Anda di halaman 1dari 15

SKD 03 – 2021

PRIVATECPNS.COM
1. Peraturan yang dianggap sebagai suara hati manusia. Aturan hidup tentang perilaku baik dan buruk
berdasarkan kebenaran dan keadilan, disebut ...
A. Norma Agama
B. Norma Kesusilaan
C. Norma Kesopanan
D. Norma Keadilan
E. Norma Hukum

2. Bendera pusaka yang digunakan pada saat proklamasi kemerdekaan tidak lagi digunakan pada Hari Ulang
Tahun Kemerdekaan Indonesia sejak tahun…
a. 1969
b. 1959
c. 1949
d. 1958
e. 1968

3. Undang - Undang 23 tahun 2014 tentang ....


A. Pemerintahan Daerah
B. Kepabeanan
C. Desa
D. Sistem Pendidikan nasional
E. Perbendaharaan negara

4. Indonesia adalah negara kepulauan yang berciri nusantara yang batasnya telah diatur oleh undang-
undang. Batas Indonesia yang paling utara adalah ....
A. Halmahera
B. Miangas
C. Pulau We
D. Pulau Rote
E. Gorontalo

5. Nilai-nilai nasionalisme dapat diterapkan dalam berbagai lingkungan kehidupan berbangsa dan bernegara.
Ada beberapa cara yang dapat diempuh untuk menanamkan jiwa nasionalisme kepada generasi bangsa.
Berikut adalah cara menanamkan sikap nasionalisme di lingkungan keluarga adalah….
a. Mengikuti upacara bendera dengan baik.
b. Melaksanakan tata tertib sekolah.
c. Menjaga nama baik keluarga.
d. Mengikuti remaja masjid dan karang taruna.
e. Memeriahkan acara peringatan hari proklamasi di lingkungan tempat tinggal.

6. Pada masa Orde Baru, MPR mengeluarkan ketetapan MPR No, IV/MPR/1983 tentang referendum yang
mengatur tata cara perubahan UUD yang tidak sesuai dengan ….
A. UUD 1945 pasal 37
B. kehendak mayoritas rakyat
C. Tujuan para pendiri negara
D. Anjuran nenek moyang
E. Pancasila

7. Dalam menjalankan tugas dan wewenangnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berasaskan pada,
kecuali….
a. Proporsionalitas
b. Kepastian Hukum
c. Transparansi
d. Akuntabilitas
e. Kepentinngan Umum

8. Pada tahun 2008/2009, Indonesia mengalami surplus beras. Oleh karena itu, pemerintah melalui BULOG
melakukan ekspor beras keluar negeri. Dampak positif dari ekspor beras tersebut terhadap perekonomian:
A. Pemerintah tidak kesulitan memasarkan hasil pertanian ke luar negeri dengan menghasilkan devisa
B. Jumlah beras di dalam negeri menjadi lebih sedikit dan harga beras tidak berubah
C. Meningkatkan gairah petani untuk lebih giat bekerja agar memperoleh hasil yang lebih banyak
D. Harga beras ekspor menjadi meningkat sehingga para pengusaha menjual beras luar negeri
E. Para petani bisa menjual beras ke BULOG dengan harga yang lebih tinggi dari sebleumnya
9. Sebagai pelayan publik, seorang ASN harus memiliki nilai utama integritas berupa…
a. Kedisiplinan
b. Kepedulian
c. Rela berkorban
d. Tanggungjawab
e. Kejujuran

10. Hubungan antara Pancasila dan Proklamasi Kemerdekaan adalah ….


A. Pancasila menggelorakan semangat perjuangan untuk proklamasi
B. Naskah proklamasi dan Pancasila dirumuskan secara bersamaan
C. Proklamasi kemerdekaan melahirkan nilai-nilai luhur Pancasila
D. Pancasila dan proklamasi melahirkan generasi baru perjuangan
E. Pancasila dan proklamasi merupakan sumber kebaggaan bangsa

11. Undang-Undang Dasar Sementara (UUDS) berlaku pada periode ...


A. 18 Agustus 1945 - 27 Desember 1949
B. 27 Desember 1949 - 17 Agustus 1950
C. 17 Agustus 1950 - 5 Juli 1959
D. 5 Juli 1959 - 1966
E. 11 Maret 1966 - 21 Mei 1998

12. Hal pertama yang harus dibangun dalam tahapan pembangunan Sistem Integritas Nasional yaitu
pembangunan sistem integritas…
a. Pilar
b. Individu
c. Keluarga
d. Organisasi
e. Lingkungan

13. Landasan konseptual politik luar negeri indonesia adalah ....


A. Pancasila
B. UU No.37 tahun 1999
C. UUD 1945
D. UU No.42 tahun 2009
E. Konstitusi RIS 1949

14. Sejak zaman purba telah ada hubungan antara Indonesia dengan Eropa. Sebab Indonesia kaya dengan
barang –barang perdagangan seperti …
A. barang tambang
B. Lada dan pala
C. Rempah – rempah
D. Kapur barus
E. Kain sutera

15. Untuk mencapai tujuan nasionalnya, suatu negara akan selalu menghadapi berbagai rintangan baik yang
datang dari dalam atau dari luar negeri, bersifat langsung atau tidak langsung. Oleh karena itu unsur
pertahanan adalah faktor yang sangat penting untuk menjamin kelangsungan hidup suatu negara. Salah
satu sifat usaha mempertahankan negara adalah sifat semesta, yang dimaksud sifat semesta ini adalah…
a. Mempergunakan sumber daya alam seluruhnya dengan sebaik-baiknya.
b. Tidak memandang latar belakang rakyat dalam pembelaan negara.
c. Melibatkan alam semesta.
d. Keikut sertaan seluruh rakyat dan sumber daya nasional.
e. Dilakukan senatural mungkin.

