Anda di halaman 1dari 13

Laporan

Pertanggungjawaban
Gerakan Pramuka
Racana KH. Marzuki – Siti Maryam
Gugus Depan 02.0115 – 02.0116
STAI miftahul Huda Alazhar
KATA PENGANTAR

Kakak-kakak yang terhormat...


Pertama-tama marilah kita memanjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT. karena
berkah, rahmat, taufiq dan hidayah-Nya. kita dapat berkumpul bersama dalam rangka melaksanakan
event besar tahunan  Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam Gugus depan Kota Banjar 02.0116
– 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar, yakni Musyawarah Racana
(Murac).  Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam Gugus depan Kota Banjar 02.0116 – 02.0116
Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar, memiliki peranan yang cukup signifikan
dalam memberi warna bagi civitas akademika di kampus STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota
Banjar. Peranan tersebut dilaksanakan dengan penuh kesadaran dan tanggungjawab bahwa amanah
organisasi harus dipertanggungjawabkan baik di hadapan kakak-kakak maupun di hadapan Allah
SWT. Pertanggungjawaban tersebut tentunya tidak lepas dari faktor alamiah sebuah organisasi,
yaitu apabila sebuah kegiatan telah berakhir maka harus ada pertanggungjawaban kongkrit secara
tertulis tentang apa dan bagaimana program itu dilaksanakan.
Laporan pertanggungjawaban ini dibuat sebagai salah satu wujud rasa tanggung jawab
pengurus terhadap amanah yang telah dipercayakan selama satu periode, terhitung dari bulan
Desember 2019 sampai dengan Desember 2020. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini, izinkanlah
kami menyampaikan laporan pertanggungjawaban  selaku pengurus  Dewan Racana Kh. Marzuki –
Siti Maryam Gugus depan Kota Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-
Azhar Kota Banjar Masa Bhakti 2019 -2020
Kami menyadari, sebaik apapun program yang telah diformat dan dilaksanakan, pasti tidak
terlepas dari kekhilafan dan kekurangan. Sebagaimana pepatah tak ada gading yang tak retak.
Selanjutnya, kami mengucapkan terimakasih telah diberikan kesempatan dan kepercayaan untuk
belajar memimpin sebuah organisasi. Penghargaan yang setinggi-tingginya dan terimakasih yang
sebanyak-banyaknya kami haturkan kepada kakak-kakak dan semua pihak yang telah membantu
selama periode kepengurusan kami. Kepada kakak-kakak yang berkecimpung dalam Dewan Racana
ataupun kakak-kakak anggota racana dan anggota Gugusdepan yang telah bersama-sama eksis
dalam organisasi. Tak lupa kami sampaikan terimakasih kepada pihak rektorat, mabigus dan
segenap jajarananya serta para pembina yang telah membimbing kami selama ini. Inilah yang dapat
kami berikan dan tentunya tak sebanding dengan pengalaman yang kami peroleh selama
menjalankan amanah organisasi. Kami yakin, kami tak sepenuhnya bisa menjalankan roda
organisasi dengan sebaik-baiknya, dan kami sangat berharap generasi selanjutnya dapat
memberikan sesuatu yang lebih agar benar-benar bisa membawa kemajuan bagi organisasi.

Banjar, 21 November 2020

   KDR 2020
LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN
PENGURUS DEWAN RACANA KH. MARZUKI – SITI MARYAM
GUGUSDEPAN KOTA BANJAR 02.0116 – 02.0116
PANGKALAN STAI MIFTAHUL HUDA AL-AZHAR KOTA BANJAR
MASA BAKTI 2019 -2020

I. PENDAHULUAN
A. Umum
Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, izinkanlah kami menyampaikan
laporan pertanggungjawaban selaku Pengurus Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam Gugus
depan Kota Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar Masa
Bhakti 2019 -2020. Dengan selesainya periode kepengurusan Dewan Racana Masa Bhakti 2019 -
2020, maka perlu dilaksanakan Musyawarah  Racana untuk mempersiapkan kaderisasi, rencana
kerja dan kesinambungan kepengurusan Dewan Racana Pandega. Laporan ini merupakan salah satu
bentuk pertanggungjawaban pengurus terhadap kepengurusan Dewan Racana Masa Bhakti 2019 –
2020.

