Anda di halaman 1dari 3

Angelina oei xi ips 2

Ulangan Harian

Materi : Teks Prosedur Kompleks

 Bahan dan Peralatan yang Dibutuhkan

Botol bekas

Sendok plastik

Pisau

Obeng

Lem

Cat

1. Dari bahan- bahan di atas kembangkan menjadi teks prosedur kompleks yang lengkap sesuai
struktur dan kaidah kebahasaanya! Catatan alat dan bahan bisa ditambah sesuai kebutuhan!

Cara membuat kotak pensil bekas

Kotak pensil adalah tempat untuk menyimpan pensil. Sebuah kotak pensil juga dapat berisi alat
tulis lain seperti penghapus, pulpen, tipp-Ex, pensil warna, dan kalkulator.Kotak pensil umumnya
dibuat dari plastik yang keras atau lunak, umumnya yang mempergunakan plastik lunak
menggunakan ritsleting untuk penutupnya, juga dengan dekorasi yang bermacam-macam bagi
pengguna kalangan anak-anak seperti gambar-gambar karakter hayalan tapi kali ini kita akan
membuat kotak pensil dari bahan yang sangat sederhana Berikut di bawah ini adalah cara
membuatnya.

Bahan-bahan :

 Botol bekas
 Sendok plastic
 Pisau
 Lem
 Cat
 Ritsleting bekas
 Origami
 Gunting
 Kuas
 pallet
Cara membuat:
1. Langkah pertama potonglah botol bekas tersebut dengan pisau tajam

2. kemudian, potong sendok plastic menjadi 2 mengunakan gunting dengan rapi

3. lalu mengeluarkan cat kedalam pallet dan isi sedikit air kedalam pallet itu

4. berikutnya cat lah sendok plastic yang sudah di potong menjadi 2 dengan menggunakan kuas

5. biarkan sendok-sendok itu diluar terikmatahari agar kering, hindari penggeringan dengan
waktu yang lama

6. lanjut tempelkan kepala sendok itu di botol plastic yang sudah dipotong, tempelkan dengan
rapi!

7. selanjutnya potonglah origami bentuk hati kecil

8. Langkah terakir, lem kan risleting bekas itu di belahan botol yang sudah di tempelkan kepala
sendok Tempelkan kertas origami pada bagian tengah kepala sendok sehingga bisa dijadikan
hiasan agar telihat lebih cantik dan siap memakainya

 Struktur : 1.Bagian tujuan (cara membuat kotak pensil bekas)

2.Bagian material (informasi tentang alat atau bahan yang dibutuhkan)

3.Bagian langkah-langkah, (berisi cara-cara yang ditempuh untuk mencapai tujuan)

 Kaidah kebahasaan : 1. Konjungsi : lalu,berikutnya,lanjut,selanjutnya,langkat pertama,Langkah


berikutnya , kemudian
2.kata kerja imperative : “potonglah botol bekas tersebut” , “tempelkan dengan rapi!” , “biarkan
sendok-sendok itu diluar terikmatahari”
3. Verba material dan tingkah laku : memakai , memotong , mengeluarkan
4. partisipasi manusia : “ hindari penggeringan dengan waktu yang lama”

2. Apa kegunaan mempelajari teks Prosedur kompleks dalam kehidupan sehari hari?
 Untuk membantu kita dalam memudahkan tugas setiap hari, kita di bantu oleh sebuah
panduan yang sering tertera atau terletak dalam sebuah benda atau produk. Teks/
panduan tersebut di sebut sebagai teks prosedur. Teks ini mempunyai fungsi untuk
mempermudah kita untuk mengetahui bagaimana cara penggunaan barang tersebut
 Mempermudah pekerjaan manusia, menambah wawasan, menjadi bimbingan .

3. Buatlah 3 contoh kalimat yang mengandung partisipan yang sering di temukan pada contoh teks
prosedur kompleks!
 Pembuat harus mencampurkan semua bahan dalam satu wadah
 Bawalah semua berkas yang diminta sekolah
 Pemohon diwajibkan membawa semua jenis dokuman ke kantor pns
4. Siapkan koran bekas dalam jumlah banyak, kemudian Potong memanjang koran bekas dengan
ukuran yang sama, setelah itu lipat memanjang potongan koran tersebut. lalu Susun lipatan
koran seperti menganyam hingga berbentuk keranjang.Agar lebih kuat, ikat bagian ujung atas
keranjang menggunakan tali. Dari penggalan teks di atas jelaskan ciri umum teks prosedur dan
sebutkan konjungsi yang digunakan pada teks di atas!
 Ciri umum teks prosedur diatas
1. “Agar lebih kuat, ikat bagian..”
2. Bersifat akurat dan actual
3. Disusun secara informatif
4. Disusun teratur
5. Dijelaskan secara mendetail
6. Menggunakan syarat dan pilihan
 Konjungsi yang dipakai
1. Konjungsi waktu : kemudian,setelah,lalu.
2. Konjungsi gabungan : dengan
3. Konjungsi tujuan = agar
5. Buatlah 3 judul teks prosedur yang bisa ditemukan di lingkungan sekolah!
 Cara memasuki kantor guru dengan baik dan benar
 Cara membeli nasi goreng dikantin sekolah
 Cara memparkirkan kendaraan di wilayah sekolah
 Cara menghidupkan computer dilab sekolah

Anda mungkin juga menyukai