Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA

DINAS KESEHATAN
UPT. PUSKESMAS AMUNTAI SELATAN
Jalan Gaya Baru Rt.3 No.31 Telaga Silaba

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS AMUNTAI SELATAN


NOMOR : SK / UKM / BAB VI / PAS / 041 / 2016

TENTANG

PENINGKATAN KINERJA DALAM PENGELOLAAN


DAN PELAKSANAAN UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT DI PUSKESMAS

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA UPT PUSKESMAS AMUNTAI SELATAN,

Menimbang : 1. bahwa dalam rangka meningkatkan kinerja di Puskesmas yang terdiri dari
bermacam-macam program yang diharapkan dapat bekerjasama secara
terpadu agar tujuan Puskesmas dapat berjalan dengan baik dan lancar;

2. bahwa untuk tercapainya peningkatan kinerja UKM Puskesmas yang


berkualitas secara optimal dalam mendukung pencapaian tujuan
Pembangunan Kesehatan Kabupaten/kota maka perlu ditetapkan
Keputusan Kepala UPT Puskesmas Amuntai Selatan;

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 32 Tahun 2004 tentang


Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 125,
Tambahan Lembaran Negara Nomor 4437);

2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009 tentang


Kesehatan;

3. Peraturan pemerintah Nomor 32 Tahun 1996 tentang Tenaga Kesehatan


(Lembaran Negara Tahun 1996 Nomor 49, Tambahan Lembaran Negara
Nomor 3637);

4. Peraturan Pemerintah Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pembinaan dan


Pengawasan Atas Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (Lembaran
Negara Tahun 2001 Nomor 41, Tambahan Lembaran Negara Nomor
4090);

5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


1575/Menkes/PER/XI/2005 tentang Struktur Organisasi dan Tata Kerja
Departemen Kesehatan;

6. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


1457/MENKES/SK/X/2003 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang
Kesehatan di Kabupaten/Kota;

7. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


836/Menkes/SK/VI/2005 tentang Pedoman Pengembangan Manajemen
Kinerja Perawat dan Bidan;

8. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor


369/Menkes/SK/III/2007 tentang Standar Profesi Bidan;
9. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 Tahun 2014
tentang Puskesmas;

MEMUTUSKAN:

Menetapkan

KESATU : Keputusan Kepala UPT Puskesmas Amuntai Selatan tentang


Peningkatan kinerja dalam Pengelolaan dan Pelaksanaan UKM
Puskesmas.

KEDUA : Peningkatan kinerja dalam Pengelolaan dan Pelaksanaan UKM


Puskesmas dilakukan untuk meningkatkan mutu dan kualitas pelayanan
yang ada di Puskesmas.

KETIGA : Surat Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

KEEMPAT : Apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan dalam keputusan ini, akan
diadakan perbaikan dan perhitungan kembali sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Amuntai Selatan


Pada Tanggal : Maret 2016

Kepala Puskesmas Amuntai Selatan

H. AGUS SALIM

Tembusan : disampaikan kepada Yth :

1.Bupati Hulu Sungai Utara


2.Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Hulu Sungai Utara
3. Pertinggal

Anda mungkin juga menyukai