Anda di halaman 1dari 1

NAMA : SILVIA NANDA CAMILA

NIM : 1831900002

PRODI : AGROINDUSTRI

1. Bagaimana jika TRI SAKTI diterapkan di era globalisasi saat ini?


 Menurut saya, jika diterapkan pada era globalisasi saat ini,didalam pemikiran TRISAKTI,
TRISAKTI dibagi menjadi 3 yaitu:
1) Berdaulat dalam politik.
“hal ini adalah hal nyata bahwa masyarakat Indonesia harus memiliki kedaulatan
dalam politik. Dari konsep ini harusnya partai politik dapat mengaplikasikan untuk
dapat mencetak kader menjadi pemimpin serta memiliki kader yang berkualitas
dengan modal pemahaman ideologi. Serta partai politik seharusnya memiliki sekolah
partai yang dimana pendidikan politik itu didapat oleh kader dan masyarakat.”
2) Berdirikari/mandiri dibidang ekonomi.
“kunci dari partai politik dan pemerintah untuk meningktakan partisipasi politik.
Dengan konsep ini partai politik dapat memberikan pelatihan serta membina para
kader untuk terjun langsung menjadi pengusaha mikro maupun pengusaha besar.
Sebagai salah satu wujud menjalankan konsep ini adalah dengan membuat koperasi
nasional dan koperasi di daerah-daerah, karena partai politik memiliki struktur
hingga RT/RW serta banyak kader yang menduduki jabatan di nasional maupun
daerah darimulai eksekutif hingga legislatif. Partai politik harus bisa mandiri di
bidang ekonominya maupun para kadernya. Karena konsep ini memberikan dampak
signifikan terhadap perekonomian global, kalau seandainya stiap kader dan
masyarakat dapat menjadi produsen yang dapat dijual hingga internasional. Hal ini
cukup penting untuk menciptakan kemandirian ekonomi.”
3) Berkepribadian di bidang kebudayaan.
“ini adalah hal penting untuk menjaga dan melestarikan kebudayaan lokal Indonesia
dari pengaruh globalisasi. Partai politik juga harus memberikan wadah kepada
masyarakat dalam memberikan kreatifitas dan dibantu untuk menjadi pasar di
nasional maupun internasional.”

 Jadi, jika 3 TRISAKTI tersebut diterapkan di era globalisasi saat ini, maka kita bisa hidup
di era sosial yang menjunjung tinggi demokrasi sebagai alat menuju masyarakat yang
adil dan makmur. Bangsa kita pun harus bisa mandiri di bidang ekonomi. Dimana bangsa
kita tidak mempunyai ketergantungan  secara ekonomi pada negara-negara lain.
Berkepribadian dalam kebudayaan, bangsa Indonesia adalah bangsa yang multikultural.
Banyak sekali budaya yang ada di  bangsa kita. Kebudayaan yang ada haruslah
senantiasa dipelihara dan terus dilestarikan  kekayaan budaya yang kita miliki. Alhasil
masyarakat dan elemen pemerintah harus konsisten pada pengalaman konsep atau
pemikiran trisakti yang digagas oleh soekarno.

Anda mungkin juga menyukai