Anda di halaman 1dari 9

PROVINSI SUMATERA BARAT

RANCANGAN PROGRAM KERJA KOMUNITAS SEPEDA TUA INDONESIA

(KOSTI) PENGURUS PROVINSI SUMTERA BARAT

PERIODE 2021-2025

BAB I PENDAHULUAN

Pengertian:

Program kerja merupakan rangkaian kegiatan yang menyeluruh, terarah, dan


berlangsung secara berkesinambungan agar organisasi dapat berjalan dengan baik.
Rangkaian kegiatan tersebut adalah proses kegiatan organisasi yang mangacu pada
AD/ART KOMUNITAS SEPEDA TUA INDONESIA (KOSTI) Pusat yang akan dijalankan oleh
Pengurus Provinsi KOSTI Sumatera Barat.

Maksud danTujuan:

Program Kerja ini dibuat untuk memberikan arah dan kerangka dasar bagi setiap
kegiatan Pengurus Provinsi KOMUNITAS SEPEDA TUA INDONESIA (KOSTI) Sumaera
Barat untuk mewujudkan tujuan organisasi sesuai dengan AD/ART.

Landasan dan Azas:

Program kerja ini disusun berlandaskan kebersamaan dan berazaskan Musyawarah untuk
mufakat ”Berlandaskan Pancasila”

Sistematika:

Untuk dapat memberikan gambaran mengenai wujud organisasi yang diinginkan di masa
depan, maka Program Kerja KOSTI Provinsi Sumatera Barat dituangkan dengan
sistematika sebagai berikut :
BAB II

POLA DASAR PROGRAM KERJA

Segenap usaha dan aktivitas KOMUNITAS SEPEDA TUA INDONESIA (KOSTI) Provinsi
Sumatera Barat diarahkan guna tercapainya tujuan organisasi dan tercapanya GBHK Kosti
Pusat. Oleh karena itu setiap usaha dan aktivitas organisasi yang dilakukan harus
berdasarkan AD/ART dengan memperhatikan kondisi subjektif organisasi .

Azas Program Kerja:

Azas program kerja ini merupakan pedoman bagi KOSTI Provinsi Sumatera Barat dan
dapat dijadikan acuan bagi 0rganisasi. Azas Program Kerja KOSTI Provinsi Sumatera Barat
sebagai berikut :

1. Azas Ketuhanan, Setiap usaha dan aktivitas KOSTI Provinsi Sumatera Barat harus
mencerminkan nilai-nilai keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan YME.

2. Azas Kerakyatan, Setiap usaha dan aktivitas KOSTI Provinsi Sumatera Barat harus
mencerminkan tanggung jawab sosial sebagai bagian dari rakyat Indonesia.

3. Azas Kekeluargaan, Setiap usaha dan aktivitas KOSTI Provinsi Sumatera Barat
harus merupakan usaha bersama yang dapat melibatkan anggota secara aktif dan
mampu menanamkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan.

Modal Dasar:

Modal dasar dimaksudkan sebagai suatu potensi yang dapat dimanfaatkan menjadi
penggerak organisasi dalam melakukan aktivitas dan usahanya, modal tersebut :

Masyarakat sebagai kelompok manusia dapat melahirkan sifat-sifat dan nilai luhur,
pandangan atau jangkauan yang luas serta idealisme yang kuat, berpikir kritis dan peka
terhadap lingkungan sekitarnya.

Tokoh Masyarakat sebagai tokoh yang berpengaruh ditenggah masyarakat dapat


membantu usaha dan aktivitas organisasi dalam memberikan sumbangan pemikiran dan
dukungan lainnya.

Sarana dan prasarana yang tersedia seperti kesekretariatan dan lain-lain dapat digunakan
untuk mendorong dan meningkatkan usaha dan aktivitas organisasi KOSTI Provinsi
Sumatera Barat sebagai tempat keberadaan organisasi merupakan landasan hukum atau
legalitas formal organisasi.

Kondisi Objektif:

Kondisi Objektif dimaksudkan sebagai suatu kondisi yang ada serta berkembang di
masyarakat yang secara langsung atau secara tidak langsung akan berpengaruh terhadap
setiap usaha dan aktivitas organisasi.