16. Persebaran penduduk Indonesia tidak merata dan sebagian besar menempati pulau Jawa dan Madura.
Upaya yang dilakukan untuk mengatasi masalah tersebut adalah….
A. Melaksanakan pengurang kelahiran
B. Melaksanakan Program keluarga berencana
C. Memperluas lapangan kerja melalui pendirian industri
D. Melaksanakan transmigrasi lokal
E. Melaksanakan transmigrasi nasional
17. Ancaman bisa berasal dari dalam negeri maupun dari dalam negeri. Berikut merupakan contoh ancaman
dari dalam negeri, kecuali….
a. Gerakan sparatis
b. Spionase
c. Jaringan tetoris
d. Kekerasan SARA
e. Sabotase

18. Halmahera merupakan salah satu wilayah Indonesia yang sangat rawan gempa karena…
A. Berada di batas lempeng Samudera Pasifik dan Indo-Australia
B. Merupakan pulau yang terbentuk di atas gunung api laut
C. Diapit oleh lempeng Samudera Hindia dan Eurasia
D. Lapisan lempeng Halmahera lebih tipis dari lempeng Samudera
E. Strukturr geologi Halmahera yang tidak stabil

19. Tokoh yang dikenal sebagai arsitek Undang-Undang Dasar sekaligus perintis puisi modern Indonesia
adalah…
a. Drs. Mohammad Hatta
b. Jenderal Soedirman
c. Mr. Soepomo
d. Ir. Soekarno
e. Mohammad Yamin

20. Pada tanggal 14 Agustus 1945 Jepang menyerah kalah kepada sekutu. Sekutu menugaskan Jepang agar
tetap mempertahankan daerah yang semula dikuasainnya (status quo). Inggris sebagai wakil sekutu yang
berkedudukan di Singapura membentuk AFNEI, dengan tugas sebagai berikut, kecuali ….
A. Mempersiapkan Indonesia merdeka
B. Menerima penyerahan kekuasaan dari pihak jepang
C. Membebaskan para tawanan parang dan interniral Sekutu
D. Melucuti dan mengumpulkan tentara Jepang dan memulangkan ke negara asalnya

21. VOC secara resmi dibubarkan oleh pemerintah Belanda pada tanggal ...
A. 1 November 1680
B. 31 Desember 1799
C. 12 Oktober 1798
D. 1 Maret 1865
E. 15 Desember 1865

22. Unsur tebentuknya negara terdiri atas unsur konstitutif dan unsur deklaratif. Maksud dari unsur deklaratif
adalah…
a. Rakyat
b. Pengakuan negara lain
c. Pemerintah yang berdaulat
d. Konstitusi
e. Wilayah tertentu

23. Hak untuk memilih kewarganegaraan disebut dengan ....


A. Hak Repudiasi
B. Hak Octrooi
C. Hak menyatakan pendapat
D. Hak Opsi
E. Hak Interpelasi

24. Peristiwa Rengas Dengklok mencerminkan …


A. Peristiwa yg seharusnya tdak terjadi kalau saja ada persatuan pendapat antara golongan tua dan muda
B. Adanya sikap rela berkorban
C. Sikap keras kepala golongan tua
D. Adanya persatuan antara golongan tua
E. Dapat dianggap sebagai proklamasi tingkat pertama

25. Kredibilitas selalu berkaitan dengan integritas. Yang mana kredibilitas menyangkut mengenai keterampilan
atau kemampuan. Sedangkan integritas berkaitan dengan….
a. Pengetahuan
b. Kemampuan
c. Kepribadian
d. Hati
e. Akal
26. Organisasi internasional yang bernaung dibawah Dewan Ekonomi dan Sosial antara lain sebagai berikut
kecuali …
A. International Labour Organisation (ILO)
B. Food and Agricultural Organisation (FAO)
C. United Nation Educational Scientific and Cultural Organisation
D. World Health Organisation (WHO)
E. Internatonal Court of justice

27. Budapest Business School (BBS), University of Applied Science, Hungaria, membuka kelas Bahasa Indonesia
sebagai salah satu kursus bahasa yang dipilih mahasiswanya untuk menyelesaikan studi. Siaran pers
Kedutaan Besar RI di Budapest menyebutkan, Duta Besar RI untuk Hongaria Wening Esthyprobo resmi
membuka kursus ini Selasa 14 Februari lalu. Wening menyampaikan penghargaan kepada BBS yang telah
membuka kursus bahasa Indonesia. BBS sendiri mewajibkan mahasiswanya menguasai dua bahasa asing
untuk sarjana dan tiga bahasa asing untuk S2 sebagai syarat kelulusan dan membantu menyediakan kursus
bahasa bagi mahasiswa. “Belajar bahasa asing sangat menguntungkan terutama bahasa Indonesia yang
dipakai sebagai bahasa utama 258 juta penduduk Indonesia,” kata Wening. (Antaranews.com) Pernyataan
yang sesuai dengan isi paragraf berita itu adalah:
a. Belajar bahasa asing tidak menguntungkan.
b. Untuk lulus S-2 di Indonesia harus bisa berbahasa asing.
c. Masyarakat Hongaria tertarik belajar bahasa Inggris.
d. Masyarakat Hongaria tertarik belajar bahasa Indonesia.
e. Masyarakat Indonesia tertarik belajar bahasa asing.

28. Salah satu dampak positif globalisasi ekonomi terhadap ekonomi nasional adalah
A. Meningkatnya harga tukar dolar terhadap rupiah
B. Peluang Indonesia untuk mengimpor barang menjadi mudah
C. Mendorong Indonesia memproduksi barang yang berkualitas
D. Mendorong Indonesia untuk mandiri dan tidak perlu bekerjasama dengan bangsa lain
E. Memperkuat itikad Indonesia untuk tidak ikut perdagangan bebas

29. Apartemen bertingkat itu akan dipertinggi apabila mendapat izin dari masyarakat setempat. Kalimat
tersebut mempunyai kebenaran logika seperti yang terdapat pada kalimat berikut ini…
a. Jalan raya depan rumah pamanku akan diperlebar sehingga dengan terpaksa pamanku akan
membongkar pagar yang masih bagus.
b. Rumah pejabat yang disebut-sebut kecil itu akan diperbesar tahun depan.
c. Kak, balon ini sudah besar, tidak mungkin aku membesarkannya.
d. Semua kampung di desa kami akan diperlebar agar bisa dilalui truk.
e. Kontraktor Adi Saputra memperoleh tender untuk melebarkan semua jalan raya di Palangkaraya.

30. Anggota Dewan Perwakilan Rakyat menurut UUD 1945 mempunyai hak interpelasi, yakni hak untuk ….
A. Bertanya kepada pemerintah
B. Melakukan penyelidikan
C. Melakukan perubahan terhadap RUU
D. Mengawasi jalannya pemerintah
E. Ikut serta menetapkan APBD

31. Lagu daerah Potong Bebek Angsa berasal dari Provinsi ...
A. Nusa Tenggara Barat
B. Nusa Tenggara Timur
C. Maluku
D. Papua
E. Kalimantan Barat

32. KUDA : …. = …. : GARASI


a. kusir – rumah
b. istal – mobil
c. pelana – perkakas
d. tapal – motor
e. rumput – tempat

33. Dalam hidup ini, pemeliharaan lingkungan hidup amat penting untuk …
A. mencegah terjadinya bencana alam yang merugikan
B. mempertahankan keberadaan dan kelestariannya
C. kelestarian dan kelangsungan hidup umat manusia
D. menjamin bahan baku industri di masa yang akan datang
E. memenuhi seruan dari berbagai organisasi internasional
34. Tangkis-menangkis pukulan di antara kedua pesilat itu benar-benar memukau penonton.
Arti pengulangan tangkis-menangkis pada kalimat diatas sama dengan anti pengulangan pada kata
bercetak miring di bawah ini, KECUALI ….
A. Budaya tolong-menolong di antara tetangga harus terus dipelihara
B. Kedua remaja itu tidak hanya saling menyapa, tetapi lirik-melirik juga
C. Caci-mencaci yang dilakukan mereka sangat merusak suasana
D. Kami bekerja terus-menerus selama dua belas jam

35. Semua siswa SMA memakai seragam Putih Abu. Sebagian siswa SMA berjalan ke sekolah.
a. Semua siswa SMA berjalan ke sekolah dan berseragam Putih Abu.
b. Sebagian siswa SMA berjalan ke sekolah tidak berseragam Putih Abu.
c. Sebagian siswa SMA yang berseragam Putih Abu berjalan ke sekolah
d. Semua siswa SMA yang berseragam Putih Abu berjalan ke sekolah
e. Semua siswa SMA yang berseragam Putih Abu berjalan ke sekolah

36. Sinonim: Kontur = ……


A. Garis bentuk.
B. Bergelombang.
C. Tidak rata.
D. Naik turun.
E. Kulit

37. Semua kartu yang berwarna merah diletakkan di atas meja.


Beberapa kartu yang berwarna kuning diletakan di atas meja.
a. Ada kartu berwarna merah yang dimasukan dalam laci
b. Beberapa kartu berwarna merah dan semua kartu berwarna kuning diletakkan di meja
c. Beberapa kartu berwarna kuning di masukan dalam laci
d. Semua kartu berwarna merah dan kuning di letakkan di atas meja
e. Semua kartu berwarna merah dimasukan dalam laci

38. Suatu seri: 0, 2, 6, 12, 20, …. seri selanjutnya adalah ….


A. 30
B. 38
C. 42
D. 46
E. 48

39. Seekor kambing dapat menghabiskan rumput di suatu lapangan dalam waktu 4 minggu. Jika seekor sapi
mampu menghabiskan rumput di lapangan yang sama dalam 3 minggu, berapa lama rumput akan habis
jika kambing dan sapi makan bersama - sama di lapangan tersebut?
A. 12 hari
B. 18 hari
C. 20 hari
D. 24 hari
E. 26 hari

40. DERET: A – U – C – P – F – L – J – I - … - …
A. O – G
B. O – F
C. O – E
D. E – O
E. F – O

41. KOHESI >< ....


A. Partisipasi
B. Adhesi
C. Agresi
D. Asimilasi
E. Regresi

42. Sel isih uang Riri dan Aan adalah Rp 80.000,00. Jika Riri memberikan 1/9 uangnya kepada Aan, maka uang
mereka menjadi sama banyaknya. Jumlah uang Riri dan Aan semula adalah ...
A. Rp 320.000,00
B. Rp 480.000,00
C. Rp 540.000,00
D. Rp 640.000,00
E. Rp 655.000,00
43. Putri membeli boneka seharga Rp50.000. Kemudian, boneka itu dijual lagi dengan harga Rp80.000. Berapa
% keuntungan Putri ?
A. 30%
B. 40%
C. 50%
D. 60%
E. 70%

44. Capek : istirahat = …: ….


A. Menulis : menggambar
B. Haus : minum
C. Mengantuk : menguap
D. Bergerak : diam
E. Berjalanan : berlari

45.

46. Ingkaran dari pernyataan, "Beberapa bilangan prima adalah bilangan genap” adalah:
A. Semua bilangan prima adalah bilangan genap
B. Semua bilangan prima bukan bilangan genap
C. Beberapa bilangan prima bukan bilangan genap
D. Beberapa bilangan genap bukan bilangan prima
E. Beberapa bilangan genap adalah bilangan prima

47. 1 4 20 80…..1600
a. 400
b. 420
c. 500
d. 600
e. 240

48. Seorang anak, sedang mengisi 2 aquarium. Aquarium A, memiliki panjang, lebar dan tinggi masing-masing
adalah 2 m; 1 m ; 4 m. Anak tersebut memerlukan waktu 30 menit sampai aquarium tersebut 75%, Jika
Aquarium B memiliki panjang, lebar, dan tinggi masing-masing adalah 3 m ; 2 m ; 5 m. Berapa menitkah
waktu untuk mengisi 50% dari aquarium tersebut?
A. 75 menit
B. 80 menit
C. 70 menit
D. 85 menit
E. 65 menit

