Anda di halaman 1dari 1

GERAKAN PRAMUKA

KWARTIR CABANG CIANJUR


Jalan Pramuka Nomor. 2, Karangtengah - Cianjur 43281
Telp. 0263 2283953 / e-mail : kwarcab_0903@yahoo.com / Website : kwarcab-cianjur.or.id

Nomor : 233/0903-E Cianjur, 30 Nopember 2020


Lampiran : 1 ( satu ) berkas
Perihal : SENSUS DATA POTENSI KWARCAB CIANJUR TAHUN 2020

Yang terhormat,
Para Ketua Kwarran se – Kwarcab Cianjur
di
Tempat

Salam Pramuka,

Kami sampaikan dengan hormat, bahwa sensus data potensi terakhir yang diselenggarakan oleh
kwartir cabang Cianjur adalah pada tahun 2016, sehingga data potensi anggota dan organisasi
yang tersaji hari ini sudah tidak relevan dan akurat lagi.

Untuk itu sesuai dengan Program Kerja Kwarcab Cianjur Tahun 2020, kami akan kembali
menyelenggarakan kegiatan SENSUS DATA POTENSI KWARCAB CIANJUR pada tanggal
1 s.d 10 Desember 2020. Dalam rangka menyederhanakan proses, sensus akan dilakukan dengan
cara mengumpulkan data yang dikirimkan oleh gugus depan dan kwarran se kwarcab Cianjur
melalui fasiluas google form.

Untuk itu kami mohon bantuan kakak – kakak untuk :


1. Mengisi data potensi organisasi Kwartir Ranting melalui google fasilitas form, dengan
link https://bit.ly/SDP-org
2. Menyebarluaskan dan meminta seluruh gugus depan yang berada diwilayah kwartir
ranting kakak kakak untuk mengisi data potensi anggota gugus depannya melalui fasilitas
google form, dengan link https://bit.ly/SDP_Gudep
3. Pelaksanaan pengisian data mulai tanggl 1 Desember dan diharapkan semua gudep sudah
mengisi data potensi nya selambatnya tanggal 10 Desember 2020

Untuk memperlancar pelaksanaan pengisian data sensus tersebut, agar sebelumnya disiapkan
data untuk masing masing sepeti terlampir.

Demikian hal ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama yang baik, kami ucapkan terima
kasih.

Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Cianjur


Ketua,

BUDHI RAHAYU TOYIB, S.Sos., M.M – MT.

Tembusan disampaikan kepada :


1. Yth. Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Jawa Barat
2. Yth. Bupati Kabupaten Cianjur selaku Ketua Mabicab
3. Yth. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Cianjur
4. Yth. Para Camat selaku Ketua Mabiran

Anda mungkin juga menyukai