Anda di halaman 1dari 3

KATAPENGANTAR

Dengan memanjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah yang Maha Esa atas

limpahan rahmat dan hidayah-Nya, Madrasah Ibtidaiyah Negeri Lampisang

Kabupaten Aceh Besar telah mencoba melakukan penyempurnaan terhadap standar

kompetensi madrasah ibtidaiyah. Penyempurnaan standar kompetensi ini merupakan

bagian dari upaya peningkatan mutu pendidikan yang diarahkan untuk

pengembangan potensi peserta didik sesuai dengan perkembangan ilmu, teknologi,

seni, serta pergeseran paradigma pendidikan yang berorientasi pada kebutuhan

peserta didik.

Mengacu pada peraturan pemerintah nomor 19 tahun 2005 tentang standar

nasional pendidikan (Bab 1 pasal 1 ayat 5) dapat diketahui bahwa standar kompetensi

ini menjadi bagian dari standar isi yang menjadi salah satu dari delapan standar

nasional pendidikan. Dalam pasal tersebut disebutkan bahwa standar isi pendidikan

adalah standar nasional tentang ruang lingkup dan kedalaman materi dan tingkat

kompetensi yang dituang kedalam persyaratan tentang kompetensi lulusan,

kompetensi bahan kajian, kompetensi mata pelajaran, dan silabus pembelajaran yang

harus dipenuhi oleh peserta didik pada jenjang dan jenis pendidikan tertentu. Standar

isi pendidikan mengatur kerangka dasar kurikulum, beban belajar, kalender akademik

dan kurikulum efektif satuan pendidikan.

Sesuai dengan undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003

tentang Sistem Pendidikan Nasional serta peraturan pemerintah sebagai

pelaksananya, madrasah merupakan bagian integral dari sistem pendidikan nasional

dan salah satu bentuk satuan pendidikan pada jenjang pendidikan dasar dan

menengah. Meskipun demikian madrasah tetap memiliki ciri khas dan karakteristik

tersendiri, sehingga dalam konteks kurikulum, tidak cukup mengadopsi kurikulum

i
sekolah. Oleh karena itu, kurikulum madrasah perlu dirumuskan dan dikembangkan

sedemikian rupa sehingga disatu sisi memilki relevansi dengan kebutuhan dan

perkembangan masyarakat dalam rangka eksistensi dan jati diri madrasah sebagai

satuan pendidikan islam yang menjadi bagian integaral dari sistem pendidikan

nasional.

Kurikulum madrasah dikembangkan dengan mengacu pada standar nasional

pendidikan untuk mewujudkan tujuan pendidikan nasional. Dokumen kurikulum

madrasah tersebut dikembangkan dengan mengacu dan didasarkan pada dokumen

kurikulum yang dikembangkan oleh Departemen Pendidikan Nasional, sebagai

konsekuensi logis eksistensi madrasah sebagai bagian integral dalam satu system

pendidikan nasional.

Dokumen I ini merupakan hasil penyempurnaan standar kompetensi pada

madrasah ibtidaiyah yang dilakukan oleh Madrasah Ibtidaiyah Negeri Lampisang,

sebagai pedoman pelaksanaan pendidikan untuk dipedomani dan dilaksanakan

dengan sebaik-baiknya, sesuai dengan kebutuhan dan kondisi dengan memanfaatkan

segala sumber daya yang tersedia secara maksimal. Semoga upaya ini bermanfaat

bagi peningkatan mutu pendidikan khususnya pada Madrasah Ibtidaiyah Negeri

lampisang..

Mengacu pada hal tersebut diatas kami mencoba mengatur kegiatan belajar

mengajar di tingkat MIN Lampisang yang dituangkan dalam Kurikulum Tingkat

Satuan Pendidikan (KTSP) dengan tetap mengacu pada buku pedoman penyusunan

KTSP yang diterbitkan oleh Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP).

KTSP yang dimuat ini masih jauh dari sempurna oleh karena itu kami

mengharap masukan dan saran dari semua pihak demi penyempurnaan KTSP ini

dimasa mendatang. Semoga KTSP yang dimuat ini dapat bermanfaat sebagai

ii
pedoman Madrasah dalam upaya peningkatan mutu pendidikan nasional pada

umumnya dan pendidikan di tingkat MIN Lampisang pada khususnya. Amin Ya

Rabbal ‘alamin.

Lampisang, 6 Juni 2015

Tim Penyusun

iii

Anda mungkin juga menyukai