Anda di halaman 1dari 1
MENTERI PENDAYAGUNAAN APARATUR NEGARA DAN REFORMASI BIROKRASI REPUBLIK INDONESIA Nomor B/S} /M.KT.02/2021 28 Juni 2021 Sifat Biasa Hal Izin Prinsip Pakaian Dinas Pegawai di Lingkungan Kementerian Kesehatan YTH. BAPAK MENTERI KESEHATAN DI JAKARTA, Menindaklanjuti surat Saudara Nomor KN.01.03/VII/668/2021 tanggal 6 Maret 2021 perihal Permohonan Penerbitan izin Prinsip tentang Pakaian Dinas Pegawai dan Atribut, sesuai dengan Pasal 2 dan Pasal 3 Peraturan Presiden Nomor 19 Tahun 1963 tentang Ketentuan-Ketentuan Pokok Mengenai Bentuk, Jenis, Warna, Pembuatan Serta Pemakaian Pakaian Seragam Dan Tanda Pengenal Diluar Angkatan Perang Dan Kepolisian Negara, dengan ini kami sampaikan bahwa pakaian dinas hanya diperuntukkan dan dipakai oleh pegawai yang memenuhi kriteria sebagai berikut 1. memiliki wewenang eksekutif dalam rangka memelihara kewibawaan pemerintah; dan 2, mempunyai tugas melakukan pelayanan umum langsung kepada masyarakat Bagi pegawai yang memenuhi kriteria dapat diberikan paling banyak 2 (dua) stel per tahun vika seluruh kriteria tersebut dapat dipenuhi maka Menteri PANRB pada prinsipnya dapat menyetujui penggunaan Pakaian Dinas bagi pegawai di lingkungan Kementerian Kesehatan. Pakaian dinas pegawai di lingkungan satuan kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan dikecualikan dari izin prinsip pakaian dinas pegawai di lingkungan Kementerian Kesehatan sebagaimana dimaksud dalam Surat ini. tzin prinsip pakaian dinas pegawai di lingkungan satuan kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan dapat ditindaklanjuti setelah unit yang mengoordinasikan satuan kerja Kantor Kesehatan Pelabuhan menyampaikan perubahan tethadap tanda pengenal terutama tanda pangkat yang menyerupai/mirip dengan tanda pangkat Angkatan Perang/TNI dan Kepolisian Atas perhatian dan kerjasama Saudara, kami sampaikan terima kasih. Tembusan Yth. : Menteri Keuangan Republik Indonesia.

Anda mungkin juga menyukai