49. Jika x = berat total p kotak yang masing-masing beratnya q kg. Jika y = berat total q kotak yang
masingmasing beratnya p kg, maka….
a. 2x = 2y
b. x = y
c. X dan yang tidak dapat ditentukan
d. x > y
e. x < y
50. Strategi dan arah kebijakan pembangunan kewilayah sesuai RPJPN 2005-2025, kecuali….
A. Mendorong pertumbuhan wilayah-wilayah potesial di Jawa-Bali dan Sumatera
B. Meningkatkan keterkaitan antarwilayah melaui peningkatan perdagangan antar pulau untuk
mendukung perekonomian domestic
C. Meningkatkan daya saing daerah melalui pengembangan sector-sektor unggulan di tiap wilayah
D. Mendorong percepatan pembangunan daerah tertinggal, kawasan strategis dan cepat tumbuh,
kawasan pembatasan terluar, dan daerah rawan bencana
E. Mendorong pengembangan wilayah laut dan sector-sektor kelautan

51. Bila naik kereta api, harus membayar kontan atau memakai tiket abonemen.
Badu naik kereta api padahal tidak membayar kontan.
Kesimpulan yang tepat adalah ...
A. Badu tidak membayar untuk naik kereta api.
B. Badu membayar kontan untuk naik kereta api.
C. Badu membayar dengan tiket abonemen.
D. Badu tidak mempunyai tiket abonemen.
E. Badu tidak mempunyai uang kontan.

52. Seluruh siswa di kelas C senang bernyanyi atau berdansa. Di dalam kelas tersebut terdapat 30 orang siswa.
Siswa yang senang bernyanyi ada 27 orang dan yang senang berdansa ada 22 orang. Jadi, berapakah
jumlah siswa yang senang bernyanyi dan berdansa adalah …
a. 19 orang
b. 11 orang
c. 8 orang
d. 5 orang
e. 3 orang

53. Irfan, Zidny, Hery, Rama, dan Kemal bersahabat sejak kecil meun mereka berbeda usia. Rama lebih muda
dari Hery dan Irfan, sementara Zidny lebih tua dari Kemal. Irfan lebih muda 1 tahun dari Hery dan lebih tua
2 tahun dari Kemal. Bila umur yang paling tua adalah 16 tahun sementara umur Zidny 14 tahun dan Rama
1 tahun lebih muda dari Kemal, maka urutan yang tertua sampai yang termuda adalah....
A. Hery, Irfan, Zidny, Kemal, Rama
B. Hery, Irfan, Zidny, Rama, Kemal
C. Hery, Zidny, Irfan, Kemal, Rama
D. Hery, Zidny, Irfan, Rama, Kemal
E. Rama, Kemal, Hery, Zidny, dan Irfan

54. Jumlah kamar untuk menginap di suatu hotel adalah 65 buah. Kamar tersebut terdiri atas dua tipe, yaitu
standard an superior. Jumlah kamar tipe standar adalah dua kali jumlah tipe superior dikurangi 10. Banyak
kamar tipe superior adalah ….
A. 40
B. 35
C. 30
D. 25
E. 15

55. Dewi, Siska, Rita, Putri, Ali, Bagus, Rio, dan Adi makan bersama. Mereka duduk pada empat meja yang
berderet menempel secara berurutan. Pada setiap meja hanya ada 2 orang yang duduk berhadapan,
sedangkan laki-laki dan perempuan tidak boleh duduk bersebelahan. Meja C terletak paling kiri. Meja B
terletak di antara meja A dan D.
(a) Rio ada di meja D yang letaknya 2 meja di kanan meja A.
(b) Siska ada di meja C.
(c) Dewi duduk di kursi kedua sebelah kanan Putri.
(d) Bagus duduk berhadapan dengan Siska dan Ali tidak mau duduk di sebelah Rio.
Pernyataan: manakah yang paling benar?
A. Adi duduk di sebelah Bagus.
B. Rio dan Siska duduk berhadapan di meja D.
C. Siska duduk di sebelah Rita.
D. Putri duduk di antara Rita dan Dewi.
E. Ali dan Putri duduk berhadapan di meja A.
56.

57.

58. Perbedaan Gambar

59.

60. Jika taman X dipelihara dengan baik maka taman tersebut bersih dan indah.
Taman yang menarik untuk dikunjungi adalah taman yang bersih dan indah.
A. Jika taman X tidak menarik pengunjung, maka ia terpelihara
B. Taman X terpelihara sehingga menarik untuk dikunjungi
C. Taman X bersih dan indah tetapi tidak menarik untuk dikunjungi
D. Taman X terpelihara sehingga tidak menarik untuk dikunjungi
E. Jika taman X tidak menarik untuk dikunjungi, tidak perlu dibuat bersih dan indah

61.
62. Carilah yang berbeda dari setiap pilihan yang diberikan!!

63. Carilah gambar yang sesuai

64. Jika gambar diputar, manakah gambar yang identik dengan gambar ini

65.

66. Hari ini, ibu dari rekan kerja anda terkena serangan jantung dan rekan anda tersebut tidak mempunyai
biaya untuk membawa ibunya ke rumah sakit, kemudian meminta bantuan anda, apa yang anda lakukan …
A. saya melaporkan kepada atasan saya untuk meminta solusi
B. saya menasehatinya untuk lain kali mencari fasilitas BPJS kesehatan
C. saya menyarankan untuk mengikuti asuransi kesehatan
D. saya memberikan bantuan semampu saya
E. saya mengkoordinir teman-teman yang lain untuk membantu
67. Anda dikenal sebagai seorang pegawai perpustakaan yang tegas. Menurut aturan yang ditetapkan,
pengunjung perpustakaan tidak boleh makan di dalam perpustakaan. Suatu hari, anda melihat seorang
mahasiswa yang sambil belajar, makan sepotong roti dengan lahapnya dan tampak kelaparan. Sebaiknya
Anda…
a. Membiarkan hal tersebut terjadi karena ada petugas kebersihan yang akan membersihkannya
b. Menyita makanan tersebut dan membuangnya ke tempat sampah
c. Meminta pengunjung tersebut menghabiskan makanannya di luar terlebih dahulu
d. Membiarkan hal tersebut sebab anda kasihan dengan pengunjung tersebut
e. Memberikan teguran yang sopan dengan menjelaskan aturan yang berlaku

