Anda di halaman 1dari 3

PERJANJIAN PENYELESAIAN KEWAJIBAN

ANTARA
PT. BAHANA PRESTASI DENGAN PT. TUDER KAPUR BUMI INDONESIA.

Perjanjian Penyelesaian Kewajiban ini (“Perjanjian”) dibuat dan ditandatangani di Jakarta pada tanggal
………..…… oleh dan antara :

1. PT.BAHANA PRESTASI, Suatu Perseroan yang didirikan menurut ketentuan Hukum Negara
Republik Indonesia dan Berkedudukan di The Belleza Gapura Prima 2nd floor, Jl. Letjend
Soepeno No.34, Arteri Permata Hijau, Jakarta Selatan 12210- Indonesia, dalam hal ini diwakili
oleh LIDIA DYAH PERMANASARI, Warga Negara Indonesia, Nomor Induk
Kependudukan: 3674036103680001, dalam hal ini selaku DIREKTUR, oleh karenanya
bertindak untuk dan atas nama Perseroan tersebut (selanjutnya disebut “BP”)

2. PT. TUDER KAPUR BUMI INDONESIA, Suatu Perseroan yang didirikan menurut
ketentuan Hukum Negara Republik Indonesia dan Berkedudukan di Jl. Raya Salle – Lasem KM
5, Kecamatan Sale, Kabupaten Rembang, Jawa Timur - Indonesia, dalam hal ini diwakili oleh
KURNIAWAN SUWARSO Warga Negara Indonesia, dalam hal ini selaku DREKTUR, oleh
karenanya bertindak untuk dan atas nama Perseroan tersebut (selanjutnya disebut “TKBI”)

BP dan TKBI secara bersama-sama selanjutnya disebut sebagai “PARA PIHAK”.

PARA PIHAK dengan ini sepakat untuk melakukan Perjanjian Penyelesaian Kewajiban yang syarat-
syarat dan ketentuan-ketentuannya sebagai berikut:

1. Bahwa Para Pihak telah menjalin kerjasama Transportasi berdasarkan quotation No. Q/31/TKBI-
LE/VI/02/20 tanggal 07 Februari 2020.

2. Para Pihak sepakat berdasarkan quotation tersebut tanggal 07 Februari 2020 BP mempunyai
balance piutang kepada TKBI senilai Rp.129,271,000.00 (Seratus dua puluh sembilan juta dua
ratus tujuh puluh satu ribu Rupiah) Para Pihak sepakat bahwa TKBI akan melakukan pembayaran
bertahap pada hari Rabu setiap minggu sejak 15 November 2021 sampai dengan 11 Mei 2022
(sebanyak 26 kali) dengan jadwal yang disepakati sebagai berikut :

BULAN TANGGAL RENCANA BAYAR TOTAL (Rp.)


TERIMA (Rp)
November 15/11/2021 4.000.000 9.271.000
24/11/2021 5.271.000
Desember 01/12/2021 5.000.000 25.000.000
08/12/2021 5.000.000
15/12/2021 5.000.000
22/12/2021 5.000.000
29/12/2021 5.000.000
Januari 05/01/2022 5.000.000 20.000.000
12/01/2022 5.000.000
19/01/2022 5.000.000
26/01/2022 5.000.000
Februari 02/02/2022 5.000.000 20.000.000
09/02/2022 5.000.000
16/02/2022 5.000.000
23/02/2022 5.000.000
Maret 02/03/2022 5.000.000 25.000.000
09/03/2022 5.000.000
16/03/2022 5.000.000
23/03/2022 5.000.000

1
30/03/2022 5.000.000
April 06/04/2022 5.000.000 20.000.000
13/04/2022 5.000.000
20/04/2022 5.000.000
27/04/2022 5.000.000
Mei 04/05/2022 5.000.000 10.000.000
11/05/2022 5.000.000
TOTAL 129.271.000

3. Para Pihak sepakat bahwa atas kewajiban TKBI yang tertera dalam Point 2 Perjanjian ini TKBI
akan melakukan pembayaran melalui transfer tunai dan diterima oleh rekening BP sesuai tanggal
yang tercantum pada table pembayaran dengan toleransi keterlambatan 1 (satu) dari tanggal yang
tertera, detil nomor rekening BP adalah sebagai berikut :
- Nama bank : Bank Central Asia
- Cabang: Margomulyo, Surabaya
- Nama Akun : Tuder Kapur Bumi
- Nomor Rekening : 06809000043 (Virtual Account)

4. Ketentuan penyelesaian kewajiban sebagaimana diatur dalam Perjanjian ini hanya akan berlaku
dan mengikat Para Pihak apabila seluruh ketentuan yang disebutkan dalam Perjanjian tersebut
dipenuhi oleh TKBI.

5. Apabila TKBI gagal memenuhi kewajibannya (wanprestasi) yang ditentukan dalam perjanjian ini
maka Perjanjian Kewajiban ini akan berakhir dengan sendirinya dan BP akan kembali melakukan
upaya hukum terhadap TKBI, dalam hal demikian TKBI wajib dengan seketika dan sekaligus tunai
membayarkan seluruh Piutangnya kepada BP sebelum BP melakukan proses upaya hukum dimana
hal tersebut termasuk namun tidak terbatas pada proses mempailitkan TKBI sesuai ketentuan-
ketentuan hukum yang ada, dan atau proses upaya hukum sesuai ketentuan yang berlaku lainnya
dimana hal tersebut dianggap perlu oleh BP dan seluruh pembayaran pada point 2 yang sudah
dibayarkan akan dianggap hangus, sehingga Para Pihak sepakat nilai yang telah dibayarkan
tersebut tidak dapat diperhitungkan sebagai pembayaran keweajiban TKBI apabila TKBI gagal
memenuhi kewajibannya yang diatur dalam Perjanjian ini.

6. Para Pihak sepakat untuk mengesampingkan ketentuan-ketentuan yang termuat dalam Pasal 1266
KItab Undang-Undang Hukum Perdata Indonesia, sehingga dalam hal-hal tersebut tidak diperlukan
lagi suatu surat teguran atau surat lainnya yang serupa dengan ini, keputusan, ketetapan, izin
ataupun persetujuan dari Pengadilan.

7. Para Pihak sepakat segala perubahan terkait Perjanjian ini, dan/atau perjanjian lain terkait hal
sebagaimana disampaikan dalam perjanjian ini akan dibuat dan di tandatangani bersama oleh Para
Pihak.

Demikianlah Perjanjian ini dibuat 2 (dua) rangkap yang masing-masing berkekuatan Hukum sama,
ditandatangani Para Pihak dalam keadaan sehat tanpa ada paksaan dari pihak manapun, Perjanjian ini
berlaku efektif pada tanggal sebagaimana disebut di bagian awal Perjanjian dan bermaterai cukup.

PT. BAHANA PRESTASI PT. TUDER KAPUR BUMI


INDONESIA .

2
(BP) (TKBI)

LIDIA DYAH PERMANASARI KURNIAWAN SUWARSO


DIREKTUR DIREKTUR

Anda mungkin juga menyukai