Anda di halaman 1dari 13

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pendidikan sebagai upaya membangun sumber daya manusia yang bermutu tidak
cukup dengan memperhatikan aspek intelektualitas, tetapi harus memperhatikan
keseimbangan dengan pembangunan kualitas aspek emosi dan aspek spiritual. Aspek
moral, akhlak mulia dan kehidupan beragama juga menjadi perhatian dalam
penyelenggaraan Pendidikan Agama Islam (PAI) di sekolah dalam rangka membentuk
perilaku terpuji. Hal ini sejalan dengan pernyataan Pasal 3 Undang-Undang RI Nomor
20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, yang disebutkan bahwa
pendidikan nasional berfungsi mengembangkan kemampuan dan membentuk watak
serta peradaban bangsa yang bermartabat dalam rangka mencerdaskan kehidupan
bangsa, bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia
yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat,
berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta
bertanggung jawab.
Pendidikan Agama Islam (PAI) adalah salah satu mata pelajaran yang wajib
diberikan di sekolah. Dalam Undang Undang RI Nomor 20 Tahun 2003 tentang
Sistem Pendidikan Nasional disebutkan bahwa peserta didik pada setiap satuan
pendidikan berhak mendapatkan pendidikan agama sesuai dengan agama yang
dianutnya dan diajarkan oleh pendidik yang seagama. Peraturan Pemerintah Nomor 55
tahun 2007 tentang Pendidikan Agama dan Keagamaan menyatakan pula bahwa
setiap satuan pendidikan di semua jalur jenjang dan jenis pendidikan wajib
menyelenggarakan pendidikan agama. Pengelolaan pendidikan agama menjadi
kewenangan Menteri Agama.
Program Keagamaan di sekolah diberikan melalui kegiatan intrakurikuler,
kokurikuler, dan ekstrakurikuler. Kegiatan Program Keagamaan merupakan salah
satu perangkat operasional kurikulum, yang perlu disusun dan dituangkan dalam
rencana kerja tahunan sesuai dengan kalender pendidikan pada satuan pendidikan
serta dievaluasi pelaksanaannya pada setiap semester oleh satuan pendidikan.

1
Penyelenggaraan Program Keagamaan pada SD perlu diarahkan pada pencapaian
kompetensi peserta didik. Kegiatan Program Keagamaan pada SD ini dapat menambah
beban kerja untuk memenuhi jumlah jam minimal guru PAI pada SD.
Berdasarkan pemikiran tersebut, perlu adanya pedoman Program Keagamaan pada
SD sebagai acuan dalam pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler di tingkat satuan
pendidikan.

B. Dasar Hukum
1. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional;
2. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen;
3. Peraturan Pemerintah Nomor 55 Tahun 2007 tentang Pendidikan Agama dan
Keagamaan;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 74 tahun 2008 tentang Guru;
5. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan
Penyelenggaraan Pendidikan;
6. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional
Pendidikan sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 32
tahun 2013 tentang Standar Nasional Pendidikan dan disempurnakan dengan
Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2015 Tentang Standar Nasional
Pendidikan;
7. Peraturan Menteri Agama Nomor 16 tahun 2010 tentang Pengelolaan
Pendidikan Agama pada Sekolah;
8. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 58 tahun 2014 tentang
Kompetensi Dasar dan Struktur Kurikulum SMP/MTs
9. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 61 tahun 2014 tentang
Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan;
10. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 62 tahun 2014 tentang
Kegiatan Ekstrakurikuler;
11. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 160 tahun 2014
tentang Pemberlakuan Kurikulum 2006 dan Kurikulum 2013;
12. Keputusan Menteri Agama Nomor 211 tahun 2011 tentang Pengembangan
Standar Nasional Pendidikan Agama Islam.

2
C. Tujuan
Tujuan Program Keagamaan PAI pada SD adalah:
1. Memberikan arah operasional dalam pengembangan program dan kegiatan
ekstrakurikuler PAI pada SD.
2. Memberikan arah operasional dalam penyelenggaraan dan penilaian kegiatan
ekstrakurikuler PAI pada SD.
3. Sebagai acuan bagi guru PAI pada SD dalam pemenuhan beban kerja guru.

D. Sasaran
Sasaran Program Keagamaan meliputi :
a. Sasaran Primer : Peserta didik
b. Sasaran Sekunder : Guru, pegawai sekolah, orang tua siswa, dan masyarakat
lingkungan sekolah

E. Organisasi
Penanggung Jawab : Kepala Sekolah
Koordinator I : Tusri Handayani, S,Pd
Koordinator II : Oktavianus, S.Pd.I
Anggota : Seluruh warga SD Muhammadiyah IV Padang

3
BAB II
PROGRAM KEAGAMAAN

Jenis-jenis Kegiatan Program Keagamaan


SD Muhammadiyah telah menyusun kegiatan- kegiatan program keagamaan
yang di ikuti semua siswa dari kelas I sampai kelas VI di antaranya:
1. Shalat xuhur berjamaah
2. Shalat Dhuha
3. Baca Tulis Qur’an
4. Tahfiz
5. Kultum
6. Jum’at bersih
7. Gemar Berinfak
8. PHBI

Berikut jenis-jenis Kegiatan Program Keagamaan SD Muhammadiyah IV


Padang Kec. Padang Timur :

No Uraian Program Kelas Waktu JP


1. Bimbingan Baca Tulis Qur’an (BTQ), shalat I 1 JP
dhuha dan tahfiz
 Memahami Huruf Hijaiyah dengan Senin s.d sabtu
Metode Iqra’ jam 10.30 s.d
11.00
 Pelaksanaan Shalat Dhuha Berjamaah Senin s.d sabtu
dengan Pengawasan dan bimbingan jam 07.00 s.d
Guru 07.30
 Pelaksanaan Tahfiz dengan Sabtu jam
pengawasan dan bimbingan guru PAI 07.15 s.d 7.45
2. Bimbingan Baca Tulis Qur’an (BTQ), shalat II Sabtu; 9.00 – 1 JP
dhuha, tahfiz dan shalat zuhur berjamaah 09.35
 Memahami Huruf Hijaiyah dengan Senin s.d sabtu
Metode Iqra’ jam 13.00 s.d
13.30
 Pelaksanaan Shalat Dhuha Berjamaah Senin s.d sabtu
dengan Pengawasan dan bimbingan jam 07.00 s.d
Guru 07.30
 Pelaksanaan Tahfiz dengan Sabtu jam
pengawasan dan bimbingan guru PAI 07.15 s.d 7.45
 Shalat zuhur berjama’ah Senin s,d kamis
dan Sabtu