Aspek eksistensi KOMUNITAS SEPEDA TUA INDONESIA (KOSTI) Provinsi Sumatera Barat
sebagai organisasi komunitas, masih baru dan harus melakukan berragam sosialisasi dan
koordinasi agar Oragnisasi lebih dikenal dan di hargai.

Aspek Kultur, Kultur masyarakat Sumatera Barat cenderung bersifat aktif dan beragam
sehingga mobilitas kebersamaan antar anggota klub/komunitas/paguyuban/organisasi
sepeda tua relatif cukup Tinggi.

Aspek Kemitraan, Pola hubungan antar anggota klub/komunitas/paguyuban/organisasi


sepeda tua yang ada di Sumatera Barat masih kurang mencerminkan pola kemitraan
dikarenakan belum adanya Komunikasi yang Intens dan satu pintu untuk penyampaian
Informasi mengakibatkan kurangnya jiwa kebersamaan sesama Onthelis.

Aspek Manajemen, Kelemahan manajemen organisasi akibat belum adanya pola atau
sistem manajemen yang menyeluruh bagi organisasi KOSTI Provinsi Sumatera Barat.

Aspek Kaderisasi, Belum optimalnya pola pengkaderan yang mantap dan terpadu serta
berkesinambungan bagi organisasi Sepeda Tua di Sumatera Barat.

Aspek Identitas, Sebagai mana organisasi lainnya, dimana sampai saat ini anggota
klub/komunitas/paguyuban/organisasi sepeda tua di Sumatera Barat belum mampu
menunjukan identitas sebagai jaringan KOSTI Provinsi Sumatera Barat.

Aspek Hukum, Dukungan konstitusi dan lembaga-lembaga pemerintah belum berpihak


sepenuhnya kepada Organisasi KOSTI Provinsi Sumatera Barat.
BAB III

POLA UMUM PROGRAM KERJA

Program kerja merupakan rangkaian aktivitas organisasi yang berkesinambungan,


menyeluruh dan terpadu yang disusun berdasarkan Pola Umum Program Kerja dan
dilaksanakan selama jangka waktu satu periode kepengurusan.

Sasaran Pola Umum Program Kerja:

Sasaran Pola Umum Progran Kerja KOSTI Provinsi Sumatera Barat terbagi atas beberapa
tahap yang menunjukkan prioritas dan prasyarat bagi tahap-tahap berikutnya. Tahapan-
tahapan tersebut adalah:

Tahap pertama, Pembentukan Pengurus dan mekanisme organisasi yang stabil, terarah
dan mandiri untuk mendukung pembelajaran kepemimpinan.

Tahap Kedua, Pola penciptaan mekanisme pengkaderan kepemimpinan yang terarah,


berjenjang dan berkesinambungan dalam meningkatkan kepemimpinan organisasi untuk
meningkatkan peran anggotanya.

Tahap ketiga, Pola penciptaan peran-peran organisasi untuk memperjuangkan aspirasi


anggotanya.

KERANGKA PROGRAM KERJA KOSTI PROVINSI SUMATERA BARAT PERIODE 2021-2025 :

Advokasi & Kebijakan

Ruang lingkup : Segala sesuatu yang dijalankan oleh KOSTI Provinsi Sumatera Barat untuk
mendapatkan pengakuan legal atas keberadaannya.

Target :

1) Berdirinya KOSTI Kabupaten / Kota di Provinsi Sumatera barat

2) Terbukanya akses dengan lembaga-lembaga Sepeda Ontel Se Indonesia.

3) Adanya partisipasi aktif KOSTI Provinsi Sumatera Barat dalam perkembangan


pecinta sepeda tua Indonesia
PENGGALANGAN DANA

Ruang Lingkup : Segala sesuatu kegiatan yang dilakukan oleh KOSTI Provinsi Sumatera
Barat dalam rangka membiayai dan mendanai aktifitas organisasi.

Target :

1) Tersedianya dana yang berasal dari hibah lembaga lain yang memiliki
kesamaan tujuan dengan KOSTI Provinsi Sumatera Barat.

2) Donasi rutin dari anggota KOSTI Provinsi Sumatera Barat

TERBENTUKNYA UNIT USAHA MANDIRI DALAM RANGKA MELAYANI KEBUTUHAN KOSTI


PROVINSI SUMATERA BARAT.

