Anda di halaman 1dari 5

TUGAS

KASUS 077: THE STORAGE


Diajukan sebagai syarat dalam memenuhi salah satu tugas mata kuliah

Auditing II yang diampu oleh:

Putu Yunartha Pradnyana Putra, S.E., M.Sc.

OLEH:

SINTA KUMALA SUMERTAPUTRI


NIM: 1917051154
NO. ABSEN: 22
KELAS: 5G

FAKULTAS EKONOMI

JURUSAN EKONOMI DAN AKUNTANSI

UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA SINGARAJA

2021
1) Buatlah sinopsis dari kasus 077: The Storage
Jawab:
Skenario yang harus diperhatikan dalam hal pengelolaan persediaan:
1. PT Ceria Abadi adalah perusahaan farmasi yang memiliki 80 toko yang tersebar
di seluruh Pulau Jawa. 60% dari total persediaan yang tercatat di neraca
konsolidasi, terletak di dua gudang distribusi besar. Dua gudang besar tersebut
berlokasi di Semarang dan Yogyakarta. Sisa persediaan tersebar di 80 toko di
Pulau Jawa. Item persedian yang bernilai moneter tinggi, terdiri dari obat resep
yang disimpan pada area dengan tingkat keamanan tinggi di gudang besar
maupun 80 toko milik perusahaan.
2. PT Zenith Manufaktur adalah perusahaan yang memproduksi sepeda motor, dua
kantor perusahaan berlokasi di Kota Jakarta dan Surabaya. Selama tahun 2016,
perusahaan juga membuka fasilitas produksi di Vietnam dan Thailand, masing-
masing fasilitas produksi menerima bahan baku yang kemudian dirakit menjadi
sebuah sepeda motor. Sepeda motor yang telah selesai diproduksi kemudian di
simpan pada fasilitas produksi, hingga ada pesanan yang diterima dari dealer.
3. PT Terbaik Elektronik adalah perusahaan yang memproduksi fitur-fitur pada
barang elektronik seperti komputer, telivisi, dan sejenisnya. Mengingat
perusahaan memiliki variasi dan diversifikasi produk yang berbeda, masing-
masing produk di rancang secara unik untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.
Beberapa produk terlihat berukuran sangat kecil, bahkan beberapa komponen
produk tidak terlihat oleh mata manusia. Semua persediaan disimpan pada satu-
satunya pabrik yang dimiliki oleh perusahaan.
4. Mega Foodstore adalah sebuah jaringan toko berskala regional yang terletak di
Pulau Bali, perusahaan tidak memiliki sebuah pusat distribusi besar. Namun,
perusahaan memanfaatkan gudang penyimpanan independen yang tersebar di
Pulau Bali untuk menyimpan sebagian besar persediaan bahan makanan sebelum
dikirim ke masing-masing toko penjualan. Sekitar 75% dari total persediaan
terletak di gudang penyimpanan independen tersebut dan sisanya diletakkan
disalah satu toko penjualan

1
2) Jawablah beberapa pertanyaan terkait kasus 077: The Storage
a) Pada masing-masing skenario, jelaskan isu yang patut dipertimbangkan
auditor ketika menentukan lokasi untuk dikunjungi dalam rangka observasi
fisik persediaan klien.
Isu yang patut dipertimbangkan auditor ketika menentukan lokasi untuk
dikunjungi dalam rangka observasi fisik persediaan klien pada skenario:
1) PT Ceria Abadi. Isu yang patut dipertimbangkan diantaranya:
 Kompleksitas transaksi, di mana karena jenis persedian perusahaan
farmasi adalah obat-obatan seperti obat resep akan mempersulit observasi
dan penilaian.
 Kompleksitas geografis, di mana 60% dari total persediaan terletak di dua
gudang distribusi besar di Semarang dan Yogyakarta, dan sisa persediaan
tersebar di 80 toko di Pulau Jawa. Banyaknya tempat penyimpanan
persediaan, menambah risiko tidak efektifnya kontrol fisik dan perhitungan
persediaan.
2) PT Zenith Manufaktur. Isu yang patut dipertimbangkan diantaranya:
 Kompleksitas model bisnis, di mana karena PT Zenith Manufaktur adalah
sebuah perusahaan manufaktur, sehingga akan membutuhkan sistem yang
kompleks untuk menentukan nilai persediaanya. Di mana terdapat berbagai
jenis persediaan, seperti barang setengah jadi, dan barang jadi yang
mempersulit penilaian.
 Kompleksitas geografis, di mana dua kantor perusahaa yang berlokasi di
Kota Jakarta dan Surabaya, serta fasilitas produksi di Vietnam dan
Thailand, yang masing-masing fasilitas produksi menerima bahan baku
menambah risiko tidak efektifnya kontrol fisik dan perhitungan persediaan.
 Perubahan pada industri, Industri sepeda motor termasuk industri
dengan perkembangan dan inovasi yang tinggi, sehingga jika PT Zenith
Manufaktur menyimpan sepeda motor yang telah selesai diproduksi,
hingga ada pesanan yang diterima dari dealer. Akan meningkatkan risiko
hilangnya nilai persediaan.
3) PT Terbaik Elektronik. Isu yang patut dipertimbangkan diantaranya:
 Kompleksitas transaksi, di mana karena jenis persedian perusahaan
elektronik terkadang ada yang tidak dapat dilihat akan mempersulit
observasi dan penilaian.