4
No Uraian Program Kelas Waktu JP
3. Bimbingan Baca Tulis Qur’an (BTQ), shalat III 1 JP
dhuha, tahfiz dan shalat zuhur berjamaah
 Pelaksanaan Shalat Dhuha Berjamaah Senin s.d sabtu
dengan Pengawasan dan bimbingan jam 07.00 s.d
Guru 07.30
 Pelaksanaan Tahfiz dengan Sabtu jam
pengawasan dan bimbingan guru PAI 07.15 s.d 7.45
 Pemahaman huruf hijaiyah, bagi yang Senin s.d sabtu
belum Al-Qur’an jam 13.00 s.d
 Bagi yang sudah Tadarus 10 ayat, 13.30
dilanjut dengan bimbingan tajwid
 Shalat zuhur berjama’ah Senin s,d kamis
dan Sabtu
4. Bimbingan Baca Tulis Qur’an (BTQ), shalat IV 1 JP
dhuha, tahfiz dan shalat zuhur berjamaah
 Pelaksanaan Shalat Dhuha Berjamaah Senin s.d sabtu
dengan Pengawasan dan bimbingan jam 07.00 s.d
Guru 07.30
 Pelaksanaan Tahfiz dengan Sabtu jam
pengawasan dan bimbingan guru PAI 07.15 s.d 7.45
 Pemahaman huruf hijaiyah, bagi yang Senin s.d sabtu
belum Al-Qur’an jam 13.00 s.d
 Bagi yang sudah Tadarus 10 ayat, 13.30
dilanjut dengan bimbingan tajwid
 Shalat zuhur berjama’ah Senin s,d kamis
dan Sabtu
5. Bimbingan Baca Tulis Qur’an (BTQ), shalat V 1 JP
dhuha, tahfiz dan shalat zuhur berjamaah
 Pelaksanaan Shalat Dhuha Berjamaah Senin s.d sabtu
dengan Pengawasan dan bimbingan jam 07.00 s.d
Guru 07.30
 Pelaksanaan Tahfiz dengan Sabtu jam
pengawasan dan bimbingan guru PAI 07.15 s.d 7.45
 Pemahaman huruf hijaiyah, bagi yang Senin s.d sabtu
belum Al-Qur’an jam 13.00 s.d
13.30
 Bagi yang sudah Tadarus 10 ayat,
dilanjut dengan bimbingan tajwid
 Shalat zuhur berjama’ah Senin s,d kamis
dan Sabtu
6. Bimbingan Baca Tulis Qur’an (BTQ), shalat VI 1 JP
dhuha, tahfiz dan shalat zuhur berjamaah
 Pelaksanaan Shalat Dhuha Berjamaah Senin s.d sabtu
dengan Pengawasan dan bimbingan jam 07.00 s.d
Guru 07.30
 Pelaksanaan Tahfiz dengan Sabtu jam
pengawasan dan bimbingan guru PAI 07.15 s.d 7.45
 Pemahaman huruf hijaiyah, bagi yang Senin s.d sabtu
belum Al-Qur’an jam 13.00 s.d
 Bagi yang sudah Tadarus 10 ayat, 13.30
5
No Uraian Program Kelas Waktu JP
dilanjut dengan bimbingan tajwid
 Shalat zuhur berjama’ah Senin s,d kamis
dan Sabtu
7. Kultum I – VI Tiap pagi
Jum’at
8 Jum’at Bersih I – VI Tiap pagi
Jum’at
9 Pembiasaan Gemar ber-Infaq I – VI Tiap pagi
Jum’at
10 Peringatan Hari Besar Islam ( PHBI )
√ Peringatan tahun baru I – VI Tanggal 28
1442 H Agustus 2020
√ Peringatan Maulid Nabi Muhammad I – VI Tanggal 30
SAW Oktober 2020
√ Peringtan Isra’ Mikraj 1441 H I – VI Tanggal 12
Maret 2020

Padang, 13 Juli 2020


Mengetahui, Kepala Sekolah
Pengawas PAI Padang Timur SD Muhammadiyah IV padang

Hj. NURLIS, M.A LIZZA SUTRI, S.Ag


NIP. 19661111 198305 2 001

6
BAB III
PENUTUP

            Demikian program kerja Keagamaan SD Muhammadiyah IV Padang


Tahun Pelajaran 2020/2021 ini di susun dengan harapan dapat menjadi acuan bagi
gerak dan langkah gerakan Program Keagamaan, di samping itu program ini di
harapkan dapat menjadi pedoman bagi sekolah dalam menentukan kebijakan yang
berhubungan dengan kegiatan keagamaan pada SD Muhammadiyah IV Padang.
            Penyusunan program ini masih jauh dari kata sempurna, oleh karena itu
saran dan kritik yang sifatnya membangun sangat kami harapkan dari semua pihak
demi perbaikan dan penyempurnaan program kerja selanjutnya.
Akhirnya semoga program ini bermanfaat bagi kita semua.

7
Lampiran :
DOKUMEN KEGIATAN KEAGAMAAN
SD MUHAMMADIYAH IV PADANG

1. Shalat Zuhur berjamaah

8
2. Shalat Dhuha dengan berjamaah

9
3. Baca Tulis Qur’an ( BTQ)

10
4. Tahfiz

11
5. Kultum

6. Jum’at bersih
7. Gemar berinfak

12
8. PHBI

13

Anda mungkin juga menyukai