Anda di halaman 1dari 2

BAB I

PENDAHULUAN

I.1 Latar Belakang

Tekanan darah adalah tekanan yang ditimbulkan oleh darah pada dinding

pembuluh darah untuk beredar di seluruh tubuh. Tekanan ini sangat dipengaruhi oleh

beberapa faktor seperti curah jantung, ketegangan arteri, dan volume laju serta

kekentalan (viskositas) darah. Tekanan darah biasanya digambarkan sebagai rasio

tekanan sistolik terhadap tekanan diastolik. Tekanan darah timbul ketika bersikulasi

di dalam pembuluh darah. Tekanan darah merupakan faktor yang dapat dipakai

sebagai indikator untuk menilai sistem kardiovaskuler. Tekanan darah itu

sendiriadalah tekanan yang dihasilkan oleh darah terhadap pembuluh darah. Tekanan

darah ini dipengaruhi oleh volume darah dan elastisitas pembuluh darah. Peningkatan

tekanan darah disebabkan peningkatan volume darah atau elastisitas pembuluh

darah. Sebaliknya, penurunan volume darah akan menurunkan tekanan darah

(Manembu dkk, 2015).

Tekanan darah tinggi adalah peningkatan tekanan sistolik maupun diastolik

arteri yang dapat dipengaruhi oleh peningkatan curah jantung atau resistensi perifer

total atau keduanya. Tekanan darah sistolik adalah tekanan yang dihasilkan otot

jantung saat mendorong darah dari ventrikel kiri ke aorta atau tekanan pada saat otot

ventrikel jantung kontraksi. Tekanan darah diastolik adalah tekanan pada dinding

arteri dan pembuluh darah akibat mengendurnya otot ventrikel jantung atau tekanan

pada saat jantung relaksasi (Pearce, 2010).


I.2 Rumusan Masalah

Adapun rumusan masalah :

1. Apa itu tekanan darah sistolik?

2. Apa itu tekanan darah diastolik?

3. Bagaimana proses tekanan darah sistolik?

4. Bagaimana proses tekanan darah diastolik?

I.3 Tujuan

Adapun tujuan dari makalah ini :

1. Untuk mengetahui tentang tekanan darah sitolik

2. Untuk mengetahui tentang tekanan darah diastolik

3. Untuk mengetahui tentang proses tekanan darah sitolik

4. Untuk mengetahui tentang proses tekanan darah diastolic

Manembu, M., Rumampuk, J., Danes, V., R., 2015, Pengaruh Posisi Duduk dan
Berdiri Terhadap Tekanan Darah Sistolik dan Diastolik Pada Pegawai Negeri
Sipil Minahasa Utara, Jurnal e-Biomedik, 3: (3).

Pearce, E., C., 2010, Anatomi dan Fisiologi untuk Paramedis, Erlangga, Jakarta.

Anda mungkin juga menyukai