Anda di halaman 1dari 23

PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL

UNY 2021

PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS


FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL (FSON)
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
TAHUN 2021

A. Pengantar
Assalamualaikum Wr. Wb.
Salam Budaya.

Berusaha terus merespon perkembangan kekinian berkaitan dengan segala aspek


merupakan cita-cita sepanjang masa bagi dunia pendidikan pada umumnya, termasuk di perguruan
tinggi. Perguruan tinggi yang syarat dengan multi kegiatan kemahasiswaan perlu secara terus-
menerus pula mendapat respon yang positif sekaligus berusaha memfasilitasi sebaik-baiknya
sesuai dengan bakat dan minat mahasiswa.
Dalam hal minat dan bakat para mahasiswa, perlu dibimbing dan diberikan peluang-
peluang pengembangan diri sehingga menjadi manusia yang seutuhnya sesuai dengan Visi
Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) yaitu menghasilkan insan yang bertaqwa, mandiri, dan
cendekia. Untuk mewujudkan visi ini maka diperlukan pengembangan hard skills dan soft skills
secara terencana, sinergis, sistematis, dan berkesinambungan. Hard skills adalah keterampilan
yang bersifat teknis, visible, dan immediate, sedangkan soft skills adalah keterampilan yang
bersifat non teknis, invisible, dan unimmediate.
Dalam rangka menggali potensi seni yang ada di dalam diri mahasiswa perlu diberikan
kegiatan yang menyentuh langsung. Salah satu kegiatan yang dimaksud adalah Festival Seni yang
berbentuk lomba-lomba di bidang seni.
Kegiatan Festival Seni di UNY ini sudah dilaksanakan sejak tahun 2016. Tahun ini akan
menyelenggarakan kegiatan tersebut dengan maksud meningkatkan kualitas dan kuantitas
pelaksanaan sekaligus pesertanya. Dalam hal ini kegiatan yang akan dilaksanakan berupa:
“FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL (FSON) UNIVERSITAS
NEGERI YOGYAKARTA TAHUN 2021”

B. Tujuan
Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah:
1. Meningkatkan kegiatan ekstrakurikuler kemahasiswaan di perguruan tinggi melalui minat,
bakat dan kemampuan para mahasiswa, khususnya di bidang seni.
2. Meningkatkan dan mengembangkan apresiasi seni di kalangan mahasiswa untuk memperkaya
seni budaya bangsa Indonesia yang memperkuat daya saing bangsa.
3. Menjalin Kerjasama antar mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi, khususnya di bidang
pembinaan dan pengembangan minat dan bakat seni, serta untuk mempererat rasa persaudaraan
dalam rangka keutuhan NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia).

C. Sasaran
Mahasiswa Indonesia yang masih aktif di Perguruan Tinggi.

D. Waktu Pelaksanaan
1. Sosialisasi : 30 Agustus - 4 September 2021
2. Pendaftaran : 4 September – 12 Oktober 2021
3. Pengiriman Karya : 4 September – 12 Oktober 2021
4. Penjurian : 14 – 21 Oktober 2021
5. Pengumuman Pemenang : 23 Oktober 2021 (dapat berubah sewaktu-waktu)

Universitas Negeri Yogyakarta 1


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

E. Ketentuan Umum Peserta

1. Lomba ini dapat diikuti oleh seluruh Perguruan Tinggi di Indonesia.


2. Mahasiswa aktif Program Diploma atau Sarjana PTN atau PTS yang dibuktikan dengan kartu
mahasiswa (KTM) yang masih berlaku.
3. Mahasiswa terdaftar di pangkalan data Dikti Kemdikbud.
4. Peserta harus mendapat rekomendasi dari pimpinan perguruan tinggi yang bersangkutan.
(dibuktikan dengan surat rekomendasi dari pimpinan perguruan tinggi)
5. Setiap peserta bertanggung jawab atas HAK CIPTA karya yang diikutsertakan dalam lomba,
panitia tidak bertanggung jawab atas hak cipta dari karya yang dikirimkan.
6. Peserta wajib mengisi Surat Keaslian Karya yang dapat di unduh melalui:
unyku.id/KeaslianFSON
7. Pendaftaran peserta dapat di akses melalui: fson.uny.ac.id
8. Peserta tangkai lomba beregu (kelompok) menunjuk 1 (satu) orang untuk melakukan registrasi
pendaftaran melalui website yang telah disediakan
9. Seluruh karya di unggah ke google drive/youtube peserta (tidak di private)
10. Tautan google drive/youtube dari karya dapat di kirim melalui: fson.uny.ac.id

F. Bentuk Lomba
Lomba seni dan olahraga yang diperlombakan terdiri atas 27 tangkai lomba, yaitu:

No Tangkai Lomba Keterangan

1 Paduan Suara Kelompok

2 Vokal Grup Kelompok

3 Menyanyi Seriosa putra Perorangan


4 Menyanyi Seriosa putri Perorangan

5 Menyanyi pop putra Perorangan

6 Menyanyi pop putri Perorangan

7 Menyanyi dangdut putra Perorangan

8 Menyanyi dangdut putri Perorangan

9 Menyanyi keroncong putra Perorangan

10 Menyanyi keroncong putri Perorangan

11 Cover Band Kelompok

12 Cover Akustik Kelompok

13 Cipta Lagu Perorangan/Kelompok

14 Musik Kamar Kelompok

15 Tari Berpasangan Kelompok

Universitas Negeri Yogyakarta 2


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

16 Komik Strip Kelompok

17 Desain Poster Kelompok

18 Fotografi Warna Perorangan

19 Fotografi Hitam Putih Perorangan

20 Video Pembacaan Puisi Kelompok

21 Video Pembacaan Cerpen Kelompok

22 Video Musikalisasi Puisi Kelompok

23 Penulisan Puisi Perorangan

24 Penulisan Cerpen Perorangan


25 Ensemble Percussion Kelompok

26 Ensemble Brass Kelompok

27 Ensemble Color Guard Kelompok

G. Ketentuan Teknis Tiap Tangkai Lomba (SENI)


1. PADUAN SUARA
a) Ketentuan lomba
1. Terdiri dari minimal 20 orang.
2. Karya dikemas dalam format virtual choir, bukan bernyanyi bersama dalam satu
ruangan.
3. Peserta membawakan 1 program lagu folklore/lagu daerah, yang telah disesuaikan
dalam format paduan suara.
4. Dinyanyikan tanpa iringan musik / acapella.
5. Durasi video maksimal 10 menit (termasuk bumper dan credit title).
6. Peserta WAJIB menyertakan partitur lagu.

