Anda di halaman 1dari 8

"YMPM Ajak Kaum Muslimin Berwakaf Pembelian Tanah Untuk Mendirikan Pusat Pembinaan Muallaf Dan

Sekolah Da'i Pedalaman"

Mencarikan biaya besar dengan nominal 


Rp. 268.750.000,- Untuk Mendirikan Pusat Pembinaan Muallaf Dan Sekolah Da'i Pedalaman bagi Pengurus
YMPM bukanlah perkara mudah, apalagi dalam kondisi jangka waktu yang sangat singkat.

Pengurus YMPM berkeinginan betul mendirikan pusat pembinaan Muallaf dan Sekolah Da'i Pedalaman.

Ide pendirian pusat pembinaan muallaf dan sekolah da'i pedalaman tentu mempunyai argumentasi atau alasan.

Diantara alasan Pengurus Yayasan Muslim Peduli Mentawai (YMPM) mendirikan Pusat Pembinaan Muallaf dan
Sekolah Da'i Pedalaman, yaitu :

A. Pusat Pembinaan Muallah.

Dengan limpahan hidayah dari Allah swt, Yayasan Muslim Peduli Mentawai (YMPM) bersama team Da'i
Mentawai telah mensyahadatkan lebih dari 800 orang warga Mentawai.

Hingga sekarang pembinaan kepada Muallaf belum terlaksana dengan maksimal sebagaimana mestinya
disebabkan tidak adanya fasilitas dakwah yang dimiliki YMPM sebagai sarana pembinaan Muallaf.

Bangunan tersebut insya Allah akan dipergunakan untuk :

- Membina Muallaf 
- Menjadikan muallaf memiliki pemahaman yang kuat terhadap Islam
- Menjadikan muallaf menjadi insan-insan Muslim yang mempunyai SDM tinggi
- Menjadikan Muallaf menjadi muslim yang mandiri.

Maka YMPM berusaha memberikan solusi terhadap banyaknya problematika yang dihadapi oleh para Muallaf.

Solusi yang tepat alam pandangan YMPM yakni memberikan pembinaan kepda Muallaf maka dari itu YMPM
insya Allah akan mendirikan Pusat Pembinaan Muallaf.

Bahkan insya Allah Pusat Pembinaan Muallaf YMPM ini akan berskala Nasional ataupun internasional. Amin...

B. Sekolah Da'i Pedalaman.

Sekolah Da'i Pedalaman merupakan usaha YMPM untuk melahirkan para penggerak-penggerak dakwah
terutama yang berdomisili dipinggiran kota/kabupaten, daerah terpencil, daerah terisolir hingga daerah
pedalaman.

Dengan lahirnya penggerak dakwah di daerah pinggiran, daerah terpencil, daerah terisolir dan daerah
pedalaman, syiar dan pengamalan Islam insya Allah akan selalu dapat dirasakan oleh masyarakat.

Persoalan utama yang terjadi disebahagian kampung, seperti :

- Tidak berkumandangnya azan lima kali sehari semalam di pinggiran-pinggiran Kota/Kabupaten.


- Tidak terlaksananya shalat berjama'ah lima kali sehari semalam,
- Tidak hidupnya wirid-wirid pengajian
- Tidak berjalannya TPA/TPSA/MDA untuk membina anak-anak Muslim.
- Minimnya khatib yang akan memberikan khatbah Jum'at atau hari Raya Ied.
- Terbatasnya tenaga penyelengga jenazah ketika ada warga yang meninggal dunia
- Terbatasnya kemampuan imam ketika memimpin shalat berjamaah.
- Sedikitnya jumlah generasi muda yang mau pergi ke masjid baik untuk shalat berjama'ah lima waktu, maupun
menghadiri wirid-wirid pengajian dan kegiatan keagamaan lainnya.
Maka diantara jalan keluar dari semua ini yakni :

Perlunya motor-motor penggerak dakwah, melalui sekolah Da'i Pedalaman insya Allah YMPM bertekad akan
melahirkan para penggerak-penggerak dakwah di setiap kampung, dusun, desa, kelurahan dan nagari.

