siswa diminta membedakan rasa saat
mendengarkannya. (creativity and Innovation).
 Siswa diminta memeragakan secara mandiri atau
berkelompok. (Gotong-royong)
 Setelah semua siswa selesai mencoba memeragakan,
guru meminta seluruh kelas diminta menyanyikan
kembali lagu Bangun Tidur dengan penuh semangat.
Penutup  Sebagai penutup guru menanyakan bagaimana 15 menit
perasaan siswa setelah mengikuti seluruh kegiatan.
 Siswa bergantian merespon pertanyaan guru.
 Guru membagikan form penilaian diri sendiri yang
telah disiapkan sebelumnya.
 Siswa juga diminta melakukan penilaian diri sendiri
dengan mengisi form yang telah diberikan.
 Kemudian guru menutup kelas dengan berdoa bersama
siswa. (Religius)

G. SUMBER DAN MEDIA PEMBELAJARAN


 BukuPedoman Guru Tema : Kegiatanku Kelas 1 (Buku Tematik Terpadu
Kurikulum 2013 Rev.2017, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan
Kebudayaan, 2013 Rev.2017).
 BukuSiswa Tema : Kegiatanku Kelas 1 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum
2013 Rev.2017, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2013
Rev.2017).

Mengetahui                                                                          
Dosen Pembimbing,     Mahasiswa

Dra.Sitti Jauhar, M.Si. Nadila Swajir


NIP:  19610718 198703 2 001 1747241023

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN


(RPP)
Satuan pendidikan : SD 019 paropo
Kelas/Semester : II (Dua) / 1 (Satu)
Tema : 3.Tugasku Sehari-hari
Subtema : 3.Tugasku Sebagai Umat Beragama
Pembelajaran : ke-1
Hari/tanggal : Alokasi waktu : 3 x 35 menit.

A. KOMPETENSI INTI :
KI 1. Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang di- anutnya.
KI 2. Memiliki prilaku jujur, disiplin tanggung jawab, peduli dan percaya diri
dalam berinteraksidengan keluarga, teman ,guru dan tetangganya.
KI 3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati
(mendengar,melihat,membaca) dan bertanya berdasarkan rasa ingin tahu
tentang dirinya, mahluk ciptaan tuhan dan kegiatannya,dan benda-benda
yang di jumpainya di rumah,di sekolah dan tempat bermain.
KI 4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas,sistematis,dan
logis. Dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mengcerminkan anak
sehat,dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan
berahlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR


BAHASA INDONESIA
3.2 Mengenal teks cerita narasi sederhana kegiatan dan bermain di lingkungan
dengan bantuan guru atau teman dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis yang dapat
diisi dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu pemahaman.
4.2 Memperagakan teks cerita narasi sederhana tentang kegiatan dan bermain di
lingkungan secara mandiri dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis yang dapat diisi
dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu penyajian.
Indikator
3.2.1 Mengidentifikasi berbagai kegiatan di lingkungan sekitar.
3.2.2 Mencatat hal-hal pokok kegiatan dengan topik tertentu.
4.2.1 Menulis cerita narasi sederhana tentang kegiatan di lingkungan sekitar
dengan EYD yang benar.
PPKn
3.1 Mengenal simbol-simbol sila Pancasila dalam lambang negara “Garuda
Pancasila”
4.1 Mengamati dan menceritakan perilaku di sekitar rumah dan sekolah dan
mengaitkannya dengan pengenalannya terhadap beberapa simbol sila Pancasila.
Indikator
3.1.1 Mengidentifikasi simbolsimbol sila Pancasila dalam lambang negara
“Garuda Pancasila”.
4.1.1 Berperilaku di sekitar rumah sesuai makna simbol dari sila Pancasila dalam
lambang negara Garuda Pancasila
SBdP
3.2 Mengenal pola irama lagu bertanda birama tiga, pola bervariasi dan pola irama
rata dengan alat musik ritmis
4.6 Memainkan pola irama bervariasi lagu bertanda birama empat.
Indikator
3.2.1 Mengidentifikasi berbagai pola irama lagu dengan menggunakan alat musik
ritmis.
4.6.1 Menyanyikan lagu anak-anak dengan pola irama yang bervariasi.
C. TUJUAN PEMBELAJARAN:

1. Dengan membaca teks bacaan, siswa dapat mengidentifikasi berbagai


kegiatan di lingkungan sekitar dengan cermat.
2. Dengan menanya, siswa dapat mencatat hal-hal pokok kegiatan mengerjakan
tugas kelompok di rumah Dayu secara cermat.
3. Dengan bimbingan guru, siswa dapat menjawab pertanyaan berdasarkan teks
bacaan tentang kegiatan mengerjakan tugas kelompok di rumah Dayu dengan
percaya diri.
4. Dengan penugasan guru, siswa dapat membuat pertanyaan berdasarkan teks
bacaan tentang kegiatan mengerjakan tugas kelompok di rumah Dayu dengan
percaya diri.
5. Dengan memperhatikan gambar lambang negara Garuda Pancasila, siswa
dapat menunjukkan simbol dari sila-sila Pancasila dalam lambang negara
Garuda Pancasila dengan percaya diri.
6. Dengan bimbingan guru, siswa dapat mengisi tabel tentang bunyi sila
Pancasila sesuai simbol dengan percaya diri.
7. Dengan teks bacaan tentang kegiatan mengerjakan tugas kelompok di rumah
Dayu, siswa dapat menunjukkan perilaku di sekitar rumah sesuai makna
simbol dari sila Pancasila dalam lambang negara Garuda Pancasila dengan
disiplin.
8. Dengan bimbingan guru, siswa dapat menyanyikan lagu “Garuda Pancasila”
dengan pola irama yang bervariasi secara percaya diri.
9. Dengan menyanyikan lagu “Garuda Pancasila”, siswa dapat mengidentifikasi
berbagai pola irama lagu dengan menggunakan alat musik ritmis dengan
cermat..
D. MATERI PEMBELAJARAN:
 Menyanyikan lagu garuda pancasila
 Menulis cerita narasi sederhana tentang kegiatan di lingkungan sekitar dengan
EYD yang benar
E. METODE PEMBELAJARAN :
 Pendekatan : Scientifik/Ilmiah
 Metode : Permainan/ simulasi, Tanya jawab, diskusi,
ceramah, penugasan,

F. KEGIATAN PEMBELAJARAN :

KEGIATAN LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN WAKTU


1. Gru memberikan salam dan mengajak semua siswa
berdoa menurut agama dan keyakinan masing-
masing
2. Guru mengecek kesiapan diri dengan mengisi
lembar kehadiran dan memeriksa kerapihan
pakaian, posisi dan tempat duduk disesuaikan
Pembuka dengan kegiatann pembelajaran 15 menit
3. Menginformasikan tema yang akan dibelajarkan
yaitu tentang “Tugasku sehari-hari”
4. Guru menyampaikan tahapan kegiatan yang
meliputi kegiatan mengamati, menanya,
mengeksplorasi, mengomunikasikan dan
menyimpulkan.
1. Guru membimbing siswa untuk mengamati gambar
Inti
tentang Edo dan kawan-kawan mengerjakan tugas
kelompok di rumah Edo dengan cermat.
2. Siswa mengamati gambar tentang Edo dan kawan-
kawan mengerjakan tugas kelompok di rumah Edo
(mengamati).
3. Siswa mengamati teks “Mengerjakan Tugas
Kelompok”(mengamati) 75 menit
4. Siswa menanya tentang teks “Mengerjakan Tugas
Kelompok” (menanya).
5. Siswa mencatat hal-hal pokok kegiatan
mengerjakan tugas kelompok di rumah Dayu
(mengumpulkan informasi).
6. Siswa menjawab pertanyaan berdasarkan teks
bacaan tentang kegiatan mengerjakan tugas
kelompok di rumah Dayu (mengasosiasi).
7. Siswa memperhatikan gambar lambang negara
Garuda Pancasila (memahami).
8. Siswa menunjukkan simbol masing-masing sila
Pancasila (mengasosiasi).
9. Siswa ditugaskan mengisi tabel tentang bunyi sila
Pancasila sesuai simbol ( mengasosiasi).
10. Siswa mencobakan perilaku di sekitar rumah
sesuai makna simbol dari sila Pancasila dalam
lambang negara Garuda Pancasila berdasarkan
teks bacaan tentang kegiatan mengerjakan tugas
kelompok di rumah Dayu (mengumpulkan
informasi).
11. Guru membimbing siswa untuk menyanyikan
lagu “Garuda Pancasila” dengan percaya diri.
12. Siswa menyanyikan lagu “Garuda Pancasila”
(mengumpulkan informasi).
13. Siswa mengidentifikasi berbagai pola irama lagu
dengan menggunakan alat musik ritmis
(mengumpulkan informasi).
14. Siswa membaca teks perubahan waktu
(mengamati).
15. Siswa memperhatikan jam analog (mengamati).
1. Sebagai penutup guru menanyakan bagaimana
perasaan siswa selama mengikuti kegiatan.
Menanyakan apa yang sudah di mengerti dan apa
yang belum.
Penutup 15 menit
2. Kalau memungkinkan guru dapat meminta siswa
mengisi form self assesment yang biasa disiapkan
sebelumnya.
3. Guru memandu siswa untuk berdoa.

G. ALAT DAN SUMBER BELAJAR:


 Alat dan bahan:
- Teks bacaan tentang berbagai kegiatan di lingkungan sekitar.
- Gambar lambang negara Garuda Pancasila.
- Gambar simbol masing-masing sila Pancasila.
 Sumber belajar:
- Buku Guru kelas 2 Tema 3 Subtema 3 Pembelajaran 1, hal 110-116
- Buku Siswa kelas 2 Tema 3 Subtema 3 Pembelajaran 1, hal 77-83

Mengetahui
Dosen Pengampu Mata Kuliah Mahasiswa

Dra.Sitti Jauhar, M.Si. Nadila swajir


NIP:  19610718 198703 2 001 1747241023

Anda mungkin juga menyukai