b) Ketentuan Editing
1. Audio yang digunakan merupakan suara asli penyanyi virtual (bukan rekaman
yang telah dibuat sebelumnya secara bersama-sama).
2. Video wajib mencantumkan judul beserta arranger/composer lagu.
3. Editing audio diperbolehkan (mixing&mastering)
4. Video dapat dikemas sebaik dan semenarik mungkin.
5. Video berformat .mp4 minimal 1280x720 (720p)

c) Kriteria Penilaian
1. Singing Technique
2. Musicality
3. Overall Performance

Universitas Negeri Yogyakarta 3


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

d) Penghargaan Khusus
1. Setiap paduan suara akan mendapatkan penghargaan berupa e-certificate
sesuai dengan hasil akhir evaluasi yang didapat. Sistem penilaian adalah
Sistem Nilai Total 100 point, dengan pengelompokan Nilai Akhir sebagai
berikut:
a. Bronze Diploma : 40,00 - 59,99
b. Silver Diploma : 60,00 - 79,99
c. Gold Diploma : 80,00 - 100,00

2. Special Jury Award

e) Narahubung
Yedida (089612745679)

2. VOKAL GRUP
a) Ketentuan Lomba
1. Terdiri dari 6-14 orang.
2. Karya dikemas dalam format virtual, bukan bernyanyi bersama dalam satu
ruangan.
3. Peserta membawakan 1 program lagu pop & jazz.
4. Dinyanyikan tanpa iringan musik / acapella.
5. Durasi video maksimal 7 menit (termasuk bumper dan credit title).

b) Ketentuan Editing
1. Audio yang digunakan merupakan suara asli penyanyi virtual (bukan rekaman
yang telah dibuat sebelumnya secara bersama-sama).
2. Video wajib mencantumkan judul beserta arranger/composer lagu.
3. Editing audio diperbolehkan (mixing&mastering)
4. Video dapat dikemas sebaik dan semenarik mungkin.
5. Video berformat .mp4 minimal 1280x720 (720p).

c) Kriteria Penilaian
1. Singing Technique
2. Musicality
3. Overall Performance
d) Penghargaan Khusus
1. Setiap vocal group akan mendapatkan penghargaan berupa e-certificate sesuai
dengan hasil akhir evaluasi yang didapat. Sistem penilaian adalah Sistem Nilai
Total 100 point, dengan pengelompokan Nilai Akhir sebagai berikut:
a. Bronze Diploma : 40,00 - 59,99
b. Silver Diploma : 60,00 - 79,99
c. Gold Diploma : 80,00 - 100,00

2. Special Jury Award

e) Narahubung
Yedida (089612745679)

Universitas Negeri Yogyakarta 4


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

3. MENYANYI SERIOSA
a) Ketentuan Lomba
i. Terdiri dari 1 orang.
ii. Peserta membawakan satu buah lagu yang sudah yang sudah ditentukan oleh
panitia.
Putri:

Lagu Pencipta Lagu

Elegie FX Sutopo

Embun GRW Sinsu

Lagu Pujaan Iskandar

Cempaka Kuning Syafe’i Embut

Lagu Untuk Anakku Syaiful Bahri

Putra:

Lagu Pencipta Lagu

Bukit Kemenangan Djauhari

Cintaku Jauh Di Pulau Chairil Anwar & FX Sutopo

Setitik Embun Mochtar Embut

Fadjar Harapan Ismail Marzuki

Wanita Ismail Marzuki

iii. Peserta menggunakan iringan sendiri (panitia tidak menyediakan iringan)


iv. Video dapat di kemas semenarik mungkin seperti video klip.
v. Durasi video maksimal 5 menit.

b) Kriteria Nilai
1. Teknik Vocal
2. Pembawaan
3. Materi Suara
4. Penampilan (video)

c) Penghargaan Khusus
1. Special Jury Award

d) Narahubung
Yedida (089612745679)

4. MENYANYI POP
a. Ketentuan Lomba

Universitas Negeri Yogyakarta 5


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

1. Terdiri dari 1 orang.


2 Peserta membawakan satu buah lagu yang sudah yang sudah ditentukan oleh
panitia.
Putri:

Lagu Pencipta Lagu

Penipu Hati Tata Janeeta

Melawan Restu Mahalini Raharja

Mata-mata Harimu Ziva Magnolya

Mungkin Hari Ini Hari Esok Atau Nanti Anneth Delliecia

Kau Adalah Isyana Sarasvati

Putra:

Lagu Pencipta Lagu

Tanpa Batas Waktu Fadly ft. Ade Govinda

Tiba-tiba Andmesh Kamaleng

Putus Atau Terus Judika

Menua Berdua Montase

Luka Yang Kurindu Petrus Mahendra

1. Peserta menggunakan iringan sendiri (panitia tidak menyediakan iringan)


2. Video dapat di kemas semenarik mungkin seperti video klip.
3. Durasi video maksimal 5 menit.

b) Kriteria Nilai
1. Teknik Vocal
2. Pembawaan
3. Materi Suara
4. Penampilan (video)

c) Penghargaan Khusus
● Special Jury Award

d) Narahubung
Yedida (089612745679)

5. MENYANYI DANGDUT
a) Ketentuan Lomba
1. Bentuk Penyajian: Menyanyi Tunggal (Solo)
2. Peserta lomba terdiri atas:
a. Tunggal Putra
b. Tunggal Putri

Universitas Negeri Yogyakarta 6


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

3. Peserta membawakan satu buah lagu yang sudah yang sudah ditentukan oleh
panitia.
Putra

Lagu Pencipta Lagu

Zubaedah Mansyur S.