68. Anda telah 5 tahun berada di perusahaan yang sama dan anda tidak bisa mencapai lebih jauh dari apa yang
anda capai sekarang. Maka sikap anda …
A. berhenti dan mencoba pekerjaan baru
B. bekerja lebih keras untuk mendapatkan pengakuan yang layak
C. menyatakan komplain kepada atasan
D. bekerja saat adanya yang penting pekerjaan selesai
E. meminta atasan untuk memindahkan ke unit yang berbeda dengan yang sekarang

69. Anda adalah seorang pegawai bagian pelayanan suatu kantor. Suatu saat Anda dihadapkan dengan
pelanggan yang mengeluhkan tentang pelayanan yang ada di kantor Anda. Anda seharusnya…
a. Menyampaikan permintaan maaf atas ketidakpuasan yang dikeluhkan pelanggan dan menjadikannya
sebagai evaluasi untuk lebih baik lagi
b. Mengabaikan keluhan tersebut dan melanjutkan pekerjaan Anda
c. Mendengarkan tanpa memperdulikan keluhan pelanggan tersebut
d. Mendengarkan keluhan tersebut dengan memberikan senyuman
e. Memberikan tanggapan semampu anda terhadap keluhan yang disampaikan

70. Tahun baru sudah diambang pintu, maka anda berharap untuk …
A. beberapa hari yang tenang dihabiskan dengan keluarga
B. kesempatan untuk menemui beberapa teman dekat
C. kesempatan untuk pergi ke pesta-pesta meriah
D. berbelanja kebutuhan pesta di rumah
E. tidak melakukan apapun karena tugas masih menumpuk

71. Sebagai peserta lomba dalam HUT perusahaan di tempat saya bekerja, yang diikuti oleh semua kolega
perusahaan, maka saya akan
A. Yang penting saya akan berpatisipasi mewakili perusahaan saya
B. Tak cukup berpartisipasi saja, saya harus menjadi juara
C. Paling penting tingkatkan kebersamaan antara tim & kolega
D. Kompetisi menjadi juara itu utama, agar menjaga nama baik perusahaan
E. Apapun yang saya lakukan untuk menjaga kebaikan perusahaan

72. Anda adalah seorang petugas front office. Suatu ketika kantor Anda sedang menghadapi banyaknya
pelanggan. Ternyata terjadi perkelahian pada beberapa pelanggan karena adanya pelanggan yang
memotong antrian. Apa yang Anda lakukan?
a. Meminta maaf terhadap pelanggan yang sedang Anda layani sebab Anda hendak melerai pelanggan
yang sedang berkelahi
b. Memanggil pihak petugas keamanan untuk membantu menjaga keadaan sebab Anda sedang melayani
pelanggan yang lain
c. Mencoba melerai pelanggan yang sedang berkelahi
d. Membiarkannya hingga masalah selesai dengan sendirinya
e. Meminta pihak keamanan mengusir pelanggan yang tidak menghargai antrian

73. Pagi ini Anda datang dengan terburu-buru ke kantor, hal ini disebabkan karena jalanan macet parah
sehingga membuat kendraan yang anda bawa tidak dapat bergerak dan stuck cukup lama di jalan raya,
sehingga pada saat sampai di kantor Anda hampir terlambat, sedangkan semua karyawan setiap paginya
diwajibkan untuk melakukan absen berbasisi teknologi yang jika anda telat, maka dianggap tidak hadir.
Pada saat anda terburu-buru menuju tempat absen Anda melihat seorang ibu-ibu sedang kebingungan
untuk mencari pelayanan, sedangkan satpam yang biasanya bertugas menunjukkan tempat itu belum
hadir, apa yang akan anda lakukan
A. Memberitahu arah tempat layanan terbebut kemudian absen
B. Menyuruh menunggu karena petugas belum hadir
C. Menyapa ibu itu dan menanyakan keperluannya, kemudian kamu tinggal
D. Mengajak ibu itu untuk ikut kamu absen sehingga bisa menanyakan keperluan dan mengantarkannya
E. Mengantarkannya ke tempat yang dia tuju baru absen
74. Anda terlibat dalam pembuatan film independen, dan ketika itu sang bintangnya mendadak jatuh sakit.
Kacaunya lagi, pemain penggantinya juga tidak bisa datang. Sedangkan anda memiliki pengalaman
bermain peran dalam sebuah drama, maka yang akan anda lakukan adalah …
A. diam dan membiarkan mereka menemukan seseorang yang dapat mengatasinya
B. mengumumkan dengan percaya diri bahwa anda akan menyelamatkan pembuatan film tersebut hari
itu
C. menyebutkan dengan santai bahwa anda telah membaca naskah dan dapat menggantikan sang
bintang
D. terus melakukan pekerjaan anda karena masalah tersebut bukan urusan anda
E. berkata kepada sutradara tentang pengalaman anda dan mungkin dapat membantu mengatasi
masalah tersebut

75. Pengadaan wifi di kantor sangat memudahkan akses informasi dan komunikasi bagi pegawai dalam
menyelesaikan tugas. Namun, masih saja ada oknum-oknum yang menyalahgunakan fasilitas tersebut
untuk bermain game atau mengakses sosial media pribadi mereka dan malah menghambat kinerja
mereka. Apabila anda adalah seorang pimpinan kantor, apa yang akan anda lakukan
a. Tetap mempertahankan penerapan teknologi pada perusahaan karena lebih banyak memberi dampak
positif
b. Mempelajari teknologi kemudian menerapkannya pada perusahaan
c. Akan mempelajari penggunaan tekonologi, membuat batasan dan larangan kemudian menerapkannya
pada kantor
d. Mencari informasi tentang cara penggunaan teknologi informasi dan bagaimana membuat batasan
untuk diterapkan pada perusahaan
e. Membuat batasan secara tegas agar tidak disalahgunakan

