Anda di halaman 1dari 4

Bahasa Indonesia

Tugas 3 Tanda Baca

Nama :

NPM :

Kelas/Program:

1. Tanda kurung () digunakan untuk mengapit penjelasan.


Contoh: Ia bekerja di Pemda (pemeritah daerah) Bogor.
Buatlah lima kalimat yang selaras dengan penjelasan di atas.
a. Juan pergi ke PIM (Pondok Indah Mall) bersama Jessica.
b. Novel “The Great Gatsby” (salah satu novel terkenal era revolusi industri) terbit dan dicetak
dalam berbagai versi.
c. Banyak dari perusahaan start up sedang menyusun MOU (Memorandum of Understanding)
di hadapan kuasa hukum.
d. Pernyataan yang saya kemukakan didukung oleh bukti (lihat halaman 89) kuat yang dapat
membuktikan adanya kecacatan piker.
e. Tolong serahkan semua bukti ke OJK (Otoritas Jasa Keuangan) guna mendukung penyidikan.

2. Tanda kurung siku {} digunakan untuk Mengapit huruf atau kata sebagai koreksi dalam kutipan
bahwa kesalahan terdapat pada teks yang dikutip.
Contoh: Kau s[e]lalu di hatiku.
Buatlah lima kalimat yang selaras dengan penjelasan di atas.
a. Dalam jurnal yang ditulis oleh Tim Kuscz[s]cak, terdapat kesalahan dalam logika penulisan.
b. Mahasiswa juga wajib berperan dalam pemberdaya[a]n masyarakat secara berintegritas.
c. Aku sedang lihat mereka sedang membincang[kan] sesuatu.
d. Ulang tahun [Proklamasi Kemerdekaan] Republik Indonesia dirayakan secara khidmat.
e. Sang Gibran men[d]engar alunan musik yang merdu.

3. Tanda kurung siku [] digunakan sebagai Penjelas yang berada di dalam tanda kurung.
Contoh: Unsur bahasa tulisan (antara lain diksi [pemilihan kata]) penting.
Buatlah lima kalimat yang selaras dengan penjelasan di atas.
a. Muatan tentang Hak Asasi Manusia merupakan tujuan Indonesia (Undang-Undang Dasar
NRI 1945 [Pasal 28 a-j])
b. Film Human Centipede mengubah cara berpikir kita mengenai kesenangan manusia (yang
dimaksud adalah Nekrofilia [ketertarikan seksual pada mayat])
c. Persamaan dari metode pembelajaran itu (perbedaannya [lihat halaman 20-23] begitu
signifikan) memberikan output yang kurang lebih tetap sama dengan tujuan awal.
d. Bukti tersebut (lihat halaman 109 [bagian II]) mendukung pernyataannya bahwa dalam
melakukan teknik negosiasi harus dilakukan secara serius.
e. Jika melihat lebih jauh (pengertiannya [lihat BAB III]) maka kesimpulan akan diperoleh
dengan mudah.

4. Tanda petik (“) digunakan untuk mengapit ucapan langsung dari pembicara.
Cotoh: Zen berkata, “Aku di sini.”
Buatlah lima kalimat yang selaras dengan penjelasan di atas.
a. “Pergi kau!” tukasnya dengan penuh amarah.
b. Dengan menyesal Rizky menuntaskan kalimatnya “Selamat tinggal….”
c. “Sekarang!” terdengar suara membahana di ruang olahraga.
d. Malik berbisik, “Iya, betul sekali.”
e. Sambil menghajar dan berteriak, “Mati saja, kau!”

5. Tanda petik (“) digunakan untuk mengapit judul sub bab dalam buku.
Contoh: Bacalah “Manfaat Jahe” dalam buku Tanaman Obat.
Buatlah lima kalimat yang selaras dengan penjelasan/contoh di atas.
a. Buku ini mengutip salah satu buku novel terkenal “Otonament”
b. Tugas hari ini adalah membaca novel dengan judul “Pride of Prejudice”
c. Junal Aditya mengankat tema Filsafat Hukum Barat dengan judul “Feminist Legal Theory”
yang menurut pembaca sangat menarik.
d. Aku terkesan dengan buku terbaru J.K. Rowling “El Porquet de Nadal”.
e. Buku karangan Ayu Utami berjudul “Saman” begitu sangat berkesan.

6. Tanda petik (“) digunakan untuk menunjukkan adanya arti khusus.


Contoh: Tim sepak bola Belgia mendapat julukan “kuda hitam”.
Buatlah lima kalimat yang selaras dengan penjelasan/contoh di atas.
a. Bangunan di Jalan Sirsak VI/1 terbakar oleh si “jago merah”.
b. Si “kepala batu” sedang mencoba memperbaiki diri.
c. Ted bundy terkenal dengan julukan si “pembunuh berdarah dingin”
d. Jangan dekat dekat dengan “wanita bermuka dua”.
e. Ken mendapat julukan baru, yaitu si “lelaki berbulu domba”.

7. Tanda petik tunggal (‘) digunakan untuk petikan di dalam petikan.


Contoh: Zen berkata, “Ken telah berkata, ‘Buku itu untuk mu.’”
Buatlah lima kalimat yang selaras dengan penjelasan/contoh di atas.
a. Sambil menyentakkan tangan, “Maria dimaki oleh mereka dengan kalimat, ‘Kembali lagi
setelah kamu menyadari kesalahanmu!”’
b. “Darius menyatakan bahwa ‘Tidak akan ada asap jika tak ada api.’ untuk kita terus waspada.”
sebut Rania dengan penuh selidik ia menyampaikan pesan tersebut
c. Dengan yakin ia mengatakan “Penggemarnya yang rupawan itu bilang ‘Dia pasti menang
malam ini.’”
d. Laila berkata, “Julian telah berkata, ‘Aku suka kamu.’”
e. Maria bertanya “Laila bertanya ‘Kepada siapa suka itu kamu tujukan, Julian?’”

8. Tanda petik tunggal (‘) digunakan untuk mengapit makna sebagai penjelas.
Contoh: Jamu ‘obat tradisional’ belum dikembangkan secara optimal.
Buatlah lima kalimat yang selaras dengan penjelasan/contoh di atas.
a. Penyakit Nekrofilia ‘ketertarikan seksual pada mayat’ kerap kali dialami oleh pembunuh.
b. Faktanya jumlah Serial Killer ‘pembunuh berantai’ tertinggi ada di Inggris.
c. Sebutan Psikopat ‘seseorang yang tidak memiliki emosi, perasaan, dan hati nurani’ menjadi
begitu akrab di ranah Kriminologi.
d. Aku sedang dalam masa Detox Digital ‘periode waktu dimana seseorang tidak menggunakan
perangkat teknologi seperti smartphone’
e. Plato ‘tokoh filsafat’ menyumbangkan banyak pemikirannya.
9. Tanda garis miring (/) dipakai untuk nomor surat.
Contoh: 58/RT/IX/2020
Buatlah lima nomor surat yang selaras dengan penjelasan/contoh di atas.
a. 013/ilmu/HRD/XXXIV/2019
b. 089/SK/IV/2021
c. 05/OSIS/IX/2020
d. 004/MGMP.BIND/SMPN 10/X/2018
e. 001/SKP-TH/Kepsek/IX/2017

10. Tanda garis miring (/) dipakai untuk nomor pada alamat.
Contoh: Jalan Pajajaran V/10.
Buatlah lima nomor surat yang selaras dengan penjelasan/contoh di atas.
a. Rumahku ada di Jalan Empang IX/3
b. Kostku ada di Jalan Luxxemberg I/999
c. Bangunan di Jalan Sirsak VI/1 terbakar oleh si “jago merah”
d. Selingkuhan ayah memasuki rumah di Jalan Pelakor VIII/71
e. Ayah membelikan rumah untuk simpanannya di Jalan Sialan XXI/3

11. Tanda garis miring (/) dipakai sebagai pengganti kata tiap, per, dan bagi.
Contoh: Ia makan obat 3 butir/hari.
Buatlah lima kalimat yang selaras dengan penjelasan/contoh di atas.
a. Telur seharga Rp1.000/butir.
b. Dengan upah Rp75.000/jam, Ani mengambil tawaran kerja paruh waktu.
c. Dian dituntut untuk bisa berkeliling mengunjungi pasien 4 kali/hari.
d. Paus muncul ke daratan 3 kali/hari
e. Daru memporsikan uang jajan Rp25.000/hari

Anda mungkin juga menyukai