Yayasan Muslim Peduli Mentawai (YMPM), insya Allah berjuang untuk memberikan solusi dari semua
problematika yang sedang dihadapi kaum muslimin khususnya yang berada di daerah pinggiran kota/kabupaten,
daerah terpencil, daerah terisolir dan daerah pedalaman.

Semoga untuk jalan dakwah yang mulia ini, banyak kaum muslimin yang mau mengambil peran dalam syiar
dakwah Islam.

Pengurus YMPM mengajak Muhsinin berwakaf dalam pembelian tanah untuk Pusat Pembinaan Muallaf dan
Sekolah Da'i Pedalaman.

Pengurus YMPM menetapkan harga wakaf Rp. 200.000,- / Meter.

Wakaf kaum muslimin, insya Allah sangat berarti bagi Pengurus YMPM, dan sangat membantu untuk pembinaan
Muallaf serta sangat berguna untuk melahirkan Da'i-Da'i handal khususnya yang berdomisili di daerah pinggiran,
daerah terisolir bahkan daerah pedalaman.
Sehingga apa yang menjadi harapan kita untuk semarak dan syiar Islam di masa yang akan datang semakin
meningkat insya Allah akan dapat menjadi kenyataan. Amin..

Nomor Rekening Yayasan Muslim Peduli Mentawai (YMPM) untuk Program Wakaf Tanah :

7083758238
Bank Syariah Mandiri.
Cabang Payakumbuh.

0397762727 
Bank Nasional Indonesia Syariah.
Cab. Bukittinggi.

Atas Nama :Yayasan Muslim Peduli Mentawai.

SMS/WA Konfirmasi Transfer :


- Muhammad Shiddieq (0853 6429 6465)
- Abu Al- Fath (0852 7157 2699)

Wakaf Tanah/Nama/Jumlah Wakaf Per Meter/Jumlah Transfer/Asal Daerah/Tanggal Transfer.

Contoh :
Wakaf Tanah/Muhammad Shiddieq/10 Meter/Rp. 2.000.000,-/Payakumbuh/16 September 2016

Barakallahu fikum jami'an...


Amin
"Mari Berwakaf Pembelian Tanah !!!

Untuk Mendirikan Pusat Pembinaan Muallaf dan Sekolah Da'i Pedalaman"

Yayasan Muslim Peduli Mentawai (YMPM), insya Allah akan membeli sebidang tanah seluas 1.414
M2 dengan harga Rp. 400.000,- / Meter. Total harga pembelian tanah Rp. 565.600.000,- (Lima Ratus
Enam Puluh Enam Juta Enam Ratus Ribu Rupiah).

Karena tanah tersebut akan dibeli oleh Yayasan Muslim Peduli Mentawai (YMPM) untuk kegiatan
keagamaan :

- Membina muallaf,

- Melahirkan Da'i-Da'i untuk daerah terpencil, daerah terisolir dan daerah pedalaman,

Alhamdulillah pemilik tanah mengurangi harga tanah dengan potongan harga yang sangat besar.

Sehingga sebidang tanah tersebut di jual kepada Pengurus YMPM Alhamdulillah dengan harga Rp.
250.000.000,- (Dua Ratus Lima Puluh Juta Rupiah).

Potongan harga yang sangat besar ini kata pemilik tanah sebagai bentuk ibadah beliau kapada Allah
swt, sebagai bentuk kecintaan beliau terhadap dakwah dan sebagai tabungan amal shaleh buat
keluarga khususnya bagi orang tua mereka yang sudah meninggal dunia.

Semua ini hanyalah karena pertolongan dari Allah swt, harga jual tanah Rp. 565.600.000,- menjadi
harga beli tanah Rp. 250.000.000,- total potongan harga yang di infakan kepada YMPM Rp.
315.400.000,- (Tiga Ratus Lima Belas Juta Empat Ratus Ribu Rupiah). Alhamdulillah...