B. Tujuan
a) Sebagai laporan pertanggungjawaban kepenurusan Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti
Maryam Gugus depan Kota Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-
Azhar Kota Banjar Masa Bhakti 2019 -2020.
b) Laporan ini dimaksudkan untuk dapat dijadikan sebagai acuan dan bahan evaluasi terhadap
kinerja yang akan datang  Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam Gugus depan Kota
Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar Masa
Bhakti 2019 -2020. agar tercipta keseragaman dan keselarasan dalam tata kerja Dewan
Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam Gugus depan Kota Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan
STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar Masa Bhakti 2019 -2020.
c) Sebagai bahan masukan penyusunan rencana kerja Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti
Maryam Gugus depan Kota Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-
Azhar Kota Banjar Masa Bhakti 2019 -2020.
d) Sebagai bahan rujukan dalam upaya koreksi organisasi, kegiatan, pembinaan, kebijaksanaan
dan cerminan diri serta potensi maupun bahan pertimbangan untuk usaha peningkatan
kualitas dan kuantitas pembinaan keanggotaan dan pengembangan kelembagaan di masa
yang akan datang.

C. Dasar
a) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2010 Tentang Gerakan Pramuka
b) Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 Tahun 1961 Dan. Nomor 57 Tahun 1988
Tentang Anggaran Dasar Gerakan Pramuka
c) Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 80 Tahun 1980 Tentang Pola Dan
Mekanisme Pembinaan Pramuka Penegak Dan Pandega
d) Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 131 Tahun 2003 Tentang Petunjuk
Dan Penyelenggaraan Dewan Kerja
e) Hasil Musyawarah Racana Tahun 2019

D. Keadaan Anggota
a) Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam
Gugus depan Kota Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar
Kota Banjar terdiri dari Racana KH.Marzuki untuk racana putra dan Siti Maryam untuk racana
putri.
Gugus depan Kota Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar
Kota Banjar hanya terdiri dari satuan pandega yang dihimpun dalam racana. Dengan keberadaan
Racana Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam di kampus STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar,
diharapkan mampu melakukan pembinaan dan pengembangan karakter para peserta didik dalam
satuan pandega tersebut secara berkelanjutan.
b) Keanggotaan
Keanggotaan dalam racana terdiri dari :
1. Anggota Biasa, yaitu Mahasiswa STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar yang masih
berusia peserta didik atau calon pandega dan pandega. Dengan perincian :
·         Calon Pandega (CP)                :
Pa : - Orang
Pi : - Orang
·         Pandega (P)                             :
Pa : - Orang
Pi : - Orang
1. Anggota luar biasa yaitu alumni STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar yang masih berusia
peserta didik. Alumni STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar yang masih berstatus peserta
didik dan masih aktif berpartisipasi dalam setiap kegiatan Gugus depan.
Pa : - Orang
Pi : - Orang
2. Anggota kehormatan racana yang terdiri dari : Purna bhakti dan Alumni Pandega.

E. Administrasi
Dari Hasil musyawarah racana 2019 di Kampus STAI Miftahul Huda Al-Azhar, ditetapkan
bentuk persuratan Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam Gugus depan Kota Banjar 02.0116 –
02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar adalah sebagai berikut :

I. Sistem Penomoran Surat Pengurus Dewan


01 / A / 09.25.O2.0115-02.0116 / PTR / I / 2020
A     B   C   D       E          F        G      H      I
            Keterangan :
            A         : Nomor Surat
            B          : Kode Jenis Surat
            C          : Kode Kwartir Daerah Jawa Barat
            D         : Kode Kwartir Cabang Kota Banjar
            E          : (Kode Kwartir Ranting), Nomor Gudep Putra
            F          : (Kode Kwartir Ranting), Nomor Gudep Putri
            G         : Nama Kegiatan
            H         : Bulan Pembuatan Surat (ditulis dengan angka romawi)
            I           : Tahun Pembuatan Surat
II. Surat Masuk
Jumlah surat masuk pengurus Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam Gugus depan
Kota Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar Masa
Bhakti 2019 -2020 sebanyak 82 buah surat dengan rincian sebagai berikut :
1. Surat biasa : - Buah
2. Surat peminjaman barang : - Buah
3. Surat permohonan/Rekomendasi : - Buah