Sharmila Ashraff Khan

Pelaminan Kelabu Mansyur S.

Takbir Kepalsuan Rhoma Irama

Sonia Abiem Ngesti

Maya Muchsin Alatas

Putri

Lagu Pencipta Lagu

Payung Hitam Iis Dahlia

Si Kecil Rita Sugiarto

Sumpah Benang Emas Elvy Sukaesih

Pacar Dunia Akhirat Rita Sugiarto

Bimbang Elvy Sukaesih

Mengejar Badai Wawa Marisa

4. Peserta menggunakan iringan sendiri (panitia tidak menyediakan iringan)


5. Video dapat di kemas semenarik mungkin seperti video klip.
6. Durasi video maksimal 8 menit.

b) Kriteria Penilaian
1. Teknik Vocal
2. Pembawaan
3. Materi Suara
4. Penampilan (video)

c) Penghargaan Khusus
● Special Jury Award

d) Narahubung
Abil (085713854062)

6. MENYANYI KERONCONG
a) Ketentuan Lomba

Universitas Negeri Yogyakarta 7


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

1. Bentuk Penyajian: Menyanyi Tunggal (Solo)


1. Peserta lomba terdiri atas:
a. Tunggal Putra
b. Tunggal Putri
2. Peserta membawakan satu buah lagu yang sudah yang sudah ditentukan
oleh panitia.
Putri

Lagu Pencipta Lagu

Kr. Dewi Murni Utjin

Kr. Hanya Engkau Sundari Soekotjo

Kr. Rayuan Kelana Sapari/ Ws. Nardi

Stb. Baju Biru NN

Lgm. Ditepinya Sungai Serayu R. Sutedja/ S. Sujono

Putra

Lagu Pencipta Lagu

Kr. Tanah Air Kelly Puspito

L. Telaga Sarangan Ismanto

Stb. Janjiku Sapari

Kr. Remaja Pancasila Budiman Bj

Kr. Bakti Utjin

3. Peserta menggunakan iringan sendiri (panitia tidak menyediakan iringan)


4. Video dapat di kemas semenarik mungkin seperti video klip.
5. Durasi video maksimal 5 menit.

b) Kriteria Penilaian
1. Teknik Vocal
2. Pembawaan
3. Materi Suara
4. Penampilan (video)

c) Penghargaan Khusus
● Special Jury Award
d) Narahubung
Abil (085713854062)

7. COVER BAND
a) Ketentuan Lomba

Universitas Negeri Yogyakarta 8


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

1. Dalam satu grup terdiri dari maksimal 7 (tujuh) orang.


2. Peserta membawakan 1 (satu) lagu dalam negeri bebas.
3. Durasi Video maksimal 10 (sepuluh) menit (termasuk bumper dan credit title).
4. Video dapat dikemas sebaik dan semenarik mungkin

b) Kriteria Penilaian
1. Aransemen
2. Hamonisasi
3. Kreativitas
4. Penampilan (video)

c) Penghargaan Khusus
1. Juara Favorit
2. Best Player (Vokal, gitar, bass, drum, keyboard)

d) Narahubung
Ubai (085728541638)

8. COVER AKUSTIK
a) Ketentuan Lomba
1. Dalam satu grup terdiri dari maksimal 7 (tujuh) orang.
2. Peserta membawakan 1 (satu) lagu dalam negeri bebas.
3. Alat musik yang digunakan adalah alat musik akustik dan diperkenankan
menambahkan alat musik tradisional.
4. Durasi Video maksimal 10 (sepuluh) menit (termasuk bumper dan credit title).
5. Video dapat dikemas sebaik dan semenarik mungkin
6. Selama masa pandemi dan/atau pembatasan jumlah kerumunan, pada saat kegiatan dari
mulai pra produksi, produksi, pasca produksi tetap memperhatikan Physical Distancing
dan Protokol Kesehatan 5M

b) Kriteria Penilaian
1. Aransemen
2. Harmonisasi
3. Kreativitas
4. Penampilan

c) Penghargaan Khusus
● Juara Favorit

d) Narahubung
Ubai (085728541638)

9. TANGKAI LOMBA CIPTA LAGU


a) Ketentuan Lomba
1. Tema cipta lagu bebas dan bersih dari sentimen negatif dalam hal kesukuan, keagamaan,
ras dan hubungan antargolongan (SARA) di masyarakat
2. Peserta mengikuti lomba cipta lagu secara individu/perorangan atau tim/band
3. Karya cipta lagu yang diikutsertakan lomba merupakan karya asli (original) yang belum
pernah diikutsertakan pada perlombaan serupa dan dipublikasikan di media apapun.

