Anda di halaman 1dari 6

IBADAT PERTUNANGAN

LAGU PEMBUKAAN (umat berdiri)


S’MUA BAIK

Dari semula t’lah Kau tetapkan


Hidupku dalam tanganMu
Dalam rencanaMu, Tuhan
Rancangan indah  t’lah Kau siapkan
Bagi masa depanku yang penuh harapan
S’mua baik, s’mua baik
Sgala yang Kau perbuat di dalam hidupku
S’mua baik, s’mua baik
Kau jadikan hidupku berarti

PEMBUKAAN
P:Demi nama Bapa dan Putera dan Roh Kudus
U:Amin.
P: Semoga kasih karunia dan damai sejahtera dari Tuhan kita Yesus Kristus, yang
mengasihi dan menyerahkan diri bagi kita, besertamu
U: dan sertamu juga.

PENGANTAR PEMIMPIN UPACARA


DOA PEMBUKAAN
I/P: Allah Bapa Yang Maharahim, kasih setiaMu berlimpah kepada kami. Berkenanlah
memberkati kedua saudara kami ini. Anugerahkanlah niat yang murni, hati yang jujur,
dan kasih sejati, agar dapat membangun pribadi yang dapat saling melengkapi. Bukalah
hati mereka terhadap sabdaMu, agar usaha mereka membawa kebahagiaan yang sejati.
Demi Kristus, Tuhan dan Pengantara kami, yang bersama Dikau dalam persekutuan
Roh Kudus, hidup dan berkuasa, kini dan sepanjang segala masa.
U: Amin.

LITUGI SABDA
BACAAN I:
Pembacaan dari surat rasul Paulus kepada umat di Kolose (3:12-15)
Karena itu, sebagai orang-orang pilihan Allah yang dikuduskan dan dikasihi-Nya,
kenakanlah belas kasihan, kemurahan, kerendahan hati, kelemahlembutan dan
kesabaran. Sabarlah kamu seorang terhadap yang lain, dan ampunilah seorang akan
yang lain apabila yang seorang menaruh dendam terhadap yang lain, sama seperti
Tuhan telah mengampuni kamu, kamu perbuat jugalah demikian.Dan di atas semuanya
itu: kenakanlah kasih, sebagai pengikat yang mempersatukan dan menyempurnakan.
Hendaklah damai sejahtera Kristus memerintah dalam hatimu, karena untuk itulah
kamu telah dipanggil menjadi satu tubuh. Dan bersyukurlah.
Demikianlah sabda Tuhan.
U: Syukur kepada Allah

LAGU ANTAR BACAAN


Sabdamu Bagai Air Segar

SabdaMu Bapa bagai air segar


Sejuk dan damai saat kudengar
Mengalir tenang tiada henti
Sumber hidup dan kasih sejati
SabdaMu Bapa bagai air segar
Membasahi menyuburkan bumi
Menggugah jiwa segarkan hati
Kobarkan nurani tuk bersaksi

Reff. Dorong diriku ini jadi saksi kasih Illahi


Berbekal sabdaMu wartakan janji
Bekerja di ladangMu jadi abdi abadi
Hari ini sampai akhir nanti
BACAAN INJIL (YOHANES 15: 9-12)
P: Tuhan sertamu.
U: dan sertamu juga.
P: Inilah Injil Yesus Kristus menurut Santo Yohanes
U: Dimuliakanlah Tuhan
Seperti Bapa telah mengasihi Aku, demikianlah juga Aku telah mengasihi kamu;
tinggallah di dalam kasih-Ku itu. Jikalau kamu menuruti perintah-Ku, kamu akan
tinggal di dalam kasih-Ku, seperti Aku menuruti perintah Bapa-Ku dan tinggal di dalam
kasih-Nya. Semuanya itu Kukatakan kepadamu, supaya sukacita-Ku ada di dalam
kamu dan sukacitamu menjadi penuh. Inilah perintah-Ku, yaitu supaya kamu saling
mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu.

Demikianlah sabda Tuhan.


U: Terpujilah Kristus.
HOMILI
PEMBERKATAN CINCIN PERTUNANGAN
P: Tuhan Allah, sumber segala cinta kasih, karena penyelenggaraan-Mu, dua
orang muda ini dapat saling bertemu. Kini mereka memohon rahmat-Mu
untuk memasuki masa pertunangan dan mempersiapkan diri untuk Sakramen
Perkawinan. Kami mohon, kuatkanlah mereka dengan (+) berkat-Mu yang
melimpah. Semoga oleh masa pertunangan suci ini, mereka kian hari kian
saling menghargai, dan saling mengasihi dengan kasih sejati. Demi Kristus,
Tuhan dan Pengantara kami.
U: AMIN

JANJI KEDUA TUNANGAN


(Putri)
SAYA, FRANCISKA RISA YULIANI BERJANJI DENGAN SUNGGUH-
SUNGGUH, SEKIRANYA SESUAI DENGAN KEHENDAK TUHAN, MENERIMA
ALOISIUS WISNU CANDRA PRABAWA SEBAGAI TUNANGAN SAYA.
SELAMA MASA BERTUNANGAN INI, SAYA AKAN MEMPERSIAPKAN DIRI
SAYA, DAN MEMBANTU TUNANGAN SAYA, UNTUK MEMBANGUN
KELUARGA YANG KUDUS, SETURUT TELADAN KELUARGA NAZARET,
MENURUT TATACARA GEREJA KATOLIK: SATU PRIA DENGAN SATU
WANITA, TAK TERPISAHKAN SEUMUR HIDUP. DEMIKIANLAH JANJI SAYA.
SEMOGA ALLAH TRITUNGGAL YANG MAHAKUDUS MEMBERIKAN
BERKAT DAN TUNTUNAN, SEMOGA BUNDA MARIA DAN SANTA
FRANCIKSA MEMBANTU DENGAN DOA-DOA MEREKA, AGAR JANJI SAYA
INI SUNGGUH TERLAKSANA.
(Putra)
SAYA, ALOISIUS WISNU CANDRA PRABAWA BERJANJI DENGAN
SUNGGUH-SUNGGUH, SEKIRANYA SESUAI DENGAN KEHENDAK TUHAN,
MENERIMA FRANCISKA RISA YULIANI SEBAGAI TUNANGAN SAYA.
SELAMA MASA BERTUNANGAN INI, SAYA AKAN MEMPERSIAPKAN DIRI
SAYA, DAN MEMBANTU TUNANGAN SAYA, UNTUK MEMBANGUN
KELUARGA YANG KUDUS, SETURUT TELADAN KELUARGA NAZARET,
MENURUT TATACARA GEREJA KATOLIK: SATU PRIA DENGAN SATU
WANITA, TAK TERPISAHKAN SEUMUR HIDUP. DEMIKIANLAH JANJI SAYA.
SEMOGA ALLAH TRITUNGGAL YANG MAHAKUDUS MEMBERIKAN
BERKAT DAN TUNTUNAN, SEMOGA BUNDA MARIA DAN SANTO ALOISIUS
MEMBANTU DENGAN DOA-DOA MEREKA, AGAR JANJI SAYA INI
SUNGGUH TERLAKSANA.

Pemasangan cicin oleh orang tua

P: Terimalah dan rawatlah baik-baik hadiah yang saling anda berikan, agar yang
kalian janjikan dengan lambang pemberian ini, pada waktunya dapat kalian
laksanakan.
U: AMIN