76. Di kantor anda banyak rekan-rekan berbeda suku dan budaya. Jika anda ditugaskan berkelompok, anda
akan memilih rekan yang bagaimana ?
A. memilih yang beraneka suku agar menambah wawasan
B. memilih yang satu suku dengan anda
C. mengutamakan yang sesuku dengan anda, tetapi memilih beberapa dari suku yang lain
D. berkelompok dengan orang yang anda kenal saja
E. tidak mempedulikan asal suku, yang penting bekerja dan digaji

77. Anda adalah tim pemeriksa khusus, anda memiliki teman bernama Andi, Andi dikenal sebagai orang yang
cerdas. Suatu ketika Andi mengeluhkan kinerja teman Anda yaitu budi. Budi adalah orang yang dipercaya
atasan Anda. Tanggapan Anda adalah
a. Membantu rekan saya yang kinerjanya kurang baik dan menolongnya untuk berubah
b. Meyabarkan rekan-rekan saya yang mengeluh
c. Mengharapkan dia tidak satu kelompok dengan anda
d. Menegur sikap rekan saya yang tidak membantu yang bisanya mengeluhkan rekannya yang lain
e. Membiarkan apa yang terjadi sebab setiap orang itu berbeda

78. Anda sebagai seorang komandan militer dan telah mencoba untuk merebut posisi musuh selama berhari-
hari dengan kehilangan banyak jiwa di pihak anda sendiri. Sikap anda …
A. menarik diri dan mencoba menemukan rute baru
B. terus menyerang meskipun dengan pengorbanan sangat tinggi
C. meradio kan ke kantor pusat untuk perintah baru
D. tetap menyerang sampai titik darah penghabisan
E. menarik mundur pasukan karena anda takut kekalahan ada di pihak anda

79. Rekan kerja dalam kelompok anda telah memublikasikan pendapatnya tentang keburukan kantor dalam
sosial media, saya akan
a. Menanyakan hal ini kepada rekan anda tersebut terkait alasannya
b. Menceritakan hal ini kepada rekan-rekan anda yang lain
c. Menegur rekan saya dan mencoba memberi tahu konsekuensi yang dapat dihadapinya
d. Memberi tahu pihak pimpinan
e. Menegur rekan saya tersebut
80. Ketika anda parkir di tempat parkir, anda tidak sengaja menyenggol sebuah mobil sport, dan tidak ada
seorangpun yang mengetahui hal tersebut dan anda meninggalkan mobil tersebut dengan bumper yang
sangat penyok serta memakan biaya yang besar. Jadi reaksi anda …
A. meninggalkan sebuah catatan di mobil sport tersebut yang menyatakan bahwa ada orang lain yang
menyinggung mobilnya
B. menempelkan sebuah catatan ke kaca depan mobil sport tersebut dengan permintaan maaf dan
informasi tentang cara menghubungi dan menyelesaikan masalah tersebut
C. menunggu di sekitar sana untuk sementara waktu guna melihat apakah pemiliknya kembali, tapi pergi
setelah beberapa saat ketika anda yakin kerusakan tersebut tidak parah
D. segera meninggalkan parkiran dan menuju ke rumah karena anda yakin mobil tersebut pasti
diasuransikan oleh pemiliknya
E. melihat seberapa rusaknya mobil sport tersebut kemudian melanjutkan berbelanja

81. Suatu hari anda pergi ke suatu daerah yang disana ada sebuah kebudayaan dimana salah satu binatang
dianggap membawa aura negatif bagi warga suku tersebut yaitu anjing sebagai binatang yang
menimbulkan aura negatif maka kepala suku biasanya memerintahkan untuk membunuh anjing-anjing
tersebut. Namun anda ingat pemerintah saat ini sedang menggalangkan kampanye menyayangi hewan.
Sedangkan pembunuhan terhadap hewan eksploitasi hewan untuk sirkus dll adalah suatu hal yang
melanggar hukum. Sikap anda adalah
A. Mengkomunikasikan hal tersebut dengan kepala suku, bahwa pemerintah sedang menggalakkan
program untuk menyayangi hewan
B. Melaporkan kepada pihak terkait untuk segera di usut
C. Memfoto kemudian mengupload ke instagram dan mengadakan petisi
D. Ikut melakukan adat tersebut sebagai upaya menghormati adat
E. Saya akan bertindak pura-pura tidak tau

82. Rekan wanita dalam kelompok kerja Anda tidak dipercaya untuk turut serta dalam suatu proyek luar
daerah. Ternyata ketika Anda mencari tahu kebenarannya, atasan Anda menganggap bahwa seorang
wanita tidak pantas untuk ikut dalam pekerjaan yang kompleks seperti proyek yang satu ini. Padahal, Anda
tahu bahwa rekan Anda ini jauh lebih kompeten dan berwawasan dibanding anda. Menurut anda…
a. Ini ketidakadilan
b. Memberi tahu pihak atasan bahwa rekan Anda ini berkompeten
c. Menyebarluaskan hal ini pada media sosial
d. Menjelaskan kondisi ini kepada rekan tersebut
e. Mempertanyakan keputusan atasan itu dan melaporkannya diam-diam

83. Kami bekerjasama dan tugas telah dibagi secara adil. Tugas saya telah selesai, dan siap saya serahkan pada
pimpinan kerja. Saya masih memiliki waktu 3 jam. Sementara saya melihat ada beberapa teman yang
belum selesai karean mereka santai di awalnya. Sikap saya …
A. Saya ingin membantu, tetapi takut menyalahi aturan kerja
B. Saya merasa kasihan kepada mereka, tetapi itu bukan tugas bagian saya
C. Saya heran kok bias mereka santai padahal waktu penyelesaian sudah ditentukan
D. Saya akan pulang, karena sudah menyelesaikan tugas yang menjadi tanggungjawab saya
E. Saya akan menawarkan tenaga jika ada yang membutuhkan, tentunya yang mampu saya lakukan

