Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL

KULIAH KERJA NYATA (KKN) ANGKATAN 76


“Adaptasi Kebiasaan Baru Era Vaksinasi Covid-19” KKN DR 76.186
MAHASISWA UPN “VETERAN” YOGYAKARTA
26 OKTOBER – 26 NOVEMBER 2021

Lokasi:
Kelurahan Kebon Sirih RT 03 RW 02, Kecamatan Menteng Jakarta Pusat, DKI Jakarta

Program Kerja Utama :


Penguatan Ekonomi melalui Peningkatan Kualitas UMKM

Program Kerja Pendukung :


Sosialisasi tentang Aplikasi InaRisk

OLEH

Yazid Aly Nashshar 111180091

LEMBAGA PENELITIAN DAN PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT


UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN” YOGYAKARTA
2021
LEMBAR PENGESAHAN
PROPOSAL KULIAH KERJA NYATA (KKN) ANGKATAN 76

“Adaptasi Kebiasaan Baru Era Vaksinasi Covid-19” KKN DR 76.186


MAHASISWA UPN “VETERAN” YOGYAKARTA
24 OKTOBER – 24 NOVEMBER 2021

Lokasi

Kelurahan Kebon Sirih RT 03 RW 02, Kecamatan Menteng Jakarta Pusat, DKI Jakarta

Program Kerja Utama :

Penguatan Ekonomi melalui Peningkatan Kualitas UMKM

Program Kerja Pendukung :

Sosialisasi tentang Aplikasi InaRisk

Diajukan dalam rangka Kuliah Kerja Nyata UPN “Veteran” Yogyakarta

DISUSUN OLEH

Yazid Aly Nashshar 111180091

Program Kerja Kelompok akan dilaksanakan selama 250 jam efektif.


Program Utama:
1. Peningkatan Kualitas Kesehatan Masyarakat pada Era Vaksinasi Covid-19 (50 Jam)
2. Penguatan Ekonomi melalui Peningkatan Kualitas UMKM (50 Jam)
3. Peningkatan kesadaran masyarakat terhadap Vaksinasi Covid -19 (50 Jam)
Program Pendukung :
1. Edukasi Pengawasan Covid-19 dengan Perangkat Lunak (10 Jam)
2. sosialisasi cara penggunaan masker yang baik dan benar (10 Jam)
3. Sosialisasi mengenai penerapan pola hidup sehat dalam kehidupan sehari hari (10 Jam)
4. sosialisasi mengenai pentingnya vaksinasi (10 Jam)
5. Adaptasi kegiatan ibu-ibu PKK di masa pandemic (10 Jam)
6. Sosialisasi tentang aplikasi inarisk* (10 Jam)
7. edukasi alur vaksinasi dan hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum vaksinasi (10 Jam)
8. Edukasi vaksinasi di masa pandemi menggunakan metode poster (10 Jam)
9. Menjalankan survey tentang KIPI (efek samping vaksin) (10 Jam)
10. pembuatan handsanitizer alami (10 Jam)
11. Pengadaan video untuk era vaksinasi (10 Jam)

TTG dan IPTEK yang akan diterapkan:


1. Laptop (15 Jam)
2. HP (20 Jam)
3. Instagram (20 Jam)
4. Youtube (20 Jam)
5. Whatsapp Group (20 Jam)
6. Zoom/Google Meet (20 Jam)

Pendanaan:
1. Mahasiswa Rp. 200.000
2. Swadaya Masyarakat Rp. 0,00
3. Pemda (Kab/Kota, Kec, Desa) Rp. 0,00
4. BUMN/BUMD Rp. 0,00

Total Pendanaan Rp. 200.000

Proposal ini disetuji pada tanggal 8 Oktober 2021


Oleh

Ketua RT 03 Dosen Pembimbing Lapangan

Danang Yudhiantoro, S.E., M.Si., C.D.M.P.


