Anda di halaman 1dari 2

SURAT KEPUTUSAN KETUA

PERHIMPUNAN PEMILIK DAN PENGHUNI SATUAN RUMAH SUSUN (PPPSRS)


GATEWAY PESANGGRAHAN

NOMOR 7 TAHUN 2020


TENTANG

PENCABUTAN SK NOMOR 2 TAHUN 2017 TENTANG PEMBENTUKAN KEPENGURUSAN


BADAN PENGELOLA GATEWAY PESANGGRAHAN PERIODE 2017 – 2020

MENIMBANG

1. Bahwa masa kerja Badan Pengelola Gateway Pesanggrahan Periode 2017 – 2020
mengikuti masa kerja PPPSRS Gateway Pesanggrahan Periode 2017 – 2020 yaitu sama-
sama berakhir pada tanggal 31 Januari 2020;
2. Bahwa Badan Pengelola Gateway Pesanggrahan Periode 2017 – 2020 telah
melaksanakan tugasnya secara baik dan professional serta mendapatkan apresiasi dari
warga penghuni Gateway Pesanggrahan
3. Bahwa peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 132 Tahun 2018 yang telah
diperbaharui dengan Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 133 Tahun 2019
mempersyaratkan Badan Pengelola Rumah Susun Milik agar berbentuk badan hukum
atau dibentuk oleh PPPSRS bedasarkan atas Rapat Umum Anggota (RUA) / Musyawarah
Warga

MENGINGAT

1. Undang-Undang Republik Indonesia No. 20 Tahun 2011 tentang Rumah Susun;


2. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor: 23/PRT/M/2018;
3. Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 132 Tahun 2018 yang telah diperbaharui
dengan Peraturan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 133 Tahun 2019;
4. Surat Keputusan Gubernur Provinsi DKI Jakarta No. 1761 tahun 2013 tentang
pengesahan Akta Pembentukan PPPSRS Gateway;
5. Anggaran Dasar PPPSRS Gateway Pesanggrahan tahun 2012;
6. Anggaran Rumah Tangga Gateway Pesanggrahan tahun 2012;
7. Akta Pendirian PPPSRS Gateway Pesanggrahan No. 4 tahun 2013;
8. Akta Notaris No.. 03 Tanggal 27 Mei 2017 tentang Pernyataan Keputusan Musyawarah
PPPSRS

APARTEMEN GATEWAY PESANGGRAHAN


Jl. Ciledug Raya No. 15, Petukangan selatan
Pesanggrahan, Jakarta Selatan
Halaman 2

MEMUTUSKAN
Pertama
MENCABUT SK NOMOR 2 TAHUN 2017 TENTANG PEMBENTUKAN KEPENGURUSAN
BADAN PENGELOLA GATEWAY PESANGGRAHAN PERIODE 2017 – 2020

Kedua :
Menyatakan :
1. Badan Pengelola
Pimpinan : Davy Jacob Paulus Van Beugen
Jabatan : Building Manager

2. Divisi Finance, Accounting, dan Management


Pimpinan : Muhammad Arda Lubis
Jabatan : Deputy Manager I Bidang Finance, Accounting, dan Management

3. Divisi Building Operational, dan Maintenance


Pimpinan : Jackie Jacobus Muskita
Jabatan : Deputy Manager II Bidang Building Operational dan Maintenance

DIBEBASTUGASKAN DARI SELURUH TANGGUNG JAWAB SESUAI JABATAN MASING-


MASING TERHITUNG 1 FEBRUARI 2020

Ketiga :
Pengurus PPPSRS Periode 2020 – 2023 memiliki wewenang penuh untuk menunjuk atau
membentuk Badan Pengelola berikut divisinya masing-masing bedasarkan atas ketentuan
Pasal 22 Peraturan Gubernur DKI Jakarta Nomor 132 Tahun 2018 yang diperbaharui dengan
Peraturan Gubernur DKI Jakarta Nomor 133 Tahun 2019 tentang pembinaan pengelolaan
rumah susun milik.

Ditetapkan di Jakarta
27 Januari 2020

SUDARMAJI MADANI, S.TP


Ketua PPPSRS

APARTEMEN GATEWAY PESANGGRAHAN


Jl. Ciledug Raya No. 15, Petukangan selatan
Pesanggrahan, Jakarta Selatan

Anda mungkin juga menyukai