Anda di halaman 1dari 1

Isu-isu terkait kebangsaan dan kenegaraan berupa krisis ideologi Pancasila dan budaya sadar konstitusi

saat ini dialami oleh bangsa Indonesia. Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa serta
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 sebagai dasar hukum bangsa sedang
digoyahkan oleh berbagai isu-isu plurarisme dan penyebaran paham radikalisme. Gerakan radikalisme
telah muncul seperti isu kebangkitan PKI dan penggunaan atributnya (PKI telah berupaya melakukan
kudeta pada 1948 dan 1965), gerakan dengan visi kekhilafahan (seperti eks-organisasi Hizbut Tahrir
Indonesia), gerakan afiliasi ISIS di Indonesia, penodaan terhadap agama, penghinaan terhadap lambang
negara, tudingan anti Pancasila dari sebagian kelompok kepada kelompok lain, gerakan terorisme dan
isu makar terhadap pemerintahan.

Kasus-kasus tersebut diakibatkan oleh keinginan untuk mengganti tatanan kenegaraan bangsa yang
secara jelas telah bertentangan dengan Pancasila dan UUD 1945. Gerakan radikalisme tidak hanya
sebatas pada bentuk kekerasan fisik, tapi juga dapat berupa ideologi tertentu tanpa kekerasan.
Pencegahan terhadap gerakan radikalisme harus dilakukan untuk menjaga keharmonisan masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai