Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH DAERAH PROVINSI JAWA BARAT

DINAS PENDIDIKAN
CABANG DINAS PENDIDIKAN WILAYAH VIII
SMA NEGERI 1 SUMEDANG
Jalan Prabu Geusan Ulun No. 39 Telp. (0261) 201850 Sumedang 45312
:: website : www.smansasumedang.sch.id :: email : sman1sumedang @gmail.com ::

Nomor : 421.3/126/SMAN.1/CADISDIK-Wil.VIII/2022 Sumedang, 31 Maret 2022


Lampiran : 1 (Satu) Berkas
Perihal : Pemberitahuan Revisi Agenda Pesantren Ramadhan

Kepada :
Yth. Orang Tua/Wali Siswa SMA Negeri 1 Sumedang
Di
Tempat

Assalamu’alaikum wr., wb.,

Menindaklanjuti surat edaran nomor 16523/TU.04-PKLK perihal Panduan dan Jadwal Kegiatan Ramadhan
dari Dinas Pendidikan Provinsi Jawa barat, dengan ini kami informasikan revisi agenda kegiatan Pesantren
Kilat (Peski) SmartTren Ramadhan 1443 H di lingkungan Kampus SMA Negeri 1 Sumedang yang tertuang
pada surat pemberitahuan sebelumnya nomor 421.3/121/SMAN.1/CADISDIK-Wil.VIII/2022.

Pelaksanaan kegiatan SMARTREN Ramadhan :

No Tanggal Waktu Kelas 10 Kelas 11


1 5 - 9 April 2022 07.30 – 13.00 WIB Tatap Muka Daring
2 11 - 15 April 2022 07.30 – 13.00 WIB Daring Daring
3 18 - 22 April 2022 07.30 – 13.00 WIB Daring Tatap Muka
4 23 April 2022 15.30 WIB – Selesai Penutupan

Demikian pemberitahuan ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama bapak/ibu selaku orang tua/wali
siswa kami ucapkan terima kasih.

Kepala Sekolah,

H. DADANG KUSMARA, M.Pd.


NIP. 19620701 198603 1 015
LAMPIRAN

Nomor : 421.3/126/SMAN.1/CADISDIK-Wil.VIII/2022
Lampiran : 1 (Satu) Berkas
Perihal : Pemberitahuan Revisi Agenda Pesantren Ramadhan

TATA TERTIB
PESERTA KEGIATAN PESANTREN RAMADHAN
SMA NEGERI 1 SUMEDANG

A. UMUM

1. Hadir tepat waktu sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan;


2. Mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dari awal sampai akhir;
3. Berpenampilan rapi, sopan, dan tidak berlebihan;
4. Menerapkan budaya 5 S (Senyum, Salam, Sapa, Sopan, dan Santun);
5. Mematuhi protokol kesehatan, tidak berkerumun, selalu menggunakan masker dan membawa
cadangan hand sanitizer;
6. Membawa mushaf Al-Qur’an, sajadah dan sarung/mukena;
7. Dianjurkan melaksanakan kegiatan infak harian Ramadhan.

B. KHUSUS

1. Aturan berpakaian

Pakaian
Seragam
Dianjurkan Alternatif
Hari Ke-1 (satu) Seragam harian jumat Putih - Abu
Hari Jumat Seragam harian jumat Putih - Abu
PUTRA : Atasan koko dianjurkan warna
Putih – Abu atau
Hari Lainya terang dan bawahan celana katun warna
Batik - Abu
gelap
PUTRI : Atasan tunik (longgar)
Putih – Abu atau
Hari Lainya menutupi pinggul dan bawahan rok
Batik - Abu
panjang (longgar)

2. Tidak diperkenankan memakai sandal, tetap memakai sepatu sesuai dengan tata tertib sekolah
yang berlaku;
3. Bagi siswi yang sedang berhalangan tidak diperkenanan makan minum ditempat terbuka dan
atau didepan peserta lain yang sedang berpuasa.

Anda mungkin juga menyukai