Universitas Negeri Yogyakarta 9


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

4. Segala bentuk kecurangan dan plagiarisme akan berakibat pada pengurangan nilai,
diskualifikasi, serta pembatalan juara

b) Ketentuan Pembuatan Lagu


1. Judul lagu bebas
2. Durasi maksimal 6 (enam) menit
3. Lirik/syair lagu dalam Bahasa Indonesia, apabila terdapat penggunaan bahasa
asing/daerah maksimal 20% dari komposisi lagu, bisa ditempatkan pada bagian intro,
verse, bridge, chorus, reff, ending, coda dan outro
4. Materi/isi lagu tidak boleh:
- Menyalin secara keseluruhan atau sebagian lirik lagu orang lain
- Menjiplak notasi musik dan lagu lebih dari delapan birama
- Melanggar undang-undang (khususnya hak cipta) serta norma susila yang berlaku,
tidak mengandung pornografi, tidak mendiskreditkan seseorang atau kelompok
tertentu berdasarkan unsur SARA dan kekerasan
5. Panitia tidak bertanggungjawab apabila terdapat pelanggaran hak cipta pada lagu yang
disertakan lomba
6. Peserta wajib menuliskan chord, lirik dan/atau struktur lagu dan disampaikan bersamaan
pada saat menyampaikan karya cipta lagu
7. Selama masa pandemi dan/atau pembatasan jumlah kerumunan, pada saat kegiatan dari
mulai pra produksi, produksi, pasca produksi tetap memperhatikan Physical Distancing
dan Protokol Kesehatan 5M

c) Kriteria Penilaian
1. Aransemen
2. Hamonisasi
3. Kreativitas
4. Keterampilan berbahasa

d) Penghargan Khusus
3. Juara Favorit

e) Narahubung
Eva (085727787173)

10. TANGKAI LOMBA MUSIK KAMAR


a) Ketentuan Lomba
1. Format bebas dari mulai duet, trio, kwartet, dst.
2. Menampilkan karya bebas dari komponis Renaisance, Barok, Klasik, Romantik dan
komponis Abad 20 serta abad 21.
3. Durasi maksimal 10 menit.
4. Video dapat dikemas sebaik dan semenarik mungkin
5. Peserta wajib menyertakan partitur karya yang dimainkan.
6. Selama masa pandemi dan/atau pembatasan jumlah kerumunan, pada saat kegiatan dari
mulai pra produksi, produksi, pasca produksi tetap memperhatikan Physical Distancing
dan Protokol Kesehatan 5M.

b) Kriteria dan penilaian


1. Teknik

Universitas Negeri Yogyakarta 10


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

2. Ekspresi
3. Interpretasi
4. Visual

c) Penghargaan Khusus
● Juara Favorit

d) Narahubung
Eva (085727787173)

11. TARI BERPASANGAN


a) Ketentuan Lomba
1. Tarian merupakan tari tradisi atau daerah berpasangan (tari daerah atau tradisi
bisa tari klasik atau tari ciri khas daerah setempat/nusantara).
2. Ditarikan oleh 2 orang (tarian ini merupakan tarian berpasangan, bukan tari
tunggal yang ditarikan 2 orang).
3. Garapan tari bisa disajikan oleh penari putra, penari putri atau campuran (putra
dan putri).
4. Rias dan busana menyesuaikan garapan tari.
5. Iringan tari disiapkan oleh peserta (iringan dari gamelan atau musik daerah,
jadi bukan midi).
6. Video tari tidak boleh mengandung kekerasan dan SARA.
7. Durasi video 7-15 menit.
8. Tempat untuk take video dibebaskan.
b) Ketentuan Video
1. Video menyertakan judul tari, pencipta tari, pencipta iringan.
2. Video menyertakan sinopsis garapan tari.
3. Penggunaan lampu hanya diperbolehkan general saja.
4. Video berformat MP4 minimal 1280x720 (720p).
5. Video statis tidak diperbolehkan camera moving.
c) Kriteria Penilaian
1. Wiraga : kemampuan penari menarikan tarian yang dibawakan
2. Wirama : ketepatan gerak tari dengan musik atau iringan
3. Wirasa : penghayatan dan pengekspresian penari dalam membawakan
karakter tarian.
4. Kekompakan
5. Kreativitas : Rias dan busana, pola lantai
d) Narahubung
Ferdi Biyantoro (083126779232)

12. TANGKAI LOMBA FOTOGRAFI


a) Ketentuan Lomba
1. Tema “Masyarakat Indonesia di Masa Pandemi”.
2. Lomba fotografi ini terdiri dari 2 (dua) kategori, yaitu kategori hitam putih
(BW) dan kategori berwarna.

Universitas Negeri Yogyakarta 11


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

3. Setiap perguruan tinggi hanya dapat mengirimkan dua perwakilan karya dalam
golongan masing-masing, yang terdiri atas satu karya kategori hitam putih
(BW) dan satu karya kategori berwarna.
4. Lomba fotografi ini diperbolehkan menggunakan kamera analog dan digital,
kecuali kamera yang terpadu di dalam telepon genggam.
5. Bebas menggunakan segala macam merk kamera.
6. Foto montage dan kolage dilarang penggunaannya.
7. Karya yang diikutsertakan lomba adalah karya baru dan orisinil serta belum
pernah dilombakan atau dipublikasikan.
8. Peserta mengunggah hasil karyanya dalam bentuk file jpeg (sisi terpendek
2000 pixel) ke google drive (tidak di private) dan diunggah di instagram
dengan tagar #pekanseniuny2021.
9. Panitia berhak mempublikasikan karya peserta lengkap dengan akreditasi
hanya untuk kepentingan lomba.
10. Hak cipta tetap menjadi milik pembuat karya.

b) Ketentuan Editing
1. Editing hanya diperbolehkan sebatas pengaturan brightness dan contrast,
cropping, dodging, burning, dan
2. konversi foto berwarna menjadi hitam putih hanya untuk kategori hitam putih
(BW).

c) Kriteria Penilaian
1. Orisinilitas
2. Komunikatif
3. Teknik dan komposisi
4. Kesesuaian tema

d) Penghargaan Khusus Juara


1. Karya terfavorit kategori berwarna
2. Karya terfavorit kategori monokrom

e) Ketentuan Tambahan
1. Seluruh nominator dan pemenang akan dipamerkan secara virtual melalui situs
panitia.
2. Seluruh hasil foto merupakan tanggung jawab dari peserta, termasuk
penggunaan model/ properti dan/atau model.
3. Foto merupakan karya asli, orisinalitas fotografer bukan meniru/menjiplak
karya orang lain.
4. Panitia berhak mendiskualifikasi peserta bila terdapat ketidaksesuaian dengan
kriteria di atas.