Letak tanah tersebut sangat strategis yakni tidak jauh dari Jantung Kota Payakumbuh, hanya 1,5 KM
dari Pusat Kota Payakumbuh dan hanya 20 Meter dari Jalan Aspal.

Tanah tersebut terletak di Kelurahan Taruko Kenagarian Koto Nan Gadang Kec. Payakumbuh Utara
Kota Payakumbuh, Sumbar - Indonesia.

Di kenagarian Koto Nan Gadang inilah kami Muhammad Shiddieq sebagai Ketua YMPM dilahirkan 37
tahun silam.
Sekarang Pengurus YMPM sedang melaksanakan proses balik nama sertifikat tanah. Sertifikat dari
nama pemilik sebelumnya sedang kami urus di Badan Pertanahan Nasional Kota Payakumbuh.

Insya Allah akhir bulan September 2016 ini proses balik nama sertifikat akan selesai,

dan tanah tersebut di sertifikat langsung dijadikan atas nama Yayasan Muslim Peduli Mentawai
(YMPM). Dengan adanya sertifikat atas nama YMPM insya Allah kita berharap kita akan memiliki
kekuatan hukum.

Untuk pembayaran tanah, pihak YMPM berjanji akan membayar lunas tanah tersebut Rp.
250.000.000,- setelah sertifikat tanah atas nama YMPM dikeluarkan oleh BPN Kota Payakumbuh
yakni pada akhir bulan September 2016 ini.

Waktu berjalan begitu cepat, janji Pengurus YMPM untuk membayar uang pembelian tanah sudah
sangat dekat yakni hanya tinggal 14 hari atau dua pekan lagi.

Pihak Pengurus YMPM berjanji pembayaran uang tanah Rp. 250.000.000,- tidak lewat dari bulan
September 2016 sebab Pihak YMPM dari awal mendapatkan informasi bahwa keluarga dari pihak
penjual tanah sangat memerlukan uang dan dengan alasan inilah salah satunya pemilik tanah
menjual tanahnya, yakni ada pihak keluarga yang sangat membutuhkan uang.

Disamping uang pembayaran tanah Rp. 250.000.000,-. Pihak Yayasan Muslim Peduli Mentawai
(YMPM) juga harus mencarikan dana untuk membayar Pajak.

Pajak yang harus dibayarkan yakni:

2.5% pajak untuk PPH berdasarkan PP 34/2016 : Rp. 250.000.000,- X 2.5% = Rp. 6.250.000

BPHTB = Rp. 250.000.000,- - Rp. 60.000.000, X 5% = Rp. 9.500.000,-

Total Pembayaran Pajak = Rp. 15.750.000,-

Selain uang untuk pembayaran pajak, biaya lain yang mesti dicarikan Pengurus YMPM yakni biaya
untuk Notaris Rp. 3.000.000,-.
Sebab Notaris telah membantu proses balik nama sertifikat kepemilikan tanah, dari sertifikat atas
nama pemilik tanah menjadi pemilik tanah atas nama YMPM.

Notaris juga embantu untuk akte jual beli tanah di hadapan Notaris.

Rp. 3.000.000,- untuk Notaris sebagai jasa Notasir yang telah membantu YMPM kami rasa insya Allah
tidak mahal.

Dengan uraian di atas, maka Pengurus YMPM perlu mencarikan uang berjumlah :

Rp. 268.000.000,- (Dua Ratus Enam Puluh Delapan Juta Tujuh Ratus Lima Puluh Ribu Rupiah), dengan
rincian :

1. Rp. 250.000.000,- Untuk beli tanah

2. Rp. 15.750.000,- Untuk biaya pajak

3. Rp. 3.000.000,- Untuk biaya notaris.

Total uang pembelian tanah Rp. 268.000.000,- : 1414 M2 = Rp. 190.500 rupiah / Meter.

Pengurus YMPM mengajak Muhsinin untuk menyisihkan sebahagian hartanya di jalan Allah swt,
sebagai bentuk cinta kita terhadap dakwah dan sebagai tanda cinta kita kepada Allah swt sekaligus
sebagai tabungan dan bekal untuk kehidupan akhirat kita.

Pengurus YMPM mengajak Muhsini Berwakaf Pembelian Tanah untuk Pusat Pembinaan Muallaf dan
Sekolah Da'i Pedalaman.

Guna memudahkan nominal dalam penetapan harga wakaf tanah, maka Pengurus YMPM
menetapkan harga wakaf Rp. 200.000,- / Meter.

Kami berharap semoga kaum muslimin mengambil kesempatan mulia ini dan punya peran untuk
kejayaan Islam dan kaum muslimim.
Wakaf kaum muslimin, insya Allah sangat berarti bagi Pengurus YMPM, dan sangat membantu untuk
pembinaan Muallaf serta sangat berguna untuk melahirkan Da'i-Da'i handal khususnya yang
berdomisili di daerah pinggiran, daerah terisolir bahkan daerah pedalaman.

Sehingga apa yang menjadi harapan kita untuk semarak dan syiar Islam di masa yang akan datang
semakin meningkat insya Allah akan dapat menjadi kenyataan. Amin..

Nomor Rekening Yayasan Muslim Peduli Mentawai (YMPM) untuk Program Wakaf Tanah :

7083758238

Bank Syariah Mandiri.

Cabang Payakumbuh.

0397762727

Bank Nasional Indonesia Syariah.

Cab. Bukittinggi.

Atas Nama :Yayasan Muslim Peduli Mentawai.

SMS/WA Konfirmasi Transfer :

- Muhammad Shiddieq (0853 6429 6465)

- Abu Al- Fath (0852 7157 2699)

Wakaf Tanah/Nama/Jumlah Wakaf Per Meter/Jumlah Transfer/Asal Daerah/Tanggal Transfer.

Contoh :

Wakaf Tanah/Muhammad Shiddieq/10 Meter/Rp. 2.000.000,-/Payakumbuh/16 September 2016.

Atas nama Pengurus Yayasan Muslim Peduli Mentawai, Da'i YMPM, Muallaf dan kaum muslimin
kami mengucapkan ribuan terima kasih.
Kami mendoakan sebagaimana Do'a yang diajarkan Rasulullah saw :

Ajaarakallaahu fiima a'thaita, wabaa rakallaahu fiima abqhaita, waj'alhu laka tahuuran.

Semoga Allah swt menerima amal shalehnya dan membalasnya dengan pahala yang berlipat ganda.

Menjadikan rezeki yang diberikan menjadi berkah.

Dan menjadikan rezeki yang diberikan di jalan Allah ini menjadi pembersih dari seluruh rezeki yang
ada.

Amin.

Semoga Allah swt memasukkan kita bersama keluarga ke dalam syorga firdaus-NYA asbab kita peduli
dengan Islam, peduli dengan dakwah, peduli dengan muallaf dan peduli dengan kaum Muslimin.

Semoga harta yang kita berikan dijalan Allah swt kelak akan menjadi saksi di padang mashar pada
saat matahari hanya satu mil di atas kepala kita. Amin.

Ya Rabb..

Pertemukan kami kelak di dalam syorga firdaus-MU dengan hamba-hamba-MU yang mau berjuang
dan berkorban untuk kajayaan Islam. Dan jadikanlah kami bersaudara dalam bingkai aqidah karena-
MU

Amin.

Barakallahu Fikum jami'an.

Hormat Kami :

Muhammad Shiddieq

Ketua YMPM / Penjab Pembelian Tanah


Abu Fath

Koordinator Pembelian Tanah Wakaf

Anda mungkin juga menyukai