84. Ide-ide yang saya kemukakan di depan orang banyak biasanya dianggap sebagai gagasan yang …
A. dikemukakan oleh orang banyak
B. berpikiran jauh ke depan
C. usang
D. biasa saja
E. asal-asalan

85. Pagi ini atasan anda mengadakan rapat dadakan untuk menangani suatu masalah di kantor. Kemudian
pada saat anda diminta atasan anda untuk berpendapat terhadap sebuah masalah yang terjadi di kantor
anda tersebut, seketika rekan kerja anda menyanggah penjelasan anda pada saat anda sedang berbicara,
menurut anda
a. Mungkin pendapat yang saya ajukan tidak sesuai dengan gagasannya, namun ini adalah hal yang
lumrah terjadi di dalam sebuah agenda rapat
b. Sangat wajar, karena bagi saya dalam diskusi komunikasi harus berlangsung secara dua arah
c. Saya kecewa, harusnya dia mendengarkan saya dulu hingga selesai baru berbicara
d. Teman saya ingin menyampaikan gagasannya juga pada saat yang sama ketika saya berbicara
e. Seharusnya rekan saya bisa meminta izin interupsi jika ingin menyampaikan gagasannya dalam diskusi
formal
86. Anda bekerja di sebuah instansi pemerintah sebagai seorang bendahara pengeluaran. Setelah istirahat
siang, anda dihadapkan pada tugas untuk membuat perencanaan keuangan selama satu tahun berjalan,
namun menurut anda hal tersebut cukup melelahkan karena baru saja kembali dari tugas kedinasan yang
lain. Maka sikap anda akan …
A. membawa pekerjaan tersebut ke rumah
B. meminta rekan kerja untuk membantu menyelesaikan di kantor
C. menyelesaikan pekerjaan dimanapun
D. menyelesaikan pekerjaan di rumah namun dikatakan di kantor saja
E. menyelesaikan pekerjaan di kantor

87. Anda baru saja dipercaya untuk memimpin suatu perusahaan. Anda melihat bahwa kondisi perusahaan
tempat anda bekerja mengalami pemerosotan pendapatan. Ternyata pemerosotan ini disebabkan oleh
banyaknya kompetitor baru yang lebih canggih dalam proses produksinya. Sikap anda sebagai pemimpin
pada perusahaan tersebut adalah
a. Meminta bawahan untuk mencari tahu teknologi apa yang cocok untuk diaplikasikan pada perusahaan
b. Mencoba mencari tahu teknologi yang digunakan oleh perusahaan kompetitor
c. Memanfaatkan teknologi yang berguna dalam proses produksi
d. Memanfaatkan teknologi sebaik mungkin untuk membantu proses administrasi perusahaan
e. Mencoba memahami strategi perusahaan kompetitor

88. Setiap pagi teman selalu mengajak sarapan pagi terlebih dahulu setelah absensi masuk karena biasanya
tiap pagi memang masih belum ada pekerjaan. Sikap saya adalah …
A. mengikuti ajakan sarapan bersama
B. meminta teman untuk tidak makan
C. menolak ajakan nya
D. menerima ajakannya tetapi tidak terlalu sering
E. menasehati teman agar sarapan terlebih dahulu sebelum ke kantor

89. Perusahaan anda merencanakan perubahan sistem tata kelola yang memanfaatkan perkembangan
teknologi. Tanggapan anda terhadap hal tersebut…
a. Saya akan meminta tolong pada rekan saya yang lain yang sangat paham terkait hal tersebut untuk
mengajarkan saya sehingga saya dapat paham dengan benar
b. Saya akan berusaha mempelajari penggunaan teknologi informasi tersebut
c. Saya akan menyambutnya dengan semangat melatih kemampuan saya dalam hal teknologi yang akan
digunakan
d. Saya akan menunggu diklat dari perusahaan
e. Saya akan berusaha belajar dan meminta bantuan rekan saya untuk mengajar saya bila saya tetap
tidak paham

90. Ketika anda mengisi formulir pekerjaan yang meminta anda mengisikan kemampuan dan keterampilan
anda, maka …
A. melebih-lebihkan kemampuan yang anda miliki
B. menjunjung tinggi pengalaman anda sendiri untuk berkompetisi dengan mereka
C. melemparkan formulir tersebut ke tempat sampah karena kesal harus mengisinya
D. tidak mengisi kanya dan lebih senang langsung membicarakannya
E. menuliskan pengalaman saat hanya karena anda tidak terlalu berminat dengan pekerjaannya

91. Banyak perusahaan yang berlomba-lomba untuk mengikuti perubahan dengan penggunaan teknologi
informasi dalam aktivitas pekerjaan sehari-hari. Namun penggunaan teknologi informasi di perusahaan
anda tidak signifikan, serta kurang bisa memajukan kinerja karyawan dan perusahaan yang anda pimpin.
Sikap anda sebagai pemimpin pada perusahaan tersebut adalah
A. Memberi memotivasi dan diklat seluruh anggota/karyawan untuk terus meningkatkan ilmu tentang
teknologi informasi
B. Berusaha memberi pengetahuan bahwa teknologi informasi itu penting dalam bekerja
C. Menggunakan teknologi informasi yang lain yang sekiranya dapat membuat perubahan bagi
perusahaan
D. Tidak menggunakan teknologi lagi dan berali pada proses manual seperti sebelumnya, namun mencari
solusi lainnya.
E. Tidak menggunakan teknologi informasi karena sudah jelas tidak membantu perusahaan ke arah yang
lebih baik
92. Anda sedang sibuk mengolah data menggunakan komputer kantor. Pengolahan data ini adalah suatu tugas
yang harus selesai dua hari lagi. Teman Anda lupa bahwa dia memiliki tugas dari atasan yang jatuh tempo
besok. Seluruh komputer di kantor itu sedang mengalami kerusakan kecuali komputer yang sedang Anda
pakai sehingga teman Anda memohon pada Anda untuk membolehkannya menggunakan komputer
tersebut. Tanggapan Anda adalah…
a. Mengabaikan hal tersebut sebab rekan saya harus mempertanggungjawabkan kesalahannya sendiri
b. Mengasihani rekan saya itu
c. Memberikan komputer tersebut yangmana saya meyimpan data kerjaan saya terlebih dahulu
d. Memberikan komputer itu kepadanya
e. Menolong rekan saya dengan cara lain

93. Para bawahan saya di kantor memandang saya sebagai sosok seorang pemimpin yang…
A. Mampu memberikan perhatian yang besar bagi anak buah
B. Mampu menjadi pengawas yang lugas, berani dan ditakuti
C. Mampu memberikan bantuan material agar keinginannya selalu dituruti anak buah
D. Mau memberikan kebebasan dan peluang bagi anak buah untuk bersenang-senang
E. Mampu membimbing, mengarahkan dan memberikan kejelasan bagi tujuan anak buah

94. Suatu ketika saya mendapat undangan menghadiri acara hajatan seorang kerabat dari luar kota,
bersamaan dengan itu ada pekerjaan di kantor, sedangkan minggu lalu saya sudah membolos. Saya akan …
A. memilih pergi dan berusaha semaksimal mungkin mengerjakan tugas berikutnya
B. akan mengerjakan tugas dengan sungguh-sungguh
C. akan meminta izin tidak dapat mengikuti tugas hari ini
D. akan melaksanakan tugas sungguh-sungguh dan inilah kesempatan untuk memperbaiki kinerja saya
E. mempersiapkan diri sejak awal dan membicarakannya dengan pimpinan untuk menyelesaikan tugas di
hari ini

95. Pagi ini anda meminta bawahan anda untuk melakukan tinjauan ke lokasi proyek yang kebetulan di bawah
tanggung jawab anda. Namun, lagi-lagi bawahan anda mengingkari janjinya untuk melakukan tinjauan ke
lokasi dengan berbagai alasan yang menurut anda tidak masuk akal. Padahal, anda menyadari bahwa
pekerjaan ini sangat penting bagi karir dan nama baik perusahaan anda. Maka sebagai seorang pimpinan,
sikap anda adalah
a. Berani menegur dengan tegas agar ia dapat merubah sikapnya
b. Menutup pintu maaf karena sudah sangat keterlaluan dan mengancam reputasi anda
c. Menjadikan ini sebuah peringatan bagi anda untuk tidak lagi menugasinya
d. Mengabaikan kehadirannya dan menutup komunikasi dengannya
e. Melaporkan hal tersebut kepada direksi agar mendapat sanksi yang tepat dan bawahan anda dapat
memahami tugasnya untuk masa yang akan datang

96. Di tempat saya bekerja di instruksikan untuk menggunakan program komputer terbaru yang dapat
mempercepat dalam penyelesaian pekerjaan. Padahal saya belum pernah menggunakan program
tersebut. Sikap saya adalah …
A. mengusulkan untuk pembatalan penggunaan program tersebut karena hampir semua karyawan
belum bisa menggunakannya
B. menggunakan program tersebut setelah saya mahir menggunakannya
C. belajar menggunakan program tersebut secara otodidak
D. mencoba menggunakan program tersebut sambil mempelajarinya bersama dengan rekan-rekan yang
lainnya
E. tidak menggunakan program tersebut karena sangat sulit untuk menggunakannya

97. Saya ditugaskan mengganti rekan saya yang sakit. Saya menemukan kendala dalam menghadapi
banyaknya pelanggan yang complain sedangkan atasan saya sedang tidak berada di kantor. Saya akan…
a. Mengambil keputusan dengan menunggu petunjuk atasan
b. Mengambil keputusan secara pribadi sebab keadaannya mendesak
c. Menunda pengambilan keputusan
d. Ragu dalam menetapkan keputusan tanpa atasan saya
e. Tidak berani menetapkan keputusan dan menyuruh pelanggan untuk bersabar

98. Anda seorang karyawan yang memiliki dedikasi yang tinggi terhadap pekerjaan. Suatu hari anda
dihadapkan dengan pekerjaan yang sangat banyak dan semuanya memiliki deadline yang sama. Sebagai
karyawan yang profesional, apa yang anda lakukan …
A. menyelesaikan pekerjaan sesuai deadline dengan hasil sebisanya
B. memilih lembur dengan harapan mendapat tambahan gaji berupa uang lembur
C. pulang sesuai jadwal dengan meninggalkan setumpuk pekerjaan di meja untuk dikerjakan besok
D. melapor pada atasan bahwa anda butuh bantuan karyawan lain dalam menyelesaikan tugas yang
banyak
E. membawa tugas tersebut ke rumah dan mengerjakannya di rumah sampai larut malam
99. Dalam suatu seleksi bidang pekerjaan, anda diterima di bidang administrasi, padahal anda merasa diri anda
berkompeten di bidang keuangan. Apa yang anda lakukan?
a. Menerimanya dengan ikhlas
b. Menjelaskan kemampuan anda yang sebenarnya kepada perusahaan
c. Bekerja dengan optimal
d. Mencoba mempelajari hal-hal yang berkaitan dengan administrasi
e. Mempertimbangkannya

100. Penelitian ilmiah yang anda kerjakan seumur hidup anda disangsikan oleh bukti baru dan sesama ilmuwan,
reaksi anda …
A. menerima bukti baru tersebut dengan ikhlas sebanyak yang anda mampu ikhlaskan
B. menolak temuan itu dan melanjutkan penelitian anda
C. mempelajari temuan tersebut apakah ada dasar untuk menggunakan pendekatan baru
D. mendatangi ilmuwan tersebut dan dengan tegas mengatakan kekecewaan anda terhadap dirinya
E. mengatakan pada semua orang bahwa ilmuwan tersebut hanya berbohong dan mengada-ada

Anda mungkin juga menyukai