f) Narahubung
Lilis Fitria Anggraini (UKM SERUFO UNY) 0895 3745 82972

13. TANGKAI LOMBA DESAIN POSTER


a) Ketentuan Lomba

Universitas Negeri Yogyakarta 12


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

1. Tema lomba adalah anti kekerasan, anti penyalahgunaan narkoba, dan/atau anti
perusakan lingkungan.
2. Peserta lomba perkelompok berisi 2-3 orang peserta.
3. Karya harus dibuat dengan menggunakan komputer, boleh menggabungkan
karya foto (scanning) dengan teks.
4. Peserta dapat menggunakan software desain grafis yang tersedia (Freehand,
Coreldraw, Photoshop, Illustrator, dan Indesign).
5. Karya diserahkan dalam bentuk softcopy dengan 2 ukuran yang berbeda:
Ukuran 1: 50x70 cm, resolusi minimal 300 ppi dengan format PNG dan akan
dicetak oleh panitia.
6. Karya di unggah ke instagram dengan tagar #pekanseniuny2021.
7. Peserta lomba melampirkan nama, perguruan tinggi, judul karya, dan deskripsi
karya.
8. Karya tidak mengandung unsur SARA, provokatif, dan yang menyesatkan.
9. Panitia berhak mempublikasikan karya peserta, tetapi hak cipta tetap milik
pembuat karya.

b) Kriteria Penilaian
1. Kesesuaian karya dengan tema
2. Ide atau gagasan
3. Komunikatif, informatif, edukatif dan provokatif
4. Keunikan,keselarasan dan orisinilitas karya
c) Penghargaan Khusus
1. Karya terfavorit menurut pemirsa
d) Narahubung
Shofyan Sulistiyo (UKM SERUFO UNY) 0812 2651 4900

14. TANGKAI LOMBA KOMIK STRIP


e) Ketentuan Lomba
1. Tema lomba adalah kejadian atau peristiwa nasional.
2. Peserta lomba perkelompok berisi 2-3 orang peserta.
3. Karya yang dikirim wajib disertai dengan identitas peserta, jurusan dan
fakultasnya.
4. Menggunakan kertas karton putih dengan ukuran 40x 60 cm (boleh vertikal
atau horisontal).
5. Komik dibuat minimal 2 (dua) kolom/strip.
6. Teknik gambar bebas.
7. Media gambar (alat dan bahan) bebas, disiapkan oleh masing-masing peserta,
bisa hitam putih atau berwarna.
8. Konten komik tidak mengandung unsur SARA dan/atau ujaran kebencian.
9. File hasil karya difoto dan diunggah di unggah ke google drive (tidak di
private).
10. Semua karya pemenang menjadi arsip/dokumen panitia.

f) Kriteria Penilaian
1. Kesesuaian karya dengan tema
2. Kadar komunikasi dengan humor
3. Penguasaan teknik visualisasi

Universitas Negeri Yogyakarta 13


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

4. Keunikan dan orisinilitas karya

g) Penghargaan Khusus Juara


1. Kategori cerita menarik

h) Narahubung
Gita Anggraeni (UKM SERUFO UNY) 0887 1200 541

15. VIDEO PEMBACAAN PUISI


a) Ketentuan Khusus
b) Kelompok terdiri atas 3-5 orang
c) Kelompok harus berasal dari satu perguruan tinggi/institusi yang sama
d) Pembagian peran-peran anggota kelompok dalam pemroduksian karya bebas
e) Satu kelompok hanya berhak mengirimkan satu karya

f) Ketentuan Karya
1. Tema video pembacaan puisi bebas dan bersih dari sentimen negatif dalam hal
kesukuan, keagamaan, ras dan hubungan antargolongan (SARA) di masyarakat
2. Durasi maksimal video pembacaan puisi adalah 10 menit
3. Video pembacaan puisi berbahasa Indonesia
4. Video pembacaan puisi adalah karya orisinil yang diproduksi peserta dan belum
pernah atau sedang diikutsertakan perlombaan serupa. Apabila dikemudian hari
ditemukan hal-hal yang bersifat pelanggaran, maka resiko menjadi tanggungjawab
peserta dan panitia berhak mendiskualifikasi peserta.
5. Video pembacaan puisi dapat disajikan dengan gaya cinematic, artinya
diperkenankan untuk menambahkan footage-footage video pendukung gagasan,
musik ilustrasi dan sound effect, tidak terikat pada teknik-teknik pembacaan puisi
yang sudah menjadi commonsense
6. Tidak diperkenankan untuk menggunakan karya audio/musik ilustrasi yang terikat
HAK CIPTA (copyright), segala resiko yang ditimbulkan oleh kelalaian peserta
menjadi tanggung jawab peserta
7. Judul karya puisi yang dibacakan dalam video bebas, baik karya orisinil maupun
karya orang lain (penyair lain). Judul karya puisi dan pengarangnya wajib
divisualisasikan dalam pembukaan video dan ditulis dalam kolom deskripsi
(caption)
8. Identitas kelompok dicantumkan di bagian akhir video (credit title) dan ditulis
dalam kolom deskripsi (caption)
9. Pada video pembacaan puisi wajib menyertakan teks puisi yang dibacakan, dapat
dilakukan dengan teknik subtitle atau cara lain sesuai dengan kreativitas masing-
masing peserta
10. Teknik pengambilan gambar/video dan suara/audio bebas
11. Teknik editing/penyuntingan video dan audio bebas
12. Video pembacaan puisi wajib di unggah pada platform YouTube dan wajib
menyertakan hastag #UNYjaya #bacapuisiUNY #festivalseniUNY