DOA YANG BERTUNANGAN


Bersama-sama:
B: Ya Bapa di surga, kami bersyukur atas kasih yang telah bersemi dalam hati kami.
Dengan bimbinganMu kami ingin menguji dan mematangkan hubungan cinta kami
dengan lebih sungguh-sungguh. Kami menyadari kelemahan manusiawi kami. Maka
kami menyerahkan masa pertunangan ini ke dalam tanganMu. Kami ingin
mempergunakannya selaras dengan kehendakMu.
Ya Bapa, semoga lewat masa pertunangan ini kami semakin saling mengenal. Bantulah
kami agar dapat saling bersikap terbuka, dan jauhkanlah kami dari sikap sengaja
menyembunyikan kelemahan, agar keluarga yang akan kami bangun sungguh kokoh.
Bimbinglah kami supaya setia kepadaMu. Tegarkanlah kami bila suatu saat melangkah
terlalu jauh atau melanggar kehendakMu. Jauhkanlah dari kami setiap bahaya dan
godaan. Kami berharap bahwa masa pertunangan ini dapat kami lalui dengan selamat,
dan membawa manfaat besar bagi keluarga yang akan kami bangun. Tetapi, kalau Bapa
sendiri mempunyai rencana yang lain untuk kami masing-masing, semoga kamipun
percaya akan kebijaksanaan dan kehendakMu. Demi Yesus Kristus, PuteraMu, Tuhan
dan Pengantara kami. Amin.

DOA PERMOHONAN

P: Saudara sekalian, marilah memanjatkan permohonan kita ke hadirat Allah,


Bapa kita yang mahabaik, khusus bagi kedua saudara kita disni.

L: Semoga kedua tunangan ini menerima kekuatan batin untuk menjalani masa
pertunangan dengan iklas dan penuh tanggungjawab.
Kami mohon:
U: Kabulkanlah doa kami ya Tuhan,
L: Semoga mereka saling menolong dalam masa perkenalan ini, supaya dapat
mengambil keputusan yang masak tentang masa depan.
Kami mohon:
U: Kabulkanlah doa kami ya Tuhan,
L: Semoga cinta kasih mereka semakin tumbuh menjadi kuat dan tahan uji, dan
semoga kepribadian mereka semakin berkembang menjadi matang dan dewasa.
Kami mohon:
U: Kabulkanlah doa kami ya Tuhan,
L: Semoga orang tua mereka memberi bantuan dan bimbingan untuk mencari
kehendak Allah demi kebahagiaan dan keselamatan mereka berdua.
Kami mohon:
U: Kabulkanlah doa kami ya Tuhan,
L: Semoga Engkau selalu memberikan rahmat berlimpah kepada semua orang
yang hadir disini dan yang telah membantu acara pertunangan ini dengan
penuh ketulusan.
Kami mohon:
U: Kabulkanlah doa kami ya Tuhan,
P: Ya Bapa, demikianlah permohonan-permohonan kami, perkenankanlah kami
menyatukannya dengan doa yang diajarkan Yesus sendiri.
U: BAPA KAMI ...

DOA PENUTUP
P: Allah, Bapa para insan, kedua saudara kami ini telah Kau satukan dalam niat
suci guna meningkatkan pembinaan hubungan cinta antar mereka. Sucikanlah
niat mereka ini, dan bimbinglah mereka menjalani masa pertunangan ini dengan
hati yang suci dan murni. Demi Kristus, Tuhan dan Pengantara kami.
U: AMIN

BERKAT PENGUTUSAN

P: Tuhan sertamu
U: Dan sertamu juga
P: Semoga Tuhan sumber segala cinta dan damai berdiam dalam hati kita semua,
mengarahkan tingkah laku kita, dan meneguhkan kita dalam cinta kasihNya.
U: AMIN
P: Semoga kita selalu dilindungi dan dijaga oleh berkat Allah Yang Maha Kuasa,
Bapa dan Putra dan Roh Kudus
U: AMIN
P: Saudara sekalian ibadat kita sudah selesai
U: Syukur kepada Allah

LAGU PENUTUP
KARNA AKU KAU CINTA

Tiada nada, tiada suara mampu mengungkapkan rasa bahagia tak terkira
Tiada sungai, tiada samudra mampu tandingi agung cinta-Mu
Lembut hati-Mu ubah hidupku

Tiada lembah tiada bukit kan menghalangi langkahku menyambut kasih-Mu


Tiada bimbang tiada ragu tak ingin aku jauh dari-Mu
Ku ingin hidup bagi-Mu Yesus

Reff:
Hadir-Mu dalam lubuk hatiku, tuk mencintaiku dengan segenap kasih-Mu
Ku bahagia slalu bersama-Mu Yesus karena aku Kau cinta

Anda mungkin juga menyukai