2
 Kemungkinan salah perlakuan dalam pelaporan, karena beberapa jenis
produk yang berukuran sangat kecil akan memudahkan produk tersebut
untuk di pindahkan dan mudah untuk di curi, hal ini membuat adanya
risiko inventory fraud.
4) Mega Foodstore. Isu yang patut dipertimbangkan diantaranya:
 Kompleksitas model bisnis, model bisnis jaringan penjualan membawa
kompleksitas dalam pendistribusiannya. Yang mana, berfokus pada bahan
makanan, hal ini dapat berdampak pada pengembalian akibat kondisi bahan
makanan oleh toko penjualan yang dapat meningkatkan risiko akurasi,
timing, dan error dalam pencatatan pengembalian barang secara fisik.
 Kompleksitas geografis, di mana 75% penyimpanan terletak pada gudang
penyimpanan independen yang tersebar di Pulau Bali dan sisanya terletak
toko penjualan, dan banyaknya tempat penyimpanan persediaan ini,
menambah risiko tidak efektifnya kontrol fisik dan perhitungan persediaan.
b) Bagaimana langkah-langkah anda dalam menentukan lokasi tersebut?
Langkah-langkah dalam menentukan lokasi untuk melakukan audit:
1) Memilih lokasi yang memiliki peran penting dalam sistem dan pemprosesan.
2) Memilih lokasi yang sulit diakses atau lokasi terpencil untuk melihat
keamanan dan kebenaran data.
3) Memilih lokasi yang terdapat di luar daerah atau di luar negeri untuk melihat
keamanan dan kebenaran data.
4) Melakukan sampeling untuk lokasi dengan daerah yang sama, dengan jumlah
yang memberikan risiko yang dapat ditoleransi,

Jika, lokasi memenuhi satu satu atau lebih keriteria 1,2, ataupun 3. Lokasi
tersebut akan dipilih sebagai lokasi observasi fisik, dan apabila dalam satu daerah
terdapat banyak tempat yang memenuhi kriteria akan dilakukan sampeling seperti
pada no. 4.

c) Pada masing-masing skenario, bagaimana jenis barang dapat menimbulkan


potensi risiko salah catat pada saldo persediaan?
Pada masing-masing skenario, jenis barang dapat menimbulkan potensi risiko
salah catat pada saldo persediaan adalah:
1) PT Ceria Abadi. Jenis barang yang dapat menimbulkan risiko salah cata pada
saldo persediaan adalah jenis barang “obat resep” karena obat resep sulit
untuk di observasi dan dinilai.

3
2) PT Zenith Manufaktur. Jenis barang yang dapat menimbulkan risiko salah
cata pada saldo persediaan adalah jenis barang “sepeda motor” karena sepeda
motor ini berada difasilitas perakitan akan terdapat sepeda motor setengah jadi
yang sulit untuk dinilai.
3) PT Terbaik Elektronik Jenis barang yang dapat menimbulkan risiko salah
cata pada saldo persediaan adalah jenis barang “produk elektronik yang
berukuran sangat kecil” karena beberapa komponen produk tidak terlihat oleh
mata manusia akan mempersulit observasi dan penilaian.
4) Mega Foodstore. Jenis barang yang dapat menimbulkan risiko salah cata
pada saldo persediaan adalah jenis barang “bahan makanan”. Karena model
bisnis yang berfokus pada bahan makanan, hal ini dapat berdampak pada
pengembalian akibat kondisi bahan makanan oleh toko penjualan yang dapat
meningkatkan risiko akurasi, timing, dan error dalam pencatatan
pengembalian barang secara fisik.
d) Bagaimana auditor mengatasi risiko-risiko pada poin c tersebut?
Auditor dapat mengatasi risiko-risiko pada poin c tersebut dengan cara:
1) PT Ceria Abadi. Risiko dapat di atasi dengan cara melakukan peninjauan
kewajaran biaya yang dilakukan oleh seseorang yang independen dari
departemen yang bertanggung jawab untuk menentukan nilai dari persediaan.
2) PT Zenith Manufaktur. Risiko dapat di atasi dengan cara melakukan
pencatatan biaya standar yang menunjukkan variasi dalam bahan, tenaga
kerja, dan overhead biaya untuk membantu mengevaluasi nilai dari hasil
produk.
3) PT Terbaik Elektronik. Risiko dapat di atasi dengan cara melakukan
peninjauan kewajaran biaya yang dilakukan oleh seseorang yang independen
dari departemen yang bertanggung jawab untuk menentukan nilai dari
persediaan.
4) Mega Foodstore. Risiko dapat di atasi dengan cara melakukan tinjauan
formal, yang dilakukan oleh karyawan yang berpengetahuan tentang barang
investanris yang usang, bergerak lambat, rusak, dan dilebih-lebihkan.

Anda mungkin juga menyukai