Anda di halaman 1dari 1

4. Mengapa perubahan itu menjadi sebuah kepastian.

Jelaskan

Perubahan tidak dapat dielakkan dalam kehidupan manusia. Dimulai dari dunia usaha yang lebih
dulu menyadari pentingnya perubahan bagi peningkatan kualitas produksi yang dihasilkan. Perubahan
memang selalu terjadi dan pasti akan terus terjadi. Pimpinan organisasi baik organisasi pemerintahan
maupun organisasi non-pemerintahan disamping harus memiliki kepekaan terhadap perubahan-perubahan
yang terjadi diluar organisasi dan mampu memperhitungkan serta mengakomodasikan dampak dari
perubahan-perubahan yang terjadi.
Perubahan dapat terjadi karena sebab-sebab yang berasal dari dalam maupun dari organisasi
tersebut. Tidak banyak orang yang menyukai akan suatu perubahan, namun walaupun begitu perubahan
tidak dapat dihindari, tetapi harus dihadapi. Karena pada hakikatnya memang seperti itu, maka diperlukan
sutu manajemen perubahan agar proses dan dampak dari perubahan tersebut dapat mengarah pada titik
positif.  Dalam dunia yang terus berubah seperti halnya pasar yang mendunia dan teknologi baru, maka
sangatlah esensial dunia bisnis juga harus sanggup berubah agar terus sukses. Perusahaan yang sukses
adalah perusahaan yang mampu beradaptasi baik secara dinamis maupun inovatif terhadap setiap
tantangan-tantangan baru. Perubahan yang berhasil diciptakan tidak lahir begitu saja. pihak manajemen
membutuhkan pendekatan-pendekatan yang terstruktur untuk perencanaan perubahan perilaku atau SDM
karyawan.

5. Buatlah sebuah contoh perubahan dan sebutkan indicator keberhasilan perubahan tersebut.

Perubahan teknologi meliputi modifikasi dalam cara kerja yang diproses dan dalam metode serta
peralatan yang digunakan. Dewasa ini, perubahan teknologi biasanya mencakup dikemukakannya
peralatan, alat, atau metode baru, otomatisasi atau komputerisasi. Otomatisasi merupakan suatu
perubahan teknologi yang menggantikan orang dengan mesin.
Salah satu kunci bagi indikator keberhasilan implementasi perubahan teknologi informasi dan
komunikasi dalam perusahaan adalah kemauan untuk menerima teknologi tersebut dikalangan pengguna.
Salah satu metode pendekatan untuk memahami sikap pengguna terhadap teknologi adalah technology
acceptance model. Technology acceptance model mendefinisikan du hal yang mempengaruhi penerimaan
pengguna terhadap teknologi yaitu persepsi pengguna terhadap manfaat dari teknologi dan kemudahan
dalam menggunakan teknologi.

6. Jelaskan perbedaan perubahan dalam perusahaan jasa dan manufaktur.

Perubahan dalam perusahaan jasa bertumpu pada peningkatan kinerja/jasa yang dilakukan,
misalnya penggunaan teknologi yang mempercepat kerja, pemanfaatan waktu yang lebih efisien, dan
pelayanan langsung kepada konsumen yang lebih baik . Hal-hal ini akan dapat dilaksanakan secara
maksimal jika didukung pula oleh indivisu yang melakukan pekerjaan, oleh karena itu keterlibatan
individu sangat tinggi untuk tercapainya keberhasilan perubahan karena berhubungan dengan seberapa
puas konsumen akan jasa yang dilakukan. Sedangkan perubahan dalam perusahaan manufaktur lebih
bertumpu pada banyak hal, seperti produk, tenaga kerja, dan mesin. Misalnya, inovasi produk yang lebih
menarik dan berkualitas, teknologi mesin yang lebih canggih sehingga produksi lebih efisien, saluran
distribusi ke berbagai pasar, dan strategi pemasaran yang terus berubah mengikuti perkembangan zaman.

Anda mungkin juga menyukai