Anda di halaman 1dari 8

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

KELAS V SEMESTER 1
TEMA 5 EKOSISTEM
SUBTEMA 2 HUBUNGAN ANTAR MAKHLUK HIDUP DALAM EKOSISTEM
PEMBELAJARAN 1

Disusun Guna Memenuhi Tugas Pendidikan Profesi Guru Dalam Jabatan 2021

Disusun Oleh:
NAMA : FELA PRASISKA, S.Pd
NIM : 1401021237

PENDIDIKAN PROFESI GURU DALAM JABATAN


PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
UNIVERSITAN NEGERI SEMARANG
2021
PEMETAAN KD
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN Kawungcarang


Kelas / Semester : 5 (Lima) /1
Tema : 5 Ekosistem
Subtema : 2 Hubungan antar makhluk hidup
dalam ekosistem
Muatan Terpadu : IPA, Bahasa Indonesia
Pembelajaran : 1
Alokasi Waktu : 1 x Pertemuan (2x35 Menit)

A. Kompetensi Inti
1. Menerima, menjalankan, dan menghargai ajaran agama yang dianutnya.
2. Menunjukkan perilaku jujur, disiplin, santun, percaya diri, peduli, dan bertanggung
jawab dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, guru, dan tetangga, dan negara.
3. Memahami pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, dan metakognitif pada tingkat
dasar dengan cara mengamati, menanya, dan mencoba berdasarkan rasa ingin tahu
tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang
dijumpainya di rumah, di sekolah, dan tempat bermain.
4. Menunjukkan keterampilan berfikir dan bertindak kreatif, produktif, kritis, mandiri,
kolaboratif, dan komunikatif. Dalam bahasa yang jelas, sistematis, logis dan kritis, dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan tindakan yang
mencerminkan perilaku anak sesuai dengan tahap perkembangannya.

B. Kompetensi Dasar
Kompetensi Dasar Indikator
IPA
3.5. Menganalisis hubungan antar 3.4.1 Menjelaskan hubungan antar komponen
komponen ekosistem dan jaring-jaring ekosistem. (C2)
makanan di lingkungan sekitar 3.4.2 Menganalisis hubungan antar komponen
ekosistem dan rantai makanan. (C4)
4.5 Membuat karya tentang konsep jaring- 4.4.1 Membuat konsep rantai makanan dalam
jaring makanan dalam suatu ekosistem suatu ekosistem. (C6)
4.4.2 Menampilkan konsep rantai makanan di
depan kelas. (C6)
Bahasa Indonesia
3.7 Menguraikan konsep-konsep yang 3.7.1 Menyebutkan pokok pikiran suatu teks
saling berkaitan pada teks nonfiksi nonfiksi. (C1)
3.7.2 Menganalisis informasi penting suatu
teks nonfiksi. (C4)
4.7 Menyajikan konsep-konsep yang 4.7.1 Menyusun teks nonfiksi dari ide pokok
saling berkaitan pada teks nonfiksi ke yang telah ditentukan dengan bahasa sendiri.
dalam tulisan dengan bahasa sendiri (C6)
4.7.2. Menguraikan konsep-konsep yang saling
berkaitan pada teks nonfiksi yang disusun
sendiri.(C6)

C. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan mencermati gambar pada PPT, peserta didik mampu menjelaskan hubungan
antar komponen ekosistem dengan tepat.
2. Dengan mencermati gambar pada PPT, peserta didik mampu menganalisis hubungan
antar komponen ekosistem dan rantai makanan dengan tapat.
3. Dengan menyimak tayangan video, peserta didik mampu membuat konsep rantai
makanan dalam suatu ekosistem dengan tepat.
4. Setelah membuat konsep rantai makanan, peserta didik mampu menyajikan konsep
rantai makan yang telah dibuat dengan tepat dan percaya diri.
5. Dengan membaca dan memahami teks nonfiksi pada PPT, peserta didik mampu
menyebutkan pokok pikiran suatu teks nonfiksi dengan benar.
6. Dengan membaca dan memahami teks nonfiksi pada PPT, peserta didik mampu
menganalisis informasi penting dari suatu teks nonfiksi dengan benar.
7. Dengan membaca teks nonfiksi, peserta didik mampu menyusun teks nonfiksi
menggunakan bahasa sendiri dengan tepat.
8. Setelah menyusun teks nonfiksi, peserta didik mampu menguraikan konsep-konsep yang
saling berkaitan pada teks nonfiksi yang disusun dengan tepat.

D. Penguatan Pendidikan Karakter (PPK)


1. Religius
2. Nasionalis
3. Mandiri
4. Rasa ingin tahu
5. Percaya diri
6. Bekerja Sama

E. Materi Pembelajaran
1. Hubungan antar komponen ekosistem
2. Pokok pikiran dan informasi penting teks nonfiksi
F. Pendekatan, Model, dan Metode
Pendekatan : Saintifik-TPACK
Model : PjBL (Project Based Learning)
Metode : ceramah bervariasi, tanya jawab, kerja kelompok, diskusi
G. Media Pembelajaran
1. Video Langkah-langkah membuat rantai makanan
Tahun pembuatan : 23 November 2020
Tanggal pengunduhan: 5 Oktober 2021
Alamat : https://youtu.be/YH2ynfQx9GA
2. PPT (gambar rantai makanan, teks nonfiksi)
3. LKPD
4. Alat Bantu Belajar : Buku, Teks bacaan, alat tulis (pensil dan pulpen)

H. Sumber Belajar
1. Kemendikbud RI. 2017. Buku Guru Tema 5 Ekosistem. Jakarta: Pusat Kurikulum dan
Perbukuan Balitbang Kemendikbud
2. Kemendikbud RI. 2017. Buku Siswa Tema 5 Ekosistem. Jakarta: Pusat Kurikulum dan
Perbukuan Balitbang Kemendikbud.

I. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran


Alokasi
Kegiatan Uraian
Waktu
Pendahuluan Melakukan Video Conference melalui Google Meet 10 menit
dengan link yang di bagikan melalui WA Grup
(TPACK)
1. Peserta didik mengucapkan salam kepada guru
2. Peserta didik berdoa bersama-sama. Religius PPK
3. Peserta didik menyanyikan lagu nasional Dari sabang
sampai merauke. Nasionalis PPK
4. Peserta didik melakukan presensi melalui GForm.
5. Guru menyampaikan tujuan mengenai rencana kegiatan
pembelajaran, bahwa hari ini mereka akan belajar
tentang komponen ekosistem dan pokok pikiran pada
teks nonfiksi.
Inti Tahap Penentuan pertanyaan mendasar 50 menit
6. Peserta didik mengamati gambar ekosistem yang
ditayangkan pada PPT.
7. Guru bertanya kepada peserta didik
 Apakah benda dan makhluk hidup itu saling
mempengaruhi?
 Bagaimanakah pengaruh antara benda dan
makhluk hidup di sana? (Critical thinking)
 Bagaimana dampak jika salah satu benda di sana
hilang, misalnya benda itu adalah air? (Critical
thinking)
 Pernahkah kalian membuat rantai makanan?
8. Guru memberikan kesempatan kepada peserta didik
untuk bertanya atau memberikan tanggapan.
(Comunication) (Menanya)
9. Peserta didik menjelaskan komponen ekosistem
berdasarkan gambar yang diamati secara tertulis pada
LKPD.
Tahap mendesain perencanaan proyek
10. Peserta didik menyimak tayangan video cara membuat
konsep rantai makanan (Rasa Ingin Tahu/PPK)
https://youtu.be/YH2ynfQx9GA
11. Peserta didik dibagi menjadi kelompok kecil
12. Peserta didik menyusun desain proyek bersama guru.
Proyek yang akan dilakukan yaitu membuat konsep
rantai makanan.
13. Perserta didik menentukan alat dan bahan yang
dibutuhkan dalam pembuatan proyek.
14. Peserta didik membagi tugas setiap anggota kelompok.
Menyusun jadwal
15. Guru mengumumkan pada peserta didik proyek yang
dibuat harus selesai dalam tiga hari. Berikut jadwal
peserta didik dalam membuat proyek :

Hari Kegiatan
1 Persiapan alat dan bahan
2 Penyelesaian sampai tahap penempelan
gambar pada styrofoam
3 Penyelesaian akhir, siap untuk presentasi
16. Guru menekankan bahwa produk yang dibuat harus
sesuai dengan tema yang telah disepakati.
17. Peserta didik mengerjakan proyek sesuai langkah-
langkah yang telah mereka susun. (Creativity /Abad
21, Kerja keras, tanggungjawab/PPK)
18. Peserta didik setiap hari melaporkan perkembangan
proyek yang mereka buat dengan cara memfoto dan
mengirimkannya melalui WA Group. (Disiplin/PPK)
Tahap Monitoring Peserta Didik dan Kemajuan Proyek
19. Guru mengecek kesiapan peserta didik dalam membuat
proyek konsep rantai makanan.
20. Guru memonitoring perkembanyan proyek peserta didik
yang dikirim melalui WA Group dalam bentuk foto.
21. Guru memonitoring langkah kerja yang dilakukan
peserta didik.
22. Guru melakukan monitoring tersebut dengan
berlandaskan rubrik yang telah dibuat oleh guru. Rubrik
tersebut berisi tentang kriteria pengukuran penilaian.
Hal tersebut berisi, kelengkapan alat dan bahan,
kerjasama, dan keaktifan dalam kelompok..
Menguji hasil
23. Peserta didik bersama kelompok mempresentasikan
hasil proyek yang telah dibuat.
24. Peserta didik memberikan komentar/tanggapan pada
kelompok lain yang menampilkan hasil proyek mereka.
25. Guru memberikan umpan balik dari hasil proyek
peserta didik
Evaluasi pengalaman
26. Peserta didik bersama berkelompok melakukan refleksi
terhadap aktivitas dan hasil proyek yang sudah
dijalankan, kesulitan dan perasaan yang dialami saat
membuat proyek (Mengkomunikasikan)
Penutup 27. Peserta didik bersama guru merefleksikan 10 menit
pembelajaran yang telah dilaksanakan.
28. Guru memberikan umpan balik
29. Peserta didik mengerjakan soal evaluasi
30. Peserta didik berdoa bersama. Religius-PPK
31. Peserta didik mengucapkan salam penutup

J. Penilaian
1. Teknik Penilaian
a. Sikap : Observasi
b. Pengetahuan : Tes Tertulis
c. Ketrampilan : Unjuk Kerja

Mengetahui, Banyumas, 4 Oktober 2021


Kepala Sekolah Guru Kelas V

DEDY TRIHARTOKO, S.Pd FELA PRASISKA, S.Pd


NIP. 19701230 199803 1 005 NIP. 19920304 201902 2 006

Anda mungkin juga menyukai