III. Surat Keluar


Jumlah surat keluar pengurus Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam Gugus depan
Kota Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar Masa
Bhakti 2019 -2020 sebanyak 159 buah surat dengan rincian sebagai berikut :
1. Surat biasa : - Buah
2. Surat keuangan : - Buah
3. Surat SK/mandat/rekomdasi/setifikat : - Buah
4. Istimewa : - Buah  

IV. Penomoran Surat Mabigus


01 / MABIGUS / X / 2020
A         B             C     D
Keterangan :
A         : Nomor Surat
B          : MABIGUS
C          : Bulan Pembuatan Surat
D         : Tahun Pembuatan Surat
Jumlah surat mabigus : - buah

f. Program Kerja
Adapun kegiatan-kegiatan yang dilakukan selama periode tahun 2013 adalah :
1. Kegiatan Pokok
2. Kegiatan penunjang
3. Kegiatan Partisipasi :
Menghadiri acara Lintas UKM dan Fakultas se-UIN Alaudddin Makassar (Intra dan ekstra Kampus)
:
1)      UKM Tapak Suci
2)      UKM Tae Kwon Do
3)      UKM KSR PMI
4)      UKM Seni Budaya eSa
5)      UKM LDK Al Jami
6)      UKM Kopma
7)      UKM Washilah
8)      UKM MENWA UIN
9)      UKM Olahraga
10)  Penanaman Mangrove Mapalasta
11)  Seminar HMJ Matematika
12)  Basic Enterpreneur Orientation
13)  Workshop Pengolahan Sampah dan Aksi Kampus Bersih
14)  Pelatihan SAR Darat UKM KSR
15)  Expo Wirausaha Kreatif 2013 UKM Kopma
16)  Leadership Training HMJ Pendidikan Bahasa Inggris
17)  Ramah-Tamah HMJ Pendidikan Fisika
18)  Lauching Film Jurusan PBI
19)  Dialog Akhir Tahun BEM Fak. Syariah dan Hukum
20)  Dialog Publik Forum Ekonomi Islam
21)  Seminar Nasional Rhoma Irama
22)  Talk Show & Donor Darah UKM KSR-PMI
23)   Beda buku Falsafah Tuna A.M Safwan & M.Baqir Shadr
24)  Launching Buku  1 nama 1000 kisah oleh AG. H.Abdul Wahab Zakariyah, M.A
25)  Aksi hari bumi oleh HMJ PMH
26)  Dialog Pendidikan Fakultas Syariah dan Hukum
b.      Menhadiri kegiatan Lintas perguruan Tinggi:
1)      UKM Pramuka UNHAS
2)      UKM Pramuka UNM
c.       Menghadiri/mengikuti Upacara-upacara :
1)      Upacara 17-an setiap bulan di kampus
2)      Upacara Hari Pendidikan nasional
3)      Upacara Hari Kebangkitan Nasional
4)      Upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia
5)      Upacara Hari Sumpah Pemuda
6)      Upacara HUT Pramuka di Balai Kota Makassar
7)      Upacara Hari Lahir Baden Powel
d.      Mengikuti kegiatan-kegiatan di UIN
1)      Menghadiri Kuliah Umum Menteri Agama RI
2)      Menghadiri kuliah Umum Ketua DPR RI
3)      Menghadiri kuliah umum MENPORA
4)      Menghadiri kuliah Umum Yusril Ihza Mahendra
5)      Menghadiri Seminar Nasional Rhoma Irama
6)      Halal Bi Halal UIN Alauddin Makassar
7)      Lauching Buku Biografi Jejak Pijak 70 Tahun Hj. Inche Ratna Nurhayati Yasin Limpo
8)      Berpartisipasi dalam kegiatan Dies Natalis UIN
9)      Wisuda Sarjana UIN Alauddin Makassar
10)  Panitia OPAK Universitas Dan Fakultas
11)  Ramah-Tamah fakultas Tarbiyah dan Keguruan
12)  Ziarah Makam pahlawan
13)  Pelatihan Kepemimpinan, Keprotokoleran, Kewirausahaan UIN Alauddin
14)  FGD Strategic Planning SILE
e.       Mengikuti Kegiatan Kepramukaan
1)      Reka Kerja pada kegiatan di Kwarcab Makassar dan Kwarda Sul-Sel
2)      Peace Camp di Cibubur
3)      Parade Senja di Rumah Jabatan Gubernur
4)      Sosialisasi UU Gerakan Pramuka oleh Kwarda Sul-sel
5)      Workshop perikanan oleh Kwarda Sul-Sel
6)      Bakti Haji 2013
7)      Perjusami di lokasi KKN reguler angkatan ke 48
8)      Menghadiri acara kakak-kakak Racana
9)      Seminar Kesehatan Nasional MHTI chapter Unhas
10)  Reka Kerja dalam kegiatan pramuka mahasiswa KKN-48

