Anda di halaman 1dari 7

UJIAN TENGAH SEMESTER

MATA KULIAH SUPERVISI DAN PENJAMINAN MUTU


Dibuat untuk memenuhi salah satu tugas UTS
Resty Hasby Laelillah
0106.1801.023
Restyhasby08@gmail.com
Dosen Pengampu : Bapak Dr. Srie Muldrianto, M.Pd
STAI DR. KH. EZ Muttaqien Purwakarta
Jum’at 03 Desember 2021

Pertanyaan
1. Jelaskan apa, mengapa dan bagaimana supervisi pendidikan secara
etimologi dan termonologi!
2. Supervisi memiliki makna pengawasan, penilaian, dan pembinaan.
Jelaskan ketiga makna tersebut terkait dengan tujuan pendidikan
khususnya bagi lembaga PAUD!
3. Jelaskan arti quality in fact dan quality in perception dalam pendidikan !
(berikan contohnya)
4. Buatlah contoh perencanaan supervisi yang akan dilakukan kepala sekolah
kepada guru!
5. Jelaskan prinsip-prinsip supervisi pendidikan dan berikan contoh
kongkritnya!
6. Jelaskan tujuan dan fungsi supervisi pendidikan!
Jawaban beruntun
Supervise secara etimologi yaitu istilah supervisi berasal dari bahasa
Inggris “Supervision” artinya pengawasan, pemeriksaan1. Oteng dalam buku
muwahid mengatakan bahwa penggunaan istilah supervisi sering di artikan sama
dengan directing atau pengarahan. Orang yang melakukan supervisi dinamakan
supervisor, Jika dalam dunia pendidikan dinamakan supervisor pendidikan.
Sedangkan pengertian Supervise secara terminologi terdapat berbagai pengertian
yang dikemukakan oleh para ahli diantaranya :Dictionary of Education Good
Carter memberi definisi, sebagaimana yang dikutip Sahertian “Supervisi adalah
usaha dari petugas –petugas sekolah dalam memimpin guru-guru dan petugas-
petugas lainnya dalam memperbaiki pengajaran termasuk menstimulus,
menyeleksi pertumbuhan jabatan dan perkembangan guru-guru serta merevisi
tujuan-tujuan pendidikan, bahan pengajaran dan metode serta evaluasi
pengajaran.”

1
Muwahid, Supervisi Pendidikan Teori dan Praktek dalam pengembangan SDM guru, (Surabaya :
penerbit Acima Publishing, 2013), hlm. 4
Tujuan umum dari supervisi pendidikan adalah memberikan bantuan
teknis dan bimbingan kepada guru dan staff sekolah lain agar personil tersebut
mampu meningkatkan kualitas kinerjanya. Sedangkan tujuan pada dasarnya
diarahkan pada dua aspek yaitu :
1. Supervisi akademis, menitik beratkan pada pengamatan supervisor
terhadap kegiatan akademis, berupa pembelajaran baik di dalam
maupun di luar kelas.
2. Supervisi manajerial, menitik beratkan pada pengamatan terhadap
aspek –aspek pengelolaan dan administrasi sekolah yang berfungsi
sebagai pendukung (supporting) terlaksananya pembelajaran. 2
Dalam buku Maisaroh & Danuri, Fungsi dari supervisi pendidikan secara
garis besar dapat dikelompokkan dalam lima bidang yaitu :
1. Kepemimpinan, melekat pada seorang supervisor karena dia adalah
pemimpin.
2. Kepengawasan, yang tugas pokoknya melakukan pengawasan dalam
melaksanakan mengamati, memantau, mengawasi, dan
mengendalikan.
3. Pelaksana, terdapat supervisor pada pelaksana di lapangan yang dalam
istilah bakunya adalah penjabat fungsional, sama halnya dengan guru
dan kepala sekolah.
4. Dalam bidang administrasi personel
5. Dalam bidang evaluasi. 3
Sebagai seorang supervisor yang baik harus memahami prinsip-prinsip
atau asas-asas supervisi pendidikan untuk dapat dipergunakan sebagai landasan
dalam menunaikan tugas supervisi. Suharsimi Arikunto dalam buku Suhiron
menyatakan bahwa supervisi dilakukan agar supervisi dapat memenuhi fungsi
seperti yang disebutkan sebaliknya harus memenuhi prinsip-prinsip supervisi
secara umum sebagai berikut :
1. Supervisi bersifat memberikan bimbingan dan memberikan bantuan
kepada guru dan staf sekolah lain untuk mengatasi masalah dan
mengatasi kesulitan, dan bukan mencari-cari masalah.
2. Pemberian bantuan dan bimbingan dilakukan secara langsung.
3. Apabila pengawas atau kepala sekolah merencanakan akan memberikan
saran atau umpan balik, sebaiknya disampaikan sesegera mungkin agar
tidak lupa. Dalam memberikan umpan balik sebaiknya supervisor
memberikan kesempatan kepada pihak yang disupervisi untuk
mengajukan petanyaan atau tanggapan.

