Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KOTA BEKASI

DINAS PENDIDIKAN
UPTD PEMBINAAN SD KECAMATAN PONDOK GEDE
SEKOLAH DASAR NEGERI JATIBENING 1
Jl. Raya Jatibening No.20 Pondok Gede Bekasi, E-mail : sdn.jatibening1@yahoo.co.id
AKREDITASI : A ( Amat Baik ) NSS/NPSN : 101026501022/20223573

PENILAIAN TEMA 6 MUPEL BAHASA INDONESIA


Nama Siswa : ________________________ NILAI

Kelas : V (Lima)
No. Absen : ________________________

I. Berilah tanda silang pada huruf a, b, c atau d pada jawaban yang paling tepat!
1. informasi dengan fakta merupakan ciri dari teks…
a. Narasi
b. Eksposisi Memuat
c. Eksplanasi
d. Argumentasi
2. Kata kata penting yang sering muncul di dalam sebuah teks disebut…
a. Ide pokok
b. Kata kunci
c. Kata depan
d. Kata sambung
3. Struktur teks eksplanasi adalah ...
a. Pembukaan, isi, penutup
b. Pengantar, isi, penutup, penjelas
c. Langkah 1, tujuan, langkah 2, simpula
d. Pernyataan umum, deretan penjelas, kesimpulan
4. Tujuan dari teks eksplanasi adalah ...
a. Melaporkan hasil observasi
b. Menjelaskan suatu prosedur
c. Menggambarkan suatu obyek
d. Menyajikan informasi berupa fakta
5. Berikut ini yang bukan termasuk ciri-ciri teks eksplanasi adalah…
a. Memuat suatu fakta atau informasi
b. Terdiri dari berbagai struktur
c. Hasil imajinasi pengarang
d. Bersifat ilmiah
6. Suhu sangat erat hubungannya dengan panas. Di dalam lingkungan, kadang-kadang
pengertian suhu dan panas tidak dapat dibedakan. Jika seseorang menanyakan berapa derajat
panas saat ini, orang yang ditanya terkadang menjawab dengan 37 derajat. Jawaban ini tidak
benar karena suhu dan panas adalah dua hal yang berbeda. Panas merupakan salah satu
energi, sedangkan suhu merupakan derajat panas suatu benda.
Sumber: 1000 Things You Should Know
About Science, dengan penyesuaian.
Kata-kata kunci yang tepat pada teks di atas adalah ....
a. Suhu dan panas
b. Derajat dan orang
c. Energi dan benda
d. Seseorang dan masyarakat
7. Berikut ini merupakan fenomena yang tidak dibahas dalam teks eksplanasi adalah
a. Pendidikan
b. Hiburan
c. Sosial
d. Alam
8. Hubungan manusia dengan sungai jelas tidak bisa dipisahkan. Di tepian beberapa
sungai manusia membuat rumah terapung. Di Kalimantan sebutannya lanting sementara di
sepanjang Sungai Musi, Palembang, disebut rakit. Masyarakat rumah terapung ini benar-
benar memanfaatkan sungai untuk kehidupannya. Kini, rumah terapung dipertahankan
keberadaannya sebagai objek wisata.
Ringkasan bacaan tersebut adalah ....
a. Rumah terapung adalah contoh ketergantungan manusia dengan sungai
b. Rumah terapung dijadikan objek wisata
c. Banyak sebutan untuk rumah terapung di Indonesia
d. Manusia selalu berhubungan dengan sungai. Contohnya adalah keberadaan masyarakat
rumah terapung di Indonesia
9. Menjaga suhu yang nyaman di rumah bisa dengan mengurangi perpindahan panas dari
luar ke dalam bangunan dan begitu pula sebaliknya. Sebisa mungkin, kita harus bisa
menahan perpindahan suhu dingin dari dalam ke luar bangunan. Kita dapat menggunakan
pelapis yang berfungsi sebagai insulasi panas (proses yang digunakan untuk mengurangi laju
perpindahan kalor) yang berasal dari konveksi, konduksi, dan radiasi.
Sumber:http://properti.kompas.com/read/2013/02/1
5/11250892/

Kata-kata kunci yang tepat pada teks di atas adalah ....


a. Konduktor dan isolator
b. Panas dan bangunan
c. Energi dan benda
d. Suhu dan kalor
10. Potensi energi panas bumi cukup melimpah di Jawa Barat dibandingkan dengan wilayah
lain. Setidaknya, terdapat tujuh pembangkit listrik panas bumi di Jawa Barat. Pembangkit
listrik tersebut terletak di Kamojang, Salak, Darajat, Wayang Windu, Patuha, Karaha, dan
Cibuni.
Ringkasan paragraf tersebut adalah ....
a. Jawa Barat memiliki tujuh pembangkit listrik tenaga panas bumi
b. Potensi panas bumi di Jawa Barat menjadi yang terbesar di Indonesia
c. Jawa Barat memiliki potensi sumber energi panas bumi cukup melimpah
d. Tujuh pembangkit listrik energi panas bumi, yaitu Kamojang, Salah, Darajat, Wayang
Windu, Patuha, Karaha, dan Cibuni

Anda mungkin juga menyukai