Anda di halaman 1dari 1

1. Apa yang membedakan vertigo sentral yang diakibatkan oleh tumor dengan pasien ini ?

Vertigo sentral yang diakibatkan oleh tumor otak beronset kronik tidak beronset akut.
Vertigo sentral yang diakibatkan oleh tumor umumnya disertai oleh nyeri kepala kronik yang
semakin lama semakin memberat seiring semakin meningkatnya tekanan intrakranial akibat
pembesaran dari tumor otak tersebut.
2. Apa tujuan pemberian clopidogrel pada pasien ini?
Tujuan utama pemberian anti agregasi platelet berupa clopidogrel pada pasien ini adalah
untuk mencegah serangan stroke berulang. Terapi farmakologis harus diikuti dengan
perubahan gaya hidup atau pengontrolan faktor risiko yang dapat dimodifikasi.
3. Apa komplikasi dari stroke cerebellar?
Stroke cerebellar yang luas dapat mengakibatkan peningkatan edema sitotoksik jaringan
sehingga menyebabkan kompresi langsung terhadap batang otak yang posisi anatominya
tepat berada di depan cerebellum sehingga dapat bermanifestasi sebagai gangguan
kesadaran, muntah, gangguan kardiorespiratorik hingga gagal nafas maka dari itu pasien-
pasien dengan stroke cerebellar harus dirawat di ICU untuk dilakukan follow up yang lebih
ketat.
4. Bagaimana prognosis pada pasien?
Prognosis vertigo pada pasien ini buruk karena pasien telah mengalami infark di serebellar
yang bersifat irreversible sehingga gejala vertigo yang timbul akan bersifat menetap dan
hanya dapat berkurang dengan menggunakan obat-obatan.

Anda mungkin juga menyukai