Anda di halaman 1dari 5

PROPOSAL

PERMOHONAN BIBIT TANAMAN


KELOMPOK TANI SIDO REJO
DESA TLOMPAKAN KECAMATAN TUNTANG
KABUPATEN SEMARANG

KELOMPOK TANI SIDO REJO


DESA TLOMPAKAN KECATAMATAN TUNTANG
KABUPATEN SEMARANG
TAHUN 2022
KELOMPOK TANI SIDO REJO
Dsn, Sombron Desa Tlompakan Kecamatan Tuntang Kabupaten Semarang, 50773

PROPOSAL
PERMOHONAN BIBIT TANAMAN KELOMPOK TANI SIDO REJO DESA
TLOMPAKAN
KECAMATAN TUNTANG KABUPATEN SEMARANG

A. PENDAHULUAN
Oksigen merupakan kebutuhan utama makhluk hidup di bumi, kebutuhan oksigen
semakin lama semakin meningkat seiring pertambahan jumlah penduduk yang semakin
meningkat, sedangkan persediaan oksigen di bumi semakin sedikit khususnya di desa
Tlompakan Kecamatan Tuntang yang kondisinya Semakin gersang disebabkan perilaku
manusia yang menebang pohon sembarangan tanpa melakukan reboisasi dan banyak
ditanami palawija tanpa memperhatikan keseimbangan alam. Sehingga desa Tlompakan
terlihat panas dan memprihatinkan.
Maka dari itu kami, mengadakan kegiatan “Penanaman” dengan menanami
tanaman bibit produktif atau buah di desa Tlompakan supaya Kembali hijau dengan tetap
memperhatikan kesejahteraan masyarakat sekitar.

B. TUJUAN DAN MANFAAT KEGIATAN


Kegiatan tersebut bertujuan sebagai berikut:
1. Untuk memperbaiki lingkungan alam yang rusak
2. Membantu rasa peduli masyarakat terhadap alam
MANFAAT KEGIATAN
1. Mencegah banjir dan tanah longsor
2. Menambah pasokan air bersih
3. Mengurangi efek global warming

C. KEPENGURUSAN
Sebagaimana terlampir

D. KOORDINAT
Sebagaiamana terlampir

E. PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat, atas bantuan dan dukungannya kami ucapkan
banyak terima kasih.
Pengurus Kelompok Tani Sido Rejo

Ketua Sekretaris

Joko S Darmadi
KELOMPOK TANI SIDO REJO
Dsn, Sombron Desa Tlompakan Kecamatan Tuntang Kabupaten Semarang, 50773

Tlompakan, 28 April 2022


Lampiran : I (Satu) Berkas
Perihal : Permohonan Bantuan Bibit

Kepada Yth:
Kepala Balai Pengelolaan Dasdan Hutan Lindung Pemali Jratun
Di – Tempat
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
Puji dan syukur senatiasa kita panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala limpahan rahmatNya.
Bersama ini kami kelompok tani Sido Rejo memohon bantuan kepada Bapak/Ibu untuk
menunjang kegiatan tersebut Adapun bantuan yang dibutuhkan sebagai berikut :
1. Bibit buah Alpukat : 500 batang
2. Bibit Sengon : 2.500 batang
3. Bibit buah durian : 500 batang
4. Bibit buah sirsat : 500 batang
5. Bibit suren : 2.000 batang
6. Bibit Gambelina : 2.000 batang
7. Akasia : 2.000 batang
8. Petai : 500 batang
Demikian permohonan kami, atas perhatian dan bantuannya kami ucapkan terima kasih.
Wassalamu’alaikum Wr. Wb

Pengurus Kelompok Tani Sido Rejo


Ketua Sekretaris

Joko S Darmadi
KELOMPOK TANI SIDO REJO
Dsn, Sombron Desa Tlompakan Kecamatan Tuntang Kabupaten Semarang, 50773

SUSUNAN PENGURUS
KELOMPOK TANI SIDO REJO

KETUA : JOKO. S
SEKRETARIS : DARMADI
BENDAHARA : KUSNAN
SEKSI-SEKSI
I. SIE PERLENGKAPAN :
1. Jumeri
2. Yaseri
II. SIE HUMAS :
1. Sumardi
2. Marjito

Anda mungkin juga menyukai