G. Inventaris Barang
            Terlampir
H. Keuangan  
Ket : Rincian terlampir
I.  Evaluasi Umum dan Rekomendasi
1. Evaluasi Umum
Di awal Kepengurusan Dewan Racana Masa Bhakti 2019 - 2020 telah diprediksi adanya
beberapa permasalahan yang mungkin timbul. Permasalahan ini dirumuskan berdasarkan
pengalaman dan pengamatan dari Kepengurusan Dewan Racana Masa Bhakti 2018 - 2019, seperti
keaktifan anggota. Perumusan masalah di awal Masa Bhakti adalah untuk mengantisipasi dan
mencari solusi yang tepat agar tidak berkembang menjadi penghambat dalam pelaksanan program
kerja. Akan tetapi, dalam pelaksanaannya masih terdapat permasalahan yang timbul sesuai dengan
situasi dan kondisi yang berkembang.

A.Hambatan Internal Dewan Racana


Berdasarkan hasil evaluasi intern yang dilakukan pengurus, disimpulkan beberapa faktor
penghambat kinerja Dewan Racana, diantaranya:
1. Kurangnya pemahaman terhadap tupoksi masing-masing.
2. Mekanisme kerja yang belum secara optimal dilaksanakan.
3. Kurang terjalinnya komunikasi yang baik antara pengurus dan anggota.
4. Adanya kesibukan-kesibukan akademis/non akademis sehingga dalam melaksanakan tugas
pokoknya berdampak pada aktifitas keseharian organisasi.
5. Kurangnya rasa persaudaraan dan tanggungjawab sesama pengurus Dewan Racana.
6. Kurangnya kedisiplinan pengurus dan anggota dalam berorganisasi.
7. Rendahnya kesadaran anggota dalam membayar iuran.

B.Hambatan Eksternal Dewan Racana


Berdasarkan hasil evaluasi entern yang dilakukan pengurus dan anggota, disimpulkan
beberapa faktor penghambat kinerja Dewan Racana, diantaranya:
1. Program kerja yang disajikan masih belum mampu menjawab kebutuhan ataupun minat
anggota Gerakan Pramuka.
2. Kurang lancarnya hubungan dengan pembina, mabigus, kwartir secara maksimal karena
adanya hambatan internal.
3. Jadwal perkuliahan yang sangat padat dan tempat perkuliahan yang terpisah antara kampus
pusat dan kampus cabang, sehingga menyulitkan anggota dalam membagi waktu untuk
mengikuti kegiatan di Racana