2
Maisaroh & Danuri, Administrasi dan Supervisi Pendidikan, (Palembang : Tunas Gemilang
Press, 2020) hlm. 163
3
Ibid,,. hlm. 156
4. Kegiatan supervisi sebaiknnya dilakukan secara berkala.
5. Suasana yang terjadi selama supervisi berlangsung hendaknya
mencerminkan adanya hubungan yang baik antara supervisor dan yang
disupervisi.
6. Untuk menjaga agar apa yang dilakukan dan yang ditemukan tidak
hilang atau terlupakan, sebaiknya supervisor membuat catatan singkat,
berisi hal-hal penting yang diperlukan untuk membuat laporan.4
Supervisi disini memiliki makna pengawasan, penilaian, dan pembinaan
dalam tujuan pendidikan, makna tersebut memiliki arti diantaranya yaitu :
1. Pengawas/supervisor adalah pejabat yang berwenang melakukan
pengawasan pada satuan pendidikan melalui usaha memantau, menilai,
memberi bimbingan, dan pembinaan secara efektif dan efisien dalam
rangka mencapai tujuan pendidikan yang berkualitas.5
2. Penilaian memiliki arti yaitu untuk mengukur tingkat kemajuan yang
diinginkan, seberapa besar yang telah dicapai, dan penilaian ini
dilakukan dengan berbagai cara seperti tes, penetapan standar, penilaian
kemajuan belajar siswa, melihat perkembangan hasil penilaian sekolah,
serta prosedur lain yang berorientasi pada peningkatan mutu
pendidikan.
3. Pembinaan merupakan salah satu usaha untuk memecahkan masalah
yang sedang dihadapi, yaitu dengan melakukan pembinaan atau
pelatihan kepada guru-guru tentang cara-cara baru dalam melaksnakan
suatu proses pembelajaran, pembinaan ini dapat dilakukan dengan cara
demonstrasi mengajar, workshop, seminar, observasi, konferensi
individual dan kelompok, serta kunjungan supervisi. 6
Dari penjelasan diatas mengenai supervisi, berikut adalah contoh
perencanaan supervisi yang akan dilakukan kepala sekolah kepada guru dalam
mensupervisi administrasi proses pembelajaran :

4
Suhiron, Administrasi dan Supervisi Pendidikan, (Pekan Baru : Kreasi Edukasi, 2015), hlm.
174-175
5
Ibid,,. Hlm 189
6
Maryono, Dasar-dasar dan Teknik Menjadi Supervisor Pendidikan, (Jogjakarta : Arruz Media,
2011), hlm. 23
SUPERVISI ADMINISTRASI PROSES PEMBELAJARAN
GURU TK/KB/PAUD SPS AL-JIHAD
INSTRUMEN PRA-OBSERVASI

1. Nama Kepala TK : Yuyu Yulia


2. Nama Guru : Resty hasby Laelillah
3. Kelompok : B Usia 5-6 Tahun
4. Hari / Tanggal :Senin, 29 November 2021
5. Tema / Sub Tema : Binatang/Binatang darat

SKOR PEROLEHAN
NO ASPEK YANG DINILAI
1 2 3 4
1 Menentukan Tema Pembelajaran √
2 Menentukan Sub-Tema Pembelajaran √
3 Membuat Rencana Kegiatan Mingguan (RKM) √
4 Membuat Rencana Kegiatan Harian (RKH) yang √
sesuai dengan RKM
5 Menentukan lingkup perkembangan anak √
6 Menentukan indicator pencapaian kompetensi √
7 Menentukan materi ajar √
8 Menentukan kegiatan pembelajaran √
9 Menentukan alat dan sumber belajar √
10 Menentukan media pembelajaran √
11 Menentukan penilaian hasil belajar √

Jumlah Skor yang dicapai =


Jumlah Skor maksimum = 44
Klasifikasi : ……………
Nilai Akhir = ….. X 100 = ………..
44
A (Baik Sekali) : 86-100 , B (Baik) : 70-85, C (Cukup) : 55-69, D (Kurang) : <55