NIK. 274089701701
Mengetahui

LP2M UPN “Veteran” Yogyakarta


Kapus KKN dan TTG

Ir. Bambang Sugiarto, MT


NIP. 196309131993031001
PRAKATA

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT, atas berkat rahmat -Nya telah
selesainya penulisan Proposal KKN Angkatan 76 dengan tema “Adaptasi Kebiasaan Baru
Era Vaksinasi COVID-19” secara daring di wilayah Kelurahan Kebon Sirih RT 03 RW 02,
Kecamatan Menteng Jakarta Pusat, DKI Jakarta. Semoga dapat dilaksanakan dengan baik.
Bersama ini kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak/Ibu kepala
daerah pada wilayah di atas, beserta seluruh jajarannya yang telah memberi ijin kepada
kami untuk melaksanakan KKN di Masa Adaptasi Kebiasaan Baru di tengah Pandemi
COVID-19 ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak/Ibu Kepala RT, tokoh
masyarakat, tokoh pemuda, pengurus karang taruna, relawan COVID-19, dan semua
masyarakat yang telah memberi kesempatan kepada kami untuk melakukan survei pra-
KKN dan memberi masukan permasalahan yang bisa diangkat untuk program kerja dan
kegiatan yang akan dilaksanakan dalam KKN ini.
Kami menyampaikan penghargaan yang tinggi kepada Bapak Rektor UPN
“Veteran” Yogyakarta yang telah mendukung dalam perendacaan pelaksanaan Kuliah Kerja
Nyata di Masa Adaptasi Kebiasaan Baru Era Vaksinasi COVID-19. Kepada semua pihak
yang telah membantu pelaksanaan perencanaan KKN ini, kami mengucapkan terima kasih.
Akhirnya kami juga sangat berterima kasih kepada orang tua dan keluarga yang
telah membimbing dan memberikan do’a restu kepada kami masing-masing. Mudah-
mudahan hasil KKN Reguler kami, bermanfaat bagi masyarakat, dan semoga amal baik
Bapak, Ibu, Saudara semua diterima di sisi Allah SWT. Aamiin.

Penulis

Yazid Aly Nashshar


1.1. Latar Belakang
Penyakit COVID-19 merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh
SARSCoV-2, salah satu jenis koronavirus yang mengakibatkan pandemi pada tahun 2019-
2021. Menurut WHO, pandemi adalah skala penyebaran penyakit yang terjadi secara global
di seluruh dunia. Penderita dari penyakit Covid-19 dapat mengalami demam, batuk kering,
dan sulit bernapas. Infeksi dapat menyebar dari satu orang ke orang lain melalui percikan
(droplet) dari saluran pernapasan yang sering dihasilkan pada saat batuk atau bersin.
Pandemi akibat COVID-19 di Indonesia sudah berjalan satu tahun lebih, dan saat
ini sudah banyak pembuatan vaksin virus Covid-19 yang selesai dan sekarang dalam proses
pendistribusian. Maka dari itu saat ini pemerintah menggalakan masa Adaptasi Kebiasaan
Baru Era Vaksinasi Covid-19. Pemerintah saat ini sangat gencar melakukan program
vaksinasi Covid-19, yang dilakukan secara bertahap. Karena itu, masyarakaat harus mampu
melakukan adaptasi baru yang kemungkinan besar akan terus dibawa pada fase vaksinasi
maupun pasca vaksinasi Covid-19. Yang perlu dipahami adalah Adaptasi Kebiasaan Baru
Era Vaksinasi Covid-19 bukan berarti kembali ke kehidupan normal dan melakukan segala
aktivitas sama seperti sebelum pandemi.
Selain virus, bencana alam merupakan hal yang perlu dihindari oleh seluruh
masyarakat Indonesia. Kebanyakan dari wilayah Indonesia berpotensi untuk terjadi bencana
alam dikarenakan letak kepulauan Indonesia yang berada pada yang disebut dengan Ring of
Fire. Maka dari itu perlu sekali setiap masyarakat mengetahui potensi bencana pada daerah
tersebut.
Berdasarkan hal diatas, maka penulis sebagai peserta KKN Angkatan 75 dengan
tema “Adaptasi Kebiasaan Baru Era Vaksinasi Covid-19” membuat program utama berupa
“Penguatan Ekonomi melalui Peningkatan Kualitas UMKM” dengan program
pendukung berupa “Sosialisasi tentang Aplikasi InaRisk”.
1.2. Tujuan
Diharapkan setelah mengikuti atau melaksanakan kegiatan KKN Era Vaksinasi
Covid-19 ini mahasiswa dapat membantu masyarakat sekitar terkait edukasi adaptasi
kebiasaan baru era vaksinasi Covid-19, ikut berpartisipasi membantu masyarakat agar
segera bangkit dan membantu perekonomian masyarakat tetap berputar hingga masyarakat
mempunyai daya tahan dan terbiasa dengan kondisi ini hingga pandemi berakhir dan
terciptanya masyarakat yang tangguh bencana.
1.3. Manfaat
1.3.1. Program Utama :
Manfaat dari program utama adalah untuk meningkatkan pengetahuan dan
kemampuan masyarakat dalam menghadapi dan melakukan upaya antisipatif
berkaitan dengan pemutusan rantai penyebaran virus Covid-19
1.3.2 Program Pendukung :
Manfaat dari program pedukung berupa sosialisasi aplikasi InaRisk agar
seluruh warga dapat mengetahui bencana apa yang berpotensi pada Kelurahan
Kebon Sirih, terutama bencana banjir, bencana yang selalu terjadi di Jakarta.
Aplikasi ini juga dapat mengetahui zonasi penyebaran Covid-19.

