Anda di halaman 1dari 1

SEKOLAH TINGGIU ILMU KESEHATAN KUNINGAN

Jalan Lingkar Kadugede No. 02 Kuningan – Jawa Barat


Telp. 0232 – 875847 Fax. 0232 – 875123
Web : www.stikku.ac.id

SOAL UTS dan UAS BIOSTATISTIK

Ketentuan UTS dan UAS Biostatistik Program Magister Kesehatan Masyarakat STIKKU
1. Mahasiswa perlu mempersiapkan Buku Referensi untuk SPSS yaitu Manajemen
Pengolahan Data Kesehatan dan Epidemiologi: Prinsip dan Aplikasi Kesehatan
Masyarakat
2. Pastikan mahasiswa sudah menginstal SPSS untuk melakukan pengolahan data
sederhana
3. Soal yang diberikan berupa analisis yang harus dilakukan dan pertanyaan-pertanyaan
yang harus dijelaksan sesuai dengan buku referensi
4. Mahasiswa harus menyiapkan data set mengenai suatu penyakit di wilayah Kabupaten
masing-masing/ wilayah kerja puskesmas sampai dengan waktu tertentu dengan
minimal sampel 30 orang.
5. Pengerjaan selama 2 minggu dan batas akhir pengumpulan 13 Juni 2022.
6. Dikirimkan ke email cecepheriana@gmail.com

SOAL
Program pencegahan dan penanggulangan penyakit (sesuai penyakit yang diambil) akan
efektif jika diketahui faktor penyebab pada masyarakat di Kabupaten X. Kepala Dinas
Kesehatan ingin mengetahui, kenapa hal ini bisa terjadi kemudian faktor-faktor apa saja yang
mempengaruhi sehingga pemutusan mata rantai penularan, tindakan pencegahan dan
penanggulangan nya menjadi sulit.
Pertanyaan :
a. Desain apa yang memungkinkan dan yang tepat untuk kasus diatas, apakah analitik
observasional (Crossectional, Case Control atau Cohort)? Mohon pilih salah satu dengan
alasan yang tepat sesuai dengan Penjelasan di Buku Epidemiologi.
b. Variabel apa saja yang dapat diteliti untuk membuktikan hipotesis? Lakukan identifikasi
variabel yang mungkin sesuai kasus diatas
c. Faktor apa saja yang secara statistik yang lebih dominan? Dan Faktor apa saja yang
berhubungan dengan Variabel Terikat? Lakukan analisis dari variabel tersebut
menggunakan Program SPSS untuk analisis univariat jika data numerik ataupun
kategorik. (Penjelasan ini ada di buku Manajemen Pengolahan Data Kesehatan)
d. Buatlah Boxplot dan Scatterplot nya, lalu interpretasikan kesimpulan nya.

Anda mungkin juga menyukai