Anda di halaman 1dari 2

Nama Lengkap : Difa Azman Refah Fuadi

NIM : 20187205006
Program Studi : PPKn – 2020

Tugas Pendidikan Budi Pekerti


Analisis Perilaku Baik di Masyarakat

DEFINISI
Dilansir dari laman Nasabamedia, secara etimologis, masyarakat diambil dari kata bahasa
Arab, yaitu musyrak yang memiliki arti hubungan atau interaksi. Sehingga, bisa dikatakan
bahwa masyarakat adalah kelompok manusia atau individu yang hidup secara bersama-sama
pada suatu tempat dan saling berhubungan. Adapun secara umum, pengertian masyarakat
adalah sekelompok orang yang membentuk sebuah sistem semi tertutup atau semi terbuka.
Dengan kata lain, masyarakat merupakan interaksi individu yang berada dalam kelompok
tersebut. Selain itu, masyarakat juga bisa disebut sebagai satu kesatuan atau kelompok yang
memiliki hubungan serta beberapa kesamaan seperti sikap, perasaan, tradisi, dan budaya.
Yang mana kelompok tersebut membentuk suatu keteraturan.

UNSUR-UNSUR MASYARAKAT
Kesatuan hidup manusia di lingkup desa, kota, maupun negara merupakan konsep
masyarakat. Di setiap kesatuan masyarakat, selalu ada unsur-unsur yang membentuk
kesatuannya. Menurut Soerjono Soekanto, yang dikutip di dalam buku Pengantar
Antropologi: Sebuah Ikhtisar Mengenal Antropologi (2019: 52), sejumlah unsur masyarakat
adalah sebagaimana perincian di bawah ini :
1. Beranggotakan paling sedikit dua orang atau lebih.
2. Seluruh anggota sadar sebagai satu kesatuan.
3. Berhubungan dalam waktu yang cukup lama, menghasilkan individu baru yang saling
berkomunikasi dan membuat aturan-aturan hubungan antaranggota masyarakat.
4. Menjadi sistem hidup berrsama yang memunculkan kebudayaan dan keterkaitan satu
sama lain sebagai anggota masyarakat.
Contoh Perilaku baik di Masyarakat :
- Menyelesaikan masalah dengan bermusyawarah.
- Mengutamakan kepentingan bersama daripada kepentingan pribadi.
- Bekerja sama menjaga kebersihan dan keamanan lingkungan.
- Bekerja sama dalam mempersiapkan peringatan proklamasi Indonesia.
- Saling menghormati dan menghargai antarmasyarakat.
- Mematuhi aturan yang ada di masyarakat
- Menghormati dan menghargai sesama tetangga
- Membantu tetangga yang kesusahan
- Tidak saling bertengkar antar masyarakat

Anda mungkin juga menyukai