Universitas Negeri Yogyakarta 14


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

13. Aspect ratio video adalah 16:9 dengan format *.MP4

g) Kriteria Penilaia
1. Ketepatan penafsiran meliputi emosi, intonasi, artikulasi dan dramatisasi
2. Dinamika pelisanan (tangga dramatik video)
3. Keselarasan bentuk dan isi (gagasan)
4. Kreativitas editing/penyuntingan video
5. Kreativitas musik dan sound effect
6. Kreativitas produksi atau daya tarik video pembacaan puisi sebagai sajian aural
visual
h) Narahubung
Jesie (0816-1575-8938)

16. VIDEO PEMBACAAN CERPEN


a) Ketentuan Khusus
1. Kelompok terdiri atas 3-5 orang
2. Kelompok harus berasal dari satu perguruan tinggi/institusi yang sama
3. Pembagian peran-peran anggota kelompok dalam pemroduksian karya bebas
4. Satu kelompok hanya berhak mengirimkan satu karya

b) Ketentuan Karya
1) Tema video pembacaan cerpen bebas dan bersih dari sentimen negatif dalam hal
kesukuan, keagamaan, ras dan hubungan antargolongan (SARA) di masyarakat
2) Video pembacaan cerpen adalah karya orisinil yang diproduksi peserta dan belum
pernah atau sedang diikutsertakan perlombaan serupa. Apabila dikemudian hari
ditemukan hal-hal yang bersifat pelanggaran, maka resiko menjadi tanggung jawab
peserta dan panitia berhak mendiskualifikasi peserta
3) Durasi maksimal video pembacaan puisi adalah 20 menit
4) Video pembacaan cerpen berbahasa Indonesia
5) Video pembacaan cerpen dapat disajikan dengan gaya cinematic, artinya
diperkenankan untuk menambahkan footage-footage video pendukung gagasan,
musik ilustrasi dan sound effect, tidak terikat pada teknik-teknik pembacaan cerpen
yang sudah menjadi commonsense
6) Tidak diperkenankan untuk menggunakan karya audio/musik ilustrasi yang terikat
HAK CIPTA (copyright), segala resiko yang ditimbulkan oleh kelalaian peserta
menjadi tanggung jawab peserta
7) Judul karya cerpen yang dibacakan dalam video bebas, baik karya orisinil maupun
karya orang lain (penulis lain). Judul karya cerpen dan penulisnya wajib
divisualisasikan dalam pembukaan video dan ditulis dalam kolom deskripsi (caption)
8) Identitas kelompok dicantumkan di bagian akhir video (credit title) dan ditulis dalam
kolom deskripsi (caption)
9) Teknik pengambilan gambar/video dan suara/audio bebas
10) Teknik editing/penyuntingan video dan audio bebas
11) Video pembacaan cerpen wajib diunggah pada platform YouTube dan wajib
menyertakan hastag #UNYjaya #bacacerpenUNY #festivalseniUNY
12) Aspect ratio video adalah 16:9 dengan format *.MP4

Universitas Negeri Yogyakarta 15


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

c) Kriteria Penilaian
1. Ketepatan penafsiran meliputi emosi, intonasi, artikulasi dan dramatisasi
2. Dinamika pelisanan (tangga dramatik video)
3. Keselarasan bentuk dan isi (gagasan)
4. Kreativitas editing/penyuntingan video
5. Kreativitas musik dan sound effect
6. Kreativitas produksi atau daya tarik video pembacaan cerpen sebagai sajian aural
visual
d) Narahubung
Jesie (0816-1575-8938)

17. VIDEO MUSIKALISASI PUISI


1) Ketentuan Khusus
a) Kelompok terdiri atas 3-5 orang
b) Kelompok harus berasal dari satu perguruan tinggi/institusi yang sama
c) Pembagian peran-peran anggota kelompok dalam pemroduksian karya bebas
d) Satu kelompok hanya berhak mengirimkan satu karya

2) Ketentuan Karya
1) Tema video musikalisasi puisi bebas dan bersih dari sentimen negatif dalam hal
kesukuan, keagamaan, ras dan hubungan antargolongan (SARA) di masyarakat
2) Video musikalisasi puisi adalah karya orisinil yang diproduksi peserta dan belum
pernah atau sedang diikutsertakan perlombaan serupa. Apabila dikemudian hari
ditemukan hal-hal yang bersifat pelanggaran, maka resiko menjadi tanggung
jawab peserta dan panitia berhak mendiskualifikasi peserta
3) Durasi maksimal video musikalisasi puisi adalah 10 menit
4) Video musikalisasi puisi berbahasa Indonesia
5) Video musikalisasi puisi dapat disajikan dengan gaya cinematic, artinya
diperkenankan untuk menambahkan footage-footage video pendukung gagasan,
tidak terikat pada teknik-teknik musikalisasi puisi yang sudah menjadi
commonsense
6) Judul karya puisi yang dimusikalisasikan dalam video bebas, baik karya orisinil
maupun karya orang lain (penulis lain). Judul karya puisi dan penulisnya wajib
divisualisasikan dalam pembukaan video dan ditulis dalam kolom deskripsi
(caption)
7) Identitas kelompok dicantumkan di bagian akhir video (credit title) dan ditulis
dalam kolom deskripsi (caption)
8) Teknik pengambilan gambar/video dan suara/audio bebas
9) Teknik editing/penyuntingan video dan audio bebas
10) Video musikalisasi puisi wajib diunggah pada platform YouTube dan wajib
menyertakan hastag #UNYjaya #bacacerpenUNY #festivalseniUNY
11) Aspect ratio video adalah 16:9 dengan format *.MP4