1.4. Data Lokasi KKN


1.4.1. Letak Wilayah
Kelurahan Kebon Sirih terletak di kecamatan Menteng, Kota Jakarta Pusat, DKI
Jakarta. Dengan luas Kelurahan Kebon Sirih adalah 0,83 km2. Kelurahan Kebon Sirih
memiliki jumlah Rukun Warga 10 dan Rukun Tetangga sebanyak 77.

Peta Lokasi Kelurahan Kebon Sirih

1.4.2. Keadaan Iklim


Kecamatan Menteng memiliki temperatur 24-27°C, kelembaban udara rata-rata 68
– 82 persen, kecepatan angin rata-rata 3,3 m/se. Penyinaran matahari mulai dari 39 – 81
persen.
1.4.3 Kependudukan
Jumlah pada kelurahan Kebon Sirih sebanyak 15.818 penduduk berdasarkan data
penduduk Jakarta pada tahun 2019. Dengan jumlah penduduk berjenis kelamin laki-laki
sebanyak 8.031 sedangkan penduduk dengan jenis kelamin perempuan sebanyak 7.787.

1.4.4 Pendidikan
Dari data yang sensus Jakarta Pusat didapatkan jumlah fasilitas Pendidikan pada
Kelurahan Kebon Sirih adalah sebagai berikut:
• TK sederajat : 4 sekolah swasta
• SD sederajat : 4 sekolah swasta dan 4 sekolah negeri
• SMP sederajat : 2 sekolah swasta dan 1 sekolah negeri
• SMA sederajat : 1 sekolah swasta dan 0 sekolah negeri
• SMK sederajat : 0 sekolah swasta dan 0 sekolah negeri
1.5. TEKNIS PELAKSANAAN KEGIATAN
1.5.1. Program Kerja Utama
Promosi Wisata Dusun Bedalo
No Lokasi Nama Proker Narasumber Teknis Pelaksanaan Durasi Penanggung Sumber Dana
Jawab

Konsultasi dengan DPL


mengenai rencana proker
Zahra Tasya
Pengumpulan informasi (152180079),
Kelurahan Penguatan mengenai permasalahan yang Svira
Kebon Sirih RT Ekonomi dihadapkan UMKM Sudarma
03 RW 02, melalui (142180067), Anggota
Anggota Kelompok
1 Kecamatan Peningkatan Pembuatan materi serta 50 Jam Khrisna Adhi Kelompok KKN
KKN
Menteng Kota Kualitas koordinasi dengan kelompok Wibawa
Jakarta Pusat, UMKM (122170051),
DKI Jakarta Yazid Aly
Melakukan bimbingan Nashshar
mengenai penguatan ekonomi (111180091 )
melalui peningkatan kualitas
UMKM
1.5.2. Program Pendukung Pengenalan dan
penggunaan aplikasi Inarisk
No Lokasi Nama Deskripsi Teknis Pelaksanaan Durasi Penanggung Sumber Dana
Proker Jawab

Konsultasi dengan
Pengenalan DPL mengenai 2 Jam
aplikasi Inarisk rencana proker
kepada warga,
Pengunduhan 1 Jam
Kelurahan dimana aplikasi
Kebon Sirih ini sangat Aplikasi
Sosialisasi
RT 03 RW 02, berguna untuk Sosialisasi Aplikasi 2 Jam Anggota
tentang Yazid Aly Nashshar
1 Kecamatan mengetahui kelompok KKN
Aplikasi Mencetak Banner 2 Jam (111180091)
Menteng Kota zonasi dan
InaRisk
Jakarta Pusat, potensi
DKI Jakarta bencana Pemasangan Banner 2 Jam
bahkan virus
Covid-19 pada
daerah tersebut. Upload Banner di 1 Jam
social media
DAFTAR PUSTAKA

Pusat KKN dan TTG. 2021. “Buku Petunjuk Teknis Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata
Angkatan 75 “Adaptasi Kebiasaan Baru Eravaksinasi Covid-19” Upn “Veteran”
Yogyakarta”. Yogyakarta: Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat, UPN
“Veteran” Yogyakarta.

Wahyudi, Agus. 2019. “Kecamatan Menteng dalam Angka 2019”. Jakarta Pusat/. BPS Kota
Administrasi Jakarta Pusat

Anda mungkin juga menyukai