Anda di halaman 1dari 4

LEMBAR JAWABAN THE

FILSAFAT BISNIS
UNIVERSITAS TERBUKA

Nomor Satu
Setiap orang mempunyai karakter dan kemampuan masing-masing dalam dirinya,
Ada orang yang berani, ada orang yang penakut, ada orang rajin, ada pula orang pemalas, ada
orang yang pandai berkomunikasi, ada pula orang yang lemah komunikasinya, dan lain
sebagainya. Sebagai seorang entrepreneur harus mempunyai karakter yang baik dan
kemampuan lebih untuk mencapai kesuksesan.
Dari berbagai entrepreneur dunia yang paling saya kagumi ialah Jack Ma dan
Sandiaga Uno, merekalah sosok motivator saya dalam melaksanakan usaha bisnis yang kaya
akan inovasi dan relasi terhadap pesaingnya. Dari keduanya memiliki banyak strategi bisnis
dalam mewujudkan tujuanya, antara lain; percaya diri, pemberian kepuasaan terhadap
pelanggan maupun dengan karyawanya, dan tetap mempertahankan mutu, inovasi dan
manajemen.
Sandiaga merupakan salah satu pendiri Saratoga Capital, sebuah perusahaan investasi
yang didirikan bersama Edwin Soeryadjaya (anak dari perintis Grup Astra,William
Soeryadjaja) pada tahun 1998. Saratoga Capital berkonsentrasi dalam bidangsumber daya
alam dan infrastuktur. Rahasia kesuksesan pebisnis tentu berbeda-beda. Namun, umumnya
ada beberapa kesamaan seperti mengharuskan untuk selalu gigih, siap gagal, selalu
berinovasi, dan lain sebagainya. Seperti itu pula-lah rahasia kesuksesan bisnis seorang
Sandiaga Uno, yang merupakan salah satu orang terkaya di Indonesia. Salah satunya rahasia
kesuksesan
Sandiaga Uno adalah menciptakan jaringan antar pengusaha, yakni lewat merangkul
reseller ataupun investor yang inginmenanamkan modal. Sedangkan Jack Ma terkenal dengan
Alibaba nya,
Jack Ma adalah orang yang banyak ide, dan idenya sangat brilian. Itulah kelebihkan
Jack Ma. Maka tak sedikit orang atau bahkan pengusaha terkenal di china menyukai cara
pemikiran Jack Ma. kepemimpinan yang dimiliki oleh Jack Ma dapat menginspirasi banyak
orag. Dengan semangatnya yang tinggi dan jiwa kepemimpinan yang mumpuni ia dapat
membawa Alibaba menjadi e-commers yang eksis dan membawa kesejahteraan bagi dirinya
dan karyawannya bahkan ia tercatat sebagai orang terkaya dari tiongkok yang masuk dalam
majalah forbes, ia berhasil mengalahkan stigma masyarakat soal latar belakang kelaurga dan
kondisi finansialnya sewaktu kecil. Jack Ma juga dikenal sebagai bos yang begitu
memperharikan karyawannya, karena Alibaba bukanlah sebuah e-commers biasa.
Alibaba adalah sebuah tim dengan komponen padu di dalamnya. Ada kelebihan dan
pasti ada kekurangan, seperti itulah fitrah manusia yang tentunya berlaku juga bagi seseorang
Jack Ma, kemampuan dan sikap dalam dirinya yang luar biasa senada dengan ia yang
hanyalah manusia biasa, Jack Ma adalah orang yang lemah dalam matematika dan
ingatannya, untuk itu ia mengcovernya dengan baik dengan memperkerjakaan asistennya
untuknya.

Nomor Dua
Semua kunci kesuksesan Sandiaga Sallahudin Uno ini berangkat dari mindset dan
cara pandang beliau bahwasannya Indonesia mampu untuk bangkit dan memiliki SDM yang
berkualitas serta setara levelnya dengan dunia Internasional dengan Visi “Waktunya
Indonesia Setara”.
Menurut Sandi Uno, keberanian dan optimisme dalam memandang masadepan
menjadi kunci pembuka jalan untuk meraih kesuksesan. Kemudian networking (jaringan
pertemanan) juga harus diperhatikan dalam menunjang pengembangan bisnis. Meski begitu,
networking menurut Sandiaga Uno hanya menyumbang 30 persen dari kesuksesan.
Menurutnya, kunci kesuksesan yang utama berasal dari kerjakeras dan menjaga kepercayaan.
Sandiaga Uno juga memaparkan bahwa 'target' merupakan sesuatu yang penting dalam hidup.
Menurutnya, hidup itu harus memilikitarget karena tanpa target pencapaian yang ingin diraih
akan sulit terwujud.Selanjutnya, Sandiaga Uni juga memberikan 'wejangan' bahwa kegagalan
dankesalahan merupakan keharusan dalam berbisnis. Dengan kegigihan, optimisme,
sertakeberanian untuk terus mencoba adalah kunci menuju kesuksesan. Jika seseorangterus
mencoba dan mencoba, serta selalu belajar dari kegagalan
Sandi Uno memulai usahanya setelah sempat menjadi seorang pengangguran ketika
perusahaan yang mempekerjakannya bangkrut. Bersama rekannya, Sandi Uno mendirikan
sebuah perusahaan di bidang keuangan, PT Saratoga Advisor. Usaha tersebut terbukti sukses
dan telah mengambil alih beberapa perusahaan lain.
Pada tahun 2009, Sandi Uno tercatat sebagai orang terkaya urutan ke- 29 di Indonesia
menurut majalah Forbes. Di Indonesia, relatif amat susah mencari orang sukses dalam usia
yang relatif muda, setidaknya dalam usia di bawah 40 tahun. Namun demikian, diantara
susahnya menemukan orang sukses tersebut, muncul milyarder muda, Sandiaga Salahuddin
Uno. Kalangan pengusaha yang tergabungdalam Hipmi (Himpunan Pengusaha Muda
Indonesia) pasti kenal dengan sosok sandiaga uno.
Kiprah bisnis Sandi kini dibentangkan lewat Grup Saratoga dan Recapital. Bisnisnya
menggurita,mulai pertambangan, infrastruktur, perkebunan, hingga asuransi. Namun, dia
masih punya cita-cita soal pengembangan bisnisnya. “Saya ingin masuk ke sektor consumer
goods. Dalam 5-10 tahun mendatang, bisnis di sektor tersebut sangat prospektif,” katanya,
optimistis. Seorang pebisnis, kata dia, memang harus selalu berpikir jangka panjang.

Nomor Tiga
Saran saya bagi pemerintah untuk menghindari kasus pelanggaran tersebut yakni
Dalam kaitannya dengan kegiatan Bisnis termasuk pertambangan, pemerintah harus memiliki
kewajiban untuk melindungi, menghormati, dan memenuhi hak asasi manusia sebagaimana
yang tertuang dalam konstitusi RI, Undang-Undang 39 tahun 1999 tentang hak asasi manusia.
Dalam kegiatan bisnis termasuk pertambangan, dunia bisnis/korporasi berkewajiban
untuk menghormati HAM terutama di wilayah mereka beroperasi sebagaimana diatur dalam
Pilar 2 Prinsip-Prinsip Panduan Tentang Bisnis dan HAM yang sudah disetujui oleh
Pemerintah RI Tahun 2011. Ketidaktaatan Korporasi yang tidak menghormati hak-hak
masyarakat lokal dalam menjalankan usahanya menunjukan bahwa Korporasi tidak mentaati
Hukum Internasional dan dapat memberikan kewenangan pemerintah untuk memaksa
Korporasi untuk memenuhi hak-hak warga negara yang terlanggar.
Teruntuk Pemerintah dan Korporasi berkewajiban untuk melakukan pemulihan hak-
hak warga negara yang terlanggar, sebagaimana yang diatur dalam Pilar 3 Prinsip-Prinsip
Panduan Tentang Bisnis dan HAM yang sudah disetujui oleh Pemerintah RI Tahun 2011.
Perlu diketahui dalam hal ini saya menanggapi secara khusus terhadap pemerintah
daerah yakni gubernur Kalimantan Timur agar kiranya untuk melakukan moratorium
pemberian izin tambang baru khususnya di kota samarinda, Kutai kartanegara dan pasar
penajam utara, serta umumnya di wilayah provinsi Kalimantan timur, kemudian melakukan
inventarisasi, evaluasi, dan mencabut izin-izin pertambangan khususnya di wilayah yangh
dekat dengan pemukiman padat penduduk di provinsi Kalimantan timur.
Oleh karena itu, saya menyarankan terhadap pihak terkait untuk mendesak dan
memastikan perusahaan-perusahaan tambang melaksanakan kewajibanya untuk reklamasi
dan pasca tambang di seluruh wilayah provinsi Kalimantan timur, kemudian memberikan
sanksi yang tegas kepada perusahaan-perusahaan pertambangan yang terbukti melakukan
pelanggaran dalam proses eksplorasi, eksploitasi, reklamasi dan pasca tambang.
Nomor Empat
Bisnis berkelanjutan merupakan fokus perusahaan saat ini. Perusahaan terus berupaya
membangun bisnis dengan menghasilkan produk/jasa yang dapat menciptakan keunggulan
berkelanjutan sehingga konsistensi keberadaan perusahaan dapat terus berlangsung.
Perusahaan yang mampu bersaing dengan perusahaan lainnya dengan meningkatkan
sumber daya manusia, sosial, dan kinerja dari perusahaan tersebut akan menjadi lebih unggul
dari perusahaan lainnya. Keunggulan kompetitif menjadi sesuatu yang penting untuk dicapai
karena memiliki manfaat yang sangat menguntungkan bagi ekonomi dan citra perusahaan
tersebut.
Dalam Hal ini, perusahan yang mampu bersaing dan menciptakan keunggulan yang
berkelanjutan ialah perusahaan Astra Internasional, yang mana perusahaan tersebut memiliki
karakteristik kewirausahaan yang baik untuk menghadapi kesenjangan dalam tenaga kerja
yang mereka hadapi, dengan cara merekrut fresh graduate dan lulusan universitas setiap
tahunnya di Indonesia. Hal ini dilakukan untuk memenangkan persaingan dan memperoleh
sumber manusia yang baik. Cara inilah yang membuat Astra Internasional memiliki
keunggulan kompetitif

Anda mungkin juga menyukai