2. Rekomendasi
Bermula dari fenomena di atas, maka Pengurus Dewan Racana masa bhakti 2019 perlu
mengambil beberapa langkah alternatif yaitu:
1. Menerapkan pola kepemimpinan demokratis untuk menjaga stabilitas dan semangat
kebersamaan di Racana.
2. Meningkatkan semangat kekeluargaan dan kebersamaan di Racana.
3. Memanage waktu untuk mengikuti kegiatan di Racana
4. Mengoptimalkan peran Sanggar Bakti Pramuka untuk pengembangan diri dan Intelektual.
5. Mengadakan Up Grading kepengurusan untuk memberikan pemahaman tentang tupoksi
pengurus.
6. Meningkatkan harmonisasi hubungan antar racana dengan pimpinan dan UKM-UKM.
7. Membangun kesadaran kolektif mahasiswa pentingnya berorganisasi dan pengembangan
potensi jati diri sebagai seorang mahasiswa yang berkultur dinamis.
8. Optimalisasi gerakan-gerakan yang berbasis pada aspek intektual agar tercipta kepercayaan
masyarakat dan sense of belonging antara Pramuka, mahasiswa dan masyarakat.

Dalam Pelaksanaan tugas  Dewan Racana Kh. Marzuki – Siti Maryam Gugus depan Kota
Banjar 02.0116 – 02.0116 Pangkalan STAI Miftahul Huda Al-Azhar Kota Banjar Masa Bhakti
2019 -2020, telah banyak karya nyata yang dilakukan dengan segala kelebihan dan kekurangannya,
kesemuanya itu tidak terlepas dari peran dan kreatifitas anggota Racana. Berdasar pada pengalaman
masa lalu khususnya masa bakti 2018 -2019, guna meningkatkan kualitas dan kuantitas anggota
serta meningkatkan daya gerak yang dinamis dan berwawasan masa depan, disarankan kepada
seluruh anggota untuk dapat:
1. Menyegarkan kepengurusan Dewan Racana masa bakti yang akan datang dengan personil
yang tanggap, tangguh dan penuh dedikasi serta mempunyai kreatifitas yang tinggi dalam
menunaikan tugas dan tanggung jawab yang tinggi.
2. Pelaksanaan pola dan mekanisme pembinaan lembaga dan keanggotaan di Racana untuk
mengembangkan sumber daya manusia perlu lebih dioptimalkan.
3. Musyawarah Racana kali ini diharapkan dapat menetapkan program kerja Dewan Racana
yang lebih realistis, praktis dan bersahaja.
4. Pembekalan nilai kepada anggota dengan nilai-nilai kehidupan, akhlak, watak dan disiplin
yang merupakan perlindungan dan ketahanan dirinya.
5. Memenuhi kebutuhan Pembina-Pembina Mahir untuk menghadapi permasalahan berat
dalam perkembangan lingkungan strategik yang akan datang.

BAB II
PENUTUP
Kami menyadari, bahwa begitu banyak hal bersama dapat diwujudkan dikarenakan
keterbatasan pengurus. Keberhasilan dan kesuksesan program kerja pengurus tidak terlepas dari
partisipasi aktif anggota serta bimbingan dan motivasi dari pembina.
Terima kasih atas dukungan dan kepercayaan yang telah kakak-kakak berikan. Besar
harapan kami, kepengurusan di periode mendatang lebih baik dan lebih amanah. Semoga Allah
SWT. Senantiasa memberikan bimbingan kepada kita semua.
Banjar, 21 November 2020

PENGURUS DEWAN RACANA KH. MARZUKI – SITI MARYAM


GUGUSDEPAN KOTA BANJAR 02.0116 – 02.0116
PANGKALAN STAI MIFTAHUL HUDA AL-AZHAR KOTA BANJAR
MASA BAKTI 2019 -2020

Racana Kh. Marzuki


1.      Ketua                           : Khamim Septianto        
2.      Sekretaris                     : Saef Mahfud
3.      Bendahara                   : M. Masrullah
4.      Pemangku Adat           : Irfan Hanani
Racana Siti Maryam
1.      Ketua                           : Vina Amelia Wahidah
2.      Sekretaris                     : Ai Mala Nurul Irfani
3.      Bendahara                   : Ismatun Ni’mah
4.      Pemangku Adat           : Tari

Anda mungkin juga menyukai