3) Kriteria Penilaian
1. Ketepatan penafsiran puisi
2. Komposisi

Universitas Negeri Yogyakarta 16


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

3. Harmoni (keselarasan)
4. Kreativitas editing/penyuntingan video
5. Kreativitas produksi atau daya tarik video musikalisasi puisi sebagai sajian aural
visual
4) Narahubung
Jesie (0816-1575-8938)

18. PENULISAN PUISI


1. Ketentuan Khusus
a. Peserta berhak mengirimkan karya lebih dari satu karya puisi dengan batas
maksimal tiga karya puisi perorang
b. Peserta mengunggah karya pada tautan yang telah disediakan

2. Ketentuan Karya
1) Tema puisi bebas dan bersih dari sentimen negatif dalam hal kesukuan,
keagamaan, ras dan hubungan antargolongan (SARA) di masyarakat
2) Naskah puisi berbahasa Indonesia
3) Puisi merupakan karya sendiri (asli), bukan plagiasi, dan belum pernah
dipublikasikan di media apa pun, serta tidak sedang diikutsertakan dalam
perlomba serupa. Apabila dikemudian hari ditemukan hal-hal yang bersifat
pelanggaran, maka resiko menjadi tanggung jawab peserta dan panitia berhak
mendiskualifikasi peserta
4) Di dalam naskah puisi DILARANG membubuhkan nama (identitas penulis),
karena identitas penulis ada dalam lembar terpisah
5) Judul puisi menjadi nama fail ‘file’ puisi, format PDF
6) Bentuk puisi; bebas baik epic maupun lirik
7) Panjang antara 1 sampai dengan 5 halaman
8) Naskah diketik menggunakan ukuran A4 dengan huruf Times New Roman 12 pt
dalam spasi 1,5
9) Teknik pengungkapan puisi: bebas

3. Kriteria Penilaian
1. Keterampilan dan kreativitas berbahasa
2. Kesegeran tema, ide, dan gagasan
3. Orisinalitas
4. Keselarasan bentuk dan isi
4. Narahubung
Yuni (0838-9427-6384)

19. PENULISAN CERPEN


a) Ketentuan Khusus
a. Peserta hanya berhak mengirimkan satu karya
b. Peserta mengunggah karya pada tautan yang telah disediakan

b) Ketentuan Karya

Universitas Negeri Yogyakarta 17


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

1) Tema cerpen bebas dan bersih dari sentimen negatif dalam hal kesukuan,
keagamaan, ras dan hubungan antargolongan (SARA) di masyarakat
2) Cerpen merupakan karya sendiri (asli), bukan plagiasi, dan belum pernah
dipublikasikan di media apa pun, serta tidak sedang diikutsertakan dalam
perlomba serupa. Apabila dikemudian hari ditemukan hal-hal yang bersifat
pelanggaran, maka resiko menjadi tanggung jawab peserta dan panitia berhak
mendiskualifikasi peserta
3) Naskah cerpen berbahasa Indonesia
4) Di dalam naskah cerpen DILARANG membubuhkan nama (identitas penulis),
karena identitas penulis ada dalam lembar terpisah
5) Judul cerpen menjadi nama fail ‘file’ cerpen, format PDF
6) Panjang naskah cerpen maksimal 10.000 characters with spaces
7) Naskah diketik menggunakan ukuran A4 dengan huruf Times New Roman 12 pt
dalam spasi 1,5
8) Teknik pengungkapan dan genre cerpen bebas

c) Kriteria Penilaian

1. Otentisitas dan kesegaran pengungkapan bahasa


2. Kemampuan mengolah tema, karakter, dan membangun konflik
3. Keutuhan, impresi, dan keselarasan seluruh cerita

d) Narahubung
Yuni (0838-9427-6384)

H. Ketentuan Teknis Tiap Tangkai Lomba (OLAHRAGA)


Ketentuan Umum
1) Perkenalan meliputi Nama peserta (solo / team), Nama unit marching
band/drumband/Independent, dengan menyebutkan : “Sebagai peserta Festival Seni
dan Olahraga UNY 2021”, kategori, dan tema/repertoar/judul lagu.
Contoh :
Perkenalkan saya (nama tim) sebagai peserta Festival Seni dan Olahraga Universitas
Negeri Yogyakarta 2021, kategori (kategori lomba; contoh: ensemble percussion)
dengan tema pandemic.
2) Tema penampilan (Repertoar): Setiap peserta diperkenankan membawakan tema bebas,
tidak mengandung unsur SARA dan Pornografi.
3) Diperbolehkan menggunakan properti tambahan yang diperlukan untuk penampilan
seperti meja, kursi, backdrop, moving wall, dan sebagainya.
4) Setiap peserta bertanggung jawab atas HAK CIPTA karya yang diikutsertakan dalam
lomba, panitia tidak bertanggung jawab atas hak cipta dari karya dikirimkan.

Universitas Negeri Yogyakarta 18


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

5) Kostum peserta diwajibkan menggunakan kostum yang pantas/sesuai dengan


penampilan, menjunjung tinggi adat kesopanan serta tidak melanggar norma-norma
etika dan kesusilaan.
6) Konten/materi yang dikirimkan wajib orisinil atau belum pernah diikutkan dalam
kompetisi/platform lain atau diupload dalam media social manapun.

7) Video penampilan dapat diunggah melalui google drive dan tautan dapat dikirimkan
sesuai dengan petunjuk ketentuan umum peserta

Ketentuan Video

1) Format video dalam bentuk MP4


2) Resolusi gambar disarankan HD min 480 - maksimal 720 pixel
3) Ukuran file tidak melebihi 100 MB
4) Video dalam bentuk layar landscape 16:9 (widescreen)
5) Pengeditan video hanya diperbolehkan untuk kebutuhan filterisasi coloring dan texture,
tanpa effect yang berlebihan (contoh : clip art dan art effect).
6) Pencahayaan gambar video (brightness, saturation dan contrast) perludiperhatikan.
7) Audio stereo kualitas terbaik.
8) Peserta tidak diperbolehkan menggunakan hewan/binatang hidup lainnya pada saat
rekaman video.

1. ENSEMBLE PERCUSSION
a) Ketentuan Khusus:
1. Kompetisi kelompok terdiri dari minimal 4 orang dan maksimal 16 orang dalam 1
kelompok.
2. Kategori yang diperbolehkan adalah ensemble battery/ensemble keyboard/ensemble
campuran (gabungan battery dan keyboard percussion), namun penilaian tetap dalam
satu kategori.
3. Durasi penampilan maksimal 3 menit, yang terdiri dari:
Perkenalan : 30 detik
Performance : 2-3 menit
4. Pengambilan video sekali jalan (satu frame / single camera). Tidak diperkenankan
melakukan edit potong-sambung pada video.
5. Diperkenankan untuk mengkombinasikan penampilan dengan visual/body movement
sesuai tema/repertoarnya.
6. Performer wajib melaksanakan protokol Kesehatan dengan menjaga jarak atau physical
distancing minimal 1 meter.

Universitas Negeri Yogyakarta 19


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

7. Tidak diperkenankan melakukan penampilan visual/ body movement dengan kontak


fisik /bersentuhan.
8. Battery: Snare Drum, Trio-Quad-Multi Tom, Bass Drum, dll.
9. Keyboard Percussion: Marimba, Vibraphone, Xylophone, Glockenspiel, Bells, dll.

b) Kriteria Penilaian

1. Music Analysis
2. Technique
3. General Effect

c) Narahubung
Fajar Sugi (081946684409)
2. ENSEMBLE BRASS
a) Ketentuan Khusus:
1. Kompetisi kelompok terdiri dari minimal 6 orang dan maksimal 20 orang dalam 1
kelompok.
2. Durasi penampilan maksimal 3 menit, yang terdiri dari:
Perkenalan : 30 detik
Performance : 2-3 menit
3. Pengambilan video sekali jalan (satu frame / single camera). Tidak diperkenankan
melakukan edit potong-sambung pada video.
4. Tidak diperkenankan untuk melakukan penambahan pada audio (dubbing)
5. Diperkenankan untuk mengkombinasikan penampilan dengan visual/body movement
sesuai tema/repertoarnya.
6. Menggunakan alat tiup logam (brass).
b) Kriteria Penilaian

1. Music Analysis
2. Technique
3. General Effect

3. ENSEMBLE COLOR GUARD


a) Ketentuan Khusus:
1. Kompetisi kelompok terdiri dari minimal 4 orang dan maksimal 16 orang dalam 1
kelompok.
2. Durasi penampilan maksimal 3 menit, yang terdiri dari:
Perkenalan : 30 detik
Performance : 2-3 menit

Universitas Negeri Yogyakarta 20


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

3. Pengambilan video sekali jalan (satu frame / single camera). Tidak diperkenankan
melakukan edit potong-sambung pada video.
4. Semua pergerakan performer harus masuk dalam satu frame (termasuk kore toss).
5. Diperkenankan menggunakan koreo/tarian sesuai dengan tema yang dibawa.
6. Diperkenankan menggunakan lagu penggiring yaitu lagu komposisi sendiri atau juga
menggunakan lagu komposisi orang lain, namun disarankan bebas copyright (hak
cipta).
7. Performer wajib melaksanakan protokol Kesehatan dengan menjaga jarak atau physical
distancing minimal 1 meter.
8. Tidak diperkenankan melakukan penampilan visual/ body movement dengan kontak
fisik /bersentuhan.
9. Peralatan yang digunakan adalah kombinasi antara flag dan weapon (rifle/saber/air
blade)
10. Diperkenankan menggunakan peralatan auxalary (tambahan) seperti payung, kipas,
tali, meja, kursi dan sebagainya.
11. Corak dan warna flag tidak diperkenankan menyerupai bendera kebangsaan suatu
negara/instansi/organisasi. Apabila dilakukan, video penampilan tidak dapat dinilai.

b) Kriteria Penilaian

1. Equipment Analysis
2. Movement Analysis
3. Design Analysis
4. General Effect

I. Penghargaan
1. Keputusan atas penilaian dan penentuan karya terbaik yang dilakukan oleh tim juri tidak dapat
di ganggu gugat.
2. Setiap tangkai lomba mendapat penghargaan berupa:
1) Juara I : e-certificate dan uang pembinaan
2) Juara II : e-certificate dan uang pembinaan
3) Juara III : e-certificate dan uang pembinaan
4) Harapan I : e-certificate dan uang pembinaan
5) Harapan II : e-certificate dan uang pembinaan
3. Penghargaan Khusus : e-certificate

J. NARAHUBUNG
Aisya (0878-2252-9974)
Nanang (0822-2602-9288)

Universitas Negeri Yogyakarta 21


PETUNJUK PELAKSANAAN DAN TEKNIS FESTIVAL SENI DAN OLAHRAGA TINGKAT NASIONAL
UNY 2021

K. PENUTUP

b) Hal-hal yang belum diatur dalam petunjuk pelaksanaan dan teknis perlombaan akan
diatur dan ditentukan kemudian. Besar harapan kami partisipasi Perguruan Tinggi Negeri dan
Perguruan Tinggi Swasta di Indonesia dalam kegiatan ini, agar kerja sama dan silaturahmi antar
mahasiswa di Indonesia senantiasa tetap terjaga demi keutuhan Negara Kesatuan Republik
Indonesia.

c) Wassalamualaikum WR. Wb.


Salam Budaya!

Yogyakarta, Agustus 2021


Ketua Panitia

Drs. Pujiwiyana, M.Pd.


NIP. 19671221 199303 1 001

Universitas Negeri Yogyakarta 22

Anda mungkin juga menyukai