Saran Pembinaan :
……………………………………………………………………………...
…………………………..…………………………………………………………
Wanayasa, Selasa 30 November 2021
Yang Di Supervisi Supervisor

Resty Hasby Laelillah Yuyu Yulia


SUPERVISI ADMINISTRASI PROSES PEMBELAJARAN
GURU TK/KB/PAUD SPS AL-JIHAD
INSTRUMEN OBSERVASI PEMBELAJARAN

1. Nama Kepala TK : Yuyu Yulia


2. Nama Guru : Resty hasby Laelillah
3. Kelompok : B Usia 5-6 Tahun
4. Hari / Tanggal :Selasa, 30 November 2021
5. Tema / Sub Tema : Binatang/Binatang darat

SKOR
NO ASPEK YANG DIAMATI
1 2 3 4
A. KEGIATAN AWAL
1. Guru membuka pelajaran dengan salam, doa dan bernyanyi
2. Guru memberikan apersepsi dan motivasi
3. Guru memberitahun tema dan subtema yang akan dipelajari
4. Guru mengajak anak bercakp-cakap sesuai dengan tema yang akan
dipelajari

B. KEGIATAN INTI
1. Guru tampak menguasai materi pembelajaran (materi pembelajaran
disampaikan dengan jelas)
2. Guru mengelola kelas dengan baik
3. Guru menggunakan metode / pendekatan yang variatif
4. Guru menggunakan alat bantu / media pembelajaran ( Alat peraga,
Kaset & tape recorder, laptop & LCD, CD Interaktif, dll)
5. Guru menggunakan Alat Permainan Edukatif (APE) yang sesuai
dengan pembelajaran
6. Guru berperan sebagai fasilitator dalam membantu mengatasi
kesulitan anak
7. Guru menggunakan teknik bertanya dengan bahasa yang baik dan
benar
8. Peserta didik berpartisipasi aktif dalam pembelajaran
9. Peserta didik tampak ceria dan antusias dalam belajar
10. Guru membuat penilaian untuk mengetahui pencapaian kompetensi
11. Pelaksanaan pembelajaran sesuai dengan RKH
12. Pembelajaran disesuaikan tepat waktu

C. KEGIATAN PENUTUP
1. Guru mengajak siswa untuk mendiskusikan kegiatan hari ini
2. Guru menutup kegiatan dengan berdoa dan bernyanyi bersama anak

Jumlah Skor yang dicapai = Klasifikasi :


Jumlah Skor maksimum = 72 ………
Nilai Akhir = ….. X 100 = ………..
72
A (Baik Sekali) : 86-100 , B (Baik) : 70-85, C (Cukup) : 55-69, D (Kurang) : <55

Saran Pembinaan :
……………………………………………………………………………...
…………………………..…………………………………………………………
……………

Wanayasa, Selasa 30 November 2021


Yang Di Supervisi Supervisor

Resty Hasby Laelillah Yuyu Yulia


SUPERVISI ADMINISTRASI PROSES PEMBELAJARAN
GURU TK/KB/PAUD SPS AL-JIHAD
INSTRUMEN PASCA OBSERVASI

1. Nama Kepala TK : Yuyu Yulia


2. Nama Guru : Resty hasby Laelillah
3. Kelompok : B Usia 5-6 Tahun
4. Hari / Tanggal :Selasa, 30 November 2021
5. Tema / Sub Tema : Binatang/Binatang darat

NO PERTANYAAN JAWABAN
1 Bagaimana pendapat Saudara setelah
menyajikan pelajaran ini ?
2 Apakah proses pembelajaran sudah
sesuai dengan yang direncanakan?
3 Dapatkah saudara menceritakan hal-hal
yang dirasakan memuaskan dalam proses
pembelajaran tadi ?
4 Bagaimana perkiraan saudara mengenai
ketercapaian tujuan pembelajaran ?
5 Apa yang menjadi kesulitan siswa ?
6 Apa yang menjadi kesulitan saudara?
7 Adakah alternative lain untuk mengatasi
kesulitan saudara ?
8 Marilah bersama-sama kita identifikasi
hal-hal yang telah mantap dan hal-hal
yang perlu peningkatan, berdasarkan
kegiatan yang baru saja Saudara lakukan
dan pengamatan saya.
9 Dengan demikian, apa yang akan Saudara
lakukan untuk pertemuan berikutnya?
Kesan Umum :

Saran :

Wanayasa, Selasa 30 November 2021


Yang Di Supervisi Supervisor

Resty Hasby Laelillah Yuyu Yulia

Anda mungkin juga menyukai