STANDARISASI TEKNIS KOMUNITAS

Ruang Lingkup : Segala sesuatu yang dilakukan oleh KOSTI Provinsi Sumatera Barat dalam
rangka membantu anggota KOSTI Provinsi Sumatera Barat memenuhi standar
keorganisasian.

Target :

1) Terpetakannya masalah teknis anggota KOSTI Provinsi Sumatera Barat.

2) Tersedianya petunjuk teknis agar perangkat organisasi anggota KOSTI Provinsi


Sumatera Barat bisa memenuhi standar keorganisasian.

PERTUKARAN KEAHLIAN DAN PENINGKATAN KAPASITAS INFORMASI

Ruang lingkup : segala sesuatu yang dilakukan oleh KOSTI Provinsi Sumatera Barat dalam
rangka meningkatkan sumber daya manusia anggota KOSTI Provinsi Sumatera Barat

Target :

1) Terselenggaranya pelatihan-pelatihan, seminar-seminar atau workshop di setiap


event untuk meningkatkan kualitas dan pengetahuan anggota KOSTI Provinsi
Sumatera Barat tentang sepeda tua.

2) Tersedianya informasi tentang Sepeda Tua yang layak untuk dijadikan tempat
pembelajaran.
KAMPANYE/SOSIALISASI

Ruang lingkup : Segala usaha yang dilakukan KOSTI Provinsi Sumatera Barat untuk
menyebarluaskan informasi, tujuan dan fungsi tentang keberadaan KOSTI di sumatera
barat.

Target :

1) Terpetakannya pihak yang mendukung dan menentang keberadaan KOSTI di


Provinsi Sumatera Barat.

2) Tergalangnya berbagai dukungan dari pihak lain terhadap KOSTI Provinsi Sumatera
Barat dan anggotanya.

Padang, ..................................... 2021


Pengurus Provinsi Kosti Sumbar
Ketua

ELZADASWARMAN
RENCANA PROGRAM KERJA PENGURUS
KOSTI PROVINSI SUMATERA BARAT MASA BHAKTI 2021-2025
Tahun 2021

JADWAL PELAKSANAAN
N
KEGIATAN SASARAN TARGET Ja Ju
O Feb Mar Apr Mei Jun Agt Sept Okt Nov Des
n l
  Advokasi dan Kebijakan

1 Rapat atau Musyawarah Pengurus Pengurus program kerja                        

Sosialisasi dan Konsolidasi penguatan


2 Kab/Kota Berdirinya Kosti Kab/Kota                        
organisasi diKab/Kota
Gestur (Gerakan Sepeda Tua Rakyat)
3 Kab/Kota Adanya Partisipasi Aktif Kosti Prov. Sumbar                        
Ngontel Bersama

  Penggalangan Dana
Pengusulan Bantuah Hibah untuk Tersedianya Dana yang berasal dari Formi Sumatera
4 Pengurus                        
Mengikuti Kegiatan Pornas Barat

Pengusulan Bantuah Hibah untuk Tersedianya Dana Hibah yang berasal dari Gubernur
5 Pengurus                        
operasional Kegiatan Pengurus Prov. Sumatera Barat

6 Pengumpulan Iyuran Rutin Kab/Kota Donasi Rutin dari Anggota                        

  Standarisasi Teknis Komunitas

7 Rapat Koordinasi Kab/Kota Kab/Kota Terpetakanya masalah teknis di Kab/Kota                      


Sosialisasi Administrasi Sekretaris
8 Tersedianya kesamaan teknis Administrasi organisasi                        
Kesekretaritan Kab/Kota

  Tertukaran Keahlian dan Peningkatan Kapasitas Informasi

Terselenggaranya Pelatihan-pelatihan, Seminar dan


9 Pameran Sepeda Tua Onthelist                        
WorkShop disetiap ivent KOSTI SUMBAR

  Kampanye dan Sosialisasi

Penyampaian Informasi melalui Media Masa, Cetak


10 Pembuatan Berita dan Baliho Pengurus                        
dan Sosial Media ( facebook, Instagram, dll)

Padang, ..................................... 2021


Pengurus Provinsi Kosti Sumbar
Ketua

ELZADASWARMAN

Anda mungkin juga menyukai