Anda di halaman 1dari 2

ANEKDOT

Pengertian Anekdot

Anekdot adalah cerita singkat yang menarik karena lucu dan mengesankan, biasanya
mengenai orang penting dan terkenal serta berdasarkan kejadian yang sebenarnya, Namun
seiring berkembangnya zaman anekdot tidak harus berdasarkan kejadian orang penting dan
isinya pun mengarah ke arah fiktif.

Struktur anekdot ada 5 yaitu:


1. Abstraksi
abstraksi adalah bagian di awal paragraph yang berfungsi memberi gambaran tentang isi teks.
2. Orientasi
orientasi adalah bagian yang menunjuk awal kejadian cerita atau suasana.
3. Krisis
krisis adalah bagian anekdot yang menampilkan lelucon, kritik, dan sindiran, atau terjadi hal-
hal yang unik.
4. Reaksi
reaksi adalah bagian yang berisi tanggapan atau respon.
5. Koda
koda adalah bagian akhir dari cerita.

Kaidah dalam anekdot


1. Menggunakan waktu lampau, seperti : Saya menemukannya semalam.
2. Menggunakan pertanyaan rotoris, seperti : Apakah  kamu tahu?
3. Menggunakan kata sambung (konjungsi) waktu, seperti : kemudian,
setelah itu, dll.
4. Menggunakan kata kerja, seperti: pergi, tulis, dll.
5. Menggunakan kalimat perintah
6. Menggunakan kalimat seru

Ciri khas anekdot


a. Bersifat menghibur
b. Mengungkapkan kebenaran yang lebih umum
c. Terilhami dari kejadian nyata
d. Bersifat sindiran alami

Unsur-unsur anekdot
a. Teks atau cerita
b. Sindiran
c. Lucu
d. Tokoh atau partisipan
e. Singkat
f. Menarik
g. Mengesankan
h. Nyata
i. Terdapat kritikan

Bentuk-bentuk anekdot
1) Prosa, yakni dalam bentuk tulisan/karangan
2) Drama, yakni dalam bentuk dialog/monolog
3) Puisi, yakni dalam bentuk bait.

Anda mungkin juga menyukai