Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH KABUPATEN BOYOLALI

D I N A S K E S E H A T A N
PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT
WONOSEGORO II
7311

KEPUTUSAN
KEPALA PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT WONOSEGORO II

Nomor : ………………………………………

TENTANG

KEWAJIBAN MENGIKUTI PROGRAM ORIENTASI


BAGI KEPALA PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT, PENANGGUNG
JAWAB PROGRAM DAN PELAKSANA KEGIATAN YANG BARU
DI PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT WONOSEGORO II

KEPALA PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT WONOSEGORO II

Menimbang : a. bahwa untuk memahami tugas, peran dan


tanggung jawabkaryawan baru yang diposisikan
sebagai Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat,
Penanggung jawab Program dan Pelaksana
Kegiatan; maka karyawan baru tersebut perlu
mengikuti orientasi dan pelatihan yang
dipersyaratkan oleh Pusat Kesehatan Masyarakat
Wonosegoro II;

b. bahwa untuk melaksanakan maksud tersebut


point a, perlu ditetapkan Keputusan Kepala Pusat
Kesehatan Masyarakat Wonosegoro II;

Mengingat : 1. Undang-undang tahun Nomor 8 Tahun 1974


tentang Pokok-pokok Kepegawaian sebagaimana
telah diubah dengan Undang-undang Nomor 43
Tahun 1999;

2. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang


Pemerintahan Daerah sebagaimana telah
beberapa kali diubah terakhir dengan Undang-
Undang Nomor 12 Tahun 2008;

3. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang


Kesehatan;

4. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang


tenaga kesehatan;

5. Peraturan Pemerintah Nomor 101 Tahun 2000


tentang Pendidikan dan Pelatihan Jabatan
Pegawai Negeri Sipil;

6. Keputusan Presiden Nomor 159 Tahun 2000


tentang Pedoman Pembentukan Badan
Kepegawaian Daerah;

7. Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 38 Tahun


2002 tentang Pendidikan dan Pelatihan
Prajabatan dan Kepemimpinan di Jajaran
Departemen Dalam Negeri dan Daerah;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 75 Tahun
2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;

9. Peraturan Kepala Lembaga Administrasi Negara


Nomor 15 Tahun 2011 tentang Pedoman Umum
Pembinaan Penyelenggaraan Pendidikan dan
Pelatihan Fungsional;

10. Peraturan Daerah Kabupaten Boyolali Nomor 12


Tahun 2011 Tentang Perubahan Atas Peraturan
Derah Kabupaten Boyolali Nomor 9 Tahun 2009
tentang Organisasi Perangkat Daerah Pemerintah
Kabupaten Boyolali;

MEMUTUSKAN

Menetapkan :
Kesatu : Keputusan Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat
Wonosegoro IItentang kewajiban mengikuti program
orientasi bagi Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat,
Penanggung jawab program dan pelaksana kegiatan
yang baru di Pusat Kesehatan Masyarakat
Wonosegoro II.
Kedua : Kebijakan seperti dimaksud diktum kesatu adalah
menentukan persyaratan bagi Kepala Pusat
Kesehatan Masyarakat, Penanggung jawab Program
dan Pelaksana kegiatan baru di Pusat Kesehatan
Masyarakat Wonosegoro II yang akan mengikuti
orientasi/pelatihan. Adapun persyaratannya adalah
sebagai berikut:
1. Memiliki kemampuan, pengetahuan dan
keterampilan untuk dapat melaksanakan
tugasnya secara profesional, efektif dan efisien.
2. Memiliki komitmen yang tinggi.
Ketiga : Segala biaya yang dikeluarkan sebagai akibat
pelaksanaan surat keputusan ini dibebankan pada
anggaran Pusat Kesehatan MasyarakatWonosegoro II.
Keempat Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal
ditetapkan.
Kelima : Apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan
dalam penetapan surat keputusan ini, akan
dilakukan perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Wonosegoro
Pada tanggal:

KEPALA PUSAT KESEHATAN


MASYARAKAT WONOSEGORO II,

SUGITO

Tembusan keputusan ini di sampaikan kepada Yth :


1.Pertinggal